+ All Categories
Home > Documents > Kursus CIA Ypia

Kursus CIA Ypia

Date post: 02-Jan-2016
Category:
Upload: xnulled
View: 136 times
Download: 0 times
Share this document with a friend
Description:
Kursus CIA
Popular Tags:
30
Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 1 K A T A L O G LOKAKARYA PROFESIONAL 2 0 0 8
Transcript

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 1

K A T A L O G

L O K A K A R Y A P R O F E S I O N A L

2 0 0 8

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 2

DAFTAR ISI

INTERNAL AUDIT SKILLS Implementasi Internal Control (COSO-based).................................................3 Risk Based Internal Audit .........................................................................4 Fraud Auditing.......................................................................................5 Manajemen Fungsi Audit Internal ...............................................................6 Menulis Laporan Audit Internal Yang Efektif .................................................7 Psikologi dan Komunikasi Audit..................................................................8 Proses dan Teknik Audit Internal ...............................................................9 Managing Conflict Untuk Internal Auditor................................................... 10 Implementasi Praktis Audit Operasional..................................................... 12 BEST PRACTICES Control Self Assessment......................................................................... 13 Enterprise Risk Management ................................................................... 14 Implementasi Balance Scorecard untuk Fungsi Audit Internal ......................... 15 Quality Assurance untuk Fungsi Internal Audit ............................................ 16 Audit Committee Training Course............................................................. 17 Sarbanes Oxley – PCAOB and Internal Audit Roles ........................................ 18 Leadership untuk Auditor Internal............................................................ 19 SPECIFIC INTEREST Audit Atas Kontrak Pekerjaan & Pengadaaan Barang / Jasa ............................ 20 Audit Fungsi SDM.................................................................................. 21 Audit Internal untuk Bisnis Ritel .............................................................. 22 Audit Operasional Rumah Sakit................................................................ 23 Audit Fungsi Penjualan / Marketing .......................................................... 24 Audit Kinerja untuk Sektor Publik ............................................................ 25 INFORMATION TECHNOLOGY Teknologi Audit Berbantuan Komputer (TABK) ............................................ 26 Otomasi Aktivitas Audit Internal .............................................................. 27 Menggunakan Excel dalam Audit .............................................................. 28 CERTIFICATION REVIEW COURSE Certified Internal Auditor (CIA) Review Course........................................... 29

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 3

Implementasi Internal Control (COSO-based) Overview Konsep pengendalian intern mutakhir menawarkan alternatif cara

pandang dan mekanisme system pengendalian yang tidak hanya adaptif dan akomodatif akan tetapi juga memberikan stimulasi bagi berkembangnya inisiatif dan kreatifitas pegawai dan manajemen perusahaan. Dengan konsep pengendalian intern yang mutakhir ini auditor internal diharapkan dapat lebih meningkatkan peran konsultatif dan katalis sebagai pelayanan terhadap kepentingan perusahaan.

Tujuan Dengan mengikuti pelatihan ini, peserta diharapkan dapat :

• Memahami konsep pengendalian intern yang sesuai dengan kebutuhan manajemen dan pegawai untuk mengembangkan inisiatif dan kreatifitas dalam bekerja.

• Mengembangkan dan mengimplementasikan konsep pengendalian intern yang sesuai dengan budaya kerja yang berdasarkan empowerment process.

Materi yang diberikan • Internal Control Overview

• Control Environment and Assessment Control • Risk Identification • Risk Measurement • Control Activities

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 2 hari kerja, dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 4

Risk Based Internal Audit Overview Tanpa kesediaan menerima risiko, manajer tidak dapat mencapai

tujuan apa pun. Kunci sukses seorang manajer terletak pada kemampuannya dalam mengelola risiko. Lokakarya ini didisain untuk membantu auditor dan para manajer dalam mengimplementasikan proses risk assessment guna memenuhi kebutuhan-kebutuhan tersebut diatas. Pemahaman atas risk assessment akan meningkatkan kualitas pelayanan auditor internal melalui apresiasi yang lebih baik terhadap risiko operasi (manajemen) dan alokasi sumberdaya audit yang lebih terfokus sesuai dengan prioritas risiko yang dihadapi. Auditor dan manajer diharapkan dapat mengembangkan cara-cara proaktif dalam mengantisipasi risiko yang dapat mengganggu pencapaian tujuan organisasi.

Manfaat bagi peserta Setelah mengikuti pelatihan ini, peserta diharapkan dapat : • Memahami pengelolaan risiko dalam proses manajemen. • Menguasai hubungan antara internal control, risk assessment

dan pencapaian tujuan organisasi. • Menggunakan berbagai pendekatan identifikasi risiko. • Melakukan micro dan macro assessment • Menentukan pengukuran dan prioritas risiko. • Menerapkan risk assessment dalam proses audit. • Menerapkan langkah-langkah risk assessment dalam

perencanaan dan alokasi sumberdaya audit. • Pada akhir pelatihan peserta akan mendapatkan formulir dan

matrik guna membantu risk assessment.

Materi yang diberikan • Overview Risk & Control dalam Audit • Risk Identification • Risk Measurement & Prioritation • Risk Assessment dalam Penyusunan Audit Program • Risk Assessment dalam Penyusunan Annual Planning

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 5

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 3 hari kerja, dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Fraud Auditing Overview Tindakan kecurangan (fraud) berdampak banyak merugikan

perusahaan baik dalam bentuk kehilangan harta perusahaan maupun pengrusakan terhadap sistem dan budaya kerja perusahaan. Fraud biasanya tumbuh subur pada perusahaan-perusahaan yang sarat dengan praktik kolusi, korupsi dan nepotisme (KKN). Efektifitas auditor internal dalam mencegah, mendeteksi dan mengoreksi fraud di lingkungan perusahaan mempunyai auditor internal menjadi lebih relevan dengan tuntutan era reformasi.

Tujuan Lokakarya ini didisain untuk : • Menjadikan peserta sebagai seorang auditor internal yang

peka terhadap berbagai kemungkinan terjadi fraud. • Mampu merekonstruksi skenario fraud. • Mampu mendeteksi fraud. • Mampu memberikan rekomendasi pencegahan dan

penanggulangan fraud.

Materi yang diberikan • Pengenalan berbagai tipe dan pemicu fraud. • Penelaahan modus operandi fraud. • Identifikasi gejala fraud. • Investigasi gejala fraud. • Interview terhadap tersangka dan saksi fraud. • Pelaporan hasil audit fraud. • Psikologi Kriminal

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 2 hari kerja, dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 6

Manajemen Fungsi Audit Internal Overview Dalam lingkungan yang senantiasa berubah, rotasi jabatan dalam

organisasi merupakan suatu keharusan. Lokakarya ini dimaksudkan untuk mengurangi sebagian besar masalah yang akan dihadapi pegawai yang akan menjadi pemimpin SPI.

Lokakarya ini disusun untuk membekali para calon pimpinan satuan auditor internal dengan overview tas konsep, metode, dan teknik audit intern yang terbaru. Selain itu, lokakarya ini juga dirancang untuk memberikan pemahaman atas berbagai masalah manajerial dalam mengelola satuan audit internal.

Materi yang diberikan • Overview fungsi audit internal. • Organisasi satuan audit internal. • Pengembangan staf audit internal. • Perencanaan jangka panjang. • Monitoring tugas-tugas audit. • Evaluasi efektifitas satuan audit internal. • Quality Assurance.

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 3 hari kerja, dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 7

Menulis Laporan Audit Internal Yang Efektif Overview Manajemen membelanjakan dana yang tidak sedikit untuk membiayai

satuan audit internal. Laporan audit adalah satu-satunya balas jasa satuan audit internal atas dana tersebut. Akan tetapi laporan audit konvensional pada umumnya hanya sekedar menyajikan temuan-temuan,tidak menunjukkan prioritas masalah, dan tidak mendorong manajemen untuk membuat respon. Dalam situasi information overload, laporan yang demikian tidak dapat berkompetisi dengan laporan/bacaan lainnya dalam mendapatkan waktu dan perhatian manajemen yang terbatas. Kerja keras satuan audit internal dalam melakukan pengujian dan mengembangkan temuan menjadi sia-sia hanya karena penulisan laporan yang tidak professional.

Lokakarya ini didisain untuk mengatasi masalah tersebut di atas dan untuk membekali auditor internal agar mampu menyusun laporan yang bermanfaat bagi satuan audit internal maupun manajemen.

Manfaat bagi peserta Setelah mengikuti lokakarya ini, peserta diharapkan akan mampu : • Mengenali opportunity yang diharapkan dari laporan. • Menggunakan strategi untuk mengatasi keterbatasan waktu

penulisan laporan audit. • Menyusun laporan yang layak dibaca oleh manajemen. • Menyusun laporan yang dapat mendorong tindakan atau

perubahan. • Menyusun laporan dengan style dan format yang professional.

Materi yang diberikan • Orientasi Pelaporan & Strategi Menulis • Menulis Persuasif & Konstruktif • Managing Detail & Membuat Kesimpulan • Review dan Editing serta Pengembangan Temuan • Struktur & Format

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 2 hari kerja, dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 8

Psikologi dan Komunikasi Audit Overview Dengan semakin berkembangnya peran auditor internal, perlu adanya

hubungan yang harmonis antara auditor dengan auditee. Bahwa sudah saatnya bagi auditor untuk mengubah tingkah lakunya dari yang bersikap represif menjadi lebih persuasive. Begitu pula bagi auditee, perlu mengembangkan wawasannya terhadap peranan fungsi pengawasan ini, dari yang semula bersikap defensif menjadi sikap lebih partisipasif. Lokakarya ini didisain agar auditor dan auditee mampu untuk secara psikologi memahami keberadaan masing-masing dan menciptakan komunikasi yang harmonis di dalam organisasi.

Manfaat bagi peserta Setelah mengikuti lokakarya ini, peserta diharapkan akan mampu : • Bagi auditee untuk memperbaiki persepsi yang keliru mengenai

auditor. • Memanfaatkan peluang bagi auditor dalam peningkatan

hubungan yang lebih harmonis dengan auditee. • Bagi auditor, untuk meninggalkan kebiasaan buruk dalam

auditee. • Memahami secara psikologi keberadaan masing-masing

(auditor dan auditee) dan manfaatnya untuk pencapaian tujuan organisasi.

Materi yang diberikan • Pengantar psikologi.

• Peranan psikologi dalam proses audit. • Komunikasi yang efektif. • Peranan komunikasi dalam audit. • Pentingnya komite audit dalam hubungan auditor dengan

auditee. • Studi kasus. • Teknik negosiasi.

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 3 hari kerja, dimulai dari

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 9

pukul 08.30 – 16.30

Proses dan Teknik Audit Internal Overview Lokakarya ini dimaksudkan untuk membekali para auditor pemula

dengan berbagai konsep, metode, dan tehnik audit internal terbaru. Selain itu, lokakarya ini juga dirancang untuk memenuhi kebutuhan para manajer yang bertanggung jawab untuk mengembangkan dan monitor system control intern.

Manfaat bagi peserta Setelah mengikuti lokakarya ini, peserta diharapkan akan mampu : • Menentukan focus dan bagaimana cara mengaudit. • Mengidentifikasi dan mengevaluasi kekuatan dan kelemahan

suatu organisasi serta perbaikan yang diperlukan . • Memahami model audit dan empat tahap dalam mengaudit. • Mendapatkan cara yang mudah dan praktis dalam mempelajari

dan mengevaluasi kontrol intern. • Mengidentifikasi elemen pengendalian yang efesian dan

efektif. • Merumuskan tujuan dan skop audit. • Mengembangkan temuan.

Materi yang diberikan • Peran, tanggung jawab dan obyektif auditor internal. • Standar audit internal. • Model dan proses audit. • Internal Control. • Penyusunan audit program. • Tehnik interview dan program. • Identifikasi jenis bukti dan tehnik penyiapan kertas kerja. • Penulisan laporan

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 3 hari kerja, dimulai dari

pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 10

Managing Conflict Untuk Internal Auditor Overview Pelaksanaan tugas audit bukan merupakan pekerjaan yang mudah.

Seorang auditor dituntut bukan saja memiliki keahlian di bidang audit melainkan juga ketrampilan dalam berhubungan dengan orang lain (auditee). Hal ini karena sebagian besar waktu audit adalah berkomunikasi dengan auditee. Hambatan utama dalam berkomunikasi adalah seringkali terjadi kesalahpahaman antara apa yang ingin disampaikan dengan informasi yang diterima sehingga pokok permasalahan yang ingin disampaikan menjadi tidak jelas. Dalam situasi demikian, bukan tidak mungkin timbul konflik antara auditor dan auditee. Konflik yang berkepanjangan tidak hanya mengakibatkan audit tidak mencapai sasaran, melainkan juga akan menimbulkan hubungan tidak harmonis antara auditor dan auditee atau bahkan mengakibatkan timbulnya permusuhan antara auditor dengan auditee, dan pada akhirnya akan merugikan organisasi secara keseluruhan.

Tujuan Lokakarya yang dilaksanakan selama dua hari ini dimaksudkan untuk mengajak peserta mengenal apa konflik itu sebenarnya dan apa yang menjadi penyebab, serta konsekuensi yang ditimbulkan. Lokakarya ini juga didesain untuk memberikan pemahaman yang lebih baik lagi mengenai konflik, khususnya yang terjadi antara auditor dan auditee. Termasuk didalamnya adalah pembahasan mengenai konflik yang memang sudah terjadi dan mencegah potensi konflik yang mungkin dapat timbul.

Manfaat bagi peserta Setelah mengikuti pelatihan ini, peserta diharapkan : • Mampu mengenali konflik auditor dan auditee dalam

hubungannya dengan penugasan auditor • Mampu memahami dengan baik apa yang menjadi sumber

penyebab dari konflik yang terjadi • Dapat melakukan tindakan preventif mencegah kemungkinan

terjadinya konflik auditor dan auditee • Memiliki ketrampilan menghadapi konflik yang harus terjadi

dan mampu utnuk menanganinya dengan berhasil

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 11

• Menerapkan teknik yang dapat dipakai untuk mencegah konflik dan membatasi konsekuensi jika konflik pada akhirnya harus terjadi

• Mampu menyesuaikan diri dengan perubahan dalam organisani sehingga dapat meminimalkan kemungkinan terjadinya konflik

• Mampu mengenali diri sendiri dan memahami orang lain sehingga membantu untuk mencegah konflik yang dapat terjadi.

Materi yang diberikan • Mengenal apa itu konflik

• Konflik yang terjadi antara auditor dan auditee • Strategi bagaimana mengatasi konflik • Teknik negosiasi mengatasi konflik mengantisipasi perubahan

dalam organisasi • Bagaimana auditor mengenali diri dan mampu memahami

orang lain (auditee)

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 2 hari kerja, dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 12

Implementasi Praktis Audit Operasional Overview Lokakarya ini dimaksudkan untuk memberikan pembekalan kepada

para peserta di Satuan Pengawasan Intern, yaitu agar dapat memahami dengan baik konsep dasar mengenai audit internal dan bagaimana audit operasional dapat dilaksanakan dengan efektif dan efisien. Disamping itu, dengan pelatihan ini diharapkan para auditor mampu memberikan kontribusi yang berarti untuk pencapaian tujuan orgainisasi secara keseluruhan. Melalui pelatihan audit operasional ini para peserta juga akan diajak untuk mengenal bagaimana peran terkini dan paradigma baru SPI sebagai mitra manajemen. Untuk memberikan pemahaman yang baik mengenai pelaksanaan audit operasional, para peserta akan dipacu untuk mengembangkan sesuatu diskusi mengenai bagaimana proses dan teknik pengujian operasional dapat dilaksanakan dengan efektif, termasuk masalah dokumentasi hasil pengujian dan arti penting dari pelaporan audit operasional serta monitoring tindak lanjutnya. Peserta juga akan dikenalkan mengenai pendekatan audit yang terkini, yaitu pendekatan audit berbasis risiko.

Tujuan Setelah mengikuti lokakarya ini, peserta diharapkan akan mampu : • Memberikan pemahaman yang memadai mengenai kedudukan

dan arti penting unit SPI dalam meningkatkan pencapaian tujuan organisasi secara keseluruhan.

• Meningkatkan komunikasi yang efektif antara unit SPI dengan unit-unit kerja operasional yang ada di lingkungan

• Memberikan pemahaman yang baik atas pelaksanaan penugasan audit operasional yang efektif & efeisien.

Materi yang diberikan • Pengendalian Intern COSO – Framework

• Kriteria Audit Operasional • Planing & Audit Program Phase • Field Work & Pengembangan Temuan

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 3 hari kerja, dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 13

Control Self Assessment Overview Control Self Assessment (CSA) merupakan proses di mana manajemen

melakukan self-assessment terhadap pengendalian atas kegiatan pada unit operasinya masing-masing dengan bimbingan dari auditor internal. CSA pada umumnya berupa workshop antara manajer dan karyawan suatu unit operasi dengan dipimpin oleh auditor internal. Dalam proses ini manajemen melakukan identifikasi risiko-risiko bisnis, mengevaluasi apakah terdapat pengendalian yang dapat mengurangi risiko tersebut, dan mengembangkan action plan untuk meningkatkan pengendalian yang ada. Manfaat utama dari self-assessment ini adalah meningkatkan ownership of control. Dewasa ini CSA menjadi sarana yang andal bagi auditor internal dan manajemen dalam mengevaluasi dan memahami proses bisnis dan efektifitas pengendalian di dalam organisasi.

Tujuan Lokakarya ini didisain untuk mengenalkan dan memberikan pemahaman yang jauh lebih lengkap tentang CSA. Lokakarya ini juga mengulas berbagai factor yang dapat mempengaruhi hasil dari proses implementasi CSA. Termasuk di dalamnya mengulas berbagai contoh dan praktik implementasi CSA.

Manfaat bagi peserta Setelah mengikuti pelatihan ini, peserta diharapkan dapat : • Memperoleh pemahaman dan manfaat yang lebih baik

mengenai CSA dan filosofi pengendalian manajemen. • Memahami arti penting pengendalian dalam pencapaian tujuan

organisasi. • Menyiapkan strategi yang diperlukan untuk

mengimplementasikan CSA

Materi yang diberikan • Internal Control Overview and Development • Control Environment • Risk Assessment and Management • Control Activities & Control Self Assessment • Format CSA and CSA Facilitation Skill

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 3 hari kerja, dimulai dari

pukul 08.30 – 16.30.

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 14

Enterprise Risk Management Overview

Tujuan

Manfaat bagi peserta

Materi yang diberikan

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 2 hari kerja dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 15

Implementasi Balance Scorecard untuk Fungsi Audit Internal Overview Perkembangan profesi menuntut perluasan peran internal audit:

peran sabagai konsultan, katalis atau bahkan lebih daripada itu. Yaitu, peran yang memberikan kontribusi dalam meningkatkan efektivitas manajemen risiko atau menawarkan konsultasi dalam peningkatan proses bisnis atau penerapan best practices dalam perusahaan.

Sukses Internal Audit sebagai agen perubahan dan konsultan intern bagi manajemen, sangat tergantung pada kemampuannya dalam mengembangkan diri secara berkelanjutan dan memberi nilai tambah dalam organisasi.

Pelatihan ini disusun untuk mempersiapkan Internal Audit menjadi lebih efektif dalam memenuhi tantangan tersebut di atas. Secara spesifik pelatihan ini memberi pemahaman mengenai perkembangan terkini mengenai profesi Internal Audit, Kemudian pemahaman metode menyelaraskan sumber daya utama (komite audit dan Manajemen / Auditee) dengan strategi bisnis Balanced Scorecard agar dapat meningkatkan kinerja Internal Audit.

Materi yang diberikan • Perkembangan terkini profesi Internal Audit

• Sistem pengukuran kinerja dan peningkatan kinerja • Implementasi Balanced Scorecard untuk internal audit • Kontribusi internal audit bagi organisasi (sebagai agen

perubahan dan konsultan intern manajemen) • Balanced Scorecard untuk audit tools internal audit.

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 2 hari kerja, dimulai dari

pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 16

Quality Assurance untuk Fungsi Internal Audit Overview Manajemen modern tidak lagi membutuhkan auditor internal

tradisional yang berorientasi mencari kesalahan. Mereka membutuhkan auditor internal yang mampu memberikan servis dan menyumbangkan nilai tambah bagi organisasi. Audit internal masa depan harus menghasilkan kinerja yang terfokus dan mampu berkomunikasi secara reguler dan lebih baik dengan customer – nya.

Lokakarya ini membekali satuan audit internal dengan metode-metode untuk mengevaluasi efektifitasnya dalam melayani kebutuhan organisasi, dan mengukur profesionalismenya dalam memberikan servis kepada customer tersebut.

Manfaat bagi peserta Setelah mengikuti lokakarya ini, peserta diharapkan akan mampu : • Mengidentifikasi elemen-elemen kunci untuk menentukan

efektifitas dan efesiensi satuan audit internal di mata manajemen.

• Meningkatkan proses dan focus audit agar relevan dengan perhatian organisasi.

• Mengapresiasi standar profesional audit internal.

Materi yang diberikan • Ukuran kinerja : efesiensi dan efektifitas. • Review kualitas satuan audit internal. • Identifikasi peluang untuk peningkatan. • Kerangka review kualitas SAI (Satuan Audit Internal) • Manajemen dan Auditor Internal. • Corporate Governance • Studi kasus dan action plan.

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 2 hari kerja, dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 17

Audit Committee Training Course Overview Komite Audit merupakan salah satu pilar utama Corporate

Governance. Komite audit yang efektif dan corporate governance yang baik, merupakan solusi yang dapat menghindarkan kita dari terulang kembalinya berbagai krisis dan kegagalan perusahaan. Peran penting Komite Audit ini telah diakui oleh otoritas yang terkait dengan pengelolaan perusahaan, UU 19 tahun 2003 mewajibkan BUMN untuk memiliki komite audit,sedangkan SK Ketua BAPEPAM Nomor : KEP-41/PM/2003 tanggal 22 Desember 2003 mewajibkan hal yang sama bagi perusahaan public.

Tujuan Dalam upaya sosialisasi dan standarisasi kualitas komite audit tersebut, Yayasan Pendidikan Internal Audit (YPIA) menyelenggarakan pelatihan dan lokakarya Komite Audit bagi BUMN, BUMD, dan Swasta.

Pelatihan komite audit bertujuan untuk mensosialisasikan komite audit sebagai salah satu instrument dalam penciptaan “corporate governance” yang akuntabel. Peserta pelatihan diharapkan dapat memahami konsep, fungsi dan peran komite audit dalam meningkatkan efektifitas struktur pengendalian kegiatan perusahaan. Peserta juga diharapkan akan memahami persyaratan-persyaratan dan kondisi yang perlu ada agar komite audit dapat berfungsi secara efektif.

Materi yang diberikan • Overview Komite Audit • Charter, Organisasi & Kompetensi • Committee Audit & Pelaporan Keuangan • Committee Audit & Corporate Governance • Hubungan dengan Internal & Eksternal Auditor • Pelaporan, Dokumentasi & Self Assessment • Committee Audit & Internal Control, Ethics & Risk Management

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 3 hari kerja, dimulai dari

pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 18

Sarbanes Oxley – PCAOB and Internal Audit Roles Overview Sarbanes Oxley Act ini mendefinisikan roles and responsibility dari

para pemain kunci dalam corporate governance process. Di dalam SOA ini diatur responsibilities dari Board of Director, Audit Committee, CEO, CFO, auditor (internal dan eksternal) dan anggota manajemen lainnya yang diharapkan komitmen dan keterlibatannya yang tinggi dalam governance process ini.

Tujuan Setelah mengikuti lokakarya ini, peserta diharapkan akan mampu : • Meningkatkan kompetensi auditor dengan daya analisis yang

lebih tajam. • Penguasaan standard audit baru (PCAOB) • Melatih dan meningkatkan professional judgement • Meningkatkan pemahaman yang lebih komprehensif terhadap

risk dan internal control • Peningkatan pemberdayaan Internal Audit oleh BOD/BOC • Efektivitas dan efisiensi proses-proses pengendalian intern

meningkat. • Meningkatkan transparansi dalam pelaporan keuangan • Informasi yang lebih baik bagi investor (kualitas, integritas dan

keandalan). • Kepercayaan investor terhadap perusahaan meningkat. • Dokumentasi perusahaan semakin sistematis dan tertib. • Meningkatkan disiplin SDM • Meningkatkan Good Corporate Governance • Berkurangnya risiko terjadinya Fraud & Error dalam Pelaporan

Keuangan. • Terbentuknya Whistle Blower Program.

Materi yang diberikan • Overview Sarbanes Oxley

• Strategi untuk mentaati SOX • Nilai tambah penggunaan SOX • Teknik Facilitation • Praktek Workshop SOX

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 2 hari kerja, dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 19

Leadership untuk Auditor Internal Overview Dalam setiap pekerjaan audit, ketua tim pengawas, maupun

penanggung jawab audit dituntut untuk selalu melakukan koordinasi pekerjaan dengan baik agar audit bisa berlangsung sukses. Keadaan ini mengharuskan auditor agar mampu menguasai dan memimpin tim audit secara efektif. Lokakarya ini dimaksudkan untuk memperoleh dan membina kekuatan secara tim, serta meningkatkan apresiasi bagi para auditor yang terlibat dalam penugasan.

Manfaat bagi peserta Setelah mengikuti lokakarya ini, para peserta diharapkan akan mampu:

• Meningkatkan kinerja tim audit. • Meningkatkan tanggung jawab untuk mengarahkan, mengelola,

dan memimpin audit. • Meningkatkan kemampuan kepemimpinan bagi para peserta

auditor.

Materi yang diberikan • Evaluasi Tim Audit • Tim audit yang efektif. • Tehnik untuk penetapan goal dan pengambilan keputusan. • Komunikasi yang efektif. • Peranan kepemimpinan dalam tim audit. • Pencapaian hasil melalui perencanaan dan pengelolaan.

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 2 hari kerja, dimulai dari

pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 20

Audit Atas Kontrak Pekerjaan & Pengadaaan Barang / Jasa Overview Dewasa ini banyak perusahaan meng “kontrakkan” pekerja-pekerja

yang biasanya dilakukan secara intern oleh pegawai mereka. Alasan yang digunakan adalah bahwa mereka tidak merekrut pegawai baru tidak mau repot menanggung beban financial dan administratif yang terkait. Selain itu, perusahaan merasa pihak ke-3 (kontraktor) akan dapat melaksanakan pekerjaan itu dengan lebih baik dan efisien.

Tujuan Lokakarya ini membekali peserta dengan keterampilan dan perangkat untuk mengaudit rencana dan pelaksanaan kontrak. Lokakarya ini memberikan bekal pada auditor dan perusahaan agar dapat secara professional dan obyektif 1. Menentukan efisiensi dari suatu kontrak dan 2. Bagaimana memonitor pelaksanaan kontrak dan biayanya

Materi yang diberikan • Procurement Best Practices • Overview atas Contract • Jenis-jenis Contract • Permasalahan dalam contract • Prinsip dalam Pengikatan Contract • Program audit check list dan perangkat untuk overview audit

atas kontrak

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 2 hari kerja, dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 21

Audit Fungsi SDM Overview Organisasi dewasa ini sangat bergantung dengan sumber daya yang

terdapat dalam organisasi baik sumber daya manusia, alam dan buatan. Sumber Daya Manusia merupakan aset yang tak ternilai harganya bagi organisasi, karena Sumber Daya Manusia merupakan salah satu unsur yang selalu ada dalam organisasi, pilar penyangga dan penggerak roda organisasi. Sumber Daya manusia juga perlu diatur sehingga Manajemen Sumber Daya Manusia mempunyai peranan yang sangat penting, karena Manajemen Sumber Daya Manusia merupakan proses dan aktivitas pengelolaan serta pemanfaatan Sumber Daya Manusia sehingga tujuan keseluruhan organisasi dapat terdukung dan tercapai secara maksimal. Karena strategis serta pentingnya Sumber Daya Manusia dalam organisasi, maka Sumber Daya Manusia dan Manajemen Sumber Daya Manusia perlu dilakukan audit sehingga seluruh kebijakan, proses dan aktivitas pengelolaan dan pemanfaatan Sumber Daya Manusia berjalan sesuai dengan prinsip dan ketentuan yang berlaku dalam organisasi sehingga tujuan organisasi tercapai.

Manfaat bagi peserta Setelah mengikuti lokakarya ini, peserta diharapkan akan mampu : • Mengetahui ruang lingkup semua aspek SDM, mulai dari

masalah strategis hingga fungsi-fungsi spesifik SDM. • Permasalahan compliance terhadap kebijakan/ketentuan yang

berlaku. • Potensi masalah yang mungkin dapat berkembang, berkenaan

dengan pengelolaan SDM. • Kebutuhan akan fungsi-fungsi manajemen SDM yang

teridentifikasi. • Penilaian strategi dan kecurangan dalam pengelolaan SDM

Materi yang diberikan • Manajemen Sumber Daya Manusia

• Konsep Audit Fungsi SDM • Proses Audit

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 2 hari kerja, dimulai dari

pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 22

Audit Internal untuk Bisnis Ritel Overview Audit di bidang bisnis ritel adalah pelaksanaan audit diberbagai

bidang perdagangan ritel yang meliputi Audit pengelolaan toko, audit pelayanan, audit Quality control dan audit di bidang keuangan Pelatihan audit bisnis ritel membantu para pemilik dan yang terkait lainnya agar dapat melaksanakan pengelolaan dengan andal, guna membantu pimpinan dalam pengambilan keputusan.

Manfaat bagi peserta Setelah mengikuti lokakarya ini, peserta diharapakan akan mampu : • Membuat konsep & fungsi audit bisnis ritel • Memahami proses dan pelaksanaan audit bisnis ritel • Memahami dan menguasai tahapan pelaporan

Materi yang diberikan • Konsep Audit bisnis ritel

• Proses Audit bisnis ritel • Fungsi Audit bisnis ritel • Reporting Audit bisnis ritel

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 2 hari kerja, dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 23

Audit Operasional Rumah Sakit Overview Berkembang dan maraknya rumah sakit dewasa ini, membutuhkan

Internal control yang baik sehingga tujuan rumah sakit dapat tercapai dan terlaksana dengan baik. Rumah sakit berbeda bentuknya dengan bentuk perusahaan pada umumnya, sehingga membutuhkan Internal Control yang sedikit berbeda dengan Perusahaan lain.

Tujuan Lokakarya ini di desain untuk membantu internal auditor dalam mengaudit rumah sakit secara keseluruhan termasuk didalamnya poliklinik; rawat inap; dan laboratarium secara komprehensif.

Manfaat bagi peserta Setelah mengikuti pelatihan ini diharapkan peserta workshop mempunyai kesamaan persepsi tentang pemahaman dan pelaksanan Audit Operasional di Rumah Sakit.

Materi yang diberikan • Hospital’s Services (Product Knowledge) • Hospital’s Internal Control • Penyusunan Program Audit Pelayanan dan Penunjang Medis • Pelaksanaan Audit & Pengembangan Temuan • Kertas Kerja dan Bukti Audit • Penyusunan LHA dan Pemantauan Tindak Lanjut

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 3 hari kerja, dimulai dari

pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 24

Audit Fungsi Penjualan / Marketing Overview

Tujuan

Manfaat bagi peserta

Materi yang diberikan

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 3 hari kerja dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 25

Audit Kinerja untuk Sektor Publik Overview

Tujuan

Manfaat bagi peserta

Materi yang diberikan

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 5 hari kerja dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 26

Teknologi Audit Berbantuan Komputer (TABK) Overview Kebutuhan akan pengambilan keputusan yang cepat dan akurat,

persaingan yang ketat, serta pertumbuhan dunia usaha menuntut dukungan penggunaan teknologi yang kuat dan andal. Dalam keadaan demikian, kunci sukses bagi organisasi terletak pada kemampuannya memanfaatkan teknologi informasi secara optimal.

Sebagai konsultan intern bagi manajemen, sukses auditor internal sangat tergantung kepada kemampuannya menyumbang nilai terhadap organisasi me la lu i pemanfaatan teknolog i in fo rmasi se ca ra efek t i f .

Pelatihan ini disusun untuk mempersiapkan auditor internal dalam memenuhi tantangan tersebut di atas. Secara spesifik, pelatihan ini akan memberikan implikasi terhadap berbagai aspek (pengendalian) manajemen, dan mengenalkan perangkat & teknik audit berbasis komputer.

Tujuan Lokakarya ini bertujuan untuk menjadikan peserta sebagai seorang audior ‘ahli’ dalam penggunaan TABK

Manfaat bagi peserta Setelah mengikuti pelatihan ini, peserta diharapkan dapat : • Menerapkan penggunaan audit tool pada berbagai format

data. • Menggunakan audit tool secara optimum. • Menguasai tips & trick guna meningkatkan efisiensi dan

efektivitas penggunaan audit tool. • Memiliki wawasan bisnis dan manajemen yang luas.

Materi yang diberikan • Teknologi si stem informasi dan pengembangan si stem.

• Risiko dan pengendalian dalam sistem informasi. • Pengelolaan database. • Dasar-dasar pemrograman. • Teknik audit terhadap sistem informasi. • Laboratorium penggunaan software audit

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 8 hari kerja, dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 27

Otomasi Aktivitas Audit Internal Overview

Tujuan

Manfaat bagi peserta

Materi yang diberikan • Otomasi Annual Planing dan Risk Assessment • Elektronik Working Paper • Database, temuan, dan rekomendasi • Tracking status penyeleasaian temuan (monitoring tindak

lanjut) • Pengembangan performa audit program • Scheduling Personal / penjadwalan personel • Database personel dan pengembangannya

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 2 hari kerja, dimulai dari

pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 28

Menggunakan Excel dalam Audit Overview Audit sistem informasi (EDP Audit) sering diartikan sebagai

penggunaan software audit khusus untuk mengekstraksi dan menganalisis data. Dalam praktik, penerapan software khusus tersebut membawa berbagai masalah. Selain harganya mahal, software khusus juga memerlukan pelatihan yang serius. Bagi sebagian orang, software tersebut dirasakan kurang user friendly. Masalah yang paling utama, ketersediaan software khusus biasanya tidak terjamin. Belum tentu semua kantor satuan audit internal (SAI) memiliki software dimaksud. Kalaupun tersedia di kantor SAI, pada umumnya software audit khusus tidak tersedia di lokasi audit (kantor auditee). Lokakarya ini dirancang untuk membantu auditor menemukan solusi atas masalah tersebut.

Tujuan Lokakarya ini membekali auditor dengan berbagai metode dalam memanfaatkan program EXCEL untuk keperluan ekstraksi dan analisis data. Pemanfaatan software ini menjadi solusi bagi auditor internal karena: (i) tersedia pada hampir semua kantor, baik kantor auditor maupun auditee; (ii) biayanya murah ; (iii) mudah dipelajari; (iv) user friendly; dan (v) dapat digunakan pada berbagai platform.

Materi yang diberikan • Ekstraksi dan analisis data.

• Overview excel. • Penggunaan excel dalam audit.

Durasi Workshop Workshop akan diselenggarakan selama 2 hari kerja, dimulai dari pukul 08.30 – 16.30

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 29

Certified Internal Auditor (CIA) Review Course Gelar dan Ujian Cia CIA adalah gelar profesional dalam bidang Internal Auditing yang

dikeluarkan oleh The Institute of Internal Auditors International yang berpusat di Orlando,Florida, USA. Gelar CIA diberikan bagi mereka yang lulus ujian CIA (4 parts) dan telah memiliki pengalaman dalam bidang Internal Auditing minimum 2 (dua) tahun. Penyandang gelar CIA dapat bekerja sebagai internal auditor secara efektif dan profesional dalam berbagai organisasi baik sektor publik maupun swasta, baik organisasi bisnis maupun sosial.

Penyelenggaraan CIA

Review Course

YPIA menyelenggarakan bimbingan belajar menghadapi ujian CIA (CIA Review Course) untuk meningkatkan peluang calon peserta dalam mencapai passing grade.CIA Review Course mencakup pembahasan setiap materi yang diujikan dalam CIA,sebagai berikut:

• Part I : The internal Audit Activity’s Role in Governance, Risk, and Control

• Part II : Conducting the Internal Audit Engagement • Part III : Business Analysis and Information Technology • Part IV : Business Management Skills*)

*) Penyandang gelar QIA dibebaskan dari kewajiban menempuh ujian part IV (Business management Skills)

CIA Review Course membahas pula teknik pendekatan dalam memahami dan menjawab pertanyaan, strategi persiapan ujian serta masalah-masalah psikologi, kesehatan dan logistik. Review juga mencakup pre-test untuk setiap studi unit dan Mock Exam pada hari terakhir review.

Yayasan Pendidikan Internal Audit – Dewan Sertifikasi Qualified Internal Audit 30

Instruktur yang

berpengalaman dan

professional

Instruktur CIA Review Course adalah: • Pemegang gelar CIA • Pemegang gelar Sertifikat Internasional lainnya seperti :

o CISA (Certified Information System Auditor) o CMA (Certified Management Accountant)

• Part Qualified (lulus part tertentu) CIA

Semua instruktur telah mendapat master (sebagian doktor) dari universitas ternama di luar negeri.

Durasi Course CIA Review Course diselenggarakan oleh YPIA sebanyak dua kali dalam setahun sebelum ujian CIA diselenggarakan. Course akan diselenggarakan selama 14 hari kerja kerja dimulai dari pukul 08.30 wib sampai dengan pukul 16.30, kecuali hari Jum’at pukul 08.00 wib sampai dengan pukul 17.00 wib


Recommended