Windows 8 Presentation (School Work)

Post on 27-May-2015

138 views 1 download

Tags:

description

Presentasi windows 8 tugas sekolah

transcript

About Windows 8Oleh Rheza Adhyatmaka W

System Requirement

þ+

Kelebihan

-Kelemahan

¨

Sejarah

FeaturesSumber

SejarahSingkat Windows

Versi Windows• Windows 1.0 – Windows 3.0• Windows NT• Windows 95• Windows 98• Windows 2000• Windows Millenium• Windows XP & Windows Server 2003• Windows Vista • Windows 7 & Windows Server 2008• Windows 8 & Windows Server 2012

System Requirement

• Processor : 1GHz atau yang lebih tinggi• Storage : 20 Gigabyte atau lebih• RAM : 1. X64 membutuhkan 2 gigabyte

2. X86 membutuhkan 1 gigabyte

Peningkatan Performa

Terlihat seperti banyak aplikasi yang berada di background windows 8 tetap mengoptimalkan performa yang baik dengan Windows GUI yang menarik tapi murah di dalam memory sehingga tidak memperberat kinerja RAM dan prosessor.

Microsoft telah memaksimalkan performa Windows 8, oleh karena itu di pertegas bahwa sebagai generasi Penerus dari Windows 7 akan memiliki performa yang lebih baik dari windows 7, bahkan dengan tambahan GUI retro sekalipun.

Lock Screen

Seperti halnya Smartphone, Windows 8 hadir dengan lockscreen baru, dengan wallpaper yang dapat diganti dan disesuaikan, widget yang dilengkapi dengan notifikasi seperti jam digital, hari dan tanggal, indikator baterai, jumlah email yang belum terbaca, dsb.

Start Screen

Tampilan start screen Windows 8 terdiri dari kotak-kotak yang disebut tile, setiap tile mewakilinotifikasi dan informasi dari aplikasi yang diwakilinya, misalnya tile dari aplikasi email akan menampilkan jumlah email yang belum Anda baca, tile dari aplikasi kalender akan menampilkan tanggal saat ini disertai dengan jadwal kegiatan Anda, dsb.

Windows Store

Tampilan Windows Store sekilas nampak seperti start screen Windows 8, terdiri dari berbagai tile yang berjajar mewakili aplikasi-aplikasi dalam beberapa kategori. Di Windows Store, Anda akan menemukan beragam aplikasi yang kompatibel Windows 8, tidak hanya aplikasi full screen untuk tablet, tetapi juga aplikasi tradisional untuk Windows 7, baik yang gratis maupun berbayar.

Windows Explorer

Adanya Ribbon UI, Windows Explorer pada Windows 8 memiliki jajaran menu yang mirip dengan menu-menu pada Microsoft Office, baik fungsi maupun tampilannya.

Task Manager

Microsoft akhirnya mendesain ulang task manager pada Windows 8, lebih sederhana dalam hal tampilan, tapi mampu menampilkan berbagai informasi secara mendetail, seperti aktivitas CPU, RAM, aplikasi yang sedang berjalan, dsb.

Kelebihan & Kelemahan

Kelebihan Windows 8

1.Dioptimalisasi untuk layar sentuhWindows 8, interfacenya yang dijuluki sebagai Metro benar-benar dioptimalkan untuk sentuhan dengan wujud ala interface Windows Phone.

2. Mendukung chip ARMWindows 8 mendukung perangkat yang memakai infrastruktur chip ARM. Hal ini diharapkan memperluas jangkauan Windows 8 di arena tablet, mengingat kebanyakan tablet yang beredar saat ini memakai chip ARM.

3. Waktu boot yang singkatBoot Windows 8 dalam demonya hanya berlangsung dalam 8 detik. Sebuah waktu yang jauh lebih singkat dibanding booting di Windows versi sebelumnya.

4. Windows 8 tidak membutuhkan upgrade PCMicrosoft menyatakan komputer yang bisa menjalankan Windows 7 dapat pula menjalankan Windows 8 sehingga user tak perlu upgrade PC. Menurut Microsoft, prosesor Intel Atom dan RAM 1 GB sudah cukup untuk menjalankan OS ini

5. Toko aplikasi Windows StoreWindows 8 akan memiliki toko aplikasi sendiri yang dinamakan Windows Store. Windows Store menyediakan berbagai aplikasi yang dioptimalkan untuk Windows 8.

Kelemahan Windows 8

1. Tumpang tindih Metro UI dan Aero UI.Developer menemukan adanya pergantian secara terus-menerus yang terjadi antara tile-based Metro UI dan glassy Aero UI. Hal tersebut dinilai tidak masuk akal dan sangat membingungkan. Berpindah dari aplikasi Metro dan aplikasi desktop sangat sulit dilakukan.

2. Tidak ada opsi untuk mengubah tiles menjadi icons.Ukuran tiles terkecil, tampilannya masih terlalu besar. Saat nantinya kita menginstall banyak aplikasi maka screen Metro akan terlihat semrawut.

3. Metro multitasking.Jika sobat menggunakan aplikasi Metro (untuk tablet) di Windows 8, screen akan menampilkan dua aplikasi secara berjajar. Untuk pemula hal itu tidak akan menjadi masalah besar. Namun bagi advanced user, kemampuan Metro dengan multitasking hanya untuk dua aplikasi merupakan kelemahan yang fatal.

4. Metro.Metro memang bisa bekerja baik di tablet tapi UI tersebut sangat tidak kompatibel jika digunakan pada desktop. Sulit dilakukan untuk sobat yang menggunakan Notebook. Sehingga secara default Windows 8 tidak mungkin bisa melakukan booting ke Metro UI. Dengan kata lain Microsoft perlu memberikan kill-switch untuk mematikan Metro UI.

5. konten Flash di Tablet PC.Ternyata Microsoft memang sengaja membuat Windows 8 ini tidak bisa mendukung konten Flash di Tablet PC. Alasan Microsoft melakukan hal ini adalah untuk menghemat baterai Tablet. Selain itu juga dapat melindungi privasi Tablet kita dan meningkatkan keamanan. Hal ini dikarenakan pada beberapa aplikasi dan perangkat elektronik lainnya, penggunaan konten Flash justru menyebabkan data rusak atau crash.

¨Sumber Referensi