+ All Categories
Home > Documents > dokumen informasi kinerja pengelolaan lingkungan hidup ...

dokumen informasi kinerja pengelolaan lingkungan hidup ...

Date post: 08-May-2023
Category:
Upload: khangminh22
View: 1 times
Download: 0 times
Share this document with a friend
280
DOKUMEN INFORMASI KINERJA PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP DAERAH TAHUN 2021 DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN SIAK TAHUN 2021
Transcript

DOKUMEN INFORMASI KINERJA

PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP DAERAH

TAHUN 2021

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN SIAK

TAHUN 2021

I-i-i

i

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

BUPATI SIAK

KATA PENGANTAR

Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah

(DIKPLHD) Kabupaten Siak Tahun 2021 disusun dalam rangka memenuhi

amanat Undang-undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan Hidup dalam Bab VIII tentang Sistem Informasi Pasal

65 Ayat 1 – 3. Pasal tersebut menjelaskan bahwa Pemerintah dan Pemerintah

Daerah mengembangkan sistem informasi pengelolaan lingkungan hidup

untuk mendukung pelaksanaan dan pengembangan kebijakan perlindungan

dan pengelolaan lingkungan hidup. Sistem informasi pengelolaan lingkungan

hidup dilakukan secara terpadu dan terkoodinasi serta wajib dipublikasikan

kepada masyarakat. Informasi ini juga untuk memenuhi kewajiban untuk

menyediakan, memberikan dan atau menerbitkan informasi yang berkaitan

dengan kepentingan publik sebagaimana ditetapkan dalam Undang-undang

Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik.

DIKPLHD menyajikan gambaran status atau kondisi lingkungan hidup

dan informasi tekanan terhadap lingkungan. Dimana tekanan tersebut harus

tetap dikendalikan sehingga tidak menimbulkan bencana ekologi. Upaya -

upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup yang dilakukan

pemerintah dalam bentuk kebijakan dan program untuk pengendalian dan

penanganan dampak lingkungan yang terjadi, menjadi respon penting untuk

menjaga keberlanjutan lingkungan. Dukungan dan peran serta masyarakat

termasuk para pelaku usaha dan/atau kegiatan dalam merespon hal tersebut

I-ii-ii

ii

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

juga menunjukkan tingkat kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga

kelestarian dan fungsi lingkungan hidup.

Akhir kata, saya sampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya

kepada semua pihak yang telah membantu dan mendukung dalam

pelaksanaan kegiatan ini hingga dapat diterbitkannya dokumen ilmiah

Penyusunan Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup

Daerah (DIKPLHD) Kabupaten Siak Tahun 2021 ini.

Siak Sri Indrapura, Juli 2021

BUPATI SIAK

Drs. H. ALFEDRI, M.Si

I-iii-iii

iii

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

BUPATI SIAK

Bupati Siak dengan ini menyatakan bahwa :

1. Isu Prioritas lingkungan hidup daerah Kabupaten Siak sebagaimana yang

tertulis dalam Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup

Daerah (DIKPLHD) Kabupaten Siak Tahun 2021 adalah sebagai berikut :

a. Penurunan Kuantitas dan Kualitas Air serta Peningkatan Limbah Cair

b. Kebakaran Hutan dan Lahan serta Penurunan Kualitas Udara dan

Kerusakan Lahan Gambut, Alih Fungsi Lahan dan Gas Rumah Kaca

c. Peningkatan Timbulan Sampah

d. Penurunan Keanekaragaman Hayati

e. Konflik Lahan dengan Perusahaan

2. Penetapan isu prioritas lingkungan hidup pada Dokumen Informasi Kinerja

Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD) Kabupaten Siak Tahun

2021 tersebut telah didasarkan pada proses yang partisipatif dan

melibatkan para pemangku kepentingan di wilayah kami.

Demikian Pernyataan ini dibuat dengan sebenarnya.

Siak Sri Indrapura, Juli 2021

BUPATI SIAK

Drs. H. ALFEDRI, M.Si

I-iv-iv

iv

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ........................................................................ i DAFTAR ISI ................................................................................... iv DAFTAR TABEL .............................................................................. xii DAFTAR GAMBAR .......................................................................... xiii DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................... x

BAB I PENDAHULUAN ................................................................... I-1

1.1. Latar Belakang ........................................................................... 1

1.2. Profil Daerah .............................................................................. 4

1.3. Proses Penyusunan Dokumen dan Penentuan Isu Prioritas ............ 7

1.4. Maksud Dan Tujuan .................................................................... 9

1.5. Ruang Lingkup Penulisan ............................................................ 10

BAB II ANALISIS DRIVING FORCE, PRESSURE, STATE, IMPACT

DAN RESPONSE ISU LINGKUNGAN HIDUP DAERAH .......... II-1

2.1 Tata Guna Lahan ........................................................................ 1

2.1.1 Driving Force ..................................................................... 1

2.1.2 Pressure ............................................................................ 2

2.1.3 State ................................................................................. 3

2.1.4 Impact .............................................................................. 5

2.1.5 Response........................................................................... 7

2.2 Kualitas Air ................................................................................. 8

2.2.1 Driving Force ..................................................................... 8

2.2.2 Pressure ............................................................................ 9

2.2.3 State ................................................................................. 11

2.2.4 Impact .............................................................................. 13

2.2.5 Response........................................................................... 15

2.3 Kualitas Udara ............................................................................ 17

2.3.1 Driving Force ..................................................................... 17

2.3.2 Pressure ............................................................................ 18

2.3.3 State ................................................................................. 19

2.3.4 Impact .............................................................................. 20

2.3.5 Response........................................................................... 21

2.4 Resiko Bencana .......................................................................... 23

2.4.1 Driving Force ..................................................................... 23

2.4.2 Pressure ............................................................................ 25

2.4.3 State ................................................................................. 26

2.4.4 Impact .............................................................................. 29

I-v-v

v

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

2.4.5 Response........................................................................... 30

2.5 Perkotaan ................................................................................... 32

2.5.1 Driving Force ..................................................................... 32

2.5.2 Pressure ............................................................................ 33

2.5.3 State ................................................................................. 34

2.5.4 Impact .............................................................................. 37

2.5.5 Response........................................................................... 38

2.6 Tata Kelola ................................................................................. 40

2.6.1 Driving Force ..................................................................... 40

2.62 Pressure ............................................................................. 40

2.6.3 State ................................................................................. 42

2.6.4 Impact .............................................................................. 44

2.6.5 Response........................................................................... 45

BAB III ISU PRIORITAS LINGKUNGAN HIDUP .......................... III-1

3.1. Proses Perumusan Isu Prioritas ................................................... 1

3.2. Analisis DPSIR ........................................................................... 2

3.3. Penetapan Isu Potensial ............................................................. 8

3.4. Analisa Isu Prioritas ................................................................... 9

3.5. Penetapan Isu Prioritas .............................................................. 9

BAB IV INOVASI DAERAH DALAM PENGELOLAAN LINGKUNGAN

HIDUP ............................................................................................ IV- 1

4.1 Pengelolaan Sampah .................................................................. 1

4.2 Aplikasi Siak Layak Anak ............................................................. 6

4.3 Program Wifi Gratis .................................................................... 6

4.4 Website Pemerintah Daerah ........................................................ 7

4.5 Reboisasi dan Penghijauan .......................................................... 7

4.6 Peningkatan RTH ........................................................................ 8

4.7 Kegiatan Sosialisasi Lingkungan Hidup ......................................... 9

4.8 Produk Hukum Bidang Lingkungan .............................................. 11

4.9 Kelembagaan ............................................................................. 12

BAB V PENUTUP ............................................................................ V- 1

5.1 Kesimpulan ................................................................................ 1

5.2 Rencana Tindak Lanjut ............................................................... 2

I-vi-vi

vi

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

DAFTAR TABEL Tabel 1.1. Jumlah Kampung dan Kelurahan Menurut Kecamatan

di Kabupaten Siak ......................................................... I-4

Tabel 2.1. Luas Gambut dan Persentase Kerusakan ........................ II-3

Tabel 2.2. Luas Mangrove di Kabupaten Siak .................................. 5

Tabel 2.3. Luas Lahan Kritis Kabupaten Siak .................................. 6

Tabel 2.4. Upaya yang dilakukan dalam Pengendalian Kerusakan

Lingkungan. ................................................................. 16

Tabel 2.5. Hasil Pemantauan Kualitas Udara Ambien ....................... 19

Tabel 2.6. Rata-rata Curah Hujan per Bulan (mm) .......................... 25

Tabel 2.7. Luas Bencana Kekeringan di Kabupaten Siak Tahun 2020 27

Tabel 2.8. Upaya Pemerintah Kabupaten Siak untuk Menangani

Masalah Kebakaran Lahan dan Hutan ............................. 31

Tabel 2.9. Fasilitias Pengelolaan Sampah (TPA) .............................. 34

Tabel 2.10. Fasilitas Pengelolaan Sampah Kabupaten Siak ................ 35

Tabel 2.11. Jenis Penyakit di Kabupaten Siak ................................... 37

Tabel 2.12. Jumlah Sampah Masuk dan Terkelola Pada Bank Sampah 38

Tabel 2.13. Pengaduan Masyarakat terhadap Lingkungan Hidup ....... 40

Tabel 2.14. Penghargaan/Prestasi Urusan Lingkungan Hidup yang

Dicapai pada Tahun 2015-2020 ..................................... 44

Tabel 4.1. Fasilitas Pengelolaan Sampah Kabupaten Siak ................ IV-1

Tabel 4.2. Bank Sampah di Kabupaten Siak .................................... 2

Tabel 4.3. Produk Hukum Bidang Lingkungan Hidup Kabupaten

Siak.. ........................................................................... 11

I-vii-vii

vii

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1. Peta Wilayah Kabupaten Kabupaten Siak ........................ I-5

Gambar 1.2. Alur Penyusunan Dan Perumusan Isu ............................. 9

Gambar 2.1. Penurunan Jumlah Luas Hutan Lindung di Kabupaten

Siak ............................................................................. II-1

Gambar 2.2. Perubahan Luas Jenis penggunaan Lahan ...................... 2

Gambar 2.3. Luas Penggunaan Lahan di Kabupaten Siak Tahun 2020

................................................................................... 4

Gambar 2.4. Pertumbuhan Penduduk Kabupaten Siak Tahun 2012-

2020 ............................................................................ 8

Gambar 2.5. Jumlah KK Berdasarakan Fasilitas Buang Air Besar pada

Sungai ......................................................................... 10

Gambar 2.6. Curah Hujan Kabupaten Siak Tahun 2020 ...................... 11

Gambar 2.7. Indeks Pencemar Sungai Siak di Kabupaten Siak ............ 12

Gambar 2.8. Sumber Air Minum Utama Masyarakat di Kabupaten Siak 14

Gambar 2.9. Jenis Penyakit Umum yang diderita Masyarakat Kabupaten

Siak ............................................................................. 15

Gambar 2.10. Jumlah Kendaraan Bermotor di Kabupaten Siak............. 17

Gambar 2.11. Jenis Bahan Bakar Kendaraan Bermotor ........................ 19

Gambar 2.12. Jenis Penyakit Utama Kabupaten Siak ........................... 21

Gambar 2.13. Peta Kerentanan Kabupaten Siak .................................. 24

Gambar 2.14. Sebaran Wilayah per Kelas Kerentanan ......................... 24

Gambar 2.15. Peta Sebaran Kerentanan Bencana Banjir Kabupaten

Siak ........................................................................... 28

Gambar 2.16. Jenis Penyakit Utama Tahun 2020 ................................ 29

Gambar 2.17. Kerugian Akibat Bencana Tahun 2020 Kabupaten Siak ... 30

Gambar 2.18. Pertumbuhan Penduduk Kabupaten Siak ....................... 32

Gambar 2.19. Garis Kemiskinan Kabupaten Siak Tahun 2012-Tahun 2020

................................................................................... 33

Gambar 2.20. Jumlah Timbulan Sampah Kabupaten Siak (Ton/Hari) .... 35

Gambar 2.21. Komposisi Sampah Berdasarkan Jenis Sampah ............. 36

Gambar 2.22. Komposisi Sampah Berdasarkan Sumber Sampah .......... 36

Gambar 2.23. Brosur Gerakan Hidup Kurangi Sampah Plastik .............. 39

Gambar 2.24. Jumlah Personil Pengelola Lingkungan Hidup ................ 43

Gambar 2.25. Jumlah Izin Lingkungan Yang Diterbitkan pada Tahun

2020 .......................................................................... 44

Gambar 3.1. Alur Perumusan Isu Prioritas ......................................... III-2

Gambar 3.2. DPSIR Tata Guna Lahan ................................................ 3

Gambar 3.3. DPSIR Kualitas Air ......................................................... 4

I-viii-viii

viii

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Gambar 3.4. Analisis DPSIR Kualitas Udara ........................................ 5

Gambar 3.5. Analisis DPSIR Risiko Bencana ....................................... 6

Gambar 3.6. Analisis DPSIR Perkotaan (Persampahan) ....................... 7

Gambar 3.7. Analisis DPSIR Tata Kelola ............................................. 8

Gambar 4.1. Peraturan Bupati tentang Pengurangan Kantong Plastik .. V- 3

Gambar 4.2. Pengelolaan Sampah 3R ................................................ 4

Gambar 4.3. Kagiatan yang dilakukan oleh Komunitas PUAN LISA ....... 5

Gambar 4.4. Kegiatan Gotong Royong ............................................... 5

Gambar 4.5. Launching Aplikasi Kabupaten Layak Anak (Siak Anak) .... 6

Gambar 4.6. Halaman Depan Website Pemerintah Daerah .................. 7

Gambar 4.7. Kegiatan Penghijauan ................................................... 8

Gambar 4.8. Peta RTH Kota Siak ....................................................... 9

Gambar 4.9. Sosialisasi Masyarakat Peduli Api ................................... 10

Gambar 4.10. Sosialisasi dan Pelatihan Daur Ulang Sampah ................ 10

I-ix-ix

ix

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

DAFTAR LAMPIRAN 1. Lampiran Tabel Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan

Hidup Daerah

2. Lampiran SK Bupati Tim Pengumpul/Penyusun Data Dokumen Informasi

Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah

3. Lampiran Daftar Riwayat Hidup

4. Lampiran Pakta Integritas

I-1

I-1

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

BAB I PENDAHULUAN

1.1. LATAR BELAKANG

Konferensi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang diikuti 172

negara di Rio de Janeiro pada bulan Juni tahun 1992, tentang Lingkungan

hidup dan Pembangunan [The United Nations Conference on Environment

and Development (UNCED)] telah menghasilkan strategi pengelolaan

lingkungan hidup yang dituangkan ke dalam Agenda 21. Agenda 21

menyebutkan akan perlunya kemampuan pemerintahan dalam

mengumpulkan dan memanfaatkan data dan informasi multi sektoral pada

proses pengambilan keputusan untuk melaksanakan pembangunan

berkelanjutan. Hal tersebut menuntut ketersediaan data, keakuratan

analisis, serta penyajian informasi lingkungan hidup yang informatif.

Pada tahun 1997, Indonesia mengeluarkan Agenda 21 Nasional

yang berisikan tentang rujukan untuk memasukkan prinsip-prinsip

pembangunan berkelanjutan ke dalam perencanaan pembangunan

nasional. United Nations Development Programme (UNDP) telah

mendukung pembangunan dan peluncuran Agenda 21 Indonesia yang

merupakan Versi Nasional dari Agenda 21 Global pada KTT Rio de Janeiro.

Agenda 21 Indonesia lebih diarahkan kepada; 1) peningkatan

produktivitas sumberdaya; 2) penganekaragaman hasil produksi; 3)

perbaikan tata ruang; dan 4) peningkatan fungsi konservasi. Disadari oleh

Pemerintah Indonesia bahwa pembangunan berkelanjutan hanya dapat

diperoleh apabila dilandasi ilmu pengetahuan yang memadai karena hal ini

merupakan azas kunci bagi pencapaian pertumbuhan sosial dan ekonomi

jangka panjang. Dengan demikian, pada Agenda 21 Indonesia, strategi

nasional untuk pembangunan berkelanjutan melibatkan: 1) Pelayanan

Masyarakat; 2) Pengelolaan Limbah; 3) Pengelolaan Sumberdaya Tanah;

I-2

I-2

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Dan 4) Pengelolaan Sumberdaya Alam (Kantor Menteri Negara Lingkungan

Hidup, 1997).

Sementara disebutkan pada Pasal 28 F Undang-Undang Dasar 1945

disebutkan bahwa setiap orang berhak untuk berkomunikasi dan

memperoleh informasi untuk mengembangkan pribadi dan lingkungan

sosialnya serta berhak untuk mencari, memperoleh, memiliki, menyimpan,

mengolah, dan menyampaikan informasi dengan menggunakan segala

jenis saluran yang tersedia. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009

tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup antara lain

menyatakan bahwa sistem informasi lingkungan hidup paling sedikit

memuat informasi mengenai status lingkungan hidup, peta rawan

lingkungan hidup, dan informasi lingkungan hidup lainnya yang meliputi

keragaman karakter ekologis, sebaran penduduk, sebaran potensi sumber

daya alam, dan kearifan lokal.

Permasalahan lingkungan hidup pada umumnya menyangkut

dimensi yang luas, yaitu lintas ruang, lintas pelaku, dan lintas generasi.

Dimensi lintas ruang adalah suatu kondisi permasalahan lingkungan hidup

yang melewati batas wilayah administrasi. Sebagai contoh pada kejadian

banjir, permasalahannya mungkin tidak terbatas pada satu daerah

administrasi tertentu. Oleh karena itu pengembangan informasi yang

berhubungan dengan masalah banjir memerlukan suatu jaringan informasi

lingkungan hidup antar wilayah administrasi, sedikitnya di satu Daerah

Aliran Sungai (DAS). Dimensi kedua, bahwa fenomena lingkungan hidup

selalu berkaitan dengan lintas pelaku. Salah satu contoh adalah

pencemaran sungai dimana sumber pencemar tersebut dapat berasal dari

berbagai pihak misalnya sektor industri, permukiman, dan pertanian.

Dimensi ketiga, permasalahan lingkungan hidup selalu menyangkut lintas

generasi. Hal ini sesuai dengan konsep pembangunan berkelanjutan

dimana sumberdaya alam dan lingkungan hidup harus dikelola untuk

generasi sekarang dan masa datang.

I-3

I-3

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Kabupaten Siak merupakan salah satu kabupaten yang kaya akan

sumber daya alam, berbagai kegiatan pertambangan, industri dan

perkebunan telah dilakukan sejak lama di kabupaten ini. Pesatnya

pembangunan diberbagai sektor selain meingkatkan kesejahteraan juga

dapat meningkatkan beban terhadap lingkungan hidup, aktifitas berbagai

sektor baik pertambangan, industri, perkebunan serta aktivitas domestik

masyarakat secara langsung maupun tidak langsung memberi dampak

terhadap menurunya daya dukung dan daya tampung lingkungan.

Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah

(DIKPLHD) Kabupaten Siak Tahun 2021 adalah gambaran secara umum

mengenai kondisi lingkungan hidup serta informasi faktual tentang kondisi

kualitas lingkungan hidup Kabupaten Siak berdasarkan hasil pemantauan

dan evaluasi yang dilakukan. Lingkungan hidup merupakan bagian yang

mutlak dan tak terpisahkan dari kehidupan manusia. Sumber daya alam

dan lingkungan hidup merupakan sumber penting bagi kehidupan umat

manusia dan makhluk hidup lainnya. Sumber daya alam menyediakan

sesuatu yang diperoleh dari lingkungan fisik untuk memenuhi kebutuhan

dan keinginan manusia, sedangkan lingkungan merupakan tempat dalam

arti luas bagi manusia dalam melakukan aktivitasnya sehingga

pengelolaan sumber daya alam harus mengacu pada aspek konservasi

dan pelestarian lingkungan.

DIKPLHD Kabupaten Siak Tahun 2021 disusun sebagai langkah

awal dalam memenuhi kewajiban Pemerintah Kabupaten Siak tentang

penyediaan informasi lingkungan hidup. Tujuan utamanya adalah untuk

menilai, menentukan prioritas permasalahan, membuat rekomendasi bagi

penyusunan kebijakan dan perencanaan untuk membantu Pemerintah

Daerah Kabupaten Siak dalam melaksanakan pengelolaan lingkungan

hidup serta menerapkan pembangunan secara berkelanjutan.

I-4

I-4

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

1.2. PROFIL DAERAH A. Luas dan Batas Wilayah

Luas wilayah Kabupaten Siak adalah 8.556,09 km2 atau 9,74% dari

total luas wilayah Provinsi Riau, merupakan wilayah terluas ke-6 dari

seluruh kabupaten/kota di Provinsi Riau dengan pusat administrasi di Kota

Siak Sri Indrapura. Secara administrasi batas-batas wilayah Kabupaten

Siak sebagai berikut:

1) Sebelah Utara berbatasan dengan Kabupaten Bengkalis dan

Kabupaten Kepulauan Meranti.

2) Sebelah Selatan berbatasan dengan Kabupaten Kampar, Kabupaten

Pelalawan, dan Kota Pekanbaru.

3) Sebelah Timur berbatasan dengan Kabupaten Pelalawan dan

Kepulauan Meranti.

4) Sebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Bengkalis, Kabupaten

Rokan Hulu, Kabupaten Kampar dan Kota Pekanbaru.

Secara administrasi Kabupaten Siak terdiri dari 14 kecamatan, 9

kelurahan dan 122 desa. Berikut rincian jumlah jumlah desa/kelurahan per

kecamatan di kabupaten Siak. Untuk melihat secara rinci jumlah kelurahan

di Kabupaten Siak dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 1.1 Jumlah Kampung dan Kelurahan Menurut Kecamatan di Kabupaten Siak

12

Kecamtan Kampung /kelurahan Kelurahan

1 Minas 4 1

2 Kandis 8 3

3 Siak 6 2

4 Sungai Apit 14 1

5 Sungai Mandau 9 -

6 Kerinci Kanan 12 -

7 Lubuk Dalam 7 -

8 Tualang 8 1

9 Koto Gasib 11 -

10 Dayun 11 -

11 Bunga Raya 10 -

12 Mempura 7 1

13 Sabak Auh 8 -

14 Pusako 7 -

Jumlah 122 9

I-5

I-5

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Gambar 1.1. Peta Administrasi Kabupaten Siak

B. Topografi

Kabupaten Siak terdiri dari satuan dataran rendah dan satuan

perbukitan, sebagian besar Kabupaten Siak terdiri dari dataran rendah

dengan ketinggian 0-50 m dpl dari permukaan laut, meliputi dataran

banjir sungai dan rawa serta terbentuk endapan permukaan serta memiliki

sifat batuan pada satuan perbukitan yang stabil sehingga potensi untuk

terjadinya gerakan tanah dan erosi yang menyebabkan longsor sangat

kecil. Kemiringan lereng sekitar 0°-3° atau bisa dikatakan hampir datar,

sedangkan satuan perbukitan mempunyai ketinggian antara 50-150 m dari

daerah sekitarnya dengan kemiringan 3°-15°. Namun, karena sebagian

besar wilayahnya relatif datar (14-30m dpl), potensi untuk terjadinya

banjir cukup besar di beberapa tempat terutama di daerah sepanjang

Sungai Siak.

I-6

I-6

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

C. Geologi

Wilayah Kabupaten Siak merupakan bagian dari daerah yang

tersusun dari batuan sedimen tufa yang berombak sampai bergelombang.

Batuan induk didominasi oleh batuan lempung (clay), silika, batu pasir dan

batu lapis. Formasi ini terdapat di daerah Minas. Jenis tanah yang

dominan adalah tanah tropodulit atau setara dengan tanah podzolik

merah kuning pada perbukitan dan tropaquepst atau setara dengan tanah

alluvial yang sudah mulai berkembang pada bagian daratan rendah,

terutama di pinggiran sungai.

Tekstur tanah adalah galuh lempung pasiran (sandy clay loam) dan

galuh lempung yang makin ke dalam makin tinggi kadar lempungnya.

Struktur tanah adalah gembur sampai gumpal menyudut untuk horison A

dan gumpal menyudut untuk horison B yang umumnya memiliki sifat

fermeabilitas yang rendah. Wilayah alluvium merupakan daerah rawa-

rawa yang terjadi karena gambut yang mengalami proses sedimentasi dari

sungai-sungai didekatnya.

D. Hidrologi

Kabupaten Siak sebagai daerah yang sebagian besar wilayahnya

merupakan dataran rendah yang berawa-rawa, memiliki banyak sungai,

diantaranya adalah Sungai Siak, Sungai Mandau, Sungai Rawa, Sungai

Gasib, Sungai Siak Kecil, Sungai Apit dan Sungai Buatan. Selain perairan

sungai, Kabupaten Siak juga memiliki beberapa danau/tasik antara lain:

Tasik Pulau Besar, Zamrud, Pulau Atas, Pulau Bawah, Tasik Serai, Tasik

Air Hitam dan Tasik Ketilau. Tasik-tasik tersebut berpotensi untuk

dijadikan budidaya perikanan air tawar serta pariwisata.

Sungai Siak berasal dari dua anak sungai, yaitu Sungai Tapung

Kanan dan Tapung Kiri yang anak-anak sungainya berasal dari wilayah

Kabupaten Rokan Hulu, Kabupaten Kampar dan Kabupaten Bengkalis.

Sungai Tapung Kanan berasal dari anak-anak Sungai Paturuk, Sungai

Karas Takuana, Sungai Suram, Sungai Lindai dan Sungai Siangkala.

Sungai Mandau merupakan sungai yang cukup penting yang di bagian

I-7

I-7

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

hulunya merupakan rawa dengan fisiografi kubah gambut. Formasi ini

memiliki kondisi hidrologi yang dicirikan oleh air tanah yang dangkal,

sehingga dengan evapotranspirasi dari air hujan yang meresap melalui air

tanah dari kawasan hutan disekitarnya. Oleh karena itu, hutan memegang

peranan penting bagi penyediaan air tanah di daerah ini.

Setiap perubahan lingkungan kubah gambut oleh penebangan

hutan akan berpengaruh secara signifikan terhadap kondisi hidrografi di

daerah ini. Pelepasan air dari kawasan ini merupakan penyalur utama

aliran air yang masuk melalui anak-anak sungai, yang lain masuk ke

Sungai Mandau yang airnya berwarna coklat kehitaman. Kondisi aliran air

kubah gambut hampir terdapat di sepanjang Sungai Siak yang

kesemuanya akan memberikan kontribusi terhadap kualitas perairan di

Sungai Siak.

E. Klimatologi

Berdasarkan letak astronomis, seluruh Kabupaten Siak bila dilihat

dari iklim matahari, seluruhnya terletak di daerah tropis, sehingga iklim

yang berlaku di daerah ini juga iklim tropis. Menurut klasifikasi iklim

Koppen, Kabupaten Siak dengan curah hujan yang hampir merata di

sepanjang tahun. Secara umum, Kabupaten Siak beriklim tropis dengan

suhu udara berkisar antara 250 sampai dengan 320 Celsius dan

kelembaban udara 88,9% per bulan.

1.3. PROSESES PENYUSUNAN DOKUMEN DAN PENENTUAN ISU PRIORITAS

Meningkatkan kualitas lingkungan hidup menjadi penting dilakukan

pada era dewasa ini mengingat kerusakan lingkungan hidup mulai

berdampak dalam skala lokal dan berkontribusi terhadap skala global.

Penyebabnya adalah pembangunan dan industrialisasi yang selama ini

kurang mempertimbangkan aspek lingkungan hidup. Dengan

memperhatikan Sustainable Development Goals (SDGs) sebagai agenda

global yang fokus menangani masalah sosial, ekonomi, dan lingkungan,

I-8

I-8

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

maka Pemerintah Kabupaten Siak berkomitmen untuk meningkatkan

pembangunan daerah yang memperhatikan kualitas lingkungan hidup.

Proses penyusunan dan perumusan isu prioritas lingkungan hidup

diawali dengan membentuk FGD (Focus Group Discusion), yang terdiri dari

stakeholder terkait, melibatkan akademisi, dan aktivis penggiat

lingkungan. Metode atau pendekatan yang digunakan untuk menentukan

isu prioritas dengan menggunakan metode Analisis DPSIR (Driving Force,

Pressure, State, dan Impact). Analisis DPSIR dilakukan dalam rangka

memberikan informasi yang jelas dan spesifik mengenai faktor pemicu

(Driving Force), tekanan terhadap lingkungan yang dihasilkan (Pressure),

keadaan lingkungan (State), dampak yang dihasilkan dari perubahan

lingkungan (Impact) dan kemungkinan adanya respon dari masyarakat

(Response). Pendekatan ini didasarkan pada konsep rantai hubungan

sebab akibat yang dimulai dengan aktivitas manusia (faktor pemicu) yang

menyebabkan adanya tekanan terhadap lingkungan dan kemudian

mengubah kualitas dan kuantitas sumber daya alam hingga akhirnya

mengakibatkan munculnya berbagai tanggapan masyarakat.

Langkah penetapan isu prioritas dilakukan dengan menggunakan

metode scoring. Isu lingkungan potensial yang sudah ditetapkan

kemudian dipilih lima isu dengan nilai tertinggi dengan

mempertimbangkan kriteria penetapan. Analisis isu prioritas ini akan

dilanjutkan dengan verifikasi dan klarifikasi untuk penetapan akhir isu

prioritas lingkungan.

I-9

I-9

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Analisis Data

Penetapan Isu Potensial

Penetapan Kriteria

Analisis Isu Prioritas

Verifikasi dan kalrifikasi

Penetapan Isu Prioritas

Inovasi Daerah

Studi Literatur

Focus Group Discusion (FGD)

Analisis DPSIR

Gambar 1.2. Alur Penyusunan dan Perumusan Isu

1.4. MAKSUD DAN TUJUAN

Maksud dilaksanakannya penyusunan Dokumen Informasi Kinerja

Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD) adalah sebagai

informasi yang dapat memberikan gambaran tingkat keberhasilan kinerja

pengelolaan lingkungan hidup di wilayah Kabupaten Siak Tahun 2020.

Tujuan penyusunan Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup

Daerah di Kabupaten Siak adalah:

1. Menyediakan basis data untuk meningkatkan mutu informasi

tentang pengelolaan lingkungan hidup yang merupakan bagian dari

sistem pelaporan publik dan sebagai bentuk dari akuntabilitas

publik;

2. Menyediakan informasi kinerja yang menggambarkan keberhasilan

kinerja dan sebagai acuan perencanaan pembangunan daerah

jangka pendek dan menengah sebagai upaya perbaikan

berkesinambungan untuk peningkatan kinerja pengelolaan

lingkungan hidup;

I-10

I-10

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

3. Menyediakan sumber informasi sebagai dasar peningkatan kualitas

pengambilan kebijakan/keputusan, dengan memperhatikan dan

mempertimbangkan aspek lingkungan dengan daya dukung dan

daya tampungnya;

4. Menyediakan informasi kinerja pengelolaan lingkungan hidup

sebagai sarana publik untuk melakukan pengawasan dan penilaian

Tata Praja Lingkungan (Good Environmental Governance) daerah

serta sebagai landasan publik untuk ikut berperan dalam

menentukan kebijakan pembangunan yang berkelanjutan dan

berwawasan lingkungan.

1.5. RUANG LINGKUP PENULISAN

Ruang lingkup penulisan DIKPLHD 2021 mengacu pada Surat

Edaran dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanantanggal 25 Februari

2021 Nomor S.408/SETJEN/DATIN/PD/DTN.0/2/2021 perihal Penyampaian

Pedoman DIKPLHD 2021. Berdasarkan pedoman tersebut, dokumen ini

merupakan laporan utama informasi kinerja pengelolaan lingkungan hidup

daerah yang disajikan dengan melakukan hubungan kausalitas antara

unsur-unsur pemicu, penyebab terjadinya persoalan lingkungan hidup,

status, akibat, dan upaya untuk memperbaiki kualitas lingkungan (Driving

force, pressure, state, impact, and response analysis). Ruang lingkup

penulisan DIKPLHD Kabupaten Siak ini, terdiri atas:

I. Bab I Pendahuluan

Pendahuluan ini memuat mengenai latar belakang penyusunan

Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Kabupaten

Siak. Pada bab pendahuluan ini juga dipaparkan mengenai profil dan

keadaan umum Kabupaten Siak secara garis besar dengan bersumber dari

RPJMD Kabupaten Siak 2016-2021. Gambaran singkat proses penyusunan

dan perumusan isu prioritas juga dicantumkan. Bab ini juga menyebutkan

maksud dan tujuan dari penulisan DIKPLHD serta ruang lingkup penulisan

laporan ini.

I-11

I-11

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

II. Bab II Analisa Driving Force, Pressure, State, Impact dan

Response Isu Lingkungan Hidup Daerah

Bab ini memuat analisis Driving Force, Pressure, State, Impact dan

Response (DPSIR), dimana model ini pertama kali dikembangkan oleh

European Environmental Agency pada tahun 1999. Model DPSIR adalah

kerangka berpikir sistem yang mengasumsikan hubungan sebab-akibat

antara komponen yang saling berinteraksi dari sistem sosial, ekonomi, dan

lingkungan. DPSIR telah menjadi alat yang efektif untuk mengatur dan

mengomunikasikan masalah lingkungan yang kompleks. Pada model

DPSIR, aktivitas manusia dilihat sebagai pendorong (driver force)

terjadinya tekanan (pressure) terhadap ekosistem, yang mempengaruhi

terjadinya perubahan di ekosistem (state) yang pada akhirnya berdampak

pada kehidupan manusia (impact), untuk kemudian ditanggapi melalui

berbagai strategi penanganan risiko (response). Elemen DPSIR

masingmasing dapat dijelaskan sebagai berikut:

1. Driving Forces adalah perubahan sistem sosial, ekonomi, dan institusi

yang langsung atau tidak langsung memicu tekanan terhadap status

lingkungan. Definisi lain adalah pengembangan sistem sosial,

demografi, dan ekonomi masyarakat dalam hubungannya dengan

perubahan gaya hidup, semua taraf pola konsumsi dan produksi.

Primary driving forces adalah aktivitas sosial ekonomi secara langsung

berkaitan dengan pressures (misal industri, turisme) pada suatu taraf

pengelolaan ekonomi. Secondary driving forces adalah temuan pada

taraf kebijakan (misal kebijakan limbah, hukum). Dalam jangka panjang

dan dengan lingkungan wilayah ruang yang lebih luas, tedapat taraf

tertiary driving forces, ideologi dan gaya hidup (misal media, dan

consumption patterns).

2. Pressures adalah faktor-faktor antropogenik yang memepengaruhi

perubahan lingkungan (Impacts). Ini didefinisikan sebagai

pembangunan yang melepaskan bahan/senyawa (emisi), agen fisika

I-12

I-12

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

dan biologi, penggunaan sumber daya dan penggunanan lahan oleh

aktivitas manusia.

3. State dapat mengacu pada sistem alam tersendiri atau pada keduanya

sistem alam dan sosial ekonomi. Indikator state dapat sangat berbeda.

State dapat mengacu pada luas wilayah penampakan, karakteristik

kualitatif dan kuantitatif dari ekosistem, kuantitas dan kualitas

sumberdaya, kondisi lingkungan manusia, keterbukaan terhadap

pengaruh Pressures terhadap manusia, bahkan terhadap isu-isu sosial-

ekonomi.

4. Impacts adalah perubahan fungsi-fungsi lingkungan yang berpengaruh

terhadap dimensi sosial, ekonomi, dan lingkungan yang disebabkan

oleh perubahan sistem State. Impacts dapat meliputi perubahan fungsi

lingkungan seperti akses sumberdaya air,kerusakan ekosistem,

gangguan kesehatan atau kohesi sosial. Impact selanjutnya memicu

Responses.

5. Responses adalah tindakan kebijakan yang secara langsung atau tidak

langsung memicu persepsi Impact dan mencoba mencegah, eliminasi,

dan kompensasi atau mengurangi konsekuensi (dampak). Responses

dapat berasal dari berbagai tingkatan masyarakat, seperti kelompok

individu, sektor pemerintahan atau non-pemerintahan. Responses

tersebut pada gilirannya dapatmempengaruhi kecenderungan Driving

Forces, Pressures, State dan Impacts.

Untuk masing-masing isu Lingkungan Hidup Kabupaten Kabupaten

Siak secara rinci dapat dilihat dibawah ini.

a. Tata Guna Lahan

Data yang dituangkan dalam sub bab ini adalah yang berkaitan dengan

tata guna lahan di Kabupaten Siak. Pada sub bab ini juga dicantumkan

perubahan lahan seperti luas penggunaan lahan berdasarkan tata

ruang wilayah, luas wilayah yang digunakan untuk usaha pemanfaatan

hutan, perkebunan, pertambangan, pariwisata dan lain sebagainya.

I-13

I-13

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

b. Kualitas Air

Data yang disajikan meliputi kualitas air sungai, air tanah, dan air laut

(kualitas air laut khusus bagi daerah yang berada dalam wilayah pesisir

dan laut.)

c. Kualitas Udara

Data yang dituangkan meliputi status mutu udara ambien, Indeks

Standar Pencemaran Udara Udara (ISPU), kebakaran hutan dan lahan,

ISPA, sumber pencemar (bergerak dan tidak bergerak), konsumsi BBM,

dan bahan tercemar yang terjadi di Kabupaten Siak.

d. Resiko Bencana

Data yang dimasukkan berupa informasi rawan bencana atau

kekhususan sumber daya alam yang berpotensi menimbulkan bencana

alam seperti gempa tektonik, gempa vulkanik, gempa runtuhan, banjir,

dan longsor. Selain itu mencantumkan juga sumber daya alam yang

berpotensi terjadi bencana non alam seperti gagal teknologi, gagal

modernisasi, epidemi, wabah penyakit, dan bencana sosial.

e. Perkotaan

Perkembangan daerah perkotaan di Kabupaten Siak merupakan

tuntutan sekaligus jawaban dari perkembangan penduduk maupun

kegiatan masyarakat perkotaan di daerah Kabupaten Siak

kecenderungannya semakin sulit dikontrol sehingga seringkali

menimbulkan persoalan yang menyangkut persoalan lingkungan.

Kemunduran lingkungan perkotaan indikasinya dapat dilihat dari aspek

fisik yang meliputi pencemaran air, udara, kerusakan lahan, dan

timbulan sampah. Selain itu dapat dilihat juga di aspek sosial ekonomi

yang meliputi dampak dari manusia yang membuat kehidupan tidak

nyaman.

I-14

I-14

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

F. Tata Kelola

Data yang dimuat seperti pelestarian kearifan lokal lingkungan hidup,

perijinan, anggaran pengelolaan lingkungan hidup dan pendapatan asli

daerah merupakan kondisi eksisting.

III. Bab III Isu Prioritas Lingkungan Hidup Daerah

Analisis isu prioritas lingkungan hidup daerah dilakukan dengan

menggunakan model DPSIR, sehingga metode analisis seperti tahapan

sebelumnya. Isu prioritas lingkungan hidup yang telah ditetapkan,

selanjutnya dilakukan perumusan driving force, pressure, state, impact,

dan response yang terkait pada setiap isu-isu prioritas tersebut. Analisis ini

berdasarkan data dan informasi yang telah dijelaskan pada tahap

sebelumnya, yaitu kondisi lingkungan hidup daerah.

IV. Bab IV Inovasi Daerah dalam Pengelolaan Lingkungan

Hidup

Bab ini memuat inisiatif-inisiatif yang dilakukan oleh kepala daerah

dalam Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah

upaya meningkatkan kualitas lingkungan hidup. Inisiatif yang dilakukan

dalam bentuk peningkatan kapasitas lembaga daerah (seperti melalui

APBD, peningkatan kapasitas personil, pengembangan jejaring kerja,

peningkatan transparansi dan akuntabilitas kepada publik). Inisiatif yang

dikembangkan oleh masyarakat (bila ada) harus dituangkan juga di dalam

bab ini. Data yang mendukung dituangkan sejelas mungkin, sebagai

contoh besaran APBD bidang lingkungan hidup termasuk persentasenya

dibandingkan keseluruhan APBD. Inisiatif meliputi kegiatan atau program

yang terkait dengan isu-isu perubahan iklim, perbaikan kualitas

lingkungan, perbaikan kualitas sumberdaya alam, dan perbaikan tata

kelola lingkungan.

I-15

I-15

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

V. Bab V Penutup

Bab ini memuat intisari dari Bab II sampai dengan Bab IV dan

rencana tindak lanjutnya termasuk yang berimplikasi kepada kebijakan

kepala daerah.

I-1

II-1

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

BAB II ANALISIS DRIVING FORCE, PRESSURE, STATE, IMPACT DAN RESPONSE ISU LINGKUNGAN HIDUP DAERAH 2.1. TATA GUNA LAHAN

2.1.1. Driving Force

Penurunan Luas Hutan Lindung

Seiring bertambahnya jumlah penduduk akan berdampak terhadap

meningkatnya kebutuhan lahan, kebutuhan lahan dapat berupa lahan untuk

tempat tinggal, ladang dan perkebunan. Kebutuhan akan lahan ini

mendorong terjadinya penurunan luasan hutan lindung yang ada di

Kabupaten Siak. Pada rentang Tahun 2019 hingga Tahun 2020 luas hutan

lindung di Kabupaten Siak mengalami penurunan yang cukup luas. Untuk

melihat penurunan luas hutan lindung Kabupaten Siak secara rinci dapat

dilihat pada gambar dibawah ini. (Lampiran Tabel 3).

Penurunan Jumlah Luas Hutan Lindung di

Kabupaten Siak

18.053,60

79,150,00

2.000,00

4.000,00

6.000,00

8.000,00

10.000,00

12.000,00

14.000,00

16.000,00

18.000,00

20.000,00

Tahun 2019 Tahun 2020

Luas (Ha)

I-2

II-2

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Berdasarakan gambar diatas dapat dilihat luas penurunan luas hutan

lindung di Kabupaten Siak, adanya bencana alam kebakaran serta alih

fungsi lahan menjadi faktor utama yang menyebabkan penuruan luas hutan

lindung.

2.1.2. Pressure

Perubahan Tata Guna Lahan

Tekanan tata guna lahan di Kabupaten Siak setiap tahun mengalami

perubahan luas, baik pemukiman, perkebunan dan luas hutan. Berdasarkan

data beberapa tahun tahun terakhir luas hutan dan semak belukar

mengalami penurunan setiap tahunnya. Untuk melihat secara rinci

perubahan lahan yang terjadi dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

(Lampiran Tabel 13)

Perubahan Luas Jenis Penggunaan Lahan

Kerusakan Lahan Gambut

Kabupaten Siak memiliki lahan gambut seluas 25.621 Ha yang

tersebar kedalam 6 KHG. Seiring berjalannya waktu aktivitas masyarakat

dalam mengolah lahan menyebabkan terjadinya kerusakan dilahan gambut,

secara umum dapat dilihat lebih dari 50% lahan gambut mengalami

kerusakan pada masing-masing KHG. Kerusakan lahan gambut dapat

-

50.000,00

100.000,00

150.000,00

200.000,00

250.000,00

300.000,00

Luas Lama 2018 (Ha) Luas Baru 2019 (Ha)

I-3

II-3

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

berpotensi menimbulkan kejadian kebakaran lahan hutan serta peningkatan

gas rumah kaca. Untuk melihat secara rinci luas dan kerusakan lahan

gambut di Kabupaten Siak dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 2.1. Luas Gambut dan Persentase Kerusakan

No. Kabupaten Lokasi Luas (Ha)

Persentase Kerusakan

(%)

1 Siak KHG Sungai Belutu - Sungai Leko

16.923 50,50

2 Siak KHG Sungai Gasip - Sungai Siak

7.856 98,70

3 Siak KHG Sungai Leko - Minas

12.876 76,11

4 Siak KHG Sungai Mandiangin - Sungai Siak

17.647 99,91

5 Siak KHG Sungai Mendawai - Sungai Gasip

4.681 97,40

6 Siak KHG Sungai Minas - Sungai Mandiangin

5.278 97,06

Sumber : 1) Keputusan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI No. SK 130/MENLHK/SETJEN/PKL.0/2/2017 tentang Penetapan Peta Fungsi Ekosistem Gambut Nasional.

2) Keputusan Direktur Jenderal Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan No. SK 40/PPKL/PKG/PKL.0/3/2018 tentang Penetapan Kerusakan Ekosistem Gambut.

2.1.3. State

Penggunaan Lahan

Penggunaan lahan di Kabupaten Siak setiap tahunnya mengalami

perubahan seiring dengan lajunya tingkat pertumbuhan penduduk. Di

Kabupaten Siak terdapat beberapa jenis penggunaan lahan, untuk melihat

secara rinci jenis dan luas penggunaan lahan di Kabupaten Siak dapat dilihat

pada gambar dibawah ini.

I-4

II-4

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Luas Penggunaan Lahan di Kabupaten Siak

Tahun 2020

Penggunaan lahan terbesar di Kabupaten Siak adalah lanan non

perkebuanan dengan luas 413.929 Ha atau 41,88% dari total luas wilayah

kabupaten. Selain penggunaan lahan non perkebunan, luas penggunaan

lahan terbesar kedua adalah lahan perkebunan dengan persetase 34,78%

atau 343,771 Ha. Terdapat beberapa jenis perkebunan yang terdapat di

Kabupaten Siak diantaranya adalah Perkebunan Kelapa sawit dan

perkebunan akasia (HTI) Lampiran Tabel 1 dan 2. Sedangkan jenis

I-5

II-5

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

pemanfaatan lahan di Kabupaten Siak terdiri dari pertambangan,

perkebunan, pertanian dan pemanfaatan lainnya. (Lampiran Tabel 14)

Selain lahan pertanian, terdapat juga lahan peruntukan hutan

mangrove yang berada di daerah pesisir. Secara keseluruhan luas mangrove

di Kabupaten Siak berjumlah 297,855 Ha yang tersebar di 6 kecamatan.

Kecamatan yang memiliki luas mangrove tertinggi adalah Kecamatan

Sungai Apit dan luas mangrove terkecil berada di Kecamatan Siak. Untuk

melihat secara rinci luas mangrove di Kabupaten Siak dapat dilihat pada

tabel dibawah ini. (Lampiran Tabel 10)

Tabel 2.2. Luas Mangrove di Kabupaten Siak

No Lokasi Luas (Ha)

1 Bunga Raya 76,464

2 Mempura 51,037

3 Pusako 83,312

4 Sabak Auh 146,814

5 Siak 48,118

6 Sungai Apit 257,281

Total 297,855

Untuk mengetahui indeks tutupan lahan dibutuhkan luas tutupan

berhutan dan luas wilayah Kabupaten. Berdasarkan data kondisi tutupan

berhutan Kabupaten Siak saat ini memiliki luas sebesar 4,231 km2,

sedangkan luas wilayah Kabupaten Siak memiliki luas 8.275 km2. Dari hasil

analisis tutupan lahan yang telah dilakukan di Kabupaten Siak, maka

ditemukan indeks kualitas lahan mencapai 52,38.

2.1.4 Impact

Lahan Kritis

Penggunaan lahan yang tidak sesuai dengan fungsinya akan

menyebabkan menurunnya kualitas tanah. Hal ini mengakibatkan lahan

menjadi kritis. Total lahan di Kabupaten Siak yang mengalami penurunan

kualitas mencapai 167.081,24 Ha yang tergolong dalam kategori kritis dan

I-6

II-6

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

sangat kritis. Untuk melihat secara rinci luas lahan kritis di Kabupaten Siak

dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 2.3. Luas Lahan Kritis Kabupaten Siak

No Kecamatan Kritis (Ha) Sangat Kritis (Ha)

1 Bunga Raya 644,70 -

2 Dayun 8.789,17 -

3 Kandis 36.076,34 259,98

4 Kerinci Kanan 12.367,58 -

5 Koto Gasib 17.670,06 -

6 Lubuk Dalam 18.279,23 -

7 Mempura 441,51 -

8 Minas 23.109,71 741,98

9 Pusako 1.574,95 -

10 Sabak Auh 289,09 -

11 Siak 5.641,43 -

12 Sungai Apit 9.801,87 -

13 Sungai Mandau 9.930,69 773,07

14 Tualang 20.658,28

Total 165.274,61 1.806,63 Sumber : Balai Pemantapan Kawasan Hutan Wilayah XIX, 2020

Berdasarkan tabel diatas, dapat dilihat lahan kritis di Kabupaten Siak

seluas 165.274,61Ha. Kecamatan yang memiliki lahan kritis terluas berada

di Kecamatan Kandis dengan luas 36.076,34 Ha. Luas lahan kritis secara

umum berada didalam hutan produksi. Hutan konservasi dan di luas

kawasan hutan. Luas lahan kritis terbesar terjadi pada kawasan hutan

produksi tetap. Data terkait luas lahan kritis disajikan pada Lampiran

Tabel 6.

Kejadian Bencana

Penggunaan lahan yang tidak sesuai dengan fungsinya akan

berpengaruh terhadap kondisi lingkungan sekitarnya. Jika dilihat secara

umum, lahan perkebunan di Kabupaten Siak merupakan penggunaan lahan

terluas nomor dua setelah non perkebunan. Seiring pertumbuhan jumlah

penduduk, maka lahan untuk perkebunan akan mengalami peningkatan.

Alih fungsi lahan dari lahan non pekebunan dan hutan menjadi lahan

I-7

II-7

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

perkebunan akan berdampak terhadap terjadinya bencana kebakaran dan

kekeringan. (Lampiran Tabel 44)

Flora dan Fauna

Pertumbuhan jumlah penduduk yang pesat akan berbanding lurus

dengan jumlah kebutuhan lahan perkebunan. Peningkatan penggunaan

lahan akan berdampak terhadap penurunan luas hutan dan penurunan

populasi flora dan fauna (Lampiran tabel 4).

2.1.5. Response

Upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Siak untuk

meningkatkan indeks kualitas lingkungan hidup adalah dengan membuat

beberapa strategi, salah satunya berkaitan dengan penggunaan lahan.

Adapun beberapa upaya yang dilakukan adalah:

Kegiatan reboisasi dan penghijauan

Identifikasi pengembangan kawasan

Meningkatkan SDM agar pengelolaan secara maksimal

Pada tahun 2020 telah dilakukan kegiatan reboisasi di 13 kecamatan

yang berada di Kabupaten Siak degan luas 408 Ha dan 408.000 pohon yang

tersebar di seluruh kecamatan. (Lampiran Tabel 16)

I-8

II-8

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

2.2. KUALITAS AIR 2.2.1. Kualitas Air Sungai

2.2.1.1. Driving Force Pertumbuhan Penduduk

Seiring bertambahnya jumlah penduduk akan berdampak terhadap

meningkatnya kebutuhan lahan untuk tempat tinggal dan tempat mencari

sumber penghidupan yang akan memicu terjadinya eksploitasi terhadap

sumber daya alam. Jika dilihat jumlah pertumbuhan penduduk di

Kabupaten Siak setiap tahunnya mengalami pengingkatan. Pada Tahun

2018, pertumbuhan penduduk Kabupaten Siak sebesar 0,01% dan pada

Tahun 2020 jumlah penduduk Kabupaten Siak meningkat mencapai

4,06%. Aktivitas masyarakat yang ada di Kabupaten Siak terutama yang

tinggal disekitar sungai dapat memberikan tekanan bagi kualitas air,

terutama air sungai. (Lampiran Tabel 45).

Pertumbuhan Penduduk Kabupaten Siak Tahun 2012-2020

Aktivitas Industri dan Perkebunan

Kabupaten Siak memiliki banyak sungai, salah satu sungai yang

terbesar dan terpanjang adalah Sungai Siak. Sungai Siak memiliki panjang

370 km yang melewati beberapa kabupaten dan kota. Aktivitas masyarakat,

industri dan perkebunan yang berada di sekitar Sungai Siak secara tidak

0,01%

1,71%

4,06%

Tahun 2018 Tahun 2019 Tahun 2020

PERTUMBUHAN PENDUDUK

I-9

II-9

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

langsung akan memberikan beban pencemar. Menurut data Dinas

Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, terdapat ±22 perusahaan yang

mendapat izin membuang limbah di sepanjang Sungai Siak (Lampiran

Tabel 35). Adanya kegiatan industri dan perkebunan memberikan tekanan

terhadap kualitas perairan sungai siak. Selain Sungai Siak, terdapat

beberapa sungai yang berdekatan dengan kegiatan perkebuanan dan

perindustrian yang berpotensi mengalami pencemaran akibat aktivitas

tersebut.

2.2.1.2. Pressure

Aktivitas Domestik

Berdasarkan data Dinas Sosial Kabupaten Siak terdapat 489.996

jumlah rumah tangga dengan 24.490 rumah tangga miskin yang tersebar

menjadi 12 kecamatan yang terdapat di Kabupaten Siak (Lampiran Tabel

34). Kecamatan dengan jumlah rumah tangga miskin terbanyak terletak

pada Kecamatan Tualang, sedangkan kecamatan dengan jumlah rumah

tangga miskin paling sedikit terdapat pada Kecamatan Sungai Mandau.

Kemampuan ekonomi masyarakat miskin menyebabkan masyarakat

tersebut tidak terpenuhi kebutuhan fasilitas sanitasinya secara mandiri

sehingga diperkirakan ikut menjadi penyumbang penurunan kualitas air

sungai yang berada disekitar pemukiman penduduk. Untuk melihat jumlah

masyarakat yang membuang air besar pada sungai dapat dilihat pada

gambar dibawah ini.

I-10

II-10

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Jumlah KK berdasarkan Fasilitas Buang Air

Besar pada Sungai

Dari tabel diatas dapat dilihat, jumlah masyarakat yang

memanfaatkan sungai sebagai fasilitas buang air besar. Jumlah masyarakat

yang banyak memanfaatkan sungai sebagai tempat buang air besar

terdapat di Kecamatan Bunga Raya dengan jumlah 785 KK, sedangkan

Kecamatan Lubuk Dalam, Kerinci Kanan dan Dayun tidak terdapat

masyarakat yang memanfaatkan sungai sebagai fasilitas pembuangan air

besar. Selain itu adanya keberadaan perusahaan, pusat industri dan

perkebunan juga berpotensi memberikan beban pencemar terhadap

sungai-sungai yang mengalir disekitar lokasi kegiatan berlangsung.

Perubahan Iklim

Faktor perubahan iklim secara tidak langsung dapat mempengaruhi

kualitas air tanah. Hal ini disebabkan oleh air hujan yang meresap kepori-

pori tanah yang dapat mempengaruhi volume air yang tersedia dalam tanah.

Curah hujan terendah terjadi pada bulan Februari yaitu 67 mm, sedangkan

curah hujan tertinggi terjadi pada bulan September. Untuk melihat curah

hujan di Kabupaten Siak dapat dilihat pada Gambar dibawah ini. (Lampiran

Tabel 24)

0 0 065 61 42

343

11056

137

278232 203

785

0

100

200

300

400

500

600

700

800

900

I-11

II-11

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Curah Hujan Kabupaten Siak Tahun 2020

Dibeberapa daerah di Kabupaten Siak Khususnya pada daerah yang

berada di bagian pesisir dan muara dari Sungai Siak memiliki karakterisitik

air yang berbeda. Pada daerah ini, kondisi air tanah sangat dipengaruhi oleh

air intesitas air hujan dan air laut. Pada musim kemarau air yang berada di

sumur-sumur masyarakat cenderung terasa asin (payau).

Perubahan Tata Guna Lahan DAS

Sungai Siak memiliki panjang 370 km yang melewati beberapa kota

dan kabupaten. Hulu Sungai Siak berada di daerah Tapung Kabupaten

Kampar dan bermuara di Selat Malaka. Sepanjang Sungai Siak terdapat

banyak pabrik di antaranya pabrik kelapa sawit, pabrik pengolahan kayu

dan juga pabrik kertas. Adanya perkebunan milik perusahaan dan

masyarakat yang berada di pinggir Sungai Siak secara tidak langsung

memberikan tekanan tersendiri terhadap perubahan tata guna lahan Sungai

Siak yang berdampak pada penurunan kualitas air sungai. Selain Sungai

Siak terdapat 34 sungai lagi yang terdapat di Kabupaten Siak.

2.2.1.3. State

Berdasarakan hasil analisis indeks pencemar perairan yang telah

dilakukan dibeberapa stasiun pengamatan di Sungai Siak menunjukkan

71 67

125

225245

169184

125

256

164

206

118

0

50

100

150

200

250

300

Curah Hujan (mm)

I-12

II-12

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

kualitas Sungai Siak tergolong kedalam kategori tercemar ringan.

Menurunnya kualitas air Sungai Siak disebabkan oleh beberapa faktor

diantaranya adalah aktivitas industri, perkebunan dan aktivitas domestik

masyarakat yang berada disekitar aliran Sungai Siak. Aktivitas tersebut

meyebabkan terjadinya limbah yang kemudian masuk kedalam Sungai Siak

baik secara langsung maupun tidak langsung. Untuk melihat hasil analisis

kualitas air secara rinci dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

Indeks Pencemar Sungai Siak di Kabupaten Siak

Berdasarkan perhitungan, indeks pencemar di Sungai Siak

menunjukkan konsentrasi pencemaran tertinggi terletak di Desa Kuala

Mandau dan konsentrasi pencemar terendah berada di stasiun yang

terdapat di bawah jemabatan maredan. Hasil analiisis Indeks Kualitas Air

(IKA) Sungai Siak adalah 50.

Selain kualitas air sungai, dilakukan juga pengukuran terhadap

kualitas air sumur. Pengukuran sampel air sumur dilakukan pada 14 sumur

Pamsimas yang tersebar di beberapa kecamatan di Kabupaten Siak.

Berdasarkan hasil analisis laboratorium yang telah dilakukan, diketahui

kualitas air sumur pamsimas masih tergolong sedang. Masih terdapat Ph

yang belum memenuhi baku mutu yang dipersyaratkan oleh peraturan

perundang-undangan. Kondisi Ph yang rendah di beberapa daerah di

Kabupaten Siak merupakan hal yang normal mengingat sebagian besar

1,71 1,802,20

2,953,32 3,22

2,903,25

0

1

2

3

4

5

6

JembatanMaredan

DekatOutlet IPAL

PT. IKPP

Bagian HilirPT. IKPP

Kuala Gasib KualaMandau

JembatanTengku

SultanahLatifah

KampungBungaraya

JembatanTeluk

Mesjid

PiJ Memenuhi baku mutu Cemar Ringan

I-13

II-13

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

kondisi lahan yang bergambut. Selain parameter Ph, masih terdapat juga

total coliform yang melampaui ambang batas yang dipersyaratkan

(Lampiran Tabel 22). Kondisi air dengan kualitas yang kurang baik jika

dikonsumsi tanpa pengolahan dapat berdampak buruk terhadap kesehatan

masyarakat yang mengkonsumsinya.

2.2.1.4. Impact

Kebutuhan Air

Menurunnya kualitas perairan akan berdampak terhadap masyarakat

yang tidak dapat memanfaatkan air untuk memenuhi kebutuhan air sehari-

hari. Selain itu, kondisi perairan yang mengalami penurunan kualitasnya

akan berpengaruh terhadap menurunnya keanekaragaman biota perairan

yang terdapat didalamnya. Selain itu menurunnya kualitas perairan sungai

juga berdampak terhadap penurunan kesehatan masyarakat (sumber

penyakit) dan dapat menyababkan gangguan estetika pada daerah aliran

sungai.

Seiring menurunnya kualitas air sungai, masyarakat tidak lagi

memanfaatkan air sungai sebagai sumber air minum. Berdasarkan data

sumber air minum masyarakat, diketahui saat ini sebagian besar

masyarakat memanfaatkan air sumur sebagai sumber utama untuk minum.

Selain air sumur, masyarakat juga memanfaatkan air PAM dan air hujan.

Untuk melihat persentase jenis sumber utama air yang dikonsumsi

masyarakat di Kabupaten Siak dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

(Lampiran Tabel 25)

I-14

II-14

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Sumber Air Minum Utama Masyarakat Di Kabupaten Siak

Waterborne Disease

Kualitas air selain dapat mempengaruhi kondisi lingkungan perairan,

akan berdampak juga terhadap manusia baik secara langsung maupun tidak

langsung. Dampak yang berkaitan dari buruknya kualitas air adalah terkait

kesehatan masyarakat atau penyakit bawaan air (waterborne disease).

Berdasarkan data jumlah penyakit yang umum diderita oleh masyarakat

Kabupaten Siak terdapat Diare, Gastroenteritis, Gastritis dan Duodentis.

Penyakit-penyakit tersebut memang tidak diidentifikasi penyebabnya.

Konsumsi air dengan kualitas buruk berpotensi untuk menimbulkan gejala

penyakit-penyakit tersebut. Untuk melihat jenis penyakit di Kabupaten Siak

Tahun 2020 dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

Mata Air0%

Ledeng/PAM14%

Sumur39%

Sungai0%

Hujan23%

Kemasan0%

Lainnya24%

I-15

II-15

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Jenis Penyakit Umum yang diderita Masyarakat Kabupaten Siak

2.2.1.5. Response

Berdasarkan hasil analisis, indeks pencemar menunjukan kualitas

perairan sungai di Kabupaten Siak tergolong dalam kategori tercemar

ringan hingga tercemar sedang. Hal ini disebabkan oleh terdapat beberapa

parameter yang tidak memenuhi baku mutu yang dipersyaratkan oleh

Peraturan Pemerintah Nomor 82 Tahun 2001 tentang Pengelolaan Kualitas

Air. Untuk menanggulangi masalah tersebut, Pemerintah Kabupaten Siak

membuat strategi dengan menaikkan angka Indeks Kualitas Air (IKA)

melalui kebijakan peningkatan kegiatan untuk capaian indeks pencemaran

air. Dalam upayanya untuk meningkatkan IKA yang mendukung pencapaian

Indeks Kualitas Lingkungan Hidup (IKLH) sebagai salah satu indikator

kinerja daerah. Pemerintah Kabupaten Siak melaksanakan program

Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan. Untuk melihat upaya

yang dilakukan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak dalam melakukan

pengelolaan serta pengendalian pencemaran lingkungan dapat dilihat pada

tabel di bawah ini.

47.243

12.495

15.882

10.640

9.203

8.730

7.864

5.140

7.728

5.543

0 10.000 20.000 30.000 40.000 50.000

ISPA

Influensa

Hipertensi Esential (primer)

Dispepsia

Gangguan Jaringan Lunak Lainnya…

Gastritis dan Duodentis

Diare dan Gastroenteritis

Infeksi Kulit

Dematis dan Eksim

Diabetes Melitus tidak tergantung insulin

I-16

II-16

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 2.4. Upaya yang Dilakukan dalam Pengendalian Kerusakan Lingkungan

No Kegiatan

1 Pemantauan Kualitas lingkungan melalui pemantauan dan pengujian kualitas perairan

2 Melakukan pengawasan kebijakan di bidang lingkungan hidup

3 Peningkatan peran serta masyarakat dalam pengendalian lingkungan hidup melalui sosialisasi dan edukasi

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-17

II-17

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

2.3. KUALITAS UDARA

8.5.5. Driving Force

Jumlah Kendaraan Bermotor

Berdasarkan data jumlah kendaraan bermotor Tahun 2020 diketahui

jenis kendaraan bermotor yang terbanyak adalah jenis sepeda motor dan

mobil penumpang pribadi. Dengan meningkatnya jumlah kendaraan, maka

konsumsi bahan bakar yang dibutuhkan juga akan mengalami peningkatan.

Meningkatnya konsumsi bahan bakar akan berdampak terhadap penurunan

kualitas udara. Jumlah kendaraan bermotor di Kabupaten Siak dapat dilihat

pada gambar dibawah ini.

Jumlah Kendaraan Bermotor di Kabupaten Siak

Dari gambar diatas, dapat dilihat jumlah dan jenis kendaraan yang

terdapat di Kabupaten Siak Tahun 2020. Kendaraan bermotor terbanyak di

Kabupaten Siak adalah kendaraan roda dua dengan total 140.648 unit dan

mobil penumpang pribadi sebanyak 13.108 unit. Semakin banyak jumlah

kendaraan suatu daerah, maka kebutuhan bahan bakar yang dibutuhkan

juga akan mengalami peningkatan.

I-18

II-18

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Selain jumlah kendaraan yang banyak, Kabupaten Siak mememiliki

lahan gambut yang cukup luas. Tak sedikit lahan gambut yang mengalami

kerusakan yang menyebabkan mudah terbakar saat musim kemarau.

Kebakaran hutan dan lahan yang terjadi menyebabkan terjadinya

penurunan kualitas udara. Selain itu, adanya industri-industri yang terdapat

di Kabupaten Siak juga menjadi pemicu terhadap penurunan kualitas udara.

2.3.2. Pressure

Penggunaan Bahan Bakar dan Polusi Udara

Emisi bahan bakar ini disebabkan oleh kegiatan untuk domestik,

transportasi maupun 18ocial18u. Emisi yang dihasilkan berupa gas rumah

kaca diantaranya karbon dioksida (CO2), Metana (CH4), dan Dinitrogen

Oksida (N2O). selain gas rumah kaca, dihasilkan juga pencemar udara

berupa Nitrogen oksida (Nox), Sulfur oksida (Sox), Hidrokarbon (HC), Black

Karbon (BC), Non Methane Volatile Organic Compound (NMVOC),

Particulate Matter (PM) 10, dan Particulate Matter (PM) 2,5. Unsur – unsur

tersebut merupakan parameter pencemaran udara. Jika mengalami

peningkatan konsentrasi di udara, maka akan menyebabkan pencemaran

udara karena kadarnya melebihi baku mutu yang sudah ditetapkan. Dengan

meningkatnya kadar tersebut akan berdampak 18ocial18u terhadap

lingkungan maupun manusia. Emisi bahan bakar juga dipengaruhi oleh jenis

bahan bakar yang digunakannya. Adapun jenis bahan bakar yang dipakai

oleh kendaraan bermotor di Kabupaten Siak dapat dilihat pada Gambar 2.11

berikut.

I-19

II-19

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Jenis Bahan Bakar Kendaraan Bermotor

Kebakaran Hutan dan Lahan

Kejadian kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Siak pada Tahun

2020 tergolong kecil jika dibandingkan pada Tahun 2019. Pada Tahun 2020,

luas kebakaran di Kabupaten Siak tercatat seluas 237,5 Ha. Adanya kejadian

kebakaran mendorong terjadinya penurunan kualitas udara yang

berdampak terhadap penurunan kesehatan masyarakat dan meningkatnya

efek gas rumah kaca.

2.3.3. State

Berdasarkan hasil pemantauan kualitas udara ambien yang dilakukan

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak pada Tahun 2020, kualitas udara

ambien di Kabupaten Siak tergolong baik. Untuk melihat hasil analisis

kualitas udara yang telah dilakukan dapat dilihat pada Tabel 2.5 dibawah

ini.

Tabel 2.5. Hasil pemantauan kualitas udara Ambien

Kecamatan SO2( µg/Nm3) NO2( µg/Nm3)

Kecamatan Tualang 30,05 15,1

Kecamatan Koto Gasib 34,9 9,79

Kecamatan Kerinci Kanan 18,81 44,21

Kecamatan Sungai Mandau 26,14 60,25

Kecamatan Kandis 25,12 9,53

91,82

8,18 0

Bensin

Solar

Gas

I-20

II-20

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Kecamatan SO2( µg/Nm3) NO2( µg/Nm3)

Kecamatan Bungaraya 20,1 14,7

Kecamatan Dayun 38,52 52,45

Kecamatan Perawang 12,95 19,45

Kecamatan Siak 17,1 12,5

Kecamatan Lubuk Dalam 47,15 14,33

Kecamatan Minas 54,67 26,3

Kecamatan Sungai Apit 55,6 21,6

Kecamatan Mempura 69,32 26,3

Kecamatan Sabak Auh 47,57 82,58 Sumber: Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

Hasil pengujian kualitas udara ambien di Kabupaten Siak

menunjukkan bahwa masih terdapat parameter yang melebihi baku mutu

yang dipersyaratkan oleh Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 22

Tahun 2021 Lampiran VII tentang baku mutu udara ambien. Untuk melihat

secara rinci kualitas udara ambien di Kabupaten Siak dapat dilihat pada

Lampiran Tabel 37. Penghitungan indeksnya adalah dengan

membandingkan nilai rata-rata tahunan terhadap standar European Union

(EU) Directives, berdasarkan hasil perhitungan kualitas udara di Kabupaten

Siak adalah 0,46 yang menunjukan kualitas udara memenuhi standar EU.

2.3.4. Impact

Timbulan Penyakit Masyarakat

Dampak yang dapat ditimbulkan dari adanya aktivitas transportasi

dan kebakaran hutan dan lahan adalah dapat meningkatkan gas rumah

kaca di atmosfer dan dapat menimbulkan penurunan kualitas udara dan

gangguan kesehatan terutama pada gangguan pernapasan. Berdasarkan

Lampiran Tabel 33, Jenis Penyakit Utama di Kabupaten Siak dapat dilihat

pada Gambar dibawah ini.

I-21

II-21

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Jenis Penyakit Utama Kabupaten Siak

Berdasarkan Gambar 2.6 diatas dapat dilihat jenis penyakit yang

paling banyak diderita masyarakat di Kabupaten Siak adalah Infeksi Saluran

Nafas Bagian Atas Akut (ISPA). Faktor utama penyabab terjadinya penyakit

ISPA adalah kondisi kualitas udara yang menurun dan tecemar yang

disebabkan oleh adanya polutan dari hasil pembakaran.

Efek Rumah Kaca

Efek rumah kaca adalah sebuah proses alami dimana panas matahari

terperangkap di atmosfer bumi. Gas rumah kaca yang berlebihan akan

menyebabkan pemanasan global. Gas rumah kaca terjadi karena

pembakaran minyak bumi. Semua hal tersebut menyebabkan adanya

pemanasan yang terpantul tidak diteruskan ke luar angkasa tetapi kembali

lagi ke bumi. Seiring pertumbuhan penduduk, maka moda transportasi akan

terus bertambah. Hasil pembakaran inilah yang memberi sumbangan

terbesar terhadap pengikatan gas rumah kaca. Selain itu, adanya kawasan

lahan gambut yang terbakar juga menjadi faktor utama peningkatan gas

rumah kaca di Kabupaten Siak.

2.3.5. Response

Dalam upaya untuk meningkatkan Indeks Kualitas Lingkungan Hidup

(IKLH), Pemerintah Kabupaten Siak terus meningkatkan indeks kualitas

udara dengan melakukan berbagai program sesuai dengan Rencana

23.243

9.406

7.418

6.018

5.080

4.787

4.465

4.232

3.435

3.165

ISPA

Influenza

Hipertensi (Primer)

Dispepsia

Dermatitis dan eksim

Reumatik

Diare dan Kolitis Infeksi

Gastritis dan duodenitis

Infeksi kulit dan jaringan piodema

Diabetes melitus tidak tergantung insulin

Jumlah Penderita Penyakit Utama

I-22

II-22

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Strategis DLH Kabupaten Siak. Pada saat ini, kondisi kualitas udara

Kabupaten Siak masih tergolong baik dan masih berada dibawah baku

mutu. Untuk menjaga kualitas udara agar tetap baik, pemerintah Kabupaten

Siak melalui kegiatan penghijauan dan pengawasan terhadap pencemaran

udara sumber emisi bergerak maupun tidak bergerak.

I-23

II-23

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

2.4 Resiko Bencana

2.4.1. Driving Force Kondisi Topografi

Kabupaten Siak terdiri dari satuan dataran rendah dan satuan

perbukitan. Kabupaten Siak sebagian besar terdiri dari dataran rendah,

dengan ketinggian 0- 50 m dari permukaaan laut, meliputi dataran banjir

sungai dan rawa serta terbentuk endapan permukaan. Kemiringan lereng

sekitar 0° - 3° atau bisa dikatakan hampir datar. Sedangkan satuan

perbukitan mempunyai ketinggian antara 50-150 m dari daerah sekitarnya,

dengan kemiringan 3°-15°. Dari hasil interpretasi rona fisik, wilayah

Kabupaten Siak cenderung memiliki topografi yang landai dengan

kemiringan lereng sekitar 0-3% dan ketinggian 0-50 meter dpl serta

memiliki sifat batuan pada satuan perbukitan yang stabil sehingga potensi

untuk terjadinya gerakan tanah dan erosi yang menyebabkan longsor

sangat kecil. Namun, karena sebagian besar wilayahnya relatif datar (14-30

mdpl), potensi untuk terjadinya banjir cukup besar di beberapa tempat

terutama didaerah sepanjang Sungai Siak.

Kerentanan Kabupaten

Menurut Peraturan Kepala BNPB No. 2 tahun 2012, kerentanan adalah

suatu kondisi dari suatu komunitas atau masyarakat yang mengarah atau

menyebabkan ketidakmampuan dalam menghadapi ancaman bencana.

Kerentanan dinilai dari sekumpulan kondisi 23ocial23u suatu akibat keadaan

(faktor fisik, 23ocial, ekonomi dan lingkungan) yang berpengaruh buruk

terhadap upaya-upaya pencegahan dan penanggulangan bencana.

Berdasarkan Sistem Informasi Data Indeks Kerentanan (SIDIK),

tingkat kerentanan di Kabupaten Siak tergolong kedalam kategori sangat

rendah hingga sangat tinggi. Untuk melihat secara rinci sebaran kerentanan

Kabupaten Siak dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

I-24

II-24

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Peta Kerentanan Kabupaten Siak

Berdasarkan sebaran kerentanan di Kabupaten Siak diketahui

didominasi oleh kategori sedang (64 desa) dan sangat tinggi (42 desa),

sedangkan sebaran kerentanan yang tergolong kedalam kategori sangat

rendah terdapat 3 desa. Untuk melihat secara rinci jumlah desa berdasarkan

status kerentanan dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

Sebaran Wilayah per Kelas Kerentanan

I-25

II-25

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

2.4.2. Pressure

Perubahan Iklim

Musim kemarau yang terjadi di Kabupaten Siak sangat mengancam

terjadinya kebakaran hutan dan lahan terutama di lahan gambut yang telah

terdegradasi. Penyebab utama terjadinya kebakaran adalah kelalaian

manusia dan pembukaan lahan dengan cara membakar.

Selain musim kemarau, musim hujan juga menyebabkan bencana

banjir pada beberapa tempat di Kabupaten Siak. Hal ini disebabkan curah

hujan yang cukup tinggi pada daerah tertentu (Lampiran Tabel 24).

Untuk melihat jumlah rata-rata curah hujan per bulan di Kabupaten Siak

Tahun 2020 dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 2.6. Rata-rata Curah Hujan per Bulan (mm)

No Lokasi Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des

1 Bunga Raya 115 3 142 189 327 152 158 78 248 147 194 188

2 Dayun 50 105 211 253 394 - 185 - 355 198 144 143

3 Kandis 35 20 31 27 24 37 36 81 77 27 91 33

4 Kerinci Kanan

118 14 82 443 288 239 128 97 327 254 290 66

5 Koto Gasib 91 73 102 296 156 125 215 82 256 282 84 69

6 Lubuk Dalam

123 108 164 317 353 143 181 120 289 261 200 180

7 Mempura 53 70 150 155 177 110 160 77 266 91 96 69

8 Minas 104 88 209 234 306 207 360 153 281 160 450 90

9 Pusako 58 - 37 129 282 210 178 158 161 113 263 83

10 Siak Sri Indrapura

64 30 49 99 192 74 71 22 143 78 92 95

11 Sungai Apit 5 55 119 115 324 - 174 168 124 164 240 300

12 Sungai Mandau

63 55 91 377 226 344 364 421 491 183 323 138

13 Sabak Auh 64 19,5 59 146 339 88 183 155 - 202 242 383

14 Tualang 71 182 238 293 139 216 184 45 310 168 206 78

Sumber: BMKG Stasiun Klimatologi Kampar, 2020

Perubahan Tata Guna Lahan

Perubahan tata guna lahan adalah bertambahnya suatu penggunaan

lahan dari satu sisi penggunaan ke penggunaan yang lainnya diikuti dengan

berkurangnya tipe tata guna lahan yang lain dari suatu waktu ke waktu

berikutnya, atau berubahnya fungsi suatu lahan pada kurun waktu yang

berbeda. Seiring bertambahnya jumlah penduduk di Kabupaten Siak akan

memberikan tekanan terhadap penggunaan lahan, alih fungsi lahan tidak

I-26

II-26

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

dapat terelakan lagi baik dari perkebunan menjadi perumahan maupun

lahan kosong menjadi perkebunan. Kondisi Kabupaten Siak yang didominasi

oleh tipologi ekosistem yang bergambut sangat sensitif dengan adanya

gangguan dan perubahan dari luar, hal ini dapat menyababkan kekeringan

dan kebakaran hutan dan lahan.

Timbulan Sampah

Timbulan sampah menjadi salah satu tekanan terhadap kejadian

bencana, salah satu faktor terjadinya bencana banjir disebabkan oleh

sampah yang menumpuk pada saluran air sehingga menghambat

pergerakan air menuju tempat yang lebih rendah, timbulan sampah di

Kabupaten Siak per hari diperkirakan sebesar 183.18 Ton/Hari.

2.4.3. State

Bencana Kebakaran Hutan dan Lahan

Kejadian kebakaran hutan dan lahan Tahun 2020 cenderung

mengalami penurunan jika dibandingkan dengan Tahun 2019. Dimana pada

awal Tahun 2020 tercatat seluas 15 Ha lahan terbakar yang tersebar di

beberapa kecamatan yaitu Kecamatan Siak, Kecamatan Sungai Apit,

Kecamatan Dayun, Kecamatan Kandis, Kecamatan Minas dan Kecamatan

Sungai Mandau. Berdasarakan data BPBD Kabupaten Siak, luas kebakaran

hutan dan lahan di Tahun 2020 tercatat seluas 237.5 Ha.

Bencana Angin Puting Beliung

Selain bencana kebakaran hutan dan lahan, Kabupaten Siak juga

mengalami bencana angin puting beliung yang terjadi di Kecamatan Kandis

pada Tahun 2020. Berdasarkan hasil pendataan yang telah dilakukan,

terdapat 17 rumah warga yang mengalami kerusakan akibat bencana

tersebut.

I-27

II-27

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Bencana Kekeringan

Kekeringan adalah kondisi di mana suatu wilayah, lahan, maupun

masyarakat mengalami kekurangan air sehingga tidak dapat memenuhi

kebutuhannya. Kekeringan dapat disebabkan karena suatu wilayah tidak

mengalami hujan atau kemarau dalam kurun waktu yang cukup lama atau

curah hujan dibawah normal sehingga kandungan air di dalam

tanah berkurang atau bahkan tidak ada. Kekeringan terjadi secara alamiah

maupun karena manusia. Kekeringan yang terjadi secara alamiah

dibedakan menjadi empat, yaitu kekeringan meteorologis, kekeringan

hidrologis, kekeringan agronomis, dan kekeringan sosial ekonomi. Untuk

meihat secara rinci luas area yang menglami bencana kekeringan dapat

dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 2.7. Luas Bencana Kekeringan di Kabupaten Siak Tahun 2020

No Kecamatan Total Area (Ha) Persenase

(%)

1 Bunga Raya 19.559,00 2,08

2 Dayun 13.975,64 1,48

3 Kandis 99.390,00 10,56

4 Kerinci Kanan 30.629,65 3,25

5 Koto Gasib 69.540,00 7,39

6 Lubuk Dalam 22.993,00 2,44

7 Mempura 108.425,00 11,51

8 Minas 77.000,00 8,18

9 Pusako 22.432,02 2,38

10 Sabak Auh 10.510,00 1,12

11 Siak 39.383,16 4,18

12 Sungai Apit 219.975,00 23,36

13 Sungai Mandau 170.492,00 18,11

14 Tualang 37.299,00 3,96

Jumlah 941.603,47 100 Sumber: Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kab. Siak, 2020.

Berdasarkan tabel diatas, dapat dilihat wilayah atau area yang

mengalami kekeringan dengan luas 941.603,47 Ha yang terbagi kedalam

14 Kecamatan yang terdapat di Kabupaten Siak. Kecamatan dengan luas

wilayah kekeringan terbesar terdapat di Kecematan Sungai Apit dengan luas

I-28

II-28

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

23,36% dari total luas area yang mengalami bencana kekeringan,

sedangkan luas wilayah terkecil yang mengalami bencana kekeringan

terletak di Kecamatan Sabak Auh dengan luas 1,12% dari luas total wilayah

yang mengalami bencana kekeringan. Bencana kekeringan terjadi akibat

rendahnya curah hujan, pasokan air permukaan dan air tanah berkurang.

(Lampiran Tabel 44)

Bencana Banjir

Kejadian banjir terjadi pada akhir tahun di Kampung Teluk Batil,

Kecamatan Sungai Apit. Kejadian banjir disebabkan oleh curah hujan yang

tinggi dan disertai air pasang sungai. Berdasarkan Sistem Informasi Data

Indeks Kerentanan (SIDIK), dapat dilihat peta rawan banjir di Kabupaten

Siak. Terdapat beberapa kriteria rawan banjir yaitu sangat sangat rendah

hingga sedang. Untuk melihat secara rinci sebaran kerentanan bencana

banjir dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

Peta Sebaran Kerentanan Bencana Banjir Kabupaten Siak

I-29

II-29

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

2.4.4. Impact

Timbulan Penyakit

Kejadian bencana kebakaran hutan lahan dan banjir di Kabupaten

Siak memberikan dampak negatif terhadap aktivitas masyarakat. Salah satu

dampak yang ditimbulkan oleh bencana kebakaran dan banjir adalah

penurunan kesehatan masyarakat. Berdasarkan data jenis penyakit utama

yang diderita oleh masyarakat Kabupaten Siak adalah Infeksi Saluran

Pernapasan Akut (ISPA). Untuk melihat jenis penyakit utama yang di dterita

Masyarakat Siak dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

Jenis Penyakit Utama Tahun 2020

Kerugian akibat Bencana

Kejadian bencana secara tidak langsung memberikan dampak

negatif bagi lingkungan dan masyarakat. Selama Tahun 2020, di Kabupaten

Siak terdapat 4 jenis bencana. Setiap kejadian bencana menyebabkan

kerugaian yang berbeda-beda. Bencana kebakaran memicu terjadinya

penyakit ISPA dan hilangnya flora dan fauna. Kejadian bencana banjir

menimbulkan kerugian material dan memicu terjadinya penyakit yang

diakibatkan sanitasi tidak berjalan dengan baik. Bencana angin puting

beliung pada Tahun 2020 menyababkan 17 rumah masyarakat mengalami

rusak parah akan tetapi tidak terdapat korban jiwa akibat kejadian tersebut.

47.243

12.495

15.882

10.640

9.203

8.730

7.864

5.140

7.728

5.543

0 10.000 20.000 30.000 40.000 50.000

ISPA

Influensa

Hipertensi Esential (primer)

Dispepsia

Gangguan Jaringan Lunak Lainnya (Reumatik)

Gastritis dan Duodentis

Diare dan Gastroenteritis

Infeksi Kulit

Dematis dan Eksim

Diabetes Melitus tidak tergantung insulin

I-30

II-30

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Bencana kekeringan hampir terjadi pada semua kecamatan di Kabupaten

Siak yang menyebabkan sulitnya mendapatkan air bersih dan kurang

optimalnya hasil panen masyarakat. Untuk melihat secara rinci kerugian

yang diakibatkan oleh kejadian bencana di Kabupaten Siak Tahun 2020

dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

Kerugian Akibat Bencana Tahun 2020

Kabupaten Siak

2.4.5. Response

Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten Siak telah melakukan

identifikasi dan memetakan daerah-daerah yang rawan bencana. Upaya

Pemerintah Kabupaten Siak untuk menangani masalah kebakaran lahan dan

hutan adalah sebagai berikut.

I-31

II-31

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 2.8. Upaya Pemerintah Kabupaten Siak untuk Menangani Masalah Kebakaran Lahan dan Hutan

No Upaya pengendalian kebakaran lahan dan hutan

1 Monitoring hotspot melalui pantauan hasil pantauan satelit noaa asmc singapura

2 Sosialisasi dan edukasi

3 Penguatan kelembagaan dalkarhutla

4 Penguatan koordinasi lintas sektor

5 Peningkatan pemantauan dan pengawasan Karhutla di lahan masyarakat maupun non masyarakat

6 Membuat maklumat/papan pengumuman pada titik rawan kebakaran sebanyak 36 unit

7 Membentuk Masyarakat Peduli Api (MPA) di setiap kecamatan

Sumber: Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-32

II-32

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

2.5. Perkotaan

2.5.1. Driving Force Pertumbuhan Penduduk

Pertumbuhan jumlah penduduk berpotensi akan menghasilkan

sampah dari berbagai aktivitas baik dalam skala kecil maupun besar

ataupun buangan dari aktifitas rumah tangga. Perilaku masyarakat yang

tidak menjaga lingkungan dengan membuang sampah tidak pada

tempatnya merupakan penyebab utama terjadinya perncamaran di

perkotaan. Pertumbuhan penduduk Kabupaten Siak mengalami

peningkatan yang cukup signifikan pada tiga tahun terakhir. Untuk melihat

secara rinci pertumbuhan penduduk di Kabupaten Siak dapat dilihat pada

gambar dibawah ini.

Pertumbuhan Penduduk Kabupaten Siak

Tingkat Kemiskinan Masyarakat

Tingkat ekonomi penduduk suatu kota juga termasuk dalam faktor

meningkatnya timbulan sampah. Jenis pemukiman menengah kebawah,

timbulan sampah perorangnya lebih tinggi dibandingkan dengan

masyarakat menengah dan menengah keatas. Selain itu, tingkat ekonomi

juga dapat mempengaruhi cara mengelola sampah, seperti masyarakat

menengah kebawah tidak memiliki sistem pewadahan yang memadai atau

0,01%

1,71%

4,06%

Tahun 2018 Tahun 2019 Tahun 2020

PERTUMBUHAN PENDUDUK

I-33

II-33

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

tidak mampunya dalam membayar retribusi sampah untuk sistem

pengumpulan ataupun pengangkutan. Untuk melihat secara jelas garis

kemiskinan Kabupaten Siak dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

Garis Kemiskinan Kabupaten Siak Tahun 2012-Tahun 2020

2.5.2. Pressure

Gaya Hidup Praktis Masyarakat

Seiring kemajuan teknologi banyak kemudahan dalam melakukan

segala sesuatu. Kemudahan ini menyababkan terjadinya perubahan gaya

hidup masyarakat. Banyak produk-produk alami menjadi produk yang

dikemas praktis dan memudahkan masyarakat dalam menggunakannya.

Secara tidak langsung hal ini akan berdampak terhadap timbulan sampah

yang dihasilkan. Hampir semua aktivitas masayarakat menimbulkan

sampah dan sebagian besar yang dihasilkan adalah sampah plastik.

316.774336.671

351.610 363.879391.039

414.501431.814 443.868

473.128

Tahun2012

Tahun2013

Tahun2014

Tahun2015

Tahun2016

Tahun2017

Tahun2018

Tahun2019

Tahun2020

I-34

II-34

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Rendahnya Perilaku Hidup Bersih

Tingkat kesadaran dan pengetahuan masyarakat terhadap

pentingnya hidup sehat dan bersih masih tergolong rendah. Sebagian besar

masyarakat terutama yang berada di perkotaan masih membuang sampah

tidak pada tempatnya. Terlebih masyarakat yang berada di bantaran sungai

kerap membuang sampah ke sungai. Meski tidak semua masyarakat

melakukan hal tersebut, tetapi rendahnya perilaku hidup bersih ini dapat

mengancam peningkatan timbulan sampah yang tidak tertangani sehingga

menyababkan dampak yang buruk bagi tata kelola perkotaan dan

lingkungan sekitar.

Ketersediaan Tempat Pembuangan Sampah

Selain gaya hidup praktis dan perilaku hidup bersih masyarakat,

jumlah tempat pembuangan sampah dan pembuangan akhir di Kabupaten

Siak masih terbatas. Kabupaten Siak hanya memiliki 4 TPA yang berada di

4 kecamatan. Dengan kondisi Kabupaten Siak yang cukup luas, jumlah TPA

masih kurang optimal dalam pengelolaan sampah. Untuk melihat jumlah

TPA di Kabupaten Siak dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 2.9. Fasilitias Pengelolaan Sampah (TPA)

No Fasilitas Pengeloaan Sampah

1 TPA Tualang

2 TPA Lubuk Dalam

3 TPA Kandis

4 TPA Buantan Besar/Siak Sumber: Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

2.5.3. State

Timbulan sampah perhari di Kabupaten Siak diperkirakan sebesar

183.18 ton/hari. Timbulan sampah terbanyak terdapat di Kecamatan

Tualang dengan jumlah 48,26 ton/hari dan terendah terletak di Kecamatan

Pusako dengan jumlah 3,03 ton/hari (Lampiran Tabel 47). Tingginya

timbulan sampah sejalan dengan jumlah penduduk pada setiap kecamatan.

I-35

II-35

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Untuk melihat timbulan sampah pada masing-masing kecamatan dapat

dilihat pada gambar dibawah ini.

Jumlah Timbulan Sampah Kabupaten Siak

(ton/hari)

Fasilitas pengelolaan sampah di Kabupaten Siak terdiri dari beberapa

jenis diantaranya controll landfil dan open dumping. Saat ini terdapat 4

tempat pembuangan sampah. Untuk melihat secara rinci fasilitas

pembuangan sampah dan jumlah sampah masuk per hari dapat dilihat pada

tabel dibawah ini.

Tabel 2.10. Fasilitas Pengelolaan Sampah Kabupaten Siak

No Fasilitas Pengeloaan

Sampah

Sampah masuk (Ton/thn)

Sampah masuk Lanffil

(Ton/thn)

1 TPA Tualang 18.542,00 14.581,75

2 TPA Lubuk Dalam 3.650,00 3.650,00

3 TPA Kandis 3.650,00 3.650,00

4 TPA Buantan Besar/Siak 5.475,00 3.157,25 Sumber: Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

Berdasarkan data Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional,

pada Tahun 2020 timbulan sampah yang masuk di TPA mengalami

penurunan jika dibandingkan dengan Tahun 2019. Hal ini disebabkan oleh

banyaknya bank sampah yang ada di Kabupaten Siak sehingga sampah

yang dihasilkan dapat dimanfaatkan kembali.

11,58 3,65

29,89

12,46 9,51

48,26

12,38 7,96 9,39 6,78

12,40 10,71 5,16 3,03

- 10,00 20,00 30,00 40,00 50,00 60,00

Timbulan Sampah (ton/hari)

I-36

II-36

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Data Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional menunjukkan

perbandingan komposisi sampah terbesar di Kabupaten Siak adalah jenis

sampah sisa makanan (organik) sebesar 39% dan sampah plastik sebesar

26%. Untuk melihat secara rinci dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

Komposisi Sampah Berdasarkan Jenis Sampah

Jika dilihat timbulan sampah berdasarkan sumbernya, diketahui

rumah tangga menunjukkan penyumbang terbesar untuk timbulan sampah

sebanyak 44,61%. Selain sampah rumah tangga, sampah pasar dan

sampah yang bersumber dari fasilitas publik juga merupakan penyumbang

sampah yang cukup besar di Kabupaten Siak. Untuk melihat secara rinci

komposisi sampah berdasarkan sumber sampah dapat dilihat pada gambar

dibawah ini.

Komposisi Sampah Berdasarkan Sumber Sampah

I-37

II-37

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

2.5.4. Impact

Penyakit

Sampah yang tidak tertangani akan menimbulkan masalah bagi

kehidupan dan kesehatan lingkungan. Berdasarkan analisis state diketahui

timbulan sampah Kabupaten Siak 191.068 ton/hari. Dari sekian banyak

timbulan sampah yang dihasilkan tidak semua sampah dapat tertangani.

Masyarakat umumnya mengelola sendiri sampah yang tidak tertangani

dengan cara dibakar dan ditimbun di pekarangan rumah. Hal tersebut tentu

berbahaya bagi kesehatan manusia. Untuk melihat jenis penyakit yang

diderita masyarakat Kabupaten Siak dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 2.11. Jenis penyakit di Kabupaten Siak

No Jenis Penyakit Jumlah Kasus

1 ISPA 47.243

2 Influensa 12.495

3 Hipertensi Esential (primer) 15.882

4 Dispepsia 10.640

5 Gangguan Jaringan Lunak Lainnya (Reumatik) 9.203

6 Gastritis dan Duodentis 8.730

7 Diare dan Gastroenteritis 7.864

8 Infeksi Kulit 5.140

9 Dematis dan Eksim 7.728

10 Diabetes Melitus tidak tergantung insulin 5.543 Sumber: Dinas Kesehatan Kabupaten Siak, 2020

Berdasarakan tabel diatas, dapat dilihat penyakit yang paling banyak

diderita oleh masyarakat adalah ISPA. Hal ini bisa saja disebabkan oleh

faktor pembakaran sampah yang dilakukan oleh masyarakat.

Banjir

Pada Tahun 2020, terjadi bencana banjir di desa Teluk Batil,

Kecamatan Sungai Apit. Selain curah hujan, faktor sampah yang menumpuk

dan sampah yang dibuang tidak pada tempatnya memberikan kontribusi

besar terhadap penyebab banjir di Kabupaten Siak.

I-38

II-38

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

2.5.5. Response

Dalam pengelolaan persampahan, Pemerintah Kabupaten Siak telah

melakukan berbagai cara diantaranya, menyediakan bak sampah pada

tempat-tempat yang menjadi sumber sampah seperti pasar dan

perkantoran, sosialisasi dan edukasi, menyediakan angkutan sampah serta

pembuatan TPA di Kabupaten Siak.

Selain melakukan sosialisasi kepada masyarakat, Dinas Lingkungan

Hidup telah melakukan pembinaan terhadap bank sampah yang ada di

Kabupaten Siak. Dengan adanya bank sampah ini diharapkan pengelolaan

sampah dapat lebih optimal. Untuk melihat bank sampah di Kabupaten Siak

dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 2.12. Jumlah Sampah Masuk dan Terkelola Pada Bank Sampah

No Nama Bank Sampah Sampah Masuk Sampah Terkelola

1 Bank Sampah Induk Pelangi 73.000 69.530

2 Bank Sampah Unit Sejahtera 12.400 13.800

3 Bank Sampah Unit Permata 18.000 17.760

4 Bank Sampah Unit Berkelana 2.400 2.400

5 Bank Sampah Unit Perawang Barat Mandiri

75.600 72.000

6 Bank Sampah Unit Melayu Mandiri

23.520 15.600

7 Bank Sampah Unit Peduli Lingkungan

81.600 70.800

8 Bank Sampah Unit Bungaraya

12.000 8.400

9 Bank Sampah Karya Bersama 2.400 960

Sumber: Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

Untuk mengatasi permasalahan perkotaan khususnya permasalahan

sampah, Pemerintah Kabupaten Siak menerbitkan Peraturan Bupati No. 103

Tahun 2019 tentang Pengurangan Penggunaan Kantong Plastik.

I-39

II-39

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Brosur Gerakan Hidup Kurangi Sampah Plastik

I-40

II-40

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

2.6. Tata Kelola

2.6.1. Driving Force

Pengelolaan lingkungan merupakan suatu langkah yang harus

sangat ditaati berdasarkan Peraturan Undang-Undang No. 32 Tahun 2009

tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup. Karena

pengelolaan ini mencakup skala besar, tentu melibatkan manusia sebagai

kunci saat merencanakan pengelolaan ini. Dalam analisis pemicu tata kelola,

hal pertama yang perlu dipertimbangkan adalah anggaran dalam

pengelolaan lingkungan hidup. Anggaran Penngelolaan lingkungan hidup

Kabupaten Siak mengalami penurunan jika dibandingkan dengan tahun

sebelumnya dikarenakan adanya refocusing anggaran akibat pandemi

Covid-19. (Lampiran Tabel 59)

2.6.2. Pressure

Dalam hal masalah lingkungan, masyarakat Kabupaten Siak telah

memahami hak-haknya, khususnya hak untuk mendapatkan lingkungan

yang nyaman. Jika merasakan kondisi lingkungan yang tidak nyaman,

masyarakat mengadukan kondisi lingkungan yang mengganggu

kenyamanan mereka kepada pihak terkait.

Berdasarakan Lampiran Tabel 50 menunjukkan status pengaduan

masyarakat pada Tahun 2020. Adapaun jenis pengaduan yang dilakukan

oleh masyarakat dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 2.13. Pengaduan Masyarakat Terhadap Lingkungan Hidup

No. Pihak yang

Mengadukan Masalah Yang Diadukan Progres Pengaduan

1 Masyarakat Dugaan kelalaian dalam pengelolaan dan pemantauan

lingkungan oleh PT. Anugerah

Tani Makmur di Desa Maredan Kecamatan Tualang

Sudah dilakukan verifikasi pengaduan bersama tim

KLHK dan DLH Kab. Siak ke

PT. Anugerah Tani Makmur.

2 Masyarakat Dugaan kelalaian dalam

pengelolaan dan pemantauan lingkungan, adanya

pemanfaatan air limbah tanpa melakukan kajian, tidak

memiliki izin pemanfaatan dan

tidak taat terhadap

Sudah dilakukan verifikasi

pengaduan bersama tim DLHK Provinsi Riau dan DLH

Kab. Siak.

I-41

II-41

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Pihak yang

Mengadukan Masalah Yang Diadukan Progres Pengaduan

pemenuhan baku mutu air

limbah oleh PT. Libo Sawit Perkasa di Desa Libo Jaya

kecamatan Kandis

3 Media Aktual Detik.com

Dugaan pencemaran limbah PKS PT. Kamparindo Agro

Industri di Kelurahan Simpang Belutu, Kecamatan Kandis

Sudah dilakukan verifikasi pengaduan dan ditemukan

adanya ceceran minyak di saluran drainase air hujan

dan adanya limbah cair

ditemukan di parit sekitar kolam limbah.

4 Masyarakat Adanya kerusakan dinding dan lantai tempat penumpukan

garam milik PT. Karunia

Samudera Indonesia di kampung rantau panjang

kecamatan koto gasib

Sudah dilakukan verifikasi kasus dan ditemukan adanya

air lindi tangkos yang

tergenang di sekitar kolam IPAL dan masuk ke badan air

sehingga mengakibatkan pencemaran sungai.

5 Masyarakat Dugaan pencemaran limbah

PKS PT. Sri Indrapura Sawit Lestari di Kecamatan Kerinci

Kanan

Sudah dilakukan verifikasi

kasus dan ditemukan adanya air lindi tangkos yang

tergenang di sekitar kolam IPAL dan masuk ke badan air

sehingga mengakibatkan

pencemaran sungai

6 Masyarakat Dugaan adanya pencemaran

lingkungan PT. Ancilian Cipta

Sejahtera di Kampung Pinang Sebatang Barat kecamatan

Tualang.

Sudah dilakukan verifikasi

kasus dan ditemukan adanya

aliran air hujan yang meluber keluar dari lokasi kegiatan

dimana drainase air hujan belum dibuat dengan baik.

Selain itu, pihak perusahaan

tidak melakukan pemantauan lingkungan dan

tidak membuat laporan UKL-UPL.

7 Masyarakat Dugaan pelanggaran UU PPLH

terhadap pencemaran tanah oleh PT. CPI di Desa Gondang

kecamatan Kandis

Sudah dilakukan verifikasi

bersama tim GAKKUM wilayah Sumatera dan DLH

Kab. Siak. Dari hasil kunjungan di dapatkan

bahwa ada beberapa lokasi di

lahan kebun kelapa sawit milik masyarakat a.n Japri

Tarigan ada ceceran minyak bumi.

8 Masyarakat Dugaan pencemaran limbah

pabrik ke perairan di kecamatan Tualang oleh PT.

IKPP

Sudah dilakukan verifikasi

dan tidak ditemukan adanya pencemaran sesuai

pengaduan.

I-42

II-42

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Pihak yang

Mengadukan Masalah Yang Diadukan Progres Pengaduan

9 Masyarakat Dugaan pencemaran limbah

oleh PT. Swastisiddhi Amagra di kecamatan Kandis

Sudah dilakukan verifikasi

dan ditemukan beberapa

pelanggaran UU PPLH diantaranya pihak

perusahaan melakukan pengenceran terhadap air

limbah, memlakukan

pembuangan air limbah ke parit tanpa pengolahan

(bypass), izin IPLC yang sudah habis masa

berlakunya namun pembuangan limbahnya

masih berjalan dan adanya

kegiatan lain yang tidak ada di dalam dokumen

Lingkungan yang dimiliki.

Sumber: Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

Masalah - masalah lingkungan yang digunakan oleh masyarakat

menjadi tekanan dalam tata kelola terhadap lingkungan. Dengan demikian,

para pelaku pengelola lingkungan akan lebih memperhatikan permasalahan

lingkungan yang diadukan oleh masyarakat.

2.6.3. State

Jumlah dan kapasitas SDM

Jumlah SDM di lembaga pengelola lingkungan merupakan salah satu

parameter yang mempengaruhi keberhasilan tata kelola. Jumlah dan

kapasitas SDM ini juga akan berpengaruh pada anggaran yang harus

dialokasikan oleh pemerintah. Pada Tahun 2020, jumlah personil lembaga

pengelolaan lingkungan hidup Kabupaten Siak berjumlah sebanyak 31

orang (Lampiran Tabel 55 dan 56). Untuk melihat komposisi sumber

daya manusia Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak dapat dilihat pada

gambar dibawah ini.

I-43

II-43

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Jumlah personil pengelola lingkungan hidup

Berdasarkan gambar diatas dapat dilihat jumlah personil pengelolaan

lingkungan hidup Kabupaten Siak berjumlah 31 orang yang terdiri dari 19

orang personil laki-laki dan 12 orang personil perempuan. Jika dilihat dari

tingkat pendidikan, jumlah personil pengelolaan lingkungan didominasi oleh

tamatan sarjana (S1) dan Magister (S2). Sedangkan staf yang telah

mengikuti diklat lingkungan hidup pada Tahun 2020 berjumlah 1 orang.

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak terus berupaya untuk terus

meningkatkan kemampuan personil melalui pendidikan formal dan non

formal sehingga kinerja dan kualitas meningkat setiap tahunnya.

Implementasi Izin Lingkungan

Setiap pelaku usaha sebelum melaksanakan kegiatan usahanya

diwajibkan untuk mengurus izin lingkungan, yang diawali dengan

penyusunan dokumen lingkungan. Pada Tahun 2020, terdapat 38 izin yang

diberikan kepada berbagai jenis pelaku usaha (Lampiran Tabel 41). untuk

melihat jumlah izin yang diterbitkan oleh Dinas Lingkungan Hidup

Kabupaten Siak pada Tahun 2020 dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

I-44

II-44

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Jumlah Izin Lingkungan Yang Diterbitkan Pada

Tahun 2020

2.6.4. Impact

Dengan adanya tata kelola yang dilakukan oleh Dinas Lingkungan

Hidup Kabupaten Siak, akan berdampak positif terhadap peningkatan

kualitas lingkungan hidup. Adanya tata kelola pada aspek perizinan dan

pengawasan akan memudahkan dalam melakukan pemantauan baik dari

pihak perusahaan dan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak.

Dampak yang diperoleh Pemerintah Kabupaten Siak dengan

melaksanakan urusan tata kelola urusan lingkungan hidup, Pemerintah

Kabupaten Siak telah menerima beberapa penghargaan di bidang

lingkungan hidup, diantaranya adalah sebagai berikut.

Tabel 2.14. Penghargaan/Prestasi Urusan Lingkungan Hidup yang Dicapai pada Tahun 2015-2020

No Tahun Jenis Penghargaan yang diterima

1 2015 Peghargaan Pasar Terbaik Bagi Kota Kecil di Indonesia.

2 2016 Memperoleh Piala Adipura untuk Kategori Kota Kecil oleh Ibu Menteri Negara Lingkungan Hidup.

3 2017 Memperoleh Piala Adipura untuk Kategori Kota Kecil oleh Ibu Menteri Negara Lingkungan Hidup.

4 2018 Memperoleh Piala Adipura untuk Kategori Kota Kecil oleh Ibu Menteri Negara Lingkungan Hidup.

5 2019 Memperoleh Kalpataru (Bapak Setiono)

6 2020 Kampung Proklim Utama Sumber: Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

1 1

27

9

0

5

10

15

20

25

30

ADD-ANDAL DELH DPLH UKL-UPL

I-45

II-45

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Pada Tahun 2020, salah satu kampung di Kabupaten Siak yaitu

Kampung Simpang Perak Jaya, Kec. Kerinci Kanan, Kab. Siak mendapatkan

penghargaan Kampung Proklim Utama yang diberikan oleh Dinas

Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Riau. Untuk melihat secara rinci

kampung iklim yang teradapat di Kabupaten Siak dapat dilihat pada

Lampiran Tabel 54.

2.6.5. Response

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak terus melakukan

peningkatan dalam pengelolaan lingkungan hidup. tugas pokok Dinas

Lingkungan Hidup diantaranya adalah melakukan pemantauan dan

pengawasan terhadap pelaku-pelaku usaha dalam melaksanakan

pengelolaan lingkungan serta memberikan evaluasi terhadap hasil

pengelolaan yang telah dilakukan.

Selain melakukan pengawasan terhadap pelaku usaha, Dinas

Lingkungan Hidup Kabupaten Siak juga telah mengeluarkan produk-produk

hukum di bidang pengelolaan lingkungan hidup. Jenis produk hukum yang

di hasilkan dapat dilihat pada Lampiran Tabel 58.

I-1-1

III-1

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

BAB III ISU PRIORITAS LINGKUNGAN HIDUP DAERAH

3.1. Proses Perumusan Isu Prioritas

Isu prioritas adalah isu utama yang menjadi prioritas dalam

memperbaiki kualitas lingkungan hidup di daerah. Proses perumusan isu

prioritas ini dilakukan dengan pendekatan partisipatif melibatkan para

pemangku kepentingan agar isu yang dipilih merupakan permasalahan

lingkungan hidup yang paling dirasakan oleh masyarakat dan telah direspon

melalui berbagai kebijakan dan inisiatif dari pemerintah daerah maupun

kelompok masyarakat.

Perumusan permasalahan lingkungan hidup yang didapatkan akan

menjadi isu strategis berdasarkan hasil forum diskusi kelompok terarah

yang partisipatif dari pemangku kepentingan dan stakeholder yang terkait.

Isu strategis adalah kondisi atau hal yang harus diperhatikan atau

dikedepankan dalam perencanaan pembangunan karena dampaknya yang

signifikan bagi entitas (daerah/masyarakat) dimasa yang akan datang.

Suatu kondisi/kejadian yang menjadi isu strategis adalah keadaan yang

apabila tidak diantisipasi, akan menimbulkan kerugian yang lebih besar atau

sebaliknya, dalam hal tidak dimanfaatkan, akan menghilangkan peluang

untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam jangka panjang.

Dalam merumuskan isu prioritas, deskripsi kondisi terutama

keunikan daerah harus diungkap dan menjadi bahan pertimbangan. Yang

dapat dijadikan isu prioritas adalah: (1) pencemaran dan/atau kerusakan

sumber daya alam dan lingkungan hidup yang terjadi dan berdampak

signifikan terhadap kehidupan sosial, ekonomi, budaya dan kualitas

lingkungan hidup ataupun pressure sebagai penyebab-penyebabnya,

dan/atau persoalan respon yang dilakukan; dan (2) mendapat perhatian

publik yang luas dan perlu ditangani segera (urgent).

I-2-2

III-2

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Langkah penetapan isu prioritas dilakukan dengan menggunakan

metode scoring. Isu lingkungan potensial yang sudah ditetapkan kemudian

dipilih lima isu dengan nilai tertinggi dengan mempertimbangkan kriteria

penetapan. Analisis isu prioritas ini akan dilanjutkan dengan verifikasi dan

klarifikasi untuk penetapan akhir isu prioritas lingkungan.

Analisis Data

Penetapan Isu Potensial

Penetapan Kriteria

Analisis Isu Prioritas

Verifikasi dan kalrifikasi

Penetapan Isu Prioritas

Inovasi Daerah

Studi Literatur

Focus Group Discusion (FGD)

Analisis DPSIR1. Tata guna lahan2. kualitas air3. kualitas udara3. Risiko bencana4. Perkotaan5. Tat kelola

- Hasil analisis DPSIR-Hasil penetapan isu prioritas

Gambar 3.1. Alur perumusan isu prioritas

Pada alur tersebut terlihat bahwa selama penentuan isu dilakukan

beriringan dengan studi literatur. Tahapan dimulai dengan analisis DPSIR 6

isu utama yang disarankan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan

Kehutanan dalam Pedoman Penyusunan DIKPLHD (tercantum dalam Bab

II). Sedangkan inovasi daerah akan disajikan pada bab IV.

3.2. Analisis DPSIR

Penetapan isu prioritas mengacu pada hasil analisis DPSIR yang

sebelumnya telah tertuang pada Bab II dokumen. Dengan melihat

keterkaitan antara elemen pemicu (D), tekanan (P), kondisi eksisting (S),

dampak (I), upaya yang dilakukan (R), penetapan isu prioritas diharapkan

akan lebih mudah dan representatif. Enam isu utama tersebut terdiri dari

I-3-3

III-3

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

tata guna lahan, kualitas dan kuantitas air, kualitas udara, resiko bencana,

persampahan kota, dan tata kelola.

1. Tata Guna Lahan

Analisis DPSIR untuk isu tata guna lahan dilakukan berdasarkan data-

data pendukung seperti yang tercantum pada tabel 1 s/d 17 sesuai dengan

pedoman penyusunan DIKPLHD Tahun 2021. Data-data yang terdapat di

dalam tabel tersebut menunjang analisis mengenai masalah penggunaan

lahan di Kabupaten Siak saat ini.

Gambar 3.2. DPSIR Tata Guna Lahan

2. Kualitas Air

Kualitas air merupakan salah satu aspek yang perlu di perhatikan dalam

penentuan kualitas lingkungan hidup. Faktor yang mempengaruhi dari

kualitas air yaitu peningkatan jumlah penduduk dan industri dan

perkebunan. Data pendukung untuk analisis ini adalah Tabel 22 s/ d tabel

30 sesuai dengan pedoman penyusunan DIKPLHD Tahun 2021 yang terdiri

dair hasil analisis kualitas air, kondisi sungai dan aktivitas industri. Untuk

I-4-4

III-4

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

melihat secara rinci analisis DPSIR pada kualitas air dapat dilihat pada

gamabr dibawah ini.

Gambar 3.3. DPSIR Kualitas Air

3. Kualitas Udara

Berdasarkan analisis DPSIR kualitas udara yang telah dilakukan

menunjukan bahwa kondisi kualitas udara Kabupaten Siak telah memenuhi

standar UE dan tergolong kedalam kategori cukup baik. Faktor utama yang

mempengaruhi kualitas udara adalah jumlah kendaraan bermotor,

kebakaran hutan dan lahan dan sumber emisi bergerak mapun tidak

bergerak. Meskipun kualitas udara masih tergolong baik, Dinas Lingkungan

Hidup Kabupaten Siak tetap melakukan pengelolaan dan pemantauan agar

kualitas tetap terjaga dengan baik. Untuk melihat secara rinci analisis DPSIR

kualitas udara Kabupaten Siak dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

I-5-5

III-5

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Gambar 3.4. Analisis DPSIR Kualitas Udara

4. Resiko Bencana

Berdasarkan analisis DPSIR resiko bencana yang telah dilakukan

menunjukan bahwa Kabupaten Siak memiliki resiko bencana berupa

kebakaran, angin puting beliung, kekeringan dan banjir. Data pendukung

yang digunakan adalah Tabel 44 yang berisikan jenis bencana, lokasi, waktu

dan dampak yang ditimbulkan. Untuk melihat secara rinci analisis DPSIR

yang telah dilakukan terhadap resiko bencana dapat dilihat pada gambar

dibawah ini.

I-6-6

III-6

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Gambar 3.5. Analisis DPSIR Resiko Bencana

5. Perkotaan (Persampahan)

Isu perkotaan ini secara spesifik menjelaskan tentang persampahan

yang ada di Kabupaten Siak. Penyajian data meliputi penyebab timbulan

sampah, jumlah sampah masuk, jumlah sampah yang terkelola hingga

sarana pengelolaan sampah. Data utama yang dilakukan analisis adalah

data lampiran tabel pedoman penyusunan DIKPLHD Tahun 2021 dan data

pendukung dari berbagai sumber dan literatur. Untuk melihat hasil analisis

DPSIR yang telah dilakukan dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

I-7-7

III-7

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Gambar 3.6. Analisis DPSIR Perkotaan (Persampahan)

6. Tata Kelola

Isu tata kelola ini membahas isu dalam pengelolaan lingkungan hidup

secara keseluruhan yang mencakup keuangan, kelembagaan, perizinan,

dan sebagainya. Data pendukung minimal yang dapat digunakan adalah

Tabel 18 s/d Tabel 21, Tabel 41 s/d Tabel 43, dan Tabel 50 s/d Tabel 60.

Untuk melihat hasil analisis DPSIR yang telah dilakukan disajikan pada

gambar dibawah ini.

I-8-8

III-8

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Gambar 3.7. Analisis DPSIR Tata Kelola

3.3. Penetapan Isu Potensial

Berdasarkan hasil analisis DPSIR, maka kita dapat lebih mudah

dalam mengidentifikasi isu prioritas. Sebelum penetapan isu prioritas, hasil

analisis DPSIR diurai menjadi daftar pendek (shortlist) isu lingkungan yang

dinamakan sebagai isu potensial. Penetapan isu potensial ini juga didasari

atas studi literatur yang dilakukan selama analisis. Selain itu, isu potensial

ini juga mengacu pada Panduan Nirwasita Tantra dari Kementerian

Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

Penetapan isu potensial ini juga didapat dari hasil penyimpulan, baik

secara tersurat maupun tersirat dari analisis DPSIR. Adapun uraian daftar

isu yang perlu dipertimbangkan sebelum penentuan isu prioritas, yaitu:

1. Kualitas Air

2. Pencemaran Limbah

3. Kebakaran Hutan dan Lahan

4. Kerusakan Lahan Gambut

I-9-9

III-9

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

5. Alih Fungsi Lahan

6. keanekaragaman Hayati

7. Gas Rumah Kaca

8. Kualitas Udara

9. Timbulan Sampah

10. Konfilik Lahan

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, daftar berupa shortlist isu

tersebut ditetapkan atas dasar penjelasan dari analisis DPSIR untuk 6 isu

utama, baik dari faktor pemicu (driving force), faktor penekan (pressure),

kondisi eksisting (state), dampak yang terjadi (impact), maupun upaya yang

telah atau perlu dilakukan (response).

3.4. Analisis Isu Prioritas

Berdasarkan hasil analisis DPSIR yang telah dilakukan maka

selanjutnya dilakukan penetapan isu potensial dan kemudian dilakukan

analisis skoring untuk mendapatkan isu priotas. Untuk melihat hasil analisis

isu prioritas yang dijaring dari isu potensial adalah sebagai berikut:

Tabel 3.1. Analisis Isu Prioritas

No Hasil Analisis Isu Lingkungan

1 Penurunan Kuantitas dan Kualitas Air serta Peningkatan Limbah Cair

Kualitas dan Kuantitas Air

2 Kebakaran Hutan dan Lahan serta Penurunan Kualitas Udara serta Kerusakan Lahan Gambut, Alih Fungsi Lahan dan Gas Rumah Kaca

Tata Guna Lahan, Kebencanaan Dan Kualitas Udara

3 Peningkatan Timbulan Sampah Perkotaan

4 Penurunan Keanekaragaman Hayati Tata Guna Lahan

5 Konflik Lahan dengan Perusahaan Tata Guna Lahan

3.5. Penetapan Isu Prioritas

Penetapan isu prioritas dilakukan dengan cara FGD dengan

melibatkan instansi pemerintah, LSM, akademisi, pelaku usaha, masyarakat

adat dan lembaga lainnya.

I-10-10

III-10

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Berdasarkan FGD tersebut, penetapan akhir dilakukan dengan

menggabungkan antara hasil analisis dan verifikasi. Dengan

mempertimbangkan keterkaitan antara faktor pemicu (driving force), faktor

penekan (pressure), kondisi eksisting (state), dampak (impact), dan upaya

(response). Isu prioritas yang ditetapkan dalam DIKPLHD Kabupaten Siak

Tahun 2021 ini adalah sebagai berikut.

1. Penurunan Kuantitas dan Kualitas Air serta Peningkatan

Limbah Cair;

2. Kebakaran Hutan dan Lahan, Penurunan Kualitas Udara serta

Kerusakan Lahan Gambut, Alih Fungsi Lahan dan Gas Rumah

Kaca;

3. Peningkatan Timbulan Sampah;

4. Penurunan Keanekaragaman Hayati;

5. Konflik Lahan Dengan Perusahaan.

I-1-1-1

IV-1

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

BAB IV INOVASI DAERAH DALAM PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP

Pemerintah Kabupaten Siak memiliki komitmen untuk melaksanakan

pembangunan berkelanjutan yang memperhatikan lingkungan hidup. Hal ini

mengingat potensi lingkungan hidup dan sumber daya alam di Kabupaten

Siak yang cukup potensial. Ketika lingkungan hidup dapat dimanfaatkan

dengan baik, maka hal ini juga berdampak pada kesejahteraan masyarakat.

Guna mendukung upaya pencapaian visi, misi, tujuan dan sasaran

pembangunan jangka panjang dan menengah, Pemerintah Kabupaten Siak

terus mengembangkan inovasi-inovasi dalam upaya memelihara fungsi dan

kualitas lingkungan hidup. Inovasi-inovasi dimaksud adalah upaya-upaya

untuk memperkokoh kesadaran dan perilaku masyarakat dalam menjaga

kelestarian lingkungan hidup.

4.1 Pengelolaan sampah

4.1.1. Fasilitas Pengelolaan Sampah Utama

Inovasi-inovasi dalam pengelolaan sampah dikembangkan dan

dilaksanakan guna mencegah dan mengurangi dampak negatif sampah

yang tidak terkelola dengan baik sehingga berpotensi mencemari

lingkungan. Saat ini, Kabupaten Siak memiliki 4 fasilitas Tempat

Pengelolaan Sampah Akhir (TPA) yang tersebar di beberapa kecamatan.

Untuk melihat secara rinci fasilitas pengelolaan sampah di Kabupaten Siak

dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Fasilitas Pengelolaan Sampah di Kabupaten Siak

No Fasilitas Pengeloaan

Sampah

Sampah masuk

(Ton/thn)

Sampah Masuk

Landfill (Ton/thn)

1 TPA Tualang 18.542,00 14.581,75

2 TPA Lubuk Dalam 3.650,00 3.650,00

3 TPA Kandis 3.650,00 3.650,00

4 TPA Buantan Besar/Siak 5.475,00 3.157,25

I-2-2-2

IV-2

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

4.1.2. Fasilitas Pengelolaan Sampah Pendukung

Selain melakukan pengelolaan sampah dengan menyediakan TPA,

Pemerintah Kabupaten Siak telah melakukan sosialisasi dan pembinaan

kepada masyarakat dan membentuk serta memperkuat Bank Sampah yang

ada di kecamatan maupun kampung. Dengan adanya Bank Sampah ini,

diharapkan pengelolaan sampah dapat lebih optimal. Adapun Bank Sampah

yang terdapat diKabupaten Siak dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Bank Sampah di Kabupaten Siak

No Nama Bank Sampah Sampah Masuk (kg/tahun)

1 Bank Sampah Induk Pelangi 73.000

2 Bank Sampah Unit Sejahtera 12.400

3 Bank Sampah Unit Permata 18.000

4 Bank Sampah Unit Berkelana 2.400

5 Bank Sampah Unit Perawang Barat Mandiri 75.600

6 Bank Sampah Unit Melayu Mandiri 23.520

7 Bank Sampah Unit Peduli Lingkungan 81.600

8 Bank Sampah Unit Bungaraya 12.000

9 Bank Sampah Karya Bersama 2.400 Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

4.1.3. Perda Pengurangan Kantong Plastik

Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan Hidup telah memberikan mandat kepada Instansi

Pemerintah yang bertanggung jawab di bidang perlindungan dan

pengelolaan lingkungan hidup serta aparat penegak hukum untuk

mendayagunakan instrumen penegakan hukum lingkungan, baik melalui

penerapan sanksi administratif maupun penegakan hukum perdata.

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 Pasal 65 bahwa setiap

orang berhak melakukan pengaduan akibat dugaan pencemaran dan/atau

perusakan lingkungan hidup, maka Pemerintah memiliki kewajiban untuk

menindaklanjuti pengaduan lingkungan hidup sesuai dengan

kewenangannya. Salah satu produk hukum bidang lingkungan hidup di

Kabupaten Siak adalah Peraturan Daerah Kabupaten Siak Tahun 2019

I-3-3-3

IV-3

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

adalah Peraturan Bupati Siak No. 103 Tahun 2019 Tentang Pengurangan

Kantong Plastik.

Gambar 4.1. Peraturan Bupati Tentang Pengurangan Kantong Plastik

4.1.4. Pengelolaan Sampah 3R

Selain penyediaan fasilitas pengelolaan sampah, peningkatan peran

serta masyarakat dalam pengelolaan persampahan juga dilakukan dengan

cara sosialisasi pengelolaan sampah yang dilakukan hampir diseluruh

kecamatan yang ada di Kabupaten Siak. Peningkatan peran serta

masyarakat bertujuan agar sampah dapat terkelola dan dimanfaatkan

dengan baik. Kegiatan pemanfaatan sampah berupa pembuatan

kompos, tas, pernak-pernik dan lainnya.

I-4-4-4

IV-4

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Gambar 4.2. Pengelolaan Sampah 3R

4.1.5. Peran Serta Masyarakat

Pemerintah Kabupaten Siak sangat membutuhkan peran serta

masyarakat dalam upaya mempertahankan dan mengelola kualitas

lingkungan di Kabupaten Siak. Peran masyarakat adalah proses untuk

mewujudkan kerja sama kemitraan antara pemerintah dan masyarakat

setempat dalam merencakan, melaksanakan dan memanfaatkan kegiatan

kesehatan sehingga diperoleh manfaat berupa peningkatan kemampuan

swadaya. Peran serta masayarakat dapat juga berbentuk Lembaga

Swadaya Masyarakat (LSM), kelompok tani dan kelompok-kelompok

masyarakat peduli lingkungan lainnya.

Masyarakat Kabupaten Siak telah melakukan pengelolaan terhadap

sampah, terbukti dengan adanya komunitas peduli sampah di Kabupaten

Siak seperti Komunitas Perempuan Peduli Sampah (PUAN LISA) dan

komunitas peduli sampah di perumahan. Mulai berdirinya beberapa bank

sampah di berbagai kecamatan di Kabupaten Siak atas inisiatif masyarakat

setempat merupakan salah satu bentuk peran serta masyarakat dalam hal

pengelolaan sampah. Selain itu, gerakan gotong royong juga dilakukan

masyarakat dilingkungannya untuk menjaga kebersihan.

I-5-5-5

IV-5

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Gambar 4.3. Kegiatan yang dilakukan oleh Komunitas PUAN LISA

4.1.6. Program Gotong Royong

Kegiatan gotong royong dilakukan secara bersama-sama, baik dari

komponen Dinas Lingkungan Hidup, perangkat kecamatan, perangkat desa

serta elemen masyarakat. Pembersihan dilakukan bertujuan agar

memperindah lingkungan yang bebas dari sampah dan terhindar dari

berbagai penyakit yang disebabkan oleh adanya timbulan sampah. Untuk

melihat beberpa kegiatan gotong royong yang telah dilakukan pada Tahun

2020 dapat dilihat pada gambar dibawah ini.

Gambar 4.4. Kegiatan Gotong Royong

I-6-6-6

IV-6

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

4.2 Aplikasi Siak Layak Anak

Dalam meningkatkan pelayanan berbasis aplikasi, Kabupaten Siak

telah melakukan inovasi dengan melaunching aplikasi Kabupaten Siak Layak

Anak. Launching aplikasi Kabupaten Siak Layak Anak ini merupakan wujud

komitmen Kabupaten Siak menjadi kabupaten yang memang layak bagi

tumbuh dan kembangnya anak.

Menjadi teramat penting bagi Pemerintah Kabupaten Siak dalam

upaya mendorong setiap keluarga, masyarakat, serta media guna

memahami pemenuhan hak-hak anak berupa pemenuhan kebutuhan

standar anak, diantaranya kasih sayang orang tua, pendidikan yang layak

dan memadai serta kebutuhan makanan bergizi. Hal yang tidak kalah

penting adalah kondusifitas masing-masing keluarga serta lingkungan

tempat tinggal.

Gambar 4.5. Launching Aplikasi Kabupaten Layak Anak (Siak Anak)

4.3 Program Wifi Gratis

Upaya pemerintah Kabupaten Siak untuk menjadikan daerah ini

sebagai Smart City sudah mulai tampak. Salah satunya dengan memberikan

fasilitas wifi secara gratis kepada masyarakat Kabupaten Siak. Pemberian

akses wifi gratis ini diharapkan mampu memudahkan masyarakat maupun

pengunjung wisata di Kabupaten Siak untuk mengakses internet. Saat ini,

penyediaan wifi gratis masih diprioritaskan pada dareah-daerah yang

menjadi tujuan destinasi wisata seperti sekitaran Istana Siak, akan tetapi

I-7-7-7

IV-7

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

dalam beberapa waktu kedepan wifi gratis akan dapat dinikmati di daerah

pedesaan.

4.4 Website Pemerintah Daerah

Seiring dengan kemajuan teknologi informasi yang sangat pesat,

maka akan mempengaruhi pola pikir dan cara kerja manusia khususnya

untuk mendapatkan informasi secara tepat dan akurat. Kabupaten Siak

telah melakukan pembuatan situs portal siak yaitu https://siakkab.go.id/.

Dengan adanya pelayanan digital website pemerintah ini, masyarakat dapat

mengupdate informasi dan melakukan pengaduan. Selain itu, terdapat

banyak aplikasi yang tersambung dengan situs ini seperti Sistem Informasi

Alarm Persalinan (SIAP) dan masih banyak aplikasi lainnya yang berguna

bagi masyarakat.

Gambar 4.6. Halaman Depan Website Pemerintah Daerah

4.5 Reboisasi dan Penghijauan

Lingkungan hidup mempunyai keterbatasan, baik dalam hal kualitas

maupun kuantitasnya. Dengan kata lain, lingkungan hidup dapat mengalami

penurunan kualitas dan penurunan kuantitas. Penurunan kualitas

lingkungan hidup akan mengakibatkan terganggunya fungsi lingkungan

apabila tidak dilakukan upaya pemulihan. Pemulihan fungsi lingkungan

hidup diantaranya dapat dilakukan dengan cara melakukan rehabilitasi

lingkungan. Pada Tahun 2020 telah dilakukan kegiatan reboisasi di 13

I-8-8-8

IV-8

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

kecamatan yang berada di Kabupaten Siak degan luas 408 Ha dan 408.000

pohon yang tersebar di seluruh kecamatan. (Lampiran Tabel 16).

Selain reboisasi pemerintah Kabupaten juga melakukan penghijauan.

Kegiatan penghijauan juga dilakukan dengan skema kerjasama baik dengan

instansi lainnya, LSM, masyarakat, kampus dan organisasi lainnya.

Gambar 4.7. Kegiatan Penghijauan

4.6 Peningkatan RTH

Ruang Terbuka Hijau atau disingkat RTH merupakan suatu bentuk

pemanfaatan lahan pada satu kawasan yang diperuntukkan untuk

penghijauan tanaman. Ruang terbuka hijau yang ideal adalah 30% dari luas

wilayah. Selain sebagai sarana lingkungan, RTH juga dapat berfungsi untuk

perlindungan habitat tertentu atau budidaya pertanian untuk meningkatkan

kualitas atmosfer serta menunjang kelestarian air dan tanah.

RTH di Kota Siak terbentang dengan luas 11.234 Ha yang terdiri dari

2 kecamatan yaitu Kecamatan Siak dan Kecamatan Mempura, yang meliputi

6 desa dan 3 kelurahan dengan jumlah penduduk 27.981 jiwa.

I-9-9-9

IV-9

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Gambar 4.8. Peta RTH Kota Siak

4.7 Kegiatan Sosialisasi Lingkungan Hidup

Upaya lain dalam bidang lingkungan yang dilakukan Pemerintah

Kabupaten Siak adalah melakukan kegiatan sosialisasi. Kegiatan ini

bertujuan untuk memberikan edukasi dan mengajak masyarakat untuk

berperan aktif mengatasi masalah lingkungan hidup disekitarnya. Salah satu

sosialisasi yang dilakukan adalah sosialisasi kepada masyarakat untuk tidak

mencemari badan air dengan buangan domestik, yang mencakup sampah

dan air limbah sisa mandi, cuci, serta kakus. Selain melakukan sosialisasi

terhadap pencemaran lingkungan, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

juga melakukan sosialisasi Kebakaran Hutan dan Lahan terhadap

Masyarakat Peduli Api (MPA) di beberepa kecamatan di Kabupaten Siak.

I-10-10-10

IV-10

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Gambar 4.9. Sosialisasi Masyarakat Pedulu Api

Selain melakukan sosialisasi terhadap Masyarakat Peduli Api (MPA),

Pemerintah Kabupaten Siak juga melakukan sosialisasi dan pelatihan daur

ulang sampah di Kecamatan Siak, Mempura dan Kerinci Kanan.

Gambar 4.10. Sosialisasi dan Pelatihan Daur Ulang Sampah

I-11-11-11

IV-11

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

4.8 Produk Hukum Bidang Lingkungan

Dalam meningkatkan kualitas lingkungan hidup, Pemerintah

Kabupaten Siak telah membuat beberapa jenis produk hukum dibidang

lingkungan hidup. Adanya produk hukum berupa peraturan dan keputusan

yang memudahkan dalam melaksanakan dan evaluasi kegiatan yang

berdampak terhadap lingkungan hidup. Selain itu, produk hukum ini juga

menjadi acuan dan landasan dalam melakukan pengelolaan lingkungan

hidup. Jenis produk hukum dibidang lingkungan di Kabupaten Siak dapat

dilihat pada tabel dibawah ini.

Produk Hukum Bidang Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

No. Jenis

Produk Hukum

Nomor dan Tanggal

Tentang

1 Peraturan Daerah

No. 14 Tahun 2018, Tanggal 05 Desember 2018

Kawasan Tanpa Rokok

2 Peraturan Daerah

No. 11 Tahun 2012, Tanggal 22 Oktober 2012

Pedoman Pengelolaan Sampah

3 Peraturan Bupati Siak

No. 136 Tahun 2018, Tanggal 21 Agustus 2018

Kebijakan dan Strategi Daerah dalam Pengelolaan Sampah Rumah Tangga dan Sampah Sejenis Sampah Rumah Tangga

4 Peraturan Bupati Siak

No. 103 Tahun 2019, Tanggal 10 September 2019

Pengurangan Penggunaan Kantong Plastik

5 Keputusan Bupati Siak

No. 103/HK/KPTS/2019, Tanggal 03 Januari 2019

Pembentukan Tim Penilai Adiwiyata Kabupaten Siak Tahun 2019

6 Keputusan Bupati Siak

No. 102/HK/KPTS/2019, Tanggal 03 Januari 2019

Pembentukan Tim Pembina Adiwiyata Kabupaten Siak Tahun 2019

7 Keputusan Bupati Siak

No. 625/HK/KPTS/2019, Tanggal 05 Agustus 2019

Pembentukan Panitia Festival Kabupaten Lestari Tahun 2019 di Kabupaten Siak

I-12-12-12

IV-12

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Jenis

Produk Hukum

Nomor dan Tanggal

Tentang

8 Keputusan Bupati Siak

No. 193/HK/KPTS/2019, Tanggal 10 Januari 2018

Penetapan Bank Sampah Pelangi sebagai Bank Sampah Induk Kabupaten Siak

9 Keputusan Bupati Siak

No. 363/HK/KPTS/2019, Tanggal 02 April 2019

Pembentukan Tim Pengumpul/ Penyusun Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD) pada Kegiatan Penyusunan Status Lingkungan Hidup Daerah

10 Keputusan Bupati Siak

No. 105/HK/KPTS/2019, Tanggal 03 Januari 2019

Pembentukan Komisi Penilai AMDAL, Tim Teknis AMDAL dan Sekretariat Komisi AMDAL

11 Keputusan Bupati Siak

No. 132/HK/KPTS/2020, Tanggal 08 Januari 2020

Pembentukan Tim Pembina Adiwiyata Kabupaten Siak Tahun 2020

12 Keputusan Bupati Siak

No. 133/HK/KPTS/2020, Tanggal 08 Januari 2020

Pembentukan Tim Penilai Adiwiyata Kabupaten Siak Tahun 2020

13 Keputusan Bupati Siak

No. 233/HK/KPTS/2020, Tanggal 30 Januari 2020

Pembentukan Tim Pengumpul/ Penyusun Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD) pada Kegiatan Penyusunan Status Lingkungan Hidup Daerah Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak Tahun Anggaran 2020

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

4.9 Kelembagaan

Penyelenggaraan tugas pokok, fungsi dan kewenangan Dinas

Lingkungan Hidup Kabupaten Siak telah diatur dalam Peraturan Bupati Siak

Nomor 71 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas dan

Fungsi, serta Tata Kerja. Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

mempunyai tugas membantu Bupati melaksanakan urusan pemerintahan

yang menjadi kewenangan daerah di bidang Lingkungan Hidup. Untuk

I-13-13-13

IV-13

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

menyelenggarakan tugas tersebut, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

mempunyai tugas dan fungsi sebagai berikut:

Perumusan kebijakan teknis dan penyusunan perencanaan program

Dinas Lingkungan Hidup;

Pengkoordinasian pelaksanaan kebijakan Dinas Lingkungan Hidup;

Pelaksanaan pembinaan, pengembangan dan pemberdayaan sumber

daya manusia Dinas Lingkungan Hidup;

Pelaksanaan kebijakan teknis dan kerja sama antar daerah Dinas

Lingkungan Hidup;

Pelaksanaan tugas ke Dinas lain yang diberikan oleh Bupati sesuai

dengan tugas dan fungsinya.

Struktur organisasi Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak,

dipimpin oleh seorang Kepala Dinas dengan membawahi 1 (satu)

sekretariat dan 3 (tiga) bidang dengan rincian:

1. Sekretariat

Sekretariat mempunyai tugas membantu Kepala Dinas dalam

melaksanakan penyusunan kebijakan, mengkoordinasi bidang-bidang,

membina, melaksanakan dan mengendalikan administrasi umum,

keuangan, sarana prasarana, ketenagaan, kerumahtanggaan dan

kelembagaan.

Dalam menyelenggarakan tugas. Sekretariat mempunyai fungsi:

a. Penyusunan rancangan kebijakan dinas;

b. Pengoordinasian pelaksanaan tugas bidang-bidang dan Unit

Pelaksanaan Teknis Dinas (UPTD);

c. Penyusunan program dan melaporkan pengelolaan sistem informasi,

pemantauan dan evaluasi kegiatan dinas;

d. Pelaksanaan pembinaan, pengelolaan dan pengendalian administrasi

umum, keuangan, sarana prasarana, ketenagaan, kerumahtanggaan

dan kelembagaan;

e. Pengelolaan urusan rumah tangga, surat menyurat, kearsipan,

I-14-14-14

IV-14

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

hubungan masyarakat, dokumentasi dan perpustakaan;

f. Pelaksanaan analisis jabatan dan beban kerja;

g. Pengoordinasian penyusunan Standar Operasi Prosedur (SOP)

kegiatan dinas;

h. Penyusunan profil pendidikan dan kebudayaan;

i. Pelaksanaan monitoring dan evaluasi kebijakan dinas;

j. Pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh pimpinan baik secara

tertulis maupun lisan sesuai dengan kewenangan serta bidang tugas

dan fungsinya dalam rangka kelancaran pelaksanaan tugas.

Sekretariat terdiri dari:

a) Subbagian Perencanaan

Rincian tugas Sub bagian Perencanaan sebagai berikut:

1. Menyusun rencana operasional kegiatan kerja sub bagian

perencanaan;

2. Mendistribusikan tugas dan memberi petunjuk kepada staff;

3. Memberi petunjuk operasional kegiatan kepada staffnya;

4. Menyusun rencana perjalanan dinas;

5. Mengendalikan rencana tahunan;

6. Menyiapkan bahan laporan bulanan, triwulan dan tahunan;

7. Melaksanakan penyimpanan berkas kerja, data dan bahan menurut

ketentuan yang berlaku;

8. Mengumpulkan dan mengolah data laporan hasil kegiatan dinas;

9. Melaksanakan penyusunan bahan Rencana Strategis (RENSTRA);

10. Melaksanakan monitoring dan evaluasi kegiatan dinas ;

11. Melaksanakan Penyusunan bahan Laporan Akuntabilitas Kinerja

Instansi Pemerintah (LAKIP);

12. Melaksanakan penyiapan bahan dan penyusunan RKA/DPA;

13. Melaksanakan inventarisasi permasalahan penyelenggaraan program

dan kegiatan;

14. Mengevaluasi hasil program kerja;

I-15-15-15

IV-15

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

15. Membuat laporan hasil kegiatan;

16. Membimbing, mengendalikan dan mengevaluasi hasil kerja bawahan

dalam upaya meningkatkan produktivitas kerja;

17. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan baik secara

tertulis maupun lisan sesuai dengan kewenangan dan bidang tugas

dan fungsinya dalam rangka kelancaran pelaksanaan tugas.

b) Subbagian Keuangan

Rincian tugas Sub bagian Keuangan sebagai berikut:

1. Membuat rencana operasionalisasi program kerja Sub bagian

Keuangan;

2. Membuat daftar usulan kegiatan;

3. Membuat daftar gaji dan melaksanakan penggajian;

4. Menyiapkan proses administrasi terkait dengan penatausahaan

keuangan daerah sesuai dengan ketentuan yang berlaku;

5. Menyiapkan pembukuan setiap transaksi keuangan pada buku

kas umum;

6. Melaksanakan perbendaharaan keuangan dinas;

7. Melaksanakan Pengendalian pelaksanaan tugas pembantu

pemegang kas;

8. Mengajukan SPP untuk pengisian kas, SPP beban tetap dan SPP

gaji atas persetujuan pengguna anggaran (kepala satuan kerja

perangkat daerah/lembaga teknis daerah yang ditetapkan

sebagai pengguna anggaran dengan keputusan Bupati;

9. Memeriksa pembayaran gaji SKPP pegawai yang mutasi;

10. Mendistribusikan uang kerja kegiatan kepada pemegang kas

kegiatan sesuai dengan jadwal kegiatan atas persetujuan

pengguna anggaran;

11. Melaksanaan kegiatan meneliti, mengoreksi dan menandatangani

Surat Pertanggungjawaban (SPJ) atas penerimaan dan

I-16-16-16

IV-16

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

pengeluaran kas beserta lampirannya dan laporan bulanan;

12. Mengevaluasi hasil Program kerja;

13. Membuat Laporan hasil kegiatan dan mengkoordinir Laporan

Realisasi Fisik dan Keuangan (RFK);

14. Membimbing, mengendalikan dan mengevaluasi hasil kerja

bawahan dalam upaya meningkatkan produktivitas kerja;

15. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan baik

secara tertulis maupun lisan sesuai dengan kewenangan dan

bidang tugas dan fungsinya dalam rangka kelancaran

pelaksanaan tugas

c) Subbagian Umum dan Kepegawaian

Sub bagian umum dan kepegawaian mempunyai tugas

merencanakan operasionalisasi, memberi tugas, memberi petunjuk,

menyelia, mengatur, mengevaluasi dan melaporkan kegiatan

administrasi Umum dan kepegawaian

Rincian tugas Sub bagian umum dan kepegawaian sebagai

berikut:

1. Melakukan kegiatan surat menyurat;

2. Melakukan kearsipan dan ekspedisi;

3. Mengelola rumah tangga, perlengkapan dan penataan barang

milik negara;

4. Mengelola perpustakaan, informasi dan dokumentasi;

5. Mengelola administrasi aset daerah di lingkup tugasnya sesuai

dengan ketentuan yang berlaku;

6. Mengelola administrasi kepegawaian, pembinaan jabatan

fungsional dan evaluasi kinerja Aparatur Sipil Negara;

7. Mempersiapkan berkas usulan tanda jasa/ bintang penghargaan,

LP2P/LHKPN/LHKASN;

8. Membimbing, mengendalikan dan mengevaluasi hasil kerja

bawahan dalam upaya meningkatkan produktivitas kerja;

I-17-17-17

IV-17

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

9. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan baik

secara tertulis maupun lisan sesuai dengan kewenangan dan

bidang tugas dan fungsinya dalam rangka kelancaran

pelaksanaan tugas.

2. Bidang Penataan, Penaatan dan Peningkatan Kapasitas

Lingkungan Hidup dan Kehutanan

Bidang Penataan, Penaatan dan Peningkatan Kapasitas

Lingkungan Hidup dan Kehutanan mempunyai tugas melaksanakan

penyiapan perumusan kebijakan teknis dan pelaksanaan kebijakan di

Bidang Penataan, Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan

Hidup dan Kehutanan.

Rincian tugas Bidang Penataan, Penaatan dan Peningkatan

Kapasitas Lingkungan Hidup dan Kehutanan sebagai berikut:

1. Inventarisasi data dan informasi sumberdaya alam;

2. Penyusunan dokumen Rencana Perlindungan dan Pengelolaan

(RPPLH);

3. Koordinasi dan sinkronisasi pemuatan RPPLH dalam RPJP dan

RPJM;

4. Pemantauan dan evaluasi pelaksanaan RPPLH;

5. Penentuan daya dukung dan daya tampung lingkungan hidup;

6. Koordinasi penyusunan tata ruang yang berbasis daya dukung dan

daya tampung lingkungan;

7. Penyusunan instrumen ekonomi lingkungan hidup (PDB & PDRB

hijau, mekanisme insentif disinsentif, pendanaan lingkungan

hidup);

8. Sinkronisasi RLPLH Nasional, Pulau/Kepulauan dan Ekoregion;

9. Penyusunan NSDA dan lingkungan hidup;

10. Penyusunan Status Lingkungan Hidup Daerah;

I-18-18-18

IV-18

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

11. Penyusunan Indeks Kualitas Lingkungan Hidup;

12. Sosialisasi kepada pemangku kepentingan tentang RPPLH;

13. Penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis Provinsi;

14. Pengesahan Kajian Lingkungan Hidup Strategis;

15. Fasilitasi keterlibatan masyarakat dalam pelaksanaan KLHS;

16. Fasilitasi pembinaan penyelenggaraan KLHS;

17. Pemantauan dan evaluasi KLHS;

18. Koordinasi penyusunan instrumen pencegahan pencemaran

dan/atau kerusakan lingkungan hidup (Amdal, UKL-UPL, izin

lingkungan, Audit lingkungan hidup, Analisis resiko lingkungan

hidup);

19. Penilaian terhadap dokumen lingkungan (AMDAL dan UKL/UPL);

20. Penyusunan tim kajian dokumen lingkungan hidup yang transparan

(komisi penilai, tim pakar dan konsultan);

21. Pelaksanaan perlindungan sumber daya alam;

22. Pelaksanaan pengawetan sumber daya alam;

23. Pelaksanaan pemanfaatan secara lestari sumber daya alam;

24. Pelaksanaan pencadangan sumber daya alam;

25. Pelaksanaan upaya mitigasi dan adaptasi perubahan iklim;

26. Pelaksanaan inventarisasi Gas Rumah Kaca (GRK) dan penyusunan

profil emisi GRK;

27. Perencanaan konservasi keanekaragaman hayati;

28. Penetapan kebijakan dan pelaksanaan konservasi, pemanfaatan

berkelanjutan, dan pengendalian kerusakan keanekaragaman

hayati;

29. Pemantauan dan pengawasan pelaksanaan konservasi

keanekaragaman hayati;

30. Penyelesaian konflik dalam pemanfaatan keanekaragaman hayati;

31. Pengembangan sistem informasi dan pengelolaan database

keanekaragaman hayati;

I-19-19-19

IV-19

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

32. Penyusunan kebijakan tentang tata cara pelayan pengaduan dan

penyelesaian pengaduan masyarakat;

33. Fasilitasi penerimaan pengaduan atas usaha atau kegiatan yang

tidak sesuai dengan ijin Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan

Hidup;

34. Pelaksanaan penelaahan dan verifikasi atas pengaduan;

35. Penyusunan rekomendasi tindaklanjut hasil verifikasi pengaduan;

36. Pelaksanaan bimbingan teknis, monitoring dan pelaporan atas hasil

tindak lanjut pengaduan;

37. Penyelesaian sengketa lingkungan baik di luar pengadilan maupun

melalui pengadilan;

38. Sosialisasi tata cara pengaduan;

39. Pengembangan sistem informasi penerimaan pengaduan

masyarakat atas usaha atau kegiatan yang tidak sesuai dengan ijin

Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup;

40. Pembinaan dan pengawasan terhadap Petugas Pengawas

Lingkungan Hidup Daerah;

41. Pembentukan tim koordinasi penegakan hukum lingkungan;

42. Pelaksanaan penegakan hukum atas pelanggaran Perlindungan

dan Pengelolaan Lingkungan Hidup;

43. Pelaksanaan penyidikan perkara pelanggaran lingkungan hidup;

44. Penanganan barang bukti dan penanganan hukum pidana secara

terpadu;

45. Penyusunan kebijakan pengakuan keberadaan masyarakat hukum

adat, kearifan lokal atau pengetahuan tradisional dan hak kearifan

lokal atau pengetahuan tradisional dan hak MHA terkait dengan

Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup;

46. Identifikasi, verifikasi dan validasi serta penetapan pengakuan

keberadanaan keberadaan masyarakat hukum adat, kearifan lokal

atau pengetahuan tradisional dan hak kearifan lokal atau

I-20-20-20

IV-20

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

pengetahuan tradisional dan hak MHA terkait dengan Perlindungan

dan Pengelolaan Lingkungan Hidup;

47. Penetapan tanah ulayat yang merupakan keberadaan MHA,

kearifan lokal atau pengetahuan tradisional dan hak kearifan lokal

atau pengetahuan tradisional dan hak MHA terkait dengan

Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup;

48. Pelaksanaan komunikasi dialogis dengan MHA;

49. Pembentukan panitia pengakuan masyarakat hukum adat;

50. Penyusunan data dan informasi profil MHA, kearifan lokal atau

pengetahuan tradisional terkait Perlindungan dan Pengelolaan

Lingkungan Hidup;

51. Penyusunan kebijakan peningkatan kapasitas MHA, kearifan lokal

atau pengetahuan tradisional terkait PPLH;

52. Penyelenggaraan pendidikan dan pelatihan, pengembangan dan

pendampingan terhadap MHA, kearifan lokal atau pengetahuan

tradisional terkait PPLH;

53. Pelaksanaan fasilitasi kerjasama dan pemberdayaan MHA, kearifan

lokal atau pengetahuan tradisional terkait PPLH;

54. Penyiapan model peningkatan kapasitas dan peningkatan

kerjasama MHA, kearifan lokal atau pengetahuan tradisional terkait

PPLH;

55. Penyiapan sarana peningkatan kapasitas dan peningkatan

kerjasama MHA, kearifan lokal atau pengetahuan tradisional terkait

PPLH;

56. Pengembangan materi diklat dan penyuluhan lingkungan hidup;

57. Pengembangan metode diklat dan penyuluhan lingkungan hidup;

58. Pelaksanaan diklat dan penyuluhan lingkungan hidup;

59. Peningkatan kapasitas instruktur dan penyuluh lingkungan hidup;

60. Pengembangan kelembagaan kelompok masyarakat peduli

lingkungan hidup;

61. Pelaksanaan identifikasi kebutuhan diklat dan penyuluhan;

I-21-21-21

IV-21

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

62. Penyiapan sarana diklat dan penyuluhan lingkungan hidup;

63. Pengembangan jenis penghargaan lingkungan hidup;

64. Penyusunan kebijakan tata cara pemberian penghargaan

lingkungan hidup;

65. Pelaksanaan penilaian dan pemberian penghargaan;

66. Pembentukan tim penilai penghargaan yang kompeten;

67. Dukungan program pemberian penghargaan tingkat provinsi dan

nasional;

68. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan baik secara

tertulis maupun lisan sesuai dengan kewenangan dan bidang tugas

dan fungsinya dalam rangka kelancaran pelaksaan tugas.

Bidang Penataan, Penaatan dan Peningkatan Kapasitas

Lingkungan Hidup dan Kehutanan terdiri dari:

a) Seksi Penataan dan Kajian Dampak Lingkungan

Rincian tugas Seksi Penataan dan Kajian Dampak Lingkungan

sebagai berikut:

1. Inventarisasi data dan informasi sumberdaya alam;

2. Menyusun dokumen Rencana Perlindungan dan Pengelolaan

(RPPLH);

3. Koordinasi dan sinkronisasi pemuatan RPPLH dalam RPJP dan

RPJM;

4. Pemantauan dan evaluasi pelaksanaan RPPLH;

5. Penentuan daya dukung dan daya tampung lingkungan hidup;

6. Koordinasi penyusunan tata ruang yang berbasis daya dukung

dan daya tampung lingkungan hidup;

7. Menyusun instrumen ekonomi lingkungan hidup (PDB & PDRB

hijau, mekanisme insentif disinsentif, pendanaan lingkungan

hidup);

8. Melakukan inkronisasi RLPLH Nasional, Pulau/ Kepulauan dan

Ekoregion;

I-22-22-22

IV-22

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

9. Menyusun NSDA dan LH;

10. Menyusun Status Lingkungan Hidup Daerah;

11. Menyusun Indeks Kualitas Lingkungan Hidup;

12. Melakukan koordinasi penyusunan instrumen lingkungan hidup

(Amdal, UKL-UPL, izin lingkungan, Audit LH, Analisis resiko LH);

13. Melakukan penilaian terhadap dokumen lingkungan (AMDAL dan

UKL/UPL);

14. Melaksankan sosialisasi kepada pemangku kepentingan tentang

RPPLH;

15. Melaksanakan penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis

Provinsi;

16. Melaksanakan pengesahan Kajian Lingkungan Hidup Strategis;

17. Melaksanakan fasilitasi keterlibatan masyarakat dalam

pelaksanaan KLHS;

18. Melaksanakan fasilitasi pembinaan penyelenggaraan KLHS;

19. Melaksanakan pemantauan dan evaluasi KLHS;

20. Melakukan penilaian terhadap dokumen lingkungan (AMDAL dan

UKL/UPL);

21. Menyusun tim kajian dokumen lingkungan hidup yang transparan

(komisi penilai, tim pakar dan konsultan);

22. Melaksanakan proses izin lingkungan;

23. Menyususn tim kajian dokumen lingkungan hidup yang

transparan (komisi penilai, tim pakar dan konsultan);

24. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan baik

secara tertulis maupun lisan sesuai dengan kewenangan dan

bidang tugas dan fungsinya dalam rangka kelancaran pelaksaan

tugas.

I-23-23-23

IV-23

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

b) Seksi Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan

Hidup

Rincian tugas Seksi Penaatan dan Peningkatan Kapasitas

Lingkungan Hidup sebagai berikut:

1. Menyusun kebijakan tentang tata cara pelayan pengaduan dan

penyelesaian pengaduan masyarakat;

2. Melaksanakan fasilitasi penerimaan pengaduan atas usaha atau

kegiatan yang tidak sesuai dengan ijin Perlindungan dan

Pengelolaan Lingkungan Hidup;

3. Melaksanakan penelaahan dan verifikasi atas pengaduan;

4. Melaksanakan penyusunan rekomendasi tindaklanjut hasil

verifikasi pengaduan;

5. Melaksanakan bimbingan teknis, monitoring dan pelaporan atas

hasil tindak lanjut pengaduan;

6. Menyelesaikan sengketa lingkungan baik di luar pengadilan

maupun melalui pengadilan;

7. Melaksanakan sosialisasi tata cara pengaduan;

8. Melaksanakan pengembangan sistem informasi penerimaan

pengaduan masyarakat atas usaha atau kegiatan yang tidak

sesuai dengan ijin Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan

Hidup;

9. Melaksanakan pembinaan dan pengawasan terhadap Petugas

Pengawas Lingkungan Hidup Daerah;

10. Melaksanakan pembentukan tim koordinasi dan monitoring

penegakan hukum lingkungan;

11. Melaksanakan pembentukan tim monitoring dan koordinasi

penegakan hukum;

12. Melaksanakan penegakan hukum atas pelanggaran

Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup;

13. Melaksanakan penyidikan perkara pelanggaran lingkungan

hidup;

I-24-24-24

IV-24

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

14. Melaksanakan penanganan barang bukti dan penanganan

hukum pidana secara terpadu;

15. Melaksanakan perlindungan sumber daya alam;

16. Melaksanakan pengawetan sumber daya alam;

17. Melaksanakan pemanfaatan secara lestari sumber daya alam;

18. Melaksanakan pencadangan sumber daya alam;

19. Melaksanakan upaya mitigasi dan adaptasi perubahan iklim;

20. Melaksanakan inventarisasi Gas Rumah Kaca (GRK) dan

penyusunan profil emisi GRK;

21. Melaksanakan perencanaan konservasi keanekaragaman hayati;

22. Melaksanakan penetapan kebijakan dan pelaksanaan

konservasi, pemanfaatan berkelanjutan, dan pengendalian

kerusakan keanekaragaman hayati;

23. Melaksanakan pemantauan dan pengawasan pelaksanaan

konservasi keanekaragaman hayati;

24. Menyelesaikan konflik dalam pemanfaatan keanekaragaman

hayati;

25. Melaksanakan pengembangan sistem informasi dan pengelolaan

database keanekaragaman hayati;

26. Menyusun kebijakan pengakuan keberadaan masyarakat hukum

adat (MHA), kearifan lokal atau pengetahuan tradisional dan hak

kearifan lokal atau pengetahuan tradisional dan hak MHA terkait

dengan Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup

(PPLH);

27. Melakukan identifikasi, verifikasi dan validasi serta penetapan

pengakuan keberadanaan keberadaan MHA, kearifan lokal atau

pengetahuan tradisional dan hak kearifan lokal atau

pengetahuan tradisional dan hak MHA terkait dengan PPLH;

28. Menetapkan tanah ulayat yang merupakan keberadaan MHA,

kearifan lokal atau pengetahuan tradisional dan hak kearifan

I-25-25-25

IV-25

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

lokal atau pengetahuan tradisional dan hak MHA terkait dengan

PPLH;

29. Melaksanakan komunikasi dialogis dengan MHA;

30. Membentuk panitia pengakuan MHA;

31. Menyusun data dan informasi profil MHA, kearifan lokal atau

pengetahuan tradisional terkait PPLH;

32. Menyusun kebijakan peningkatan kapasitas MHA, kearifan lokal

atau pengetahuan tradisional terkait PPLH;

33. Menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan, pengembangan

dan pendampingan terhadap MHA, kearifan lokal atau

pengetahuan tradisional terkait PPLH;

34. Melaksanakan fasilitasi kerjasama dan pemberdayaan MHA,

kearifan lokal atau pengetahuan tradisional terkait PPLH;

35. Menyiapkan model peningkatan kapasitas dan peningkatan

kerjasama MHA, kearifan lokal atau pengetahuan tradisional

terkait PPLH;

36. Menyiapkan sarana peningkatan kapasitas dan peningkatan

kerjasama MHA, kearifan lokal atau pengetahuan tradisional

terkait PPLH;

37. Mengembangkan materi diklat dan penyuluhan LH;

38. Mengembangkan metode diklat dan penyuluhan LH;

39. Melaksanakan diklat dan penyuluhan LH;

40. Meningkatkan kapasitas instruktur dan penyuluh LH;

41. Mengembangkan kelembagaan kelompok masyarakat peduli LH;

42. Melaksanakan identifikasi kebutuhan diklat dan penyuluhan;

43. Mempersiapkan sarana dan prasarana diklat dan penyuluhan LH;

44. Melakukan pengembangan jenis penghargaan LH;

45. Menyusun kebijakan tata cara pemberian penghargaan LH;

46. Melaksanakan penilaian dan pemberian penghargaan;

47. Membentuk tim penilai penghargaan yang kompeten;

I-26-26-26

IV-26

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

48. Memberi dukungan program pemberian penghargaan tingkat

provinsi dan nasional;

49. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan baik

secara tertulis maupun lisan sesuai dengan kewenangan dan

bidang tugas dan fungsinya dalam rangka kelancaran pelaksaan

tugas.

3. Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah Bahan Berbahaya dan

Beracun (B3)

Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah Bahan Berbahaya dan

Beracun (B3) mempunyai tugas melaksanakan penyiapan perumusan

kebijakan teknis dan pelaksanaan kebijakan Bidang Pengelolaan

Sampah dan Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3).

Rincian tugas Bidang Pengelolaan Sampah dan B3 sebagai

berikut:

1. Penyusunan informasi pengelolaan sampah tingkat kabupaten/kota;

2. Penetapan target pengurangan sampah dan prioritas jenis sampah

untuk setiap kurun waktu tertentu;

3. Perumusan kebijakan pengurangan sampah;

4. Pembinaan pembatasan timbunan sampah kepada

produsen/industri

5. Pembinaan penggunaan bahan baku produksi dan kemasan yang

mampu diurai oleh proses alam;

6. Pembinaan pendaur ulangan sampah;

7. Penyediaan fasilitas pendaur ulangan sampah;

8. Pembinaan pemanfaatan kembali sampah dari produk dan kemasan

produk;

9. Perumusan kebijakan penanganan sampah di kabupaten/kota;

10. Koordinasi pemilahan, pengumpulan, pengangkutan dan

pemrosesan akhir sampah;

11. Penyediaan sarpras penanganan sampah;

I-27-27-27

IV-27

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

12. Pemungutan retribusi atas jasa layanan pengelolaan sampah;

13. Penetapan lokasi tempat TPS, TPST dan TPA sampah;

14. Pengawasan terhadap tempat pemrosesan akhir dengan sistem

pembuangan open dumping;

15. Penyusunan dan pelaksanaan sistem tanggap darurat pengelolaan

sampah;

16. Pemberian kompensasi dampak negatif kegiatan pemrosesan akhir

sampah;

17. Pelaksanaan kerjasama dengan kabupaten/kota lain dan kemitraan

dengan badan usaha pengelola sampah dalam menyelenggarakan

pengelolaan sampah;

18. Pengembangan investasi dalam usaha pengelolaan sampah;

19. Penyusunan kebijakan perijinan pengolahan sampah, pengangkutan

sampah dan pemrosesan akhir sampah yang diselenggarakan oleh

swasta;

20. Pelaksanaan perijinan pengolahan sampah, pengangkutan sampah

dan pemrosesan akhir sampah yang diselenggarakan oleh swasta;

21. Perumusan kebijakan pembinaan dan pengawasan kinerja

pengelolaan sampah yang dilaksanakan oleh pihak lain (badan

usaha);

22. Pelaksanaan pembinaan dan pengawasan kinerja pengelolaan

sampah yang dilaksanakan oleh pihak lain (badan usaha);

23. Perumusan penyusunan kebijakan perizinan penyimpanan

sementara limbah B3 (pengajuan, perpanjangan, perubahan dan

pencabutan) dalam satu daerah Kab./Kota;

24. Pelaksanaan perizinan penyimpanan sementara limbah B3 dalam

satu daerah Kab./Kota;

25. Pelaksanaan pemantauan dan pengawasan penyimpanan

sementara limbah B3 dalam satu daerah Kab./Kota;

I-28-28-28

IV-28

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

26. Penyusunan kebijakan perizinan pengumpulan dan pengangkutan

limbah B3 (pengajuan, perpanjangan, perubahan dan pencabutan)

dalam satu daerah Kab./Kota;

27. Pelaksanaan perizinan bagi pengumpul limbah B3;

28. Pelaksanaan perizinan pengangkutan Limbah B3 menggunakan alat

angkut roda 3 (tiga) dilakukan dalam satu daerah Kab./Kota;

29. Pelaksanaan perizinan Penimbunan Limbah B3 dilakukan dalam satu

daerah Kab./Kota;

30. Pelaksanaan perijinan penguburan limbah B3 medis;

31. Pemantauan dan pengawasan terhadap pengolahan, pemanfaatan,

pengangkutan dan penimbunan limbah B3;

32. Pelaksanakan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan baik secara

tertulis maupun lisan sesuai dengan kewenangan dan bidang tugas

dan fungsinya dalam rangka kelancaran pelaksaan tugas.

Bidang Pengelolaan Sampah dan B3 terdiri dari :

a) Seksi Kebersihan, Pengurangan dan Penanganan Sampah

Rincian tugas Seksi Kebersihan, Pengurangan dan

Penanganan Sampah sebagai berikut:

1. Menyusun informasi pengelolaan sampah tingkat

kabupaten/kota;

2. Menetapkan target pengurangan sampah dan prioritas jenis

sampah untuk setiap kurun waktu tertentu;

3. Merumuskan kebijakan pengurangan sampah;

4. Membina pembatasan timbunan sampah kepada

produsen/industri;

5. Membina penggunaan bahan baku produksi dan kemasan yang

mampu diurai oleh proses alam;

6. Membina pendaur ulangan sampah;

7. Menyediakan fasilitas pendaur ulangan sampah;

8. Membina pemanfaatan kembali sampah dari produk dan kemasan

I-29-29-29

IV-29

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

produk;

9. Merumuskan kebijakan penanganan sampah di kabupaten/kota;

10. Melakukan koordinasi pemilahan, pengumpulan, pengangkutan

dan pemrosesan akhir sampah;

11. Menyediakan sarana dan prasarana penanganan sampah;

12. Melakukan pemungutan retribusi atas jasa layanan pengelolaan

sampah;

13. Menetapkan lokasi tempat Tempat Pembuangan Sementara

(TPS), Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) dan Tempat

Pembuangan Akhir (TPA) sampah;

14. Melakukan pengawasan terhadap tempat pemrosesan akhir

dengan sistem pembuangan open dumping;

15. Menyusun dan melaksanakan sistem tanggap darurat

pengelolaan sampah;

16. Memberikan kompensasi dampak negatif kegiatan pemrosesan

akhir sampah;

17. Melaksanakan kerjasama dengan kabupaten/kota lain dan

kemitraan dengan badan usaha pengelola sampah dalam

menyelenggarakan pengelolaan sampah;

18. Mengembangkan investasi dalam usaha pengelolaan sampah ;

19. Menyusun kebijakan perijinan pengolahan sampah,

pengangkutan sampah dan pemrosesan akhir sampah yang

diselenggarakan oleh swasta;

20. Melaksanakan perijinan pengolahan sampah, pengangkutan

sampah dan pemrosesan akhir sampah yang diselenggarakan

oleh swasta;

21. Melaksanakan pemeliharan dan pelestarian kebersihan;

22. Melaksanakan penyediaan tempat-tempat sampah pada lokasi-

lokasi tertentu;

23. Melaksanakan pemeliharaan tempat pembuangan sampah

sementara;

I-30-30-30

IV-30

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

24. Melaksanakan monitoring operasional kebersihan;

25. Menyusun kebutuhan sarana dan prasarana kebersihan;

26. Melaksanakan pembinaan dan penyuluhan pemeliharaan taman

kota;

27. Melaksanakan koordinasi/ kerja sama dan kemitraan dengan unit

kerja/ instansi/ lembaga atau pihak terkait dalam rangka

kebersihan;

28. Merumuskan kebijakan pembinaan dan pengawasan kinerja

pengelolaan sampah yang dilaksanakan oleh pihak lain (badan

usaha);

29. Melaksankan pembinaan dan pengawasan kinerja pengelolaan

sampah yang dilaksanakan oleh pihak lain (badan usaha);

30. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan baik

secara tertulis maupun lisan sesuai dengan kewenangan dan

bidang tugas dan fungsinya dalam rangka kelancaran pelaksaan

tugas.

b) Seksi Limbah B3

Rincian tugas Seksi Limbah B3 sebagai berikut:

1. Melaksanakan perizinan bagi pengumpul Limbah Bahan

Berbahaya dan Beracun (B3);

2. Melaksanakan pemantauan dan pengawasan penyimpanan

sementara limbah B3 dalam satu daerah Kabupaten;

3. Melaksanakan perizinan bagi pengumpul Limbah B3;

4. Melaksanakan perizinan pengangkutan Limbah B3 menggunakan

alat angkut roda 3 (tiga) dilakukan dalam satu daerah Kab./Kota;

5. Melaksanakan perizinan Penimbunan Limbah B3 dilakukan dalam

satu daerah Kabupaten;

6. Pelaksanaan perijinan penguburan limbah B3 medis;

7. Melakukan penentuan daya dukung dan daya tampung

lingkungan hidup;

I-31-31-31

IV-31

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

8. Melakukan koordinasi penyusunan tata ruang yang berbasis daya

dukung dan daya tampung lingkungan hidup;

9. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan baik

secara tertulis maupun lisan sesuai dengan kewenangan dan

bidang tugas dan fungsinya dalam rangka kelancaran pelaksaan

tugas.

4. Bidang Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan

Hidup

Bidang Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan

Hidup mempunyai tugas melaksanakan penyiapan perumusan kebijakan

teknis dan pelaksanaan kebijakan di Bidang Pengendalian Pencemaran

dan Kerusakan Lingkungan Hidup.

Rincian tugas Bidang Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan

Lingkungan Hidup sebagai berikut:

1. Pelaksanaan pemantauan kualitas air;

2. Pelaksanaan pemantauan kualitas udara;

3. Pelaksanaan pemantauan kualitas tanah;

4. Pelaksanaan pemantauan kualitas pesisir dan laut;

5. Penentuan baku mutu lingkungan;

6. Penyiapan sarana dan prasarana pemantauan lingkungan

(laboratorium lingkungan);

7. Pelaksanaan pemantauan sumber pencemar institusi dan non

institusi;

8. Pelaksanaan penanggulangan pencemaran (pemberian informasi,

pengisolasian serta penghentian) sumber pencemar institusi dan

non institusi;

9. Pelaksanaan pemulihan pencemaran (pembersihan, remidiasi,

rehabilitasi dan restorasi) sumber pencemar institusi dan non

institusi;

10. Penentuan baku mutu sumber pencemar;

I-32-32-32

IV-32

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

11. Pengembangan sistem informasi kondisi, potensi dampak dan

pemberian peringatan akan pencemaran atau kerusakan lingkungan

hidup kepada masyarakat;

12. Penyusunan kebijakan pembinaan dan pengawasan terhadap usaha

dan atau kegiatan yang memiliki izin lingkungan dan izin

perlindungan dan pengelolaan lingkungan;

13. Pelaksanaan pembinaan dan pengawasan terhadap penerima izin

lingkungan dan izin perlindungan dan pengelolaan lingkungan;

14. Pelaksanaan pembinaan dan pengawasan tindaklanjut rekomendasi

hasil evaluasi penerima izin lingkungan dan izin perlindungan dan

pengelolaan lingkungan;

15. Penentuan kriteria baku kerusakan lingkungan;

16. Pelaksanaan pemantauan kerusakan lingkungan;

17. Pelaksanaan penanggulangan (pemberian informasi, pengisolasian

serta penghentian) kerusakan lingkungan;

18. Pelaksanaan pemulihan (pembersihan, remediasi, rehabilitasi dan

restorasi) kerusakan lingkungan;

19. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan baik secara

tertulis maupun lisan sesuai dengan kewenangan dan bidang tugas

dan fungsinya dalam rangka kelancaran pelaksaan tugas.

Bidang Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan

Hidup terdiri dari:

a) Seksi Pengawasan dan Pemantauan Lingkungan

Rincian tugas Seksi Pengawasan dan Pemantauan Lingkungan

sebagai berikut:

1. Melaksanakan pemantauan kualitas air;

2. Melaksanakan pemantauan kualitas udara;

3. Melaksanakan pemantauan kualitas tanah;

4. Melaksanakan pemantauan kualitas pesisir dan laut;

5. Menentukan baku mutu lingkungan;

I-33-33-33

IV-33

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

6. Melaksanakan persiapan sarana dan prasarana pemantauan

lingkungan (laboratorium lingkungan);

7. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan baik

secara tertulis maupun lisan sesuai dengan kewenangan dan

bidang tugas dan fungsinya dalam rangka kelancaran pelaksaan

tugas.

b) Seksi Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan

Rincian tugas Seksi Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan

sebagai berikut:

1. Melaksanakan pemantauan sumber pencemar institusi dan non

institusi;

2. Melaksanakan penanggulangan pencemaran (pemberian

informasi, pengisolasian serta penghentian) sumber pencemar

institusi dan non institusi;

3. Melaksanakan pemulihan pencemaran (pembersihan, remidiasi,

rehabilitasi dan restorasi) sumber pencemar institusi dan non

institusi;

4. Menentukan baku mutu sumber pencemar;

5. Mengembangkan sistem informasi kondisi, potensi dampak dan

pemberian peringatan akan pencemaran atau kerusakan

lingkungan hidup kepada masyarakat;

6. Menentukan kriteria baku kerusakan lingkungan;

7. Melakukan pemantauan kerusakan lingkungan;

8. Melaksanakan penanggulangan (pemberian informasi,

pengisolasian serta penghentian) kerusakan lingkungan;

9. Melaksanakan pemulihan (pembersihan, remediasi, rehabilitasi

dan restorasi) kerusakan lingkungan;

10. Menyusun kebijakan pembinaan dan pengawasan terhadap

usaha dan atau kegiatan yang memiliki izin lingkungan dan izin

perlindungan dan pengelolaan lingkungan;

I-34-34-34

IV-34

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

11. Melaksanakan pembinaan dan pengawasan terhadap penerima

izin lingkungan dan izin perlindungan dan pengelolaan

lingkungan;

12. Melaksanakan pembinaan dan pengawasan tindaklanjut

rekomendasi hasil evaluasi penerima izin lingkungan dan izin

perlindungan dan pengelolaan lingkungan;

13. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan baik

secara tertulis maupun lisan sesuai dengan kewenangan dan

bidang tugas dan fungsinya dalam rangka kelancaran pelaksaan

tugas.

I-1-1-1

V-1

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

BAB V PENUTUP

5.1. KESIMPULAN

Perubahan kondisi lingkungan yang terjadi saat ini telah menjadi

perhatian dan tema penting baik di tingkat internasional maupun di tingkat

nasional dan juga di tingkat daerah. Hal ini wajar terjadi karena lingkungan

mempengaruhi seluruh aspek kehidupan manusia. Perubahan kondisi

lingkungan yang terjadi sebagai akibat dari berbagai macam kegiatan yang

telah dilakukan oleh manusia sehingga terjadinya penurunan kualitas fungsi

lingkungan baik itu penurunan kualitas air, penurunan kualitas udara,

perubahan sumberdaya alam, tata guna lahan dan tata kelola lingkungan

sehingga menimbulkan resiko bencana bagi kehidupan manusia itu sendiri.

Berdasarkan analisis yang telah dilakukan dalam penyusunan

Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

Tahun 2021, dapat disimpulkan beberapa hal:

1. Sebagaimana disyaratkan dalam Pedoman Penyusunan DIKPLHD oleh

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, sebagian besar data

yang dibutuhan telah berhasil dikumpulkan dari berbagai sumber.

Pengumpulan data ini dilakukan guna memberikan informasi dasar

mengenai isu lingkungan di Kabupaten Siak.

2. Indeks kualitas lingkungan hidup Kabupaten Siak memiliki nilai 66,539

yang tergolong dalam kategori cukup.

3. Metode analisis yang digunakan adalah DPSIR (Driving Force-Pressure

State-Impact-Response) untuk 6 (enam) isu lingkungan utama:

a) Tata Guna Lahan

b) Kualitas dan Kuantitas Air

c) Kualitas Udara

d) Risiko Bencan

e) Perkotaan (Persampahan)

f) Tata Kelola

I-2-2-2

V-2

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

4. Penetapan isu lingkungan prioritas dilakukan berdasarkan analisis

DPSIR dan verifikasi serta klarifikasi dengan stakeholder guna

memperkuat dan menyesuaikan hasil analisis dengan tanggapan dari

berbagai pemangku kepentingan.

5. Isu prioritas lingkungan Kabupaten Siak berdasarkan Dokumen IKPLHD

Tahun 2021 adalah:

a) Penurunan Kuantitas dan Kualitas Air serta Peningkatan Limbah Cair

(Kualitas Air)

b) Kebakaran Hutan dan Lahan, Penurunan Kualitas Udara serta

Kerusakan Lahan Gambut, Alih Fungsi Lahan dan Gas Rumah Kaca

(Kebencanaan, Tata Guna Lahan dan Kualitas Udara)

c) Peningkatan Timbulan Sampah (Perkotaan)

d) Penurunan Keanekaragaman Hayati (Tata Guna Lahan)

e) Konflik Lahan dengan Perusahaan (Tata Guna Lahan)

6. Tersusunnya DIKPLHD Tahun 2021 ini dapat dijadikan dasar bagi

pemangku kepentingan dalam penetapan kebijakan, penyusunan

program, atau bentuk peningkatan pembangunan berkelanjutan lain

terkait lingkungan hidup Kabupaten Siak untuk masa yang akan datang.

7. Upaya Pemerintah Kabupaten Siak dalam mengatasi isu lingkungan

prioritas dituangkan dalam bentuk Inovasi Daerah Kabupaten Siak.

5.2. RENCANA TINDAK LANJUT

Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan

Pembangunan Nasional dinyatakan dalam Ketentuan Umum Pasal 1 angka

14 disebutkan bahwa strategi adalah langkah-langkah berisikan program-

program indikatif untuk mewujudkan visi dan misi. Hal ini berarti bahwa

strategi pembangunan daerah merupakan upaya atau cara untuk mencapai

visi dan misi, tujuan dan sasaran Pemerintah Kabupaten Siak yang telah

ditetapkan. Selanjutnya, strategi juga bisa disebut sebagai metodologi

dalam menentukan program prioritas terhadap target kinerja capaian dalam

I-3-3-3

V-3

DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

5 tahun. Oleh karena itu, strategi merupakan unsur penting yang dapat

mewujudkan inovasi, reformasi, dan peningkatan kinerja birokrasi.

Rencana tindak lanjut Pemerintah Kabupaten Siak dalam upaya

mengatasi permasalahan-permasalahan lingkungan telah dirumuskan

melalui Rencana Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Siak tahun

2016-2021 yaitu membaiknya indeks kualitas lingkungan hidup daerah

dengan strategi meningkatkan kualitas lingkungan hidup daerah dengan

optimalisasi upaya pengendalian pencemaran lingkungan, pengendalian

kerusakan lingkungan dan pengelolaan persampahan dan limbah serta arah

kebijakan antara lain : (1) Pencegahan dan pengendalian kebakaran hutan

dan lahan, (2) Pembangunan ruang terbuka hijau/taman (RTH),

(3) Pemulihan pencemaran air dan tanah, (4) Peningkatan Pengelolaan

Bencana dan (5) Pemulihan pencemaran sungai siak menjadi sungai bersih.

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

LAMPIRAN TABEL UTAMA

DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN SIAK

TAHUN 2021

I-2-2

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Lampiran 1. Luas Kawasan Lindung Berdasarkan RTRW dan

Tutupan Lahannya Lampiran 2. Luas Wilayah Menurut Penggunaan Lahan Utama

Lampiran 3. Luas Hutan Berdasarkan Fungsi Dan Status Lampiran 4. Keadaan Flora dan Fauna Lampiran 5. Penangakran satwa dan tumbuhan liar Lampiran 6. Luas Lahan Kritis di Dalam dan Luar Kawasan Hutan Lampiran 7. Evaluasi Kerusakan Tanah di Lahan Kering Akibat Erosi Lampiran 8. Evaluasi Kerusakan Tanah di Lahan Kering Lampiran 9. Evaluasi Kerusakan Tanah di Lahan Basah Lampiran 10. Luas dan Kerapatan Tutpan Mangrove

Lampiran 11. Luas dan Kerusakan Padang Lamun Lampiran 12. Luas Tutupan dan Kondisi Terumbu Karang Lampiran 13. Luas Perubahan Penggunaan Lahan Pertanian Lampiran 14. Jenis Pemanfaatan Lahan Lampiran 15. Luas Areal dan Produksi Pertambangan Menurut Jenis

Bahan Galian

Lampiran 16. Realisasi Kegiatan Penghijauan dan Reboisasi Lampiran 17. Luas Lahan dan Kerusakan Lahan Gambut Lampiran 18. Jumlah Dan Luas Ijin Usaha Pemanfaatan Hasil Hutan

Kayu

Lampiran 19. Jumlah Dan Luas Ijin Usaha Pemanfaatan Hasil Hutan Bukan Kayu

Lampiran 20. Perdagangan Satwa dan Tumbuhan Lampiran 21. Jumlah dan Ijin Usaha Pemanfaatan Jasa Lingkungan

dan Wisata Alam

Lampiran 22. Kualitas Air Sumur Lampiran 23. Kualitas Air Laut Lampiran 24. Curah Hujan Rata-Rata Bulanan Lampiran 25. Jumlah Rumah Tangga dan Sumber Air Minum Lampiran 26. Kualitas Air Hujan Lampiran 27. Kondisi Sungai Lampiran 28. Kondisi Danau/Waduk/Situ/Embung

Lampiran 29. Kualitas Air Sungai Lampiran 30. Kualitas Air Danau/Waduk/Situ/Embung Lampiran 31. Jumlah Rumah Tangga dan Fasilitas Tempat Buang Air

Besar

Lampiran 32. Jumlah Penduduk Laki-Laki dan Perempuan Menurut Tingkat Pendidikan

Lampiran 33. Jenis Penyakit Utama yang Diderita Penduduk

Lampiran 34. Jumlah Rumah Tangga Miskin Lampiran 35. Jumlah Limbah Padat dan Cair berdasarkan Sumber

Pencemaran Lampiran 36. Suhu Udara Rata-Rata Bulanan

Lampiran 37. Kualitas Udara Ambien

I-3-3

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Lampiran 38. Penggunaan Bahan Bakar Industri dan Rumah Tangga Lampiran 39. Jumlah Kendaraan Bermotor dan Jenis bahan bakar

yang di Gunakan

Lampiran 40. Jumlah Perubahan Penambahan Ruas Jalan Lampiran 41. Dokumen Izin Lingkungan Lampiran 42. Perusahaan yang Mendapat Izin Mengelola Limbah B3 Lampiran 43. Pengawasan Izin Lingkungan (AMDAL, UKL-UPL, Surat

Peryataan Pengelolaan Lingkungan (SPPL)

Lampiran 44. Kebencanaan Lampiran 45. Luas Wilayah, Jumlah Penduduk, Pertumbuhan

Penduduk dan Kepadatan Penduduk Kabupaten/Kota/Kecamatan

Lampiran 46. Jenis Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah Lampiran 47. Perkiraan Jumlah Timbulan Sampah per Hari Lampiran 48. Jumlah Bank Sampah Lampiran 49. Kegiatan Fisik Lainnya oleh Instansi Lampiran 50. Status Pengaduan Masyarakat Lampiran 51. Jumlah Lembaga Swadaya (LSM) Lingkungan Hidup Lampiran 52. Jumlah Personil Lembaga Pengelola Lingkungan Hidup

Menurut Tingkat Pendidikan

Lampiran 53. Jumlah Staf Fungsional Bidang Lingkungan dan Staf yang telah Mengikuti Diklat

Lampiran 54. Penerima Penghargaan Lingkungan Hidup Lampiran 55. Kegiatan/Program Yang Diinisiasi Masyarakat Lampiran 56. Produk Domestik Bruto Atas Dasar Harga Belaku Lampiran 57. Produk Domestik Bruto Atas Dasar Harga Konstan Lampiran 58. Produk Hukum Bidang Pengelolaan Lingkungan Hidup

dan Kehutanan Lampiran 59. Anggaran Pengelolaan Lingkungan Hidup Lampiran 60. Pendapatan Asli Daerah

Lampiran 61. Inovasi Pengelolaan LH Daerah

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 1. Luas Kawasan Lindung Berdasarkan RTRW dan Tutupan Lahan

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

Nama Kawasan Luas

Kawasan

Tutupan Lahan

Vegetasi Area

Terbangun Tanah

Terbuka Badan

Air

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)

Kawasan Lindung

Kawasan Lindung terhadap Kawasan Bawahannya

1. Kawasan Hutan Lindung

79,498

- - - -

2. Kawasan Bergambut

181,697 - - - -

3. Kawasan Resapan Air

913,613 - - - -

Kawasan Perlindungan Setempat

1. Sempadan Pantai

117,62 - - - -

2. Sempadan Sungai 1.246,154 - - - -

3. Kawasan Sekitar Danau

- - - - -

4. Ruang Terbuka Hijau

- - - - -

Kawasan Suaka Alam, Pelestarian Alam dan

1. Kawasan Suaka Alam

- - - - -

2. Kawasan Suaka Laut dan Perairannya

- - - - -

I-2-2

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Nama Kawasan Luas

Kawasan

Tutupan Lahan

Vegetasi Area

Terbangun Tanah

Terbuka Badan

Air

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)

Cagar Budaya 3. Suaka Margasatwa dan Suaka Margasatwa Laut

40.220,030 - - - -

4. Cagar Alam dan Cagar Alam Laut

- - - - -

5. Kawasan Pantai Berhutan Bakau

- - - - -

6. Taman Nasional dan Taman Nasional Laut

29.100,401 - - - -

7. Taman Wisata Alam dan Taman Wisata Alam Laut

- - - - -

8. Kawasan Cagar Budaya dan Ilmu Pengetahuan

105,651 - - - -

I-3-3

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Nama Kawasan Luas

Kawasan

Tutupan Lahan

Vegetasi Area

Terbangun Tanah

Terbuka Badan

Air

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)

Kawasan Rawan Bencana

1. Kawasan Rawan Tanah Longsor

- - - - -

2. Kawasan Rawan Gelombang Pasang - - - - -

3. Kawasan Rawan Banjir

- - - - -

Kawasan Lindung Geologi

1. Kawasan Cagar Alam

i. Kawasan Keunikan Batuan dan Fosil - - - - -

ii. Kawasan Keunikan Bentang Alam

- - - - -

iii. Kawasan Keunikan Proses Geologi

- - - - -

Kawasan Rawan Bencana

i. Kawasan Rawan Letusan Gunung Berapi

- - - - -

ii. Kawasan Rawan Gempa Bumi - - - - -

I-4-4

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Nama Kawasan Luas

Kawasan

Tutupan Lahan

Vegetasi Area

Terbangun Tanah

Terbuka Badan

Air

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)

iii. Kawasan Rawan Gerakan Tanah - - - - -

iv. Kawasan yang terletak di Zona Patahan Aktif

- - - - -

v. Kawasan Rawan Tsunami - - - - -

vi. Kawasan Rawan Abrasi - - - - -

vii. Kawasan Rawan Gas Beracun - - - - -

Kawasan yang Memberikan Perlindungan Terhadap Air Tanah

i. Kawasan Imbuhan Air Tanah - - - - -

ii. Sempadan Mata Air

- - - - -

Kawasan Lindung Lainnya

1. Cagar Biosfir - - - - -

2. Ramsar - - - - -

3. Taman Buru - - - - -

I-5-5

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Nama Kawasan Luas

Kawasan

Tutupan Lahan

Vegetasi Area

Terbangun Tanah

Terbuka Badan

Air

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)

4. Kawasan Perlindungan Plasma Nutfah

- - - - -

5. Kawasan Pengungsian Satwa

- - - - -

6. Terumbu Karang - - - - -

7. Kawasan Koridor Bagi Jenis Satwa atau Biota Laut yang Dilindungi

- - - - -

Kawasan Budidaya

- - - - -

Keterangan : - = Data tidak tersedia

Sumber : Bappeda Kabupaten Siak, 2020

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 2. Luas Wilayah Menurut Penggunaan Lahan Utama

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Kecamatan

Luas Lahan Non Pertanian

(Ha)

Luas Lahan Sawah (Ha)

Luas Lahan Kering (Ha)

Luas Lahan Perkebunan

(Ha)

Luas Lahan Hutan (Ha)

Luas Lahan

Badan Air (Ha)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)

1 Siak 63.340 - 673 22.054 11.354 11.727

2 Bunga Raya

11.427 2.336 391 5.338 - 1.893

3 Sungai Apit 80.889 671 6.301 2.644 26.642 17.586

4 Dayun 4.899 - 480 17.611 296 609

5 Koto Gasib 28.287 53 1.337 37.650 15.323 2.339

6 Kandis 16.297 - 5.357 126.316 1.538 3.372

7 Minas 7.945 - 132 26.533 - 1.070

8 Kerinci Kanan

4.405 - 45 8.319 178 693

9 Tualang 6.630 28 67 27.563 - 793

10 Sungai Mandau

130.683 645 731 36.013 49.426 32.820

11 Lubuk Dalam

4.766 - 662 9.395 600 713

12 Mempura 28.169 60 2.245 10.726 2.389 4.218

13 Sabak Auh 3.020 1.247 336 2.671 - 603

14 Pusako 23.172 35 5.226 10.938 10.598 4.882 Keterangan :

Luas Lahan Non Pertanian (ha) selain lahan Pertanian seperti Hutan Negara, Jalan, Perumahan,

Bangunan dan Luas Lahan Badan Air

Luas Lahan Kering = Luas Lahan Tegal/kebun + Luas Ladang/huma

Luas Lahan Hutan = Luas Hutan Rakyat + Luas Hutan Negara (Pertanian)+ Luas Hutan Negara

(Non Pertanian)

Luas Lahan Perkebunan = Perkebunan Rakyat (PR) + Perusahaan Besar Nasional (PBN) +

Perkebunan Besar Swasta (PBS) Luas Lahan Badan Air = Rawa-rawa +Sungai/Danau

- = Data tidak tersedia

Sumber : Dinas Pertanian Kabupaten Siak, 2020

I-2-2

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 3. Luas Hutan Berdasarkan Fungsi dan Status

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Fungsi Hutan Luas (Ha)

(1) (2) (3)

A. Berdasarkan Fungsi Hutan

1 Hutan Produksi Tetap 315.205,74

2 Hutan Produksi Terbatas 23.816,56

3 Hutan Produksi yang Dapat Dikonversi 14.166,56

4 Hutan Lindung 79,15

5 Taman Nasional 30.724,70

6 Taman Wisata Alam -

7 Taman Baru -

8 Cagar Alam -

9 Suaka Margasatwa 35.151,42

10 Taman Hutan Raya -

B. Berdasarkan Status Hutan

1 Hutan Negara (Kawasan Hutan) -

2 Hutan Hak/Hutan Rakyat -

3 Hutan Kota -

4 Taman Hutan Raya 3.964,73

5 Taman Keanekaragaman Hayati - Keterangan : - = Data tidak tersedia

Sumber : Balai Pemantapan Kawasan Hutan Wilayah XIX, 2020

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 4. Keadaan Flora dan Fauna

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

Golongan

Nama Spesies Status

Nama Latin Nama Lokal Endemik Terancam Dilindungi Tidak

lindungi

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

1. Mamalia Helarcatos malaynus Beruang madu Ya Tidak Ya Tidak

Macaca nemestrina Beruk Ya Tidak Tidak Ya

Sumatera Panthera tigris sumatrae Harimau Ya Tidak Ya Tidak

Tragulus javanicus Kancil Ya Tidak Ya Tidak

Tapirus indicus Tapir Ya Tidak Ya Tidak

Felis sp Kucing hutan Ya Tidak Ya Tidak

Muntinacus muntjak Kijang Ya Tidak Ya Tidak

Hystris sp Landak Ya Tidak Ya Tidak

Macaca fascicularis Monyet ekor panjang Ya Tidak Tidak Ya

Hylobates syndactylus Siamang Ya Tidak Ya Tidak

Hylobates agilis Ungko Ya Tidak Ya Tidak

Rheithrosciurus macrotis Tupai Ya Tidak Tidak Ya

Manis javanica Trenggiling Ya Tidak Ya Tidak

Prebytis melalophos Simpai Ya Tidak Ya Tidak

Sus scrofa Babi Ya Tidak Tidak Ya

Nycticebus coucang Kukang Ya Tidak Ya Tidak

2. Aves Cuculus nigrorufus Bubut Ya Tidak Ya Tidak

Otus sp Celepek (Burung Hantu) Ya Tidak Ya Ya

Circus cyaneus Elang Ya Tidak Ya Tidak

Annorhinus galeritus Enggang Ya Tidak Ya Tidak

Pycononotus aurigaster Kutilang Ya Tidak Tidak Ya

I-2-2

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Golongan

Nama Spesies Status

Nama Latin Nama Lokal Endemik Terancam Dilindungi Tidak

lindungi

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

Delichon dasypus Layang - Layang Ya Tidak Tidak Ya

Copsychus malabaricus Murai Batu Ya Tidak Tidak Ya

Treron sp Punai Ya Tidak Ya Tidak

Buceros vigil Rangkong Gading Ya Tidak Ya Tidak

Buceros bicornis Enggang Papan Ya Tidak Ya Tidak

Loriculus galgulus Serindit Ya Tidak Ya Tidak

Dicrurus macrocercus Srigunting Ya Tidak Tidak Ya

Geopelia striata Tekukur Ya Tidak Tidak Ya

Copsychus saularis Kucica Kampung Ya Tidak Tidak Ya

3. Reptil Varanus salvator Biawak √ Tidak Tidak Ya

Ahaetulla prasina Ular Pucuk √ Tidak Tidak Ya

Aphaniotis fusca Bunglon √ Tidak Tidak Ya

Boiga dendrophila Ular Boiga √ Tidak Tidak Ya

Coelognathus flavolineatus Ular Kopi √ Tidak Tidak Ya

Cyrtodactylus majulah Cicak Berjari Membusur √ Tidak Tidak Ya

Dasia olivacea Kadal Pohon Hijau √ Tidak Tidak Ya

Dendrelaphis formosus Ular Tampar √ Tidak Tidak Ya

Dendrelaphis caudolineatus Ular Tambang Perak √ Tidak Tidak Ya

Dryocalamus subanullatus Ular Pohon Jali - Jali √ Tidak Tidak Ya

Enhydris enhydris Ular Kadut √ Tidak Tidak Ya

Eutropis multifasciata Kadal Biasa √ Tidak Tidak Ya

Gonocephalus liogaster Kadal Agamid √ Tidak Tidak Ya

Hemidactylus frenatus Cicak Rumah Ekor Duri √ Tidak Tidak Ya

Hemiphyllodactylus sp Cicak Kerdil √ Tidak Tidak Ya

I-3-3

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Golongan

Nama Spesies Status

Nama Latin Nama Lokal Endemik Terancam Dilindungi Tidak

lindungi

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

Lygosoma sp Kadal Ular √ Tidak Tidak Ya

Malayophyton reticulatus Ular Sanca Batik/Sawah √ Tidak Tidak Ya

Sphenomorphus cyanolaemus Kadal Kerongkongan Biru √ Tidak Tidak Ya

Tropidolaemus wagleri Ular Manau √ Tidak Tidak Ya

4. Amphibi Hylarana erythraea Kongkang Gading √ Tidak Tidak Ya

Fejervarya limnocharis Katak Tegalan √ Tidak Tidak Ya

Chacorana parvaccola Katak √ Tidak Tidak Ya

Polypedates macrotis Katak Pohon Telinga Gelap √ Tidak Tidak Ya

Polypeates colleti Katak Pohon Jam Pasir √ Tidak Tidak Ya

Polupedates leucomystax Katak Pohon Bergaris √ Tidak Tidak Ya

Leptobrachium nigrops Katak Serasah √ Tidak Tidak Ya

Limnonectes malesianus Bangkong Rawa √ Tidak Tidak Ya

Ingerophyrnus quadriporcatu Kodok Puru Rawa √ Tidak Tidak Ya

Pseudobufo asper Kodok √ Tidak Tidak Ya

Pulchrana baramica Kongkang Baram √ Tidak Tidak Ya

Pulchrana rawa Kongkang √ Tidak Tidak Ya

Cuora amboinensis Kuya Batok √ Tidak Tidak Ya

5. Pisces Rasbora sp Pantau Merah √ Tidak Tidak Ya

Rasbora cephalotaenia Seluang Batang √ Tidak Tidak Ya

Chitala lopis Belida Chitala Lopis √ Tidak Ya Ya

Hemibagrus nemurus Baung √ Tidak Tidak Ya

Silurichthys hasselti Jambe Ayam √ Tidak Tidak Ya

Clarias batrachus Limbat (Lele) √ Tidak Tidak Ya

Wallago leeri Tapah √ Tidak Tidak Ya

I-4-4

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Golongan

Nama Spesies Status

Nama Latin Nama Lokal Endemik Terancam Dilindungi Tidak

lindungi

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

Kryptopterus macrocephalus Selais √ Tidak Tidak Ya

Trichogaster leeri Sepat √ Tidak Tidak Ya

Channa micropeltes Toman Padi √ Tidak Tidak Ya

Helastoma temmincki Tuakang √ Tidak Tidak Ya

Monopetrus albus Belut √ Tidak Tidak Ya

6. Flora yang Dilindungi

Ganua motlyana Jenis Bengku √ Tidak Tidak Ya

Durio carinatus Durian Burung √ Tidak Tidak Ya

Tetramerista glabra Punak √ Tidak Tidak Ya

Xylopia malayana Jangkang √ Tidak Tidak Ya

Melanorrhoea sp. Kolakok √ Tidak Tidak Ya

Gonithalamus sp. Pisang - Pidasang √ Tidak Tidak Ya

Gonystylus bancanus Ramin √ Tidak Tidak Ya

Shorea sp. Meranti √ Tidak Tidak Ya

Palaquium sp. Balam √ Tidak Tidak Ya

Tetramerista glabra Kempas √ Tidak Tidak Ya Sumber: Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Riau, 2020

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 5. Penangkaran Satwa dan Tumbuhan Liar

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No Nama Perusahaan

SK Jenis Satwa Yang

Ditangkarkan

(1) (2) (3) (4)

1 PT. Hanggar Lestari Alam

SK.541/K.6/BIDTEK/KSA.2.2/P2/2019 Ikan Arwana (Sclorepages formosus)

Sumber : Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Riau, 2020

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 6. Luas Lahan Kritis di Dalam dan Luar Kawasan Hutan

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Kecamatan

Kritis (Ha) Sangat Kritis (Ha)

Hutan Produksi

Hutan Lindung

Hutan Konservasi

Luar Kawasan Hutan

Hutan Produksi

Hutan Lindung

Hutan Konservasi

Luar Kawasan Hutan

Penyebab Lahan Kritis

Hutan Produksi Tetap

Hutan Produksi Terbatas

Hutan Produksi

Tidak Dapat

Dikonversi

Hutan Produksi Tetap

Hutan Produksi Terbatas

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14)

1 Bunga Raya

- - 59,05 - - 585,65 - - - - -

2 Dayun 1.948,15 - 341,67 - 107,60 6.391,75 - - - - -

3 Kandis 8.834,00 529,17 135,34 - - 26.577,83 - - - - 259,98

4 Kerinci Kanan

- - 5,09 - - 12.362,49 - - - - -

5 Koto Gasib

764,70 - - - - 16.905,36 - - - - -

6 Lubuk Dalam

- - - - - 18.279,23 - - - - -

7 Mempura - - - - - 441,51 - - - - -

8 Minas 12.628,07 - - - 207,23 10.274,41 450,17 - - - 291,81

9 Pusako 653,76 - - - - 921,19 - - - - -

10 Sabak Auh

- - - - - 289,09 - - - - -

11 Siak 5.055,68 - - - - 585,75 - - - - -

12 Sungai Apit

2.864,41 73,38 1.561,48 - - 5.302,60 - - - - -

I-2-2

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Kecamatan

Kritis (Ha) Sangat Kritis (Ha)

Hutan Produksi

Hutan Lindung

Hutan Konservasi

Luar Kawasan Hutan

Hutan Produksi

Hutan Lindung

Hutan Konservasi

Luar Kawasan Hutan

Penyebab Lahan Kritis

Hutan Produksi Tetap

Hutan Produksi Terbatas

Hutan Produksi

Tidak Dapat

Dikonversi

Hutan Produksi Tetap

Hutan Produksi Terbatas

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14)

13 Sungai Mandau

5.614,02 - - - 672,14 3.644,53 773,07 - - - -

14 Tualang 1.619,89 -

- - 19.038,39 - - - - 31,60 Keterangan : - = Data tidak tersedia

Sumber : Balai Pemantapan Kawasan Hutan Wilayah XIX, 2020

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 7. Evaluasi Kerusakan Tanah di Lahan Kering Akibat Erosi Air

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Tebal Tanah Ambang Kritis Erosi

(PP 150/2000) (mm/10 tahun)

Besaran erosi (mm/10 tahun)

Status Melebihi/Tidak

(1) (2) (3) (4) (5)

1 < 20 cm 0,2 - 1,3 - -

2 20 - < 50 cm 1,3 - < 4 - -

3 50 - < 100 cm 4,0 - < 9,0 - -

4 100 - 150 9,0 - 12 - -

5 > 150 cm > 12 - -

Keterangan : - = Tidak dilakukan pengukuran dan pengujian data

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-2-2

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 8. Evaluasi Kerusakan Tanah di Lahan Kering

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Parameter Ambang Kritis (PP 150/2000)

Hasil Pengamatan

Status Melebihi/Tidak

(1) (2) (3) (4) (5)

1 Ketebalan Solum < 20 cm - -

2 Kebatuan Permukaan

> 40% - -

3 Komposisi Fraksi < 18% koloid; - -

4 Komposisi Fraksi > 80% pasir kuarsitik - -

5 Berat Isi > 1,4 g/cm3 - -

6 Porositas Total < 30% ; > 70% - -

7 Derajat Pelulusan air < 0,7 cm/jam; > 8,0 - -

8 pH (H2O) 1 : 2,5 < 4,5 ; > 8,5 - -

9 Daya Hantar Listrik/DHL

> 4,0 mS/cm - -

10 Redoks < 200 mV - -

11 Jumlah Mikroba < 10²cfu/g tanah - -

Keterangan : - = Tidak dilakukan pengukuran dan pengujian data

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-3-3

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 9. Evaluasi Kerusakan Tanah di Lahan Basah

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Lokasi Parameter Ambang Kritis (PP

150/2000) Hasil

Pengamatan Melebihi/

Tidak

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

1

-

Subsidensi Gambut di atas pasir kuarsa

> 35 cm/tahun untuk ketebalan gambut ≥ 3m atau 10% / 5 tahun untuk ketebalan gambut < 3m

- -

2

-

Kedalaman Lapisan Berpirit dari permukaan tanah

< 25 cm dengan pH ≤ 2,5

- -

3 -

Kedalaman Air Tanah dangkal

> 25 Cm - -

Keterangan : - = Tidak dilakukan pengukuran dan pengujian data

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-4-4

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 10. Luas dan Kerapatan Tutupan Mangrove

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Lokasi Luas Lokasi (Ha)

Persentase Tutupan (%)

Kerapatan (pohon/Ha)

(1) (2) (3) (4) (5)

1 Bunga Raya 76,464 - -

2 Mempura 51,037 - -

3 Pusako 83,312 - -

4 Sabak Auh 146,814 - -

5 Siak 48,118 - -

6 Sungai Apit 2572,805 - -

Keterangan : - = Data tidak tersedia Sumber : BPDASHL Indragiri Rokan, 2020

I-5-5

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 11. Luas dan Kerusakan Padang Lamun

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Kabupaten Luas (Ha) Persentase Area Kerusakan (%)

(1) (2) (3) (4)

1 Siak - - Keterangan : - = Kabupaten Siak tidak memiliki padang lamun. Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-6-6

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 12. Luas Tutupan dan Kondisi Terumbu Karang Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Kecamatan Luas Tutupan

(Ha)

Sangat Baik (%)

Baik (%) Sedang (%) Rusak (%)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

1 Siak - - - - -

2 Bunga Raya - - - - -

3 Sungai Apit - - - - -

4 Dayun - - - - -

5 Koto Gasib - - - - -

6 Kandis - - - - -

7 Minas - - - - -

8 Kerinci Kanan - - - - -

9 Tualang - - - - -

10 Sungai Mandau

- - - - -

11 Lubuk Dalam - - - - -

12 Mempura - - - - -

13 Sabak Auh - - - - -

14 Pusako - - - - -

Keterangan : - = Kabupaten Siak tidak memiliki terumbu karang.

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-7-7

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 13. Luas Perubahan Penggunaan Lahan Pertanian

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Jenis Penggunaan Baru Luas Lama 2018

(Ha) Luas Baru 2019

(Ha)

(1) (2) (3) (4)

1 Permukiman 11.478,47 11.454,64

2 Industri - -

3 Tanah kering - -

4 Perkebunan 278.323,95 273.768,75

5 Semak belukar 1.898,14 1.842,24

6 Tanah Kosong/ Lahan Terbuka 3,00 33.650,79

7 Perairan/kolam - -

8 Hutan Lahan Kering Sekunder 1.293,87 1.293,87

9 Hutan Rawa Primer 247,44 247,44

10 Hutan Tanaman Industri 175.330,30 151.250,27

11 Tubuh Air 7.778,88 7.778,47

12 Hutan Mangrove Sekunder 554,60 553,62

13 Hutan Rawa Sekunder 127.048,12 126.656,26

14 Pertanian Lahan Kering 13.367,24 13.320,01

15 Pertanian Lahan Kering Campur Semak

90.277,66 88.006,50

16 Sawah 14.276,41 13.402,43

17 Bandar/Pelabuhan 4,87 4,86

18 Transmigrasi 87,02 87,02

19 Tambang 16.102,48 16.060,36

20 Rawa 1.860,38 1.849,16

Keterangan : - = data tidak tersedia Sumber : Balai Pemantapan Kawasan Hutan Wilayah XIX, 2020

I-8-8

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 14. Jenis Pemanfaatan Lahan Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Jenis

Pemanfaatan Lahan

Jumlah Skala Usaha

Luas Keterangan

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

1 Tambang - Besar - -

Menengah - -

Kecil - -

Rakyat - -

Mikro - -

2 Perkebunan 31 Perusahaan

Besar 114,378 PBN, PBS

Menengah - -

Kecil - -

Rakyat - -

Mikro - -

3 Pertanian 124 Gapoktan Besar 5.075 Lahan Sawah

Menengah - -

Kecil - -

Rakyat - -

Mikro - -

4 Pemanfaatan Lahan Lainnya

2 Perusahaan HTI

Besar -

Lahan RAPP, Lahan Indah Kiat

Menengah - -

Kecil - -

Rakyat - -

Mikro - - Keterangan :

- Pemanfaatan Lahan Lainnya = Sementara Tidak Diusahakan + Lahan Bukan Pertanian

- Perkebunan = Perkebunan Besar Nasional (1 PBN) + Perkebunan Besar Swasta (31 PBS)

- Pertanian = Jumlah Gabungan Kelompok Tani (124 Gapoktan) Sumber : Dinas Pertanian Kabupaten Siak, 2020

I-9-9

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 15. Luas Areal dan Produksi Pertambangan Menurut Jenis Bahan Galian

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Lokasi Jenis Bahan

Galian Nama

Perusahaan

Luas Ijin Usaha

Pertambangan (Ha)

Luas Areal

Produksi (Ha)

Produksi per Tahun

(Ton/Tahun)

1 Kecamatan Minas

Tanah Urug Dony Saputra 14,07 - 13218,9 m3

2 Kecamatan Minas

Tanah Urug Burhan Harianja

5 - -

3 Kecamatan Minas

Tanah Urug Evi Darwati 5

- -

Keterangan : - = data tidak tersedia Sumber : Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Riau, 2020

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 16. Realisasi Kegiatan Penghijauan dan Reboisasi

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Kecamatan Lokasi Penanaman

Penghijauan Reboisasi

Target (Ha)

Luas Realisasi

(Ha)

Realisasi Jumlah Pohon

(batang)

Jumlah Pohon Hidup

(batang)

Target (Ha)

Luas Realisasi

(Ha)

Realisasi Jumlah Pohon

(batang)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)

1 Lubuk Dalam Kampung Lubuk Dalam - - - - 40 40 40.000

2 Lubuk Dalam Kampung Sri Gading - - - - 40 40 40.000

3 Lubuk Dalam Kampung Sialang Palas - - - - 40 40 40.000

4 Lubuk Dalam Kampung Empang Baru - - - - 40 40 40.000

5 Lubuk Dalam Kampung Rawang Kao - - - - 40 40 40.000

6 Lubuk Dalam Kampung Rawang Kao Barat - - - - 40 40 40.000

7 Lubuk Dalam Kampung Sialang Baru - - - - 40 40 40.000

8 Pusako Kampung Dosan - - - - 40 40 40.000

9 Minas Kampung Minas Jaya - - - - 8 8 8.000

10 Mempura Kampung Benteng Hulu - - - - 20 20 20.000

11 Mempura Kampung Benteng Hilir - - - - 20 20 20.000

12 Sabak Auh Kampung Sungai Tengah - - - - 20 20 20.000

13 Bunga Raya Kampung Temusai - - - - 20 20 20.000 Keterangan : - = data tidak tersedia Sumber : Balai Pemantapan Kawasan Hutan XIX, 2020

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 17. Luas dan Kerusakan Lahan Gambut

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Kabupaten Lokasi Luas (Ha)

Kedalaman Maksimal

(m)

Persentase Kerusakan

(%)

Penyebab Kerusakan

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

1 Siak KHG Sungai Belutu - Sungai Leko

16.923 -

50,50 -

2 Siak KHG Sungai Gasip - Sungai Siak

7.856 -

98,70 -

3 Siak KHG Sungai Leko - Minas

12.876 -

76,11 -

4 Siak KHG Sungai Mandiangin - Sungai Siak

17.647 -

99,91 -

5 Siak KHG Sungai Mendawai - Sungai Gasip

4.681 -

97,40 -

6 Siak KHG Sungai Minas - Sungai Mandiangin

5.278 -

97,06 -

Keterangan : - = data tidak tersedia

Sumber : 1) Keputusan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI No. SK 130/MENLHK/SETJEN/PKL.0/2/2017

tentang Penetapan Peta Fungsi 2) Keputusan Direktur Jenderal Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan No. SK

40/PPKL/PKG/PKL.0/3/2018 tentang Penetapan Kerusakan Ekosistem Gambut

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 18. Jumlah dan Luas izin usaha Pemanfataan Hasil Hutan Kayu

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No Kecamatan Lokasi

SK Definitif

Keterangan Jumlah Produksi

Luas (Ha)

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

1 PT. Arara Abadi Kecamatan Tualang, Sungai Mandau, Pusako dan Sungai Apit

- 118.371 703/Menhut-II/2013, Tanggal 21 Oktober 2013

2 PT. Riau Andalan Pulp and Paper

Kecamatan Dayun dan Sungai Mandau

- 51.169 180/Menhut-II/2013, Tanggal 21 Maret 2013

3 PT. Ekawana Lestaridharma Kecamatan Siak - 9.300 733/Kpts-II/97, Tanggal 1 Desember 1997

4 PT. Riau Abadi Lestari Kecamatan Dayun dan Mempura

- 5.725,72 542/Kpts-II/97, Tanggal 25 Agustus 1997

5 PT. Balai Kayang Mandiri Kecamatan Sungai Mandau

- 16.514 57/Menhut-II/2103, Tanggal 23 Januari 2007

6 PT. Bina Daya Bintara Kecamatan Kandis - 7.550 64/Menhut-II/2007, Tanggal 23 Februari 2007

7 PT. Seraya Sumber Lestari Kecamatan Siak - 19.685,77 22/Menhut-II/2007, Tanggal 5 Januari 2007

8 PT. Rimba Mandau Lestari Kecamatan Siak -

5.632,52 SK.320/Menlhk/Setjen/PLA.2/7/2018, Tanggal 13 Juli 2018

Keterangan :

Pemberi Izin adalah Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan

- = data tidak tersedia Sumber : Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Riau, 2020

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 19. Jumlah dan Luas izin usaha Pemanfataan Hasil Hutan Bukan Kayu

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Kecamatan Jumlah Unit

Luas (Ha)

Keterangan

(1) (2) (3) (4) (5)

1 LPHD Teluk Lanus (Kecamatan Sungai Apit)

- 3580 SK.6702/MENLHK-PSKL/PKPS/PSL.0/12/2017

Keterangan :

Pemberi Izin adalah Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan - = data tidak tersedia

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Riau, 2020

I-2-2

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 20. Perdagangan satwa dan Tumbuhan

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Nama Spesies Bagian-bagian yang

diperdagangkan Status menurut CITES

(1) (2) (3) (4)

1 Ikan Arwana Ikan Arwana Appendiks I CITES Sumber : Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Riau, 2020

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 21. Jumlah dan Ijin Usaha Pemanfaatan Jasa Lingkungan dan Wisata Alam

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No Lokasi

Jenis IUPJLWA

SK Nama Perusahaan

Luas Pemanfaatan Jasa Aliran Air (Ha)

Luas Wisata Alam (Ha)

Luas Perlindungan

Keanekaragaman Hayati (Ha)

Luas Penyelamatan dan Perlindungan Lingkungan (Ha)

Luas Penyerapan Karbon (Ha)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9)

1 Kabupaten Siak - - - - - - - Keterangan : - = Data tidak tersedia Sumber : Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Siak, 2020

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 22. Kualitas Air Sumur Kabupaten : Siak Tahun Data : 2020

No. Lokasi Sumur pH Kekeruhan Warna Rasa Bau TDS

NO 3 sebagai

N (mg/L)

Arsen (mg/L)

Besi (mg/L)

Mangan (mg/L)

Seng (mg/L)

Khlorida (mg/l)

Fluorida (mg/L)

Nitrit sebagai

N (mg/L)

Sulfat (mg/L)

Fecal coliform (jml/100

ml) (1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) 1 Pamsimas

Mandi Angin 5,53 18,57 Berwarna Berasa Berbau 37 0,044 0,005 2,85 0,001 0,16 36 0 0,021 9 Positif 2 Pamsimas

Bandar Sungai 7,02 9,38 Berwarna Berasa Berbau 1,64 0,015 0,005 1,48 0,006 0,001 450 0,42 0,008 5 Positif

3 Pamsimas Rempak 7,37 1,79 Berwarna Berasa Berbau 2,11 0,001 0,005 0,44 0,003 0,001 425 1,16 0,005 5 Positif

4 Pamsimas Tumang 6,2 16,61 Berwarna Berasa Berbau 45,5 0,065 0,005 2,9 0,005 0,59 2 0,01 0,028 7 Positif

5 Pamsimas Buatan Besar 6,41 5,62 Berwarna Berasa Berbau 1,18 0,001 0,005 0,71 0,023 0,57 450 0,24 0,006 3 Positif

6 Pamsimas Sengkemang 8,08 1,33 Berwarna Berasa Berbau 120 0,001 0,005 0,47 0,003 0,1 28 0,11 0 0 Positif

7 Pamsimas Buana Bakti 4,95 0,13

Tidak Berwarna

Tidak Berasa

Tidak Berbau 21,2 0,001 0,005 0,04 0,000 0,00 38 0,03 0,003 0 Positif

8 Pamsimas Pinang Sebatang 7 6,39 Berwarna Berasa Berbau 120 0,015 0,005 3,15 0,004 0,11 1 0,001 0,015 6 Positif

9 Pamsimas Kerinci Kiri 5,55 0,23

Tidak Berwarna

Tidak Berasa

Tidak Berbau 25,3 0,001 0,005 0,00 0,001 0,001 4 0,001 0,005 0 Positif

10 Pamsimas Jati Mulya 6,28 3,95

Tidak Berwarna

Tidak Berasa

Tidak Berbau 118 0,000 0,005 0,47 0,01 0,18 0 0,06 0,004 2 Negatif

11 Pamsimas Gabung Makmur 7,01 0,71

Tidak Berwarna

Tidak Berasa

Tidak Berbau 142 0,001 0,005 0,17 0,011 0,05 5 0,39 0,002 2 Positif

12 Pamsimas Buatan Baru 5,96 34,5 Berwarna Berasa Berbau 91 0,149 0,005 0,001 0,6 0,65 5 2,1 0,061 15 Positif

13 Pamsimas Seminai 4,9 0,58

Tidak Berwarna

Tidak Berasa

Tidak Berbau 96,2 0,001 0,005 0,2 0,004 0,001 0 0,04 0,002 0 Negatif

14 Pamsimas Jati Baru 6,39 12,99 Berwarna Berasa Berbau 2,69 0,024 0,005 1,26 0,013 0,78 0 0,15 0,023 4 Positif

Keterangan : - = Data tidak tersedia Sumber : Dinas Kesehatan Kabupaten Siak, 2020

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 23. Kualitas Air Laut

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Nama Lokasi Waktu

sampling (tgl/bln/thn)

Lintang Bujur Lokasi

Sampling TSS

(mg/l) Lapisan Minyak

Temperatur (°c)

pH Salinitas

(‰) DO

(mg/l) BOD5 (mg/l)

1 Kecamatan Sungai Apit

17/06/2020 00° 49’ 02.54”

102° 24’ 06.78"

Hulu Desa Penyengat

225 0,5 - - - -

8,40

2 Kecamatan Sungai Apit

17/06/2020 00° 48’ 45.76”

102° 24’ 23.38"

Hilir Desa Penyengat

256 0,60 - - - - 8,89

Keterangan : - = Tidak dilakukan pengukuran atau pengujian data

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 24. Curah Hujan Rata-Rata Bulanan

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Lokasi Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sept Okt Nop Des

1 Bunga Raya

115 3 144 189 327 152 158 78 248 147 230 188

2 Dayun 50 105 211 253 394 9999 185 9999 355 198 178 143

3 Kandis 35 19,8 29 27 24 37 36 32,4 77 27 140 36

4 Kerinci Kanan

118 14 82 443 288 239 128 97 327 254 290 66

5 Koto Gasib 91 73 102 296 156 125 215 82 256 282 84 69

6 Lubuk Dalam

123 108 162 317 353 143 181 120 289 261 200 180

7 Mempura 53 70 150 155 177 110 160 77 266 91 96 69

8 Minas 104 88 209 234 306 207 360 153 281 160 488 90

9 Pusako 58 9999 45 129 282 210 178 158 161 113 263 83

10 Sabak Auh 64 19,5 59 146 339 88 183 155 9999 202 242 383

11 Siak Sri Indrapura

36 29,5 49,4 99 193 74 71 22 143 78 105 95

12 Sungai Apit 5 55 119 115 324 9999 174 168 124 164 269 300

13 Sungai Mandau

63 54,8 89 378 226 344 364 421 491 183 325 138

14 Tualang 71 182 238 293 139 216 184 45 310 168 243 78

Keterangan : - Curah hujan dalam satuan milimeter (mm) - Curah hujan yang tertera adalah akumulasi curah hujan dalam periode satu bulan - 9999 = Tidak ada data Sumber : BMKG Stasiun Klimatologi Kampar, 2020

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 25.Jumlah Rumah Tangga dan Sumber Air Minum

Kabupaten : Siak Tahun Data : 2020

No. Kecamatan Mata Air Ledeng/PAM Sumur Pompa (KK)

Sumur (KK)

Sungai Hujan Kemasan

(Liter) Lainnya

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10)

1 Kecamatan Siak 0 0 0 780 0 2.124 0 5.386

2 Kecamatan Mempura 42 0 0 222 0 384 0 1.723

3 Kecamatan Dayun 0 0 0 0 0 26 0 282

4 Kecamatan Lubuk Dalam

0 0 1.635 1.420 0 0 0 1.292

5 Kecamatan Kerinci Kanan

0 0 0 2.812 0 0 0 31

6 Kecamatan Koto Gasib 0 0 2.713 510 0 399 0 387

7 Kecamatan Bunga Raya

0 0 0 1.610 0 1.907 0 1.115

8 Kecamatan Pusako 0 0 0 520 0 906 0 640

9 Kecamatan Sabak Auh 0 0 873 955 0 1.010 0 330

10 Kecamatan Sungai Apit 0 0 0 2.650 0 4.940 0 203

11 Kecamatan Tualang 0 0 12.768 4.720 0 1.760 0 262

12 Kecamatan Sungai Mandau

0 0 314 517 0 46 0 75

13 Kecamatan Minas 0 0 0 1.528 0 1.542 0 1.985

14 Kecamatan Kandis 0 0 7.179 1.750 0 1.600 0 126 Sumber : Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Permukiman Kabupaten Siak, 2020

I-1-1

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 26. Kualitas Air Hujan

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

Lokasi Pemantauan

Titik Koordinat Waktu pH DHL SO₄ NO₃ Cr NH₄ Na Ca2+ Mg2+

Lat Long

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13)

- - - Jan - - - - - - - - -

- - - Feb - - - - - - - - -

- - - Mar - - - - - - - - -

- - - Apr - - - - - - - - -

- - - Mei - - - - - - - - -

- - - Jun - - - - - - - - -

- - - Jul - - - - - - - - -

- - - Ags - - - - - - - - -

- - - Sep - - - - - - - - -

- - - Okt - - - - - - - - -

- - - Nop - - - - - - - - -

- - - Des - - - - - - - - - Keterangan : - = Tidak dilakukan pengukuran atau pengujian data dikarenakan

Pandemi Covid-19

Sumber : Dinas Kesehatan Kabupaten Siak, 2020

I-2-2

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 27. Kondisi Sungai

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No.

Nama Sungai

Panjang

(km)

Lebar Permuka

an (m)

Lebar Dasar (m)

Kedalaman (m)

Debit Maks

(m3/dtk)

Debit Min

(m3/dtk)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)

1. Sungai Siak 60 40-80 - 13-20 - -

2. Sungai Bunut 2 7-12 - 2,2-2,9 - -

3. Sungai Mandau 60 100-125 - 13-20,6 - -

4. Sungai Buatan 6 47-55 - 3,6-3,8 - -

5. Sungai Lanjung 17 12 - 3,2-4,2 - -

6. Sungai Mempura

17 6-8 - 4,9-5,0 - -

7. Sungai Tonggak

3 7 - 2,8-3,8 - -

8. Sungai Pinang 15 3-3,8 - 2,7-3,8 - -

9. Sungai Cimpur 5 8 - 1,6 - -

10. Sungai Buantan 12 11 - 3,8-4,2 - -

11. Sungai Blading 20 49-60 - 7,6-8,8 - -

12. Sungai Lubuk Jering

9 10 - 2-2,5 - -

13. Sungai Sengketo

10 6-12 - 3-3,5 - -

14. Sungai Pontianak

8 6-12 - 2,5-3 - -

15. Sungai Teluk Salak

3 6-8 - 2,5-3 - -

16. Sungai Melengo

3 6-12 - 4-5 - -

17. Sungai Jernih 8 6 - 1,5-2 - -

18. Sungai Kelakap 1 6 - 1,5-2 - -

19. Sungai Paluh 9 6-12 - 2,7-3,8 - -

20. Sungai Belantik 4 6-8 - 2-2,5 - -

21. Sungai Sengkemang

4 10 - 1,5-2 - -

22. Sungai Kuala 20 15-20 - 6-9 - -

I-3-3

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No.

Nama Sungai

Panjang

(km)

Lebar Permuka

an (m)

Lebar Dasar (m)

Kedalaman (m)

Debit Maks

(m3/dtk)

Debit Min

(m3/dtk)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)

Gasib

23. Sungai Penguang

6 6 - 3 - -

24. Sungai Rantau Panjang

5 6-8 - 1,5-2 - -

25. Sungai Sialang Para

4 4-8 - 1,5-3 - -

26. Sungai Siak Kecil

60 40-80 - 13-20 - -

27. Sungai Pulai 6 5-8 - 2-3 - -

28. Sungai Raya 6 8 - 2-4 - -

29. Sungai Lintang 6 4-6 - 1,5 - -

30. Sungai Busuk 6 6 - 2-3 - -

31. Sungai Lingkar Padi

3,5 6 - 1,5-2,5 - -

32. Sungai Lingkar Naga

3 6 - 1,5-2,5 - -

33. Sungai Rawa 30 15-40 - 3,5-5 - -

34. Sungai Sejuk 6 8-12 - 2-2,5 - -

35. Sungai Mengkapan

6 15-30 - 2-3 - -

Keterangan : - = data tidak tersedia

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-4-4

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 28. Kondisi Danau/Waduk/Situ/Embung

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Nama

Danau/Waduk/Situ/Embung Lokasi

Luas (Ha)

Volume (m³)

(1) (2) (3) (4) (5)

1 Danau Ketialau Kecamatan Minas - -

2 Danau Air Hitam Kecamatan Minas - -

3 Danau Besi Kecamatan Minas - -

4 Danau Tembatu Sonsang Kecamatan Minas - -

5 Danau Besingi Kecamatan Sungai Mandau - -

6 Danau Betung Kecamatan Sungai Mandau - -

7 Danau Bunian Kecamatan Sungai Mandau - -

8 Danau Merbalu Besar Kecamatan Sungai Mandau - -

9 Danau Pepagar Kecamatan Sungai Mandau - -

10 Danau Sengko Kecamatan Sungai Mandau - -

11 Danau Terungasem Kecamatan Sungai Mandau - -

12 Danau Ungus Kecamatan Sungai Mandau - -

13 Danau Sijemput Kecamatan Sungai Mandau - -

14 Danau Sikurus Kecamatan Sungai Mandau - -

15 Danau Bawah Kecamatan Dayun - -

16 Danau Pulau Besar Kecamatan Dayun - -

17 Danau Zamrud Kecamatan Dayun - -

18 Danau Pulau Bawah Kecamatan Dayun - -

19 Danau Belah Kecamatan Sungai Apit - -

20 Danau Burung Kecamatan Sungai Apit - -

21 Danau Mungkal Kecamatan Sungai Apit - -

22 Danau Pulau Atas Kecamatan Sungai Apit - -

23 Danau Rawa Kecamatan Sungai Apit - -

24 Danau Nagasakti Kecamatan Pusako - -

Keterangan : - = data tidak tersedia

Sumber : Badan Pusat Statistik Kabupaten Siak, 2020

I-12-12

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 29. Kualitas Air Sungai Kabupaten : Siak Tahun Data : 2020

No. Nama Sungai Titik Pantau NO2

(mg/L) NO3

(mg/L) NH3

(mg/L)

Klorin bebas (mg/L)

T-P (mg/L)

Fenol (µg/L)

Minyak dan

Lemak (µg/L)

Detergen (µg/L)

Fecal coliform (jmlh/

1000 ml)

Total coliform (jmlh/

1000 ml)

Sianida (mg/L)

H2S (mg/L)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) 1 Sungai

Siak Jembatan Maredan, Perawang, Kec. Tualang

0,019 4,72 0,82 0,03 0,11 <1,0 400 <27,0 93 94 - <0,00070

2 Sungai Siak

Titik II, Dekat Outlet IPAL PT. IKPP, Perawang, Kec. Perawang

0,099 4,15 0,87 0,05 0,09 <1,0 300 <27,1 <1,8 220 - <0,00070

3 Sungai Siak

Titik III, Bagian Hilir PT. IKPP Perawang, Kec. Tualang

0,114 4,39 0,84 0,010 0,10 <1,0 200 <27,0 <1,8 79 - <0,00070

4 Sungai Siak

Kuala Gasib, Desa Teluk Meriam, Kec. Koto Gasib

0,010 0,34 1,19 0,020 0,02 <1,0 300 <27,0 20 33 - <0,00070

5 Sungai Siak

Kuala Mandau, Kampung Buatan I, Kec. Koto Gasib

0,016 0,75 2,10 0,030 0,14 <1,0 300 <27,0 170 350 - <0,00070

6 Sungai Siak

Jembatan Tengku Sultanah Latifah, Kec. Siak

0,013 5,54 1,32 0,032 0,23 <1,0 400 40,2 70 220 - <0,00095

7 Sungai Siak

Kampung Bungaraya, Kec. Bungaraya

0,008 4,65 1,74 0,037 0,14 <1,0 300 37,8 79 240 - <0,00095

8 Sungai Siak

Jembatan Teluk Mesjid, Kec. Sungai Apit

0,024 5,74 1,26 0,035 0,10 <1,0 300 32,9 79 350 - <0,00095

Keterangan : - = data tidak tersedia Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-13-13

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 30. Kualitas Air Danau/Waduk/Situ/Embung Kabupaten : Siak Tahun Data: 2020

No Nama Danau

Waktu

Suhu (ºC)

Residu Terlarut (mg/

L)

Residu Tersuspensi

(mg/L)

pH DHL

(mg/L) TDS

(mg/L) TSS

(mg/L) DO

(mg/L)

BOD (mg/L)

COD (mg/L)

NO2 (mg/L)

NO3 (mg/L)

NH3 (mg/L)

Klorin

Bebas

(mg/L)

T-P (mg/L)

Fenol

(ug/L)

Minyak dan Lemak

(ug/L)

Detergen

(ug/L

)

Fecal

coliform (jmlh / 100 ml)

Total

Coliform

(jmlh / 100 ml)

Sianida (mg/L)

H2S (mg/L)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) (21) (22) (23) (24) (25) 1 Danau

Ketialau - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 2 Danau Air

Hitam - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 3 Danau

Besi - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - 4 Danau

Tembatu Sonsang - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

5 Danau Besingi - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

6 Danau Betung - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

7 Danau Bunian - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

8 Danau Merbalu Besar - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

9 Danau Pepagar - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

10 Danau Sengko - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

11 Danau Terungasem - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

12 Danau Ungus - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

13 Danau Sijemput - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

14 Danau Sikurus - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

15 Danau Bawah - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

-

I-14-14

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No Nama Danau

Waktu

Suhu (ºC)

Residu Terlarut (mg/

L)

Residu Tersuspensi

(mg/L)

pH DHL

(mg/L) TDS

(mg/L) TSS

(mg/L) DO

(mg/L)

BOD (mg/L)

COD (mg/L)

NO2 (mg/L)

NO3 (mg/L)

NH3 (mg/L)

Klorin

Bebas

(mg/L)

T-P (mg/L)

Fenol

(ug/L)

Minyak dan Lemak

(ug/L)

Detergen

(ug/L

)

Fecal

coliform (jmlh / 100 ml)

Total

Coliform

(jmlh / 100 ml)

Sianida (mg/L)

H2S (mg/L)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) (21) (22) (23) (24) (25) 16 Danau

Pulau Besar

- - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

17 Danau Zamrud - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

18 Danau Pulau Bawah - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

19 Danau Belah - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

20 Danau Burung - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

21 Danau Mungkal - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

22 Danau Pulau Atas - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

23 Danau Rawa - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

24 Dana Nagasakti - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - - -

Keterangan : - = Tidak dilakukan pengujian

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-12-12

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 31. Jumlah Rumah Tangga dan Fasilitas tempat Buang Air Besar

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Kecamatan Jumlah KK Fasilitas Tempat Buang Air Besar

Sendiri Bersama Umum Sungai

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

1 Dayun 6.532 6.390 142 - 0

2 Kerinci Kanan 5.578 5.530 48 - 0

3 Lubuk Dalam 5.273 5.219 54 - 0

4 Kandis 17.352 17.017 270 - 65

5 Minas 6.896 6.483 352 - 61

6 Sabak Auh 3.291 2.921 328 - 42

7 Tualang 29.337 28.976 18 - 343

8 Siak 9.536 9.328 98 - 110

9 Pusako 1.831 1.764 11 - 56

10 Mempura 3.944 3.792 15 - 137

11 Sungai Apit 7.691 7.293 120 - 278

12 Koto Gasib 5.393 4.923 238 - 232

13 Sungai Mandau 2.090 1.726 161 - 203

14 Bunga Raya 6.761 5.891 85 - 785

Sumber : Dinas Kesehatan Kabupaten Siak Tahun 2020

I-12-12

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 32. Jumlah Penduduk Laki-Laki dan Perempuam menurut Tingkat Pendidikan

Kabupaten : Siak

Tahun Data: 2020

No Kecamatan

Tidak Sekolah

SD SLTP SLTA Diploma S1 S2 S3

L P L P L P L P L P L P L P L P

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18)

1 Siak 1286 1209 2576 2718 1829 1706 1943 2493 56 124 1003 971 108 52 2 1

2 Sungai Apit 1479 1369 3885 4031 2035 1743 2501 1907 163 376 377 438 12 8 2 0

3 Minas 1540 1390 2493 2549 2034 935 1154 896 115 297 286 405 6 6 1 3

4 Tualang 2197 2069 2595 2646 2355 2157 2250 1715 718 1236 1575 2230 39 39 6 4

5 Sungai Mandau 529 526 1220 1074 520 451 570 421 33 88 111 130 0 0 0 0

6 Dayun 1599 1509 3042 3210 2439 2176 3145 2457 137 336 446 548 13 7 0 0

7 Kerinci Kanan 1069 923 2590 2735 2072 1843 1885 1548 74 166 277 347 7 4 0 0

8 Bunga Raya 1327 1243 3426 3405 2105 1866 1733 1434 109 194 289 323 8 3 0 2

9 Koto Gasib 1068 1045 2520 2573 1583 1475 2138 1592 85 223 216 348 7 8 0 2

10 Kandis 3693 3329 6256 6276 4713 4354 5543 4327 254 619 518 705 20 10 7 5

11 Lubuk Dalam 875 784 1908 1975 1549 1536 2014 1634 93 198 228 282 10 4 0 0

12 Sabak Auh 553 559 1248 1293 938 849 1209 970 68 170 195 272 7 2 0 1

13 Mempura 835 740 1851 1795 1067 983 1629 1288 77 204 219 298 10 4 1 2

14 Pusako 361 366 1025 1006 493 409 521 397 25 72 64 111 1 0 0 0 Sumber : Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Siak, 2020

I-12-12

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 33. Jenis Penyakit Utama yang Diderita Penduduk

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Lokasi Jenis Penyakit Jumlah Penderita

(1) (2) (3) (4)

1 Kabupaten Siak Infeksi Saluran Nafas Bagian Atas Akut Lainnya

25.446

2 Kabupaten Siak Hipertensi Eensial (Primer) 12.867

3 Kabupaten Siak Dispepsia 6.781

4 Kabupaten Siak Diabetes Melitus Tidak Bergantung Insulin

6.670

5 Kabupaten Siak Gastritis dan Duodenitis 6.234

6 Kabupaten Siak Influensa 6.171

7 Kabupaten Siak Gangguan Jaringan Lunak Lainnya (Reumatik)

5.900

8 Kabupaten Siak Dermatitis dan Eksim 5.578

9 Kabupaten Siak Diare & Gastroenteritis oleh Penyebab Infeksi Tertentu (Kolitis Infeksi)

4.757

10 Kabupaten Siak Infeksi Kulit dan Jaringan Subkutan/ Pioderma

3.205

Sumber : Dinas Kesehatan Kabupaten Siak, 2020

I-13-13

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 34. Jumlah Rumah Tangga Miskin

Kabupaten : Siak

Tahun Data: 2020

No. Kecamatan Jumlah Rumah

Tangga Jumlah Rumah Tangga Miskin

Persentase Rumah

Tangga Miskin

(1) (2) (3) (4) (5)

1 Bunga Raya 8065 1893 23,47

2 Dayun 8993 1488 16,55

3 Kandis 20062 3582 17,85

4 Kerinci Kanan 6746 1388 20,58

5 Koto Gasib 6661 2002 30,06

6 Lubuk Dalam 5731 1370 23,91

7 Mempura 4783 1146 23,96

8 Minas 8160 2321 28,44

9 Pusako 2142 685 31,98

10 Sabak Auh 3713 1231 33,15

11 Siak 8486 1683 19,83

12 Sungai Apit 8916 4556 51,10

13 Sungai Mandau 2622 674 25,71

14 Tualang 31461 4685 14,89 Sumber : Dinas Sosial Kabupaten Siak, 2020

I-12-12

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 35. Jumlah Limbah Padat dan Cair berdasarkan Sumber Pencemaran

Kabupaten : Siak

Tahun Data: 2020

No. Sumber

Pencemaran Lokasi Type/Jenis/Klasifikasi

Luas (Ha)

Volume Limbah Padat

(ton/hari)

Volume Air Limbah (m3/hari)

Jumlah Limbah B3 (ton/tahun)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)

a. Bergerak :

1. - - - - - -

2. - - - - - -

b. Tidak Bergerak :

- -

1 PT. Indah Kiat Pulp & Paper

Tualang Izin Pembuangan Air Limbah

- - 417.000 357327,284

Izin Pembuangan Air Limbah Domestik

- - 60

2 PT. Sri Indrapura Sawit Lestari

Kerinci Kanan

Izin Pembuangan Air Limbah

- - 600 2,042

3 PT. Sinar Siak Dian Permai

Kerinci Kanan

LA - - - -

4 PT. Meridan SejatiSurya Plantation

Kerinci Kanan

LA - - - 3,870

Izin Pembuangan Air Limbah Domestik

- - 12,5

I-13-13

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Sumber

Pencemaran Lokasi Type/Jenis/Klasifikasi

Luas (Ha)

Volume Limbah Padat

(ton/hari)

Volume Air Limbah (m3/hari)

Jumlah Limbah B3 (ton/tahun)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)

5 PT. Aneka Inti Persada

Tualang LA - - - 6,187 Izin Pembuangan Air

Limbah Domestik - - 22

6 Rumah Sakit Umum Daerah Tengku Rafian Siak Sri Indrapura

Siak Izin Pembuangan Air Limbah

- - 120 -

7 PT. Anugrah Tani Makmur

Tualang Izin Pembuangan Air Limbah

- - 150 2,270

Izin Pembuangan Air Limbah Domestik

- - 3,2

8 PT. Siak Prima Sakti

Koto Gasib LA - - - 1,571 Izin Pembuangan Air

Limbah Domestik - - 3,1

9 PT. Kamparindo Agro Industri

Kandis Izin Pembuangan Air Limbah

- - 108 -

10 PT. Kimia Tirta Utama

Koto Gasib LA - - -

9,724

11 PT. Pertamina EP Asset 1 Lirik

Koto Gasib Izin Pembuangan Air Limbah

- - 40

I-14-14

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Sumber

Pencemaran Lokasi Type/Jenis/Klasifikasi

Luas (Ha)

Volume Limbah Padat

(ton/hari)

Volume Air Limbah (m3/hari)

Jumlah Limbah B3 (ton/tahun)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)

Field

12 PT. Ivo Mas Tunggal

Kandis - -

PT. Ivo Mas Tunggal - PKS Ujung Tanjung

LA - - - 3,175 Izin Pembuangan Air

Limbah Domestik - - 6,4

PT. Ivo Mas Tunggal - PKS Sam Sam

LA - - - 1,813 Izin Pembuangan Air

Limbah Domestik - - 6,4

PT. Ivo Mas Tunggal - PKS Libo

LA - - - 5,022 Izin Pembuangan Air

Limbah Domestik - - 8,6

13 PT. Berlian Inti Mekar

Dayun Izin Pembuangan Air Limbah Domestik

- - 16,4 2,093

Izin Pembuangan Air Limbah

- - 540

14 Rumah Sakit Type D Perawang

Tualang Izin Pembuangan Air Limbah Domestik

- - 60 -

I-15-15

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Sumber

Pencemaran Lokasi Type/Jenis/Klasifikasi

Luas (Ha)

Volume Limbah Padat

(ton/hari)

Volume Air Limbah (m3/hari)

Jumlah Limbah B3 (ton/tahun)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)

15 PT. Perkebunan Nusantara V

PT. Perkebunan Nusantara V - Lubuk Dalam

Lubuk Dalam

LA - - -

1,106

Izin Pembuangan Air Limbah Domestik - -

4,8

PT. Perkebunan Nusantara V - Sei Buatan

Dayun Izin Pembuangan Air Limbah Domestik

- -

12 1,227

16 PT. Chevron Pacific Indonesia

- -

43575,894

PT. Chevron Pacific Indonesia (WWTP)

Kandis Izin Pembuangan Air Limbah Domestik

- -

55

I-16-16

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Sumber

Pencemaran Lokasi Type/Jenis/Klasifikasi

Luas (Ha)

Volume Limbah Padat

(ton/hari)

Volume Air Limbah (m3/hari)

Jumlah Limbah B3 (ton/tahun)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)

PT. Chevron Pacific Indonesia (Fasilitas Penunjang)

Minas Izin Pembuangan Air Limbah

- -

Outlet Izin Pembuangan Air Limbah NBS = 50 Outlet Izin Pembuangan Air Limbah CPS Minas = 50 Outlet Izin Pembuangan Air Limbah MGF = 50 Outlet Izin Pembuangan Air Limbah MGT = 50 Outlet Izin Pembuangan Air Limbah WWTP Klinik Minas = 30 Outlet Izin Pembuangan Air Limbah TS Lab Minas = 30

I-17-17

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Sumber

Pencemaran Lokasi Type/Jenis/Klasifikasi

Luas (Ha)

Volume Limbah Padat

(ton/hari)

Volume Air Limbah (m3/hari)

Jumlah Limbah B3 (ton/tahun)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)

PT Chevron Pacific Indonesia (TPS LB3)

Minas Izin Pembuangan Air Limbah

- -

IPLC - TPSB3 #1 = 6,2 IPLC - TPSB3#2 = 6,2 IPLC - TPSB3 #3 = 6,2

PT. Chevron Pacific Indonesia (CMTF)

Minas Izin Pembuangan Air Limbah

- -

0,246

PT. Chevron Pacific Indonesia (SBF Minas & Libo)

Minas Izin Pembuangan Air Limbah

- -

Masing-masing 1.000 m3/batch untuk 6 lokasi, yaitu SBF 8D-72, SBF 8D-58, SBF 5E-99, SBF 4C-27, SBF GS-VI, dan SBF Libo

PT. Chevron Pacific Indonesia (Libo GS)

Kandis Izin Pembuangan Air Limbah

- -

7500

17 PT. Panca Eka Bina

Siak Izin Pembuangan Air Limbah

- - 3,79

0,18

I-18-18

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Sumber

Pencemaran Lokasi Type/Jenis/Klasifikasi

Luas (Ha)

Volume Limbah Padat

(ton/hari)

Volume Air Limbah (m3/hari)

Jumlah Limbah B3 (ton/tahun)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) Plywood

18 PT. Teguhkarsa Wanalestari

Siak Izin Pembuangan Air Limbah

- - 600 3,380

Kandis Izin Pembuangan Air Limbah

- - 600 2,050

19 PT. Cosmic Indonesia

Tualang Izin Pembuangan Air Limbah

- -

Outlet I : 1,5 Outlet II : 2 Outlet III : 2 Outlet IV : 2

0,6242

20 PT. Sukses Industri

Tualang Izin Pembuangan Air Limbah

- - 2 0

21 PT. Fetty Mina Jaya

Tualang Izin Pembuangan Air Limbah

- - 350

-

22 PT. Mutiara Unggul Lestari

Kandis Izin Pembuangan Air Limbah - -

650 0,9125

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-12-12

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 36. Suhu Udara Rata-Rata Bualanan

Kabupaten : Siak

Tahun Data: 2020

No Nama dan Lokasi Stasiun

Lokasi Titik Koordinat Suhu Udara Rata-Rata Bulanan (˚C)

Latitude Longitude Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nop Des

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17)

1 Stasiun Meteorologi SSK II Pekanbaru

Pekanbaru 0,55 101,39 27,2 27,3 27,8 27,8 28 27,2 26 27,5 26,7 27,3 26,7 26,7

Sumber : BMKG Stasiun Klimatologi Kampar, 2020

I-12-12

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 37. Kualitas udara Ambien

Kabupaten : Siak

Tahun Data: 2020

Lokasi Titik Koordinat Lama

Pengukuran SO₂

(µg/Nm³) CO

(µg/Nm³) NO₂

(µg/Nm³) O₃

(µg/Nm³) HC

(µg/Nm³) PM10

(µg/Nm³) PM2,5

(µg/Nm³) TSP

(µg/Nm³) Pb

(µg/Nm³) Latitude Longitude

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13)

Kecamatan Tualang

00° 35' 09.9"

101° 39' 15.5"

24 Jam 30,05 229,04 15,1 21,07 <9,10 12,21 9,73 94,96 <1,03

Kecamatan

Koto Gasib

00°38'59.05" 101° 45'

14.70"

24 Jam 34,9 <1145 9,79 22,6 37 10,5 6,98 185 <0,010

Kecamatan

Kerinci

Kanan

00° 32'

05.4"

101° 44'

09.8"

24 Jam <18,81 343,56 111,44 15,32 <9,10 2,19 1,8 61,29 <1,03

Kecamatan

Sungai

Mandau

00° 50'

13.7"

101° 40'

36.5"

24 Jam 26,14 687,12 60,25 10,19 <9,10 54,88 44,33 133,59 <1,03

Kecamatan

Kandis

00° 59'

30.72"

101° 15'

10.44"

24 Jam 25,12 <1245 9,53 15,76 11,67 21,37 7,48 32,87 <0,05

Kecamatan Bungaraya

00° 55' 47.1"

102° 01' 5.52"

24 Jam 20,1 <1145 14,7 29,3 3,62 13,8 6,2 43,9 <0,01

Kecamatan

Dayun

00° 38

'52.6"

101° 59'

38,3"

24 Jam 38,52 852,47 52,45 15,85 <9,10 36,25 14,58 48,52 <1,03

Kecamatan

Perawang

00° 40'

08.8"

101° 35'

46,8"

24 Jam <12,95 572,6 <19,45 30,63 <21,98 83,07 42,26 125,4 0,017

Kecamatan Siak

00° 55' 18,19"

102° 01' 54,34"

24 Jam 17,1 <1145 12,5 23,3 1,6 12 7 51,2 <0,01

Kecamatan

Lubuk Dalam

00° 37'

47,6"

101° 46'

46,6"

24 Jam 47,15 1145 14,33 <1,15 <9,10 41,49 18,38 123,77 <1,03

Kecamatan

Minas 0 0 ° 4 3 '

4 4 , 8 3 "

1 0 1 ° 2 8 '

0 9 , 7 8 "

2 4 J a m 5 4 , 6 7 0 , 3 < 2 6 , 3 2 7 < 4 , 2 7 - - 1 4 , 5 < 0 , 0 2

I-13-13

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Lokasi Titik Koordinat Lama

Pengukuran

SO₂

(µg/Nm³)

CO

(µg/Nm³)

NO₂

(µg/Nm³)

O₃

(µg/Nm³)

HC

(µg/Nm³)

PM10

(µg/Nm³)

PM2,5

(µg/Nm³)

TSP

(µg/Nm³)

Pb

(µg/Nm³) Latitude Longitude

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13)

Kecamatan

Sungai Apit 0 0 ° 4 4 '

0 6 , 1 5 3 "

1 0 2 ° 3 1 '

3 9 , 5 0 "

2 4 J a m 5 5 , 6 < 3 4 3 5 , 6 2 1 , 6 5 , 3 6 9 2 8 , 8 1 8 , 3 5 2 , 7 0 , 0 8 6

Kecamatan

Mempura 0 0 ° 4 7 '

4 0 , 3 "

1 0 2 ° 0 3 '

4 8 , 8 "

2 4 J a m 6 9 , 3 2 4 5 6 , 8 < 2 6 , 3 < 4 8 , 3 - - - - < 0 , 0 5

Kecamatan Sabak Auh

0 1 ° 0 6 '

0 7 , 1 "

1 0 2 ° 0 6 '

0 7 , 4 " 2 4 J a m 4 7 , 5 7 9 5 4 , 7 8 8 2 , 5 8 2 5 , 4 5 < 9 , 1 0 3 2 , 5 4 1 6 , 2 8 8 3 , 5 4 < 1 , 0 3

Keterangan : - = data tidak tersedia Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-14-14

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 38. Penggunaan Bahan Bakar Industri dan Rumah Tangga

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Penggunaan Minyak Bakar

Minyak Diesel

Minyak Tanah

Gas Batubara LPG Briket Kayu Bakar

Biomassa Bensin Biosolar

PSO

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13)

A Industri :

1 Industri Kecil - - - - - - - - - - -

2 Industri Sedang - - - - - - - - - - -

3 Industri Besar - - - - - - - - - - -

B Rumah Tangga : - - - - -

4.230.333 - - -

57.207

34.420

K e t e r a n g a n : - = D a t a t i d a k t e r s e d i a

Sumber : Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Siak, 2020

I-12-12

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 39. Jumlah Kendaraan Bermotor dan Jenis Bahan Bakar yang digunakan

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Jenis Kendaraan Bermotor Jumlah (Unit)

Jumlah Bensin Solar Gas

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

1 Sepeda Motor 140.648 140.648 0 0

2 Mobil Penumpang 13.108 12.329 779 0

3 Mobil Bus 77 3 74 0

4 Mobil Barang 6201 3073 3128 0

5 Kendaraan Khusus 0 0 0 0 Sumber : Badan Pendapatan Daerah Provinsi Riau, 2020

I-13-13

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 40. Tabel Perubahan Penambahan Ruas Jalan

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No Kelas Jalan

Panjang Jalan Dua Tahun Terakhir (Km)

Tahun 2019 Tahun 2020

(1) (2) (3) (4)

1 Jalan Bebas Hambatan 0 0

2 Jalan Raya 0 0

3 Jalan Sedang 0 0

4 Jalan Kecil 0 0

5 Jalan Nasional 172,12 172,12

6 Jalan Provinsi 119,34 119,34

7 Jalan Kabupaten 2880,19 2880,19 Sumber : Dinas PU TARUKIM Kabupaten Siak, 2020

I-12-12

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 41. Dokumen Izin Lingkungan

Kabupaten: Siak

Tahun Data: 2020

No. Tahun Jenis

Dokumen Kegiatan

Komisi Penilai

Pemrakarsa Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

1 2020 DPLH

Kegiatan Puskesmas Non Rawat Inap Siak

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Non Rawat Inap Siak

2 2020 UKL-UPL Kegiatan Puskesmas Belutu

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Belutu

3 2020 DPLH Kegiatan Laboratorium Kesehatan Daerah Siak

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Laboratorium Kesehatan Daerah Siak

4 2020 DPLH Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Bunga Raya

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Bunga Raya

5 2020 UKL-UPL Kegiatan Puskesmas Mengkapan

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Mengkapan

6 2020 DPLH Kegiatan RSUD Kelas D Kerinci Kanan

Komisi Penilai

Dinas Kesehatan

Kegiatan RSUD Kelas D Kerinci Kanan

I-13-13

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Tahun Jenis

Dokumen Kegiatan

Komisi Penilai

Pemrakarsa Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

AMDAL Kabupaten Siak

7 2020 DPLH Kegiatan RSUD Kelas D Minas

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan RSUD Kelas D Minas

8 2020 DPLH Kegiatan Penumpukan Cangkang Kelapa Sawit

Komisi Penilai AMDAL

PT. Karya Trans Tujuh

Kegiatan Penumpukan Cangkang Kelapa Sawit Kapasitas 30.000 Ton Seluas 9.879 m2

9 2020 UKL-UPL

Kegiatan Pembangunan Menara Telekomunikasi

Komisi Penilai AMDAL

PT. Tower Bersama

Rencana Kegiatan Pembangunan Menara Telekomunikasi Tinggi 52 M di Kampung Gabung Makmur, Kec. Kerinci Kanan , Kab. Siak

10 2020 DPLH

Kegiatan Operasional Menara Telekomunikasi

Komisi Penilai AMDAL

PT. Telekomunikasi Indonesia

Kegiatan Operasional Menara Telekomunikasi Site ID INF0407 Tinggi 42 M di Kel. Minas Jaya, Kec. Minas, Kab. Siak

11 2020 DPLH

Kegiatan Operasional Menara Telekomunikasi

Komisi Penilai AMDAL

PT. Telekomunikasi Indonesia

Kegiatan Operasional Menara Telekomunikasi Site ID INF0402 Tinggi 94 M di Kel. Simpang Belutu, Kec. Kandis, Kab. Siak

12 2020 DPLH

Kegiatan Operasional Menara Telekomunikasi

Komisi Penilai AMDAL

PT. Dayamitra Telekomunikasi

Kegiatan Operasional Menara Telekomunikasi Tinggi 62 M Site ID PKR097 di Kampung Bukit Harapan, Kec.

I-14-14

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Tahun Jenis

Dokumen Kegiatan

Komisi Penilai

Pemrakarsa Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

Kerinci, Kanan Kab. Siak

13 2020 DPLH

Kegiatan Operasional Menara Telekomunikasi Tinggi 32 M di Kel. Kampung Rempak, Kec. Siak, Kab. Siak

Komisi Penilai AMDAL

PT. Profesional Telekomunikasi Indonesia

Kegiatan Operasional Menara Telekomunikasi Tinggi 32 M di Kel. Kampung Rempak, Kec. Siak, Kab. Siak

14 2020 DPLH

Kegiatan Operasional Instalasi Tangki Minyak Sawit

Komisi Penilai AMDAL

PT. Perkebunan Nusantara V

Kegiatan Operasional Instalasi Tangki Minyak Sawit Luas Lahan 11,22 Ha Kapasitas 2 x 3.000 Ton di Kampung Benteng Hilir, Kec. Mempura, Kab. Siak

15 2020 UKL-UPL

Kegiatan Pertambangan Mineral bukan Logam dan Batuan (Tanah Urug)

Komisi Penilai AMDAL

Evi Darwati Kegiatan Pertambangan Mineral bukan Logam dan Batuan (Tanah Urug) Seluas 5 Ha di Kampung Minas Timur, Kec. Minas, Kab. Siak

16 2020 DPLH

Kegiatan Pembangunan dan Operasional Menara Telekomunikasi Base Transceiver Station (BTS)

Komisi Penilai AMDAL

PT. Inti Bangun Sejahtera

Kegiatan Pembangunan dan Operasional Menara Telekomunikasi Base Transceiver Station (BTS) Tinggi 52 M Milik PT. Inti Bangun Sejahtera

I-15-15

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Tahun Jenis

Dokumen Kegiatan

Komisi Penilai

Pemrakarsa Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

17 2020 DPLH Kegiatan Puskesmas Non Rawat Inap Dayun

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Non Rawat Inap Dayun di Kampung Dayun, Kec. Dayun, Kab. Siak

18 2020 DPLH

Kegiatan Puskesmas Non Rawat Inap Koto Gasib

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Non Rawat Inap Koto Gasib di Kampung Pangkalan Pisang, Kec. Koto Gasib

19 2020 DPLH

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Lubuk Dalam

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Lubuk Dalam di Kampung Rawang Kao Barat, Kec. Lubuk Dalam, Kab. Siak

20 2020 DPLH

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Perawang

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Perawang di Kel. Perawang, Kec. Tualang, Kab. Siak

21 2020 DPLH

Kegiatan Puskesmas Non Rawat Inap Kerinci Kanan

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Non Rawat Inap Kerinci Kanan di Kampung Kerinci Kanan, Kec. Kerinci Kanan

22 2020 DPLH

Kegiatan Puskesmas Non Rawat Inap Mempura di Kampung Benteng Hilir, Kec. Mempura, Kab. Siak

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Non Rawat Inap Mempura di Kampung Benteng Hilir, Kec. Mempura, Kab. Siak

I-16-16

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Tahun Jenis

Dokumen Kegiatan

Komisi Penilai

Pemrakarsa Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

23 2020 DPLH

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Minas

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Minas Kel. Minas, Kec. Minas,Kab. Siak

24 2020 DPLH

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Kandis

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Kandis di Kel. Telaga Sam - Sam, Kec. Kandis, Kab. Siak

25 2020 DPLH

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Sabak Auh

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Sabak Auh di Kampung Sabak Auh, Kec. Sabak Auh, Kab. Siak

26 2020 DPLH

Kegiatan Puskesmas Non Rawat Inap Pusako

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Non Rawat Inap Pusako di Kampung Pebadaran, Kec. Pusako, Kab. Siak

27 2020 DPLH

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Sungai Apit

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Sungai Apit di Kel. Sungai Apit, Kec. Sungai Apit, Kab. Siak

28 2020 DPLH

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Sungai Mandau

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Rawat Inap Sungai Mandau di Kampung Sungai Selodang, Kec. Sungai Mandau, Kab. Siak

I-17-17

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Tahun Jenis

Dokumen Kegiatan

Komisi Penilai

Pemrakarsa Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

29 2020 UKL-UPL

Kegiatan Penambahan Gas Metering Stations

Komisi Penilai AMDAL

PT. Transportasi Gas Indonesia

Rencana Kegiatan Penambahan Gas Metering Stations di Kampung Kuala Gasib, Kec. Koto Gasib, Kab. Siak

30 2020 UKL-UPL

Kegiatan IPA Indoor SPAM IKK Siak

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Pekerjaan Umum, Tata Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kabupaten Siak

Rencana Kegiatan IPA Indoor SPAM IKK Siak di Jl. Panglima Ghimbam, Kel. Kampung Rempak, Kec. Siak, Kab. Siak

31 2020 UKL-UPL

Kegiatan Penumpukan Cangkang Kelapa Sawit

Komisi Penilai AMDAL

PT. Meriah Binakreasi

Rencana Kegiatan Penumpukan Cangkang Kelapa Sawit Kapasitas 35.000 Ton pada Lahan Seluas 4,9 Ha di Kampung Sungai Rawa Kec. Sungai Apit

32 2020 ADD-ANDAL

Kegiatan Perkebunan dan Pabrik Kelapa Sawit (PKS)

Komisi Penilai AMDAL

PT. Triomas Forestry Development Indonesia

Kegiatan Perkebunan dan Pabrik Kelapa Sawit (PKS) Kapasitas 30 Ton TBS/Jam Seluas 6.335 Ha

I-18-18

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Tahun Jenis

Dokumen Kegiatan

Komisi Penilai

Pemrakarsa Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

33 2020 DPLH

Kegiatan Pembangunan dan Operasioanl Menara Telekomunikasi

Komisi Penilai AMDAL

PT. Dayamitra Telekomunikasi

Kegiatan Pembangunan dan Operasioanl Menara Telekomunikasi Tinggi 42 M di Kampung Mengkapan, Kec. Sungai Apit, Kab. Siak

34 2020 DPLH

Kegiatan Pembangunan dan Operasional Menara Telekomunikasi

Komisi Penilai AMDAL

PT. Dayamitra Telekomunikasi

Kegiatan Pembangunan dan Operasional Menara Telekomunikasi Tinggi 62 M di Kampung Kuala Gasib, Kec. Koto Gasib, Kab. Siak

35 2020 DELH

Kegiatan Pergudangan Komisi Penilai AMDAL

PT. Multi Mas Chemindo

Kegiatan Pergudangan Seluas 160.730,50 M2 di Kampung Pinang Sebatang Timur, Kec. Tualang, Kab. Siak

36 2020 UKL-UPL

Kegiatan Pembangunan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum

Komisi Penilai AMDAL

PT. Benua Petro Energi

Rencana Kegiatan Pembangunan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum di Kampung Kerinci Kiri, Kec. Kiri Kanan, Kab. Siak

37 2020 UKL-UPL Kegiatan Eksploitasi Mineral Bukan Logam atau Batuan

Komisi Penilai AMDAL

Benny Bronson Kegiatan Eksploitasi Mineral Bukan Logam atau Batuan a.n. Benny Bronson Luas 5,12 Ha

38 2020 DPLH

Kegiatan Puskesmas Non Rawat Inap Tualang

Komisi Penilai AMDAL

Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

Kegiatan Puskesmas Non Rawat Inap Tualang di Kec. Tualang, Kab. Siak

Sumber: Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-12-12

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 42. Perusahaan yang Mendapat Izin Mengelola Limbah B3

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Tahun Nama Perusahaan Lokasi Jenis Kegiatan/

Usaha Jenis Izin Nomor SK Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)

1 2016 PT. Fetty Mina Jaya Kecamatan Minas

Pabrik Kelapa Sawit Penyimpanan Sementara Limbah B3

01/BLH-S/KPTS/2016

2 2016 PT. Pindo Deli Pulp and Paper Kecamatan Tualang

Tissue Penyimpanan Sementara Limbah B3

02/BLH-S/KPTS/2016

3 2016 PT. Indah Kiat Pulp and Paper - Pelabuhan

Kecamatan Tualang

Pulp and Paper Penyimpanan Sementara Limbah B3

03/BLH-S/KPTS/2016

4 2016 PT. Indah Kiat Pulp and Paper Kecamatan Tualang

Pulp and Paper Penyimpanan Sementara Limbah B3

04/BLH-S/KPTS/2016

5 2016 PT. Dian Anggara Persada Kecamatan Kandis

Pabrik Kelapa Sawit Penyimpanan Sementara Limbah B3

05/BLH-S/KPTS/2016

6 2016 PT. Riau Andalan Pulp and Paper - Sektor Mandau

Kecamatan Sungai Mandau

Hutan Tanaman Industri

Penyimpanan Sementara Limbah B3

06/BLH-S/KPTS/2016

7 2016 PT. Cosmic Indonesia Kecamatan Tualang

Penyimpanan Aspal Penyimpanan Sementara Limbah B3

07/BLH-S/KPTS/2016

I-13-13

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Tahun Nama Perusahaan Lokasi Jenis Kegiatan/

Usaha Jenis Izin Nomor SK Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) 8 2016 PT. Indah Kiat Pulp and Paper

- GCC Kecamatan Tualang

Pulp and Paper Penyimpanan Sementara Limbah B3

08/BLH-S/KPTS/2016

9 2016 PT. Sukses Industri Kecamatan Tualang

Pengepakan Aspal Penyimpanan Sementara Limbah B3

09/BLH-S/KPTS/2016

10 2016 PT. Arara Abadi Kecamatan Tualang

Hutan Tanaman Industri

Penyimpanan Sementara Limbah B3

22/BLH-S/KPTS/2016

11 2016 PT. Mutiara Unggul Lestari Kecamatan Kandis

Pengolahan Minyak Kelapa Sawit

Penyimpanan Sementara Limbah B3

28/BLH-S/KPTS/2016

12 2016 PT. Ekawana Lestaridharma Kecamatan Mempura

Hutan Tanaman Industri

Penyimpanan Sementara Limbah B3

38/BLH-S/KPTS/2016

13 2016 PT. Bina Daya Bintara Kecamatan Kandis

Hutan Tanaman Industri

Penyimpanan Sementara Limbah B3

42/BLH-S/KPTS/2016

14 2016 PT. Triomas Forestry Development Indonesia

Kecamatan Sungai Apit

Perkebunan Kelapa Sawit

Penyimpanan Sementara Limbah B3

51/BLH-S/KPTS/2016

15 2016 PT. Hamparan Alam Baruna Indonesia

Kecamatan Tualang

Hutan Tanaman Industri

Penyimpanan Sementara Limbah B3

54/BLH-S/KPTS/2016

I-14-14

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Tahun Nama Perusahaan Lokasi Jenis Kegiatan/

Usaha Jenis Izin Nomor SK Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) 16 2016 PT. Teguhkarsa Wanalestari Kecamatan

Kandis Pengolahan Minyak Kelapa Sawit

Penyimpanan Sementara Limbah B3

57/BLH-S/KPTS/2016

17 2016 PT. Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk

Kecamatan Tualang

Distribusi dan Transmisi Gas Bumi

Penyimpanan Sementara Limbah B3

75/BLH-S/KPTS/2016

18 2016 PT. Ivo Mas Tunggal Kecamatan Kandis

Perkebunan Kelapa Sawit

Penyimpanan Sementara Limbah B3

85/BLH-S/KPTS/2016

19 2016 PT. Anugerah Tani Makmur Kecamatan Tualang

Pabrik Kelapa Sawit Penyimpanan Sementara Limbah B3

87/BLH-S/KPTS/2016

20 2016 PT. Indah Kiat Pulp and Paper Kecamatan Tualang

Industri Kertas Penyimpanan Sementara Limbah B3

92/BLH-S/KPTS/2016

21 2016 PT. Indah Kasih Samudera Kecamatan Tualang

Galangan Kapal Penyimpanan Sementara Limbah B3

94/BLH-S/KPTS/2016

22 2018 PT. Arara Abadi Distrik Minas Kecamatan Tualang

Hutan Tanaman Industri

Penyimpanan Sementara Limbah B3

04/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2018

23 2019 PT. Riau Andalan Pulp and Paper

Kecamatan Sungai Apit

Terminal Khusus Penyimpanan Sementara Limbah B3

01/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2019

I-15-15

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Tahun Nama Perusahaan Lokasi Jenis Kegiatan/

Usaha Jenis Izin Nomor SK Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) 24 2019 PT. Surya Intisari Raya Kecamatan

Sungai Mandau

Pabrik Kelapa Sawit Penyimpanan Sementara Limbah B3

02/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2019

25 2019 PT. Chevron Pacific Indonesia Kecamatan Minas

Minyak dan Gas Bumi

Penyimpanan Sementara Limbah B3

03/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2019

26 2019 PT. Mutiara Unggul Lestari Kecamatan Kandis

Pabrik Kelapa Sawit Penyimpanan Sementara Limbah B3

04/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2019

27 2018 PT. The Univenus Kecamatan Tualang

Tissue Penyimpanan Sementara Limbah B3

05/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2018

28 2018 PT. Aneka Inti Persada Kecamatan Tualang

Pabrik Kelapa Sawit Penyimpanan Sementara Limbah B3

05/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2018

29 2020 BOB PT. Bumi Siak Pusako - Pertamina Hulu

Kecamatan Dayun

Eksplorasi dan Eksploitasi Minyak Bumi

Penyimpanan Sementara Limbah B3

01/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

30 2020 BOB PT. Bumi Siak Pusako - Pertamina Hulu

Kecamatan Sabak Auh

Eksplorasi dan Eksploitasi Minyak Bumi

Penyimpanan Sementara Limbah B3

02/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

31 2020 PT. Libo Sawit Perkasa Kecamatan Kandis

Pabrik Pengolahan Kelapa Sawit

Penyimpanan Sementara Limbah B3

03/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

I-16-16

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Tahun Nama Perusahaan Lokasi Jenis Kegiatan/

Usaha Jenis Izin Nomor SK Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) 32 2020 PT. Petro Andalan Sejati Kecamatan

Tualang Bengkel Pemeliharaan Tabung Gas LPG Non PSO

Penyimpanan Sementara Limbah B3

04/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

33 2020 PT. Berkat Bersama Mandiri Perkasa

Kecamatan Tualang

Bengkel Pemeliharaan Tabung Gas LPG Non PSO

Penyimpanan Sementara Limbah B3

05/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

34 2020 PT. Teguhkarsa Wanalestari Kecamatan Siak

Kebun dan Pabrik Kelapa Sawit

Penyimpanan Sementara Limbah B3

06/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

35 2020 PT. Seraya Sumber Lestari Kecamatan Siak

Hutan Tanaman Industri

Penyimpanan Sementara Limbah B3

07/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

36 2020 PT. Perkebunan Nusantara V PKS Lubuk Dalam

Kecamatan Lubuk Dalam

Pabrik Kelapa Sawit Penyimpanan Sementara Limbah B3

08/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

37 2020 PT. Guna Agung Semesta Kecamatan Kandis

Pabrik Pengolahan Kelapa Sawit

Penyimpanan Sementara Limbah B3

09/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

38 2020 PT. Sinarsiak Dian Permai Kecamatan Kerinci Kanan

Perkebunan Kelapa Sawit

Penyimpanan Sementara Limbah B3

10/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

39 2020 PT. Arara Abadi Kecamatan Tualang

Hutan Tanaman Industri

Penyimpanan Sementara

11/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

I-17-17

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Tahun Nama Perusahaan Lokasi Jenis Kegiatan/

Usaha Jenis Izin Nomor SK Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) Limbah B3

40 2020 PT. Pertamina EP Asset I Lirik Field

Kecamatan Koto Gasib

Eksplorasi dan Eksploitasi Minyak Bumi

Penyimpanan Sementara Limbah B3

12/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

41 2020 PT. Kimia Tirta Utama Kecamatan Koto Gasib

Perkebunan Kelapa Sawit dan Pabrik Pengolahan Kelapa Sawit

Penyimpanan Sementara Limbah B3

13/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

42 2020 PT. Musim Mas Kecamatan Kandis

Tangki Timbun, Dermaga dan Fasilitas Pendukung Lainnya

Penyimpanan Sementara Limbah B3

14/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

43 2020 PT. Perkebunan Nusantara V PKS Sei Buatan

Kecamatan Dayun

Perkebunan dan Pabrik Kelapa Sawit

Penyimpanan Sementara Limbah B3

15/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

44 2020 PT. Chevron Pacific Indonesia Kecamatan Minas

Minyak dan Gas Bumi

Penyimpanan Sementara Limbah B3

16/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

45 2020 PT. Ivo Mas Tunggal (PKS Libo)

Kecamatan Kandis

Perkebunan dan Pabrik Kelapa Sawit

Penyimpanan Sementara Limbah B3

17/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

46 2020 PT. Ivo Mas Tunggal (PKS Ujung Tanjung)

Kecamatan Kandis

Perkebunan dan Pabrik Kelapa Sawit

Penyimpanan Sementara Limbah B3

18/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

I-18-18

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Tahun Nama Perusahaan Lokasi Jenis Kegiatan/

Usaha Jenis Izin Nomor SK Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) 47 2020 PT. Ivo Mas Tunggal (PKS

Sam -Sam) Kecamatan Kandis

Perkebunan dan Pabrik Kelapa Sawit

Penyimpanan Sementara Limbah B3

19/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

48 2020 PT. Riau Andalan Pulp and Paper (Blok Tasik Belat)

Kecamatan Sungai Apit

IUPHHK-HTI Penyimpanan Sementara Limbah B3

20/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

49 2020 PT. Meridan Sejatisurya Plantation

Kecamatan Kerinci Kanan

Perkebunan Kelapa Sawit, Pabrik Kelapa Sawit dan Replanting

Penyimpanan Sementara Limbah B3

21/DPMPTSP-IPSLB3/KPTS/2020

Sumber : Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Siak, 2020

I-12-12

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 43. Pengawasan Izin Lingkungan (AMDAL, UKL_UPL, SPPL)

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

1 PT. PERKEBUNAN NUSANTARA V

07/07/2020 1. Tidak boleh membuang sampah di tempat yang bukan ditetapkan untuk pemanfaatan 2. Segera menutup saluran air limbah yang menuju lokasi yang tidak diizinkan

2 PT. PERKEBUNAN NUSANTARA V

08/07/2020 1. Memisahkan saluran air limbah dengan saluran drainase air hujan 2. Segera menutup saluran air limbah yang menuju lingkungan

3 PT. Kamparindo Agro Industri

14/10/2020 1. Menyampaikan laporan pelaksanaan pengelolaan dan pemantauan lingkungan hidup semester I tahun 2020 kepada KLHK, P3S Sumatera, Gubernur Riau, Bupati Siak dan Kepala DPMPTSP Kab. Siak 2. Menjalankan kapasitas produksi sesuai izin yang diberikan 3. Menghentikan segera pembuangan air limbah ke lahan masyarakat 4. Mencabut fasilitas pemanfaatan air limbah ke kebun masyarakat dan mengembalikan kondisi kebun masyarakat seperti sebelumnya 5. Melakukan pemantauan kualitas air limbah pada titik penaatan air limbah sesuai lampiran teknis 6. Melakukan pengukuran pH harian dan debit air limbah 7. Menyampaikan laporan pemantauan kualitas air limbah kepada Bupati Siak 8. Melakukan pemantauan parameter baku mutu CO pada sumber emisi genset 9. Melengkapi lobang sampling pada tungku bakar 2 dan meneteapkan titik koordinat penaata sumber emisi 10. Membuat SOP tanggap darurat dan prosedur penanganan B3 11. Membuat simbol dan label sesuai klasifikasinya

I-13-13

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

12. Dilarang menyimpan LB3 di TPS LB3 yang tidak sesuai izin 13. Melakukan pengelolaan lanjutan LB3 dan menyerahkannya kepada pihak ketiga berizin 14. Menyampaikan laporan pengelolaan LB3 setian tiga bulan sekali ke Bupati Siak c.q Kepala Dinas DLH dengan tembusan menteri KLHK dan Gubernur Riau c.q Kepala dinas DLH Provinsi Riau.

4 PT. Kamparindo Agro Industri

06/11/2020 1. Perusahaan sudah menyampaikan laporan pelaksanaan pengelolaan dan pemantauan lingkungan hidup semester I Tahun 2020 kepada KLHK, gubernur Riau, Bupati Siak dan Kepadala DPMPTSP Kab. Siak 2. PT. Kamparindo Agro Industri wajib menjalankan produksi sesuai izin 3. Perusahaan sudah menghentikan pembuangan limbah ke lahan kebun masyarakat 4. Perusahaan sudah melepaskan fasilitas pemanfaatan air limbah ke lahan masyarakat 5. Perusahaan sudah melakukan pemantauan kualitas air limbah pada titik penaatan pembuangan air limbah sesuai lampiran teknis 6. Perusahaan sudah melakukan pengukuran pH haran dan debit harian limbah harian 7. Perusahaan sudah menyampaikan laporan pemantauan kualitas air limbah Triwulan I dan III Kepada Bupati Siak, Gubernur Riau dan Kementrian LHK 8. Perusahaan sudah melakukan pemantauan parameter baku mutu CO pada sumber emisi genset 9. Perusahaan sudah melengkapi lobang sampling tungku bakar 2 10. Perusahaan sudah membuat SOP

I-14-14

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

tanggap darurat dan prosedur penanganan LB3 11. Perusahaan sudah membuat simbol dan label 12. Perusahaan tidak menyimpan LB3 di TPS yang tidak termasuk dalam izin 13. Perusahaan sudah melakukan pengelolaan lanjutan LB3 dan menyerahkan kepada pihak ketiga berizin 14. Perusahaan sudah menyampaikan laporan Triwulan I, II dan III kepada Bupati Siak, Gubernur Riau, dan DLH Kabupaten Siak

5 PT. Kimia Tirta Utama 14/12/2020 1. Perusahaan menunda melakukan pemantauan kualitas udara karena Covid-19 2. Perusahaan menunda melakukan pemantauan peningkatan kebisingan dikarenakan Covid 19 3. Perusahaan belum melakukan pemantauan laju erosi 4. Perusahaan sudah melakukan pengujian kualitas air limbah permukaan dan hasil pengujian sudah memenuhi parameter baku mutu 5. Perusahaan sudah melakukan pemantauan kualitas sumur pantau dan limbah cair di IPAL dan hasil pantau masih dibawah baku mutu yang ditetapkan 6. Perusahaan sudah membuat laporan pemantauan kebakaran lahan dan menyampaikan ke DLH Kab Siak 7. Perusahaan sudah melakukan pelaporan tenaga kerja 8. Kondisi sumur pantau non LA dan LA, kondisi pagar sudah keropos dan tidak diberi penutup serta gembok 9. Kondisi flatbed pada LA banyak ditumbuhi semak-semak yang tinggi dan adanya pelepah yang berserakan 10.Perusahaan membuat tali air untuk

I-15-15

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

mengalirkan air limbah dari kolam distribusi ke flatbed 11.Adanya limbah yang meluber ke lingkungan dari flatbed 12.Pihak perusahaan memiliki tiga buah sterilizer 13.Perusahaan sudah melakukan pemisahaan drainase air hujan dan air buangan dari pabrik 14. TItik penaatan pengambilan sampel air limbah

6 PT. Indah Kasih Samudera

20/10/2020 1. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap kinerja bagian penerimaan tenaga kerja 2. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap persepsi masyarakat di sekitar industri Galangan Kapal PT.IKS 3. Perusahaan tidak melakukan pemantauan lingkungan hidup yang berkaitan dengan tenaga kerja 4.Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap ceceran sampah dan minyak di sekitar areal industri 5. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap kualitas air tanah 6. Perusahaan tidak melakukan pemantauan kualitas air permukaan di outlet oil trap 7. Perusahaan tidak melakukan pemantauan air sungai bagian hulu dan hilir 8. Perusahaan tidak melakukan pemantauan kualitas 2 sumur masyarakat 9. Perusahaan tidak melakukan pemantauan TPS LB3 10. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap perawatan dan kelayakan TPS LB3 11. Perusahaan tidak melakukan pemantauan kesiapan karyawan dalam mengatasi kebakaran

I-16-16

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

12. Perusahaan tidak melakukan pemantauan kelengkapan dan kelayakan fungsi sarana pemadam kebakran 13. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap persepsi masyarakat 14. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap estetika areal kerja 15. Perusahaan tidak melakukan pemantauan peningkatan debu emisi dari Stock genset 16. Perusahaan tidak melakukan pemantauan udara ambien 17. Perusahaan tidak melakukan pemantauan kebisingan dosekitar genset 18. Perusahaan tidak melakukan pemantauan kualitas air outlet IPAL 19. Perusahaan tidak melakukan pemantauan kualitas air di outlet sekitar area industri 20. Perusahaan tidak melakukan pemantauan air tanah pada sumur pantau 21. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap instrumen panel listrik di ruangan genset maupun diseluruh gedung industri 22. Perusahaan tidak melakukan pemantauan kelayakan sarana pemadam kebakaran 23. Perusahaan tidak melakukan pemantauan ketersediaan air pada hidran air pemadam kebakaran 24. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap bangkitan volume lalu lintas yang keluar masuk areal industri 25. Perusahaan tidak melakukan pemantauan kecelakaan yang terjadi dari kapal yang keluar masuk 26. Perusahaan tidak melakukan pemantauan kelayakan marka jalan dan rambu lalu lintas sungai

I-17-17

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

27. Perusahaan belum melakukan pemantauan estetika areal kerja 28. Perusahaan belum melakukan pemantauan kualitas air di outlet IPAL 29. Perusahaan belum melakukan pemantauan air tanah pada sumur pantau areal industri 30. Perusahaan belum melakukan pemantauan persepsi masyarakat disekitar areal industri 31. Perusahaan belum melakukan pemantauan persepsi pengunjung industri 32. TPS Limbah B3 perlu ditingkatkan fasilitas, tatanan serta kebersihhannya 33. Barang-barang dan besi banyak ditemukan berserakan di sekitar areal industri 34. APAR dan alat pemadam ditemukan digudang namum belum memiliki SOP Tanggap darurat

7 PT. Anugerah Tani Makmur

20/10/2020 1. Perusahaan sudah melakukan pengamatan langsung jumlah tenaga kerja 2. Perusahaan sudah melaporkan secara periodik tenaga kerja ke disnaker 3. Perusahaan belum melakukan wawancara langsung dengan masyarakat terkait penerimaan tenaga kerja dan peningkatan pendapatan masyarakat sekitar areal industri 4. Perusahaan belum melakukan pemantauan kualitas udara semester I tahun 2020 karena Covid 19 5. Perusahaan sudah melakukan observasi dan traffic counting disekitar gerbang 6. Perusahaan belum melakukan pemantauan kebisingan semester I tahun 2020 karena Covid 19 7. Perusahaan belum melakukan pemantauan tingkat kebauan semester I tahun 2020 karena Covid 19

I-18-18

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

8. Perusahaan sudah melakukan pemantauan kualitas air permukaan dan hasil pemantauan telah memenuhi parameter baku mutu 9. Perusahaan belum melakukan pemantauan peralatan dan instalasi listrik secara berkala 10. Belum ada bukti perusahaan telah melakukan wawancara kepada masyarakat terkait program CSR 11. Perusahaan telah melakukan pemantauan limbah cair dan hasilnya memenuhi parameter baku mutu yang telah ditetapkan 12. Perusahaan sudah melakukan pemantauan limbah padat dan domestik 13. Perusahaan sudah melakukan pengelolaan LB3 14. Sudah dilakukan pemisahan saluran drainase air cucian pabrik dan saluran air hujan 15. Tungku bakar telah dilengkapi dengan filter pada cerobong 16. Kolam IPAL dalam keadaan cukup bersih dan terawat 17. Flow meter berfungsi dengan baik 18. Perusahaan telah melakukan perubahan dokumen dengan kapasitas 60 Ton/Jam pada tahun 2019

8 PT. Guna Agung Semesta

07/10/2020 1. Perusahaan telah melakukan pemantauan terhadap penurunan kualiatas udara dan hasil telah dilampirkan di Laporan semester I Tahun 2020 2. Perusahaan telah melakukan pemantauan air limbah pada kolam IPAL dan hasil telah dilampirkan di Laporan semester I Tahun 2020 3. Perusahaan telah melakukan penanaman pohon pinggir jalan dan penyiraman jalan yang disampaikan dalam di Laporan semester I Tahun 2020

I-19-19

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

4. Perusahaan telah melakukan program CSR yang disampaikan dalam di Laporan semester I Tahun 2020 5. Ada penambahan kolam penampungan limbah sebanyak 3 buah dan belum tercantum dalam dokumen 6. 2 buah kolam baru banyak ditumbuhi eceng gondok 7. Koordinat pengambilan sampel outlet tidak sesuai dengan data GPS 8. Kondisi flowmeter dalam keadaan mati sedangkan limbah mengalir deras ke sungai 9. Penyimpanan abu boiler yang tidak tertutp yang menyebabkan abu boiler tercampur air hujan dan masuk ke dalam saluran air 10. Sampah domestik yang berserakan disekitar areal

9 PT. Asrindo Citrasubur Makmur

22/09/2020 1. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap peluang kerja dan berusaha 2. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap pendapatan masyarakat 3. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap persepsi masyarakat 4. Perusahaan sudah melakukan pemantauan terhadap penurunan kualitas udara dan kebisingan 5. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap timbulan limbah padat 6. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap timbulan bau 7. Perusahaan sudah melakukan pemantauan terhadap timbulan limbah cair setiap sebulan sekali 8.Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap penurunan kualitas air permukaan

I-20-20

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

9. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap Limbah B3 10. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap kerusakan jalan 11. Perusahaan belum mengurus izin IPLC. Sampai saat ini perusahaan melakukan recycle terhadap air limbah yang dihasilkan 12. Papan informasi kolam IPAL sudah lengkap 13. Terdapat 3 kolam sedimentasi belum memiliki papan informasi 14. Perusahaan belum pernah membuat laporan semester PPLH dan belum dilaporkan ke DLH Kab Siak 15. Terdapat sampah domestik dari onggok dan tanah hasil pencucian ubi kayu yang ditumpuk diluar tanpa ada saluran air lindi 16. Terdapat lindi onggok di permukaan tanah yang mengalir ke bawah 17. Perusahaan hanya memasang pagar didepan pabrik 18. Perusahaan memiliki bangunan TPS LB3 dan belum mengurus izin TPS LB3

10 PT. PERKEBUNAN NUSANTARA V

13/06/2020 1. Perusahaan telah membuat IPAL domestik untuk pengelolaan limbah domestik namun flowmeter belum terpasang 2. Perusahaan telah melakukan pengelolaan air cucian lantai loading unloading CP0 dengan dibuatkan kolam penampungan akhir namun tepian drainase air hujan kurang tinggi 3. Perusahaan belum mengajukan permohonan untuk mengurus izin pengelolaan limbah domestik pada saat kunjungan 5.Perusahaan sudah melakukan perubahan izin dan telah mendapatkan DPLH kegiatan operasional instalasi tangki minyak sawit luas lahan 11.22 Ha dengan

I-21-21

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

kapasitas 2X3000 ton 6. Perusahaan belum membuat laporan karena dalam tahap persiapan untuk pengujian 7. Perusahaan telah memiliki TPS LB3 namun belum mengajukan izin pengelolaan TPS LB3 ke DLH Kab Siak

11 PT. Meridan Sejatisurya Plantation

11/03/2020 1. Perusahaan telah melengkapi sarana dan prasarana pengendalian kebakaran hutan dan perkebunan 2. Perusahaan telah menyerahkan limbah medis yang masih tersimpan di tempat penyimpanan limbah B3 kepada pihak lain berizin 3. Memiliki dokumen lingkungan berdasarkan keputusan kepala DLH dan kehutanan provinsi Riau 4. Melaksanakan kewajiban dalam dokumen lingkungan 5. Membuat dan menyampaikan laporan pelaksanaan RKL-RPL Semester II tahun 2019 6. Memiliki izin lingkungan berdasarkan keputusan Kepala Dinas PMPTSP 7. Melaksanakan kewajiban dalam izin 8. Memiliki izin pengelolaan limbah B3 untuk penyimpanan 9. Memiliki izin pemanfaatan air limbah dan telah melaksanakan kewajiban yang tercantum 10. Produksi pengolahan minyak kelapa sawit selanjutnya dimanfaatkan untuk mengairi tanah perkebunan 11. Kegiatan domestik yang diolah di IPAL domestik dengan sistem biologi yang selanjutnya dibuang ke anak sungai gasib 12. Pemantauan air limbah hasil pemanfaatan maupun domestik telah dipantau dan diuji secara berkala ke laboratorium terakdreditasi 13. Telah menetapkan dan memasang titik penataan untuk pengambilan sampel

I-22-22

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

14. Telah membuat dan menyampaikan laporan pengelolaan air limbah triwulan IV 15. Perusahaan telah melakukan pengujian di laboratorium terakreditasi terhadap pengendalian pencemaran udara 16. Perusahaan telah membuat dan menyampaikan laporan pengendalian pencemaran udara semester II tahun 2019 17. Perusahaan memiliki TPS LB3 berizin yang dilengkapi dengan SOP tanggap daurat dan simbol serta label 18. Perusahaan telah menyimpan B3 di tempat penyimpanan B3 dan telah sesuai dengan ketentuan teknis

12 PT. Libo Sawit Perkasa 13/002/2020 1. Perusahaan telah merekrut tenaga kerja dari masyarakat setempat 2. Perusahaan telah melakukan pemantauan udara ambien pada tiga lokasi dan hasil uji masih di bawah baku mutu 3. Perusahaan tidak melakukan pengujian air permukaan dan tidak ada lampiran hasil uji lab nya 4. Ditemukan tumpukan tankos, fiber, dan serat diletakkan dengan rapi dan tidak berserakan ke drainase 5. Hasil uji terhadap sampel limbah masih dibawah baku mutu 6.Pihak perusahaan sudah melaporkan neraca LB3 setiap bulannya dan dilampirkan dalam dokumen 7. Perusahaan telah melakukan pemantauan udara emisi dan hasil uji masih dibawah baku mutu 8. Perusahaan sudah melakukan pemisahan antara drainase air hujan dan air cucian pabrik 9. Kapasitas produksi yang tidak sesuai di dalam dokumen

I-23-23

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

10. Tumpukan fiber tidak masuk ke dalam drainase 11. Izin IPLC sudah habis masa berlaku 12. Kondisi kolam IPAL yang ditumbuhi semak dan dipenuhi sludge namun belum dibersihkan 13. Limbah cair pabrik di alirkan ke kebun sekitar milik perusahaan

13 PT. Surya Intisari Raya 19/03/2020 1. Perusahaan melakukan pemantauan kualitas udara ambien di 2 lokasi dan diuji di laboratotium BINALAB dengan hasil parameter berada dibawah baku mutu yang dilakukan setiap 6 bulan sekali namun dokumen DPPL perusahaan mencantumkan pengujian kualitas udara ambien setiap 3 bulan sekali 2. Perusahaan melakukan pemantauan kebisingan di 2 lokasi dan diuji di laboratotium BINALAB dengan hasil parameter berada dibawah baku mutu yang dilakukan setiap 6 bulan sekali namun dokumen DPPL perusahaan mencantumkan pengujian kebisingan setiap 3 bulan sekali 3. Perusahaan melakukan pemantauan kualitas air permukaan di 3 lokasi dan diuji di laboratotium BINALAB dengan hasil parameter berada dibawah baku mutu yang dilakukan setiap 6 bulan sekali namun dokumen DPPL perusahaan mencantumkan pengujian kualitas air permukaan setiap 3 bulan sekali 4. Perusahaan melakukan pemantauan kualitas air tanah di 2 lokasi dan diuji di laboratotium BINALAB dengan hasil parameter berada dibawah baku mutu yang dilakukan setiap 6 bulan sekali namun dokumen DPPL perusahaan mencantumkan pengujian kualitas air tanah setiap 3 bulan sekali 5. Perusahaan melakukan pemantauan potensi kebakaran yang tercantum dalam

I-24-24

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

laporan semester II Tahun 2019 6. Perusahaan telah melakukan pemantauan titik api melalui 2 metode 7. Perusahaan melakukan pemantauan keanekaragaman flora dan fauna di sempadan sungai jering 8. Perusahaan melakukan pemantauan kualitas biota air di 2 lokasi dan diuji di laboratotium BINALAB dengan hasil parameter berada dibawah baku mutu yang dilakukan setiap 6 bulan sekali namun dokumen DPPL perusahaan mencantumkan pengujian kualitas biota air setiap 3 bulan sekali 9. TPS LB3 sudah dilengkapi dengan papan identitas TPS LB3 10. TPS LB3 sudah memiliki oil catcherdan sudah dilengkapi dengan sibol serta label 11. Gudang pupuk sudah memiliki papan identitas dan pupuk sudah diletakkan di atas pallet 12. Besi-besi bekas menumpuk di lahan terbuka 13. Perusahaan telah memiliki rumah damkar yang di dalamnya terdapat peralatan pemadam kebakaran dan struktur tim satgas karhutla 14. Kondisi kanal outlet dalam keadaan kurang terawat

I-25-25

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

14 PT. Fetty Mina Jaya 05/03/2020 1. Perusahaan telah melakukan pemantauan udara ambien pada 3 lokasi dan hasil pengujian masih dibawah baku mutu 2. Perusahaan telah melakukan pemantauan udara emisi pada 4 lokasi dan hasil pengujian masih dibawah baku mutu 3. Kondisi jalan menuju pabrik berupa jalan tanah kurang terawat namun tidak dibahas dalam laporan UKL-UPL semester 1 Tahun 2019 4. Terdapat fiber dan tankos yang berserakan di area pabrik yang menyebabkan adanya aliran air lindi yang masuk ke drainase namun tidak dibahas dalam laporan UKL-UPL semester 1 Tahun 2019 5. Perusahaan melakukan pengambilan sampel untuk pemantauan limbah cair pada kolam nomor 14 dengan hasil uji masih berada dibawah baku mutu yang dipantau satu kali sebulan 6. Terdapat drum penampungan oli bekas dan filter bekas yang beraskan si luar bengkel 7. Perusahaan telah merekrut tenaga kerja lokal yang jumlahnya tercantum di dalam laporan semester 8.Tidak ada pembahasan mengenai tingkat pendapatan petani sawit di dalam laporan semester 9. Perusahaan sudah memberikan bantuan sosial kepada masyarakat seperti bantuan hari raya, hari besar nasional dan keagamaan 10.Outlet IPAL telah memiliki papan informasi namun belum dilengkapi dengan titik koordinat penaatan 11. Terdapat rerumputan yang tumbuh di dalam kolam IPAL 12. Terdapat 3 kolam yang tidak

I-26-26

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

tercantum dalam dokumen yang dipergunakan saat pencucian kolam 13. Terdapat tumpukan tankos di pinggir kolam IPAL yang menyebabkan adanya lindi 14. Drainase air cucian pabrik belum terpisah dengan drainase air hujan 15. Adanya fiber dan abu boiler yang masuk kedalam drainase air hujan 16. Adanya tumpukan tankos di areal pabrik dan menimbulkan genangan lindi 17. Adanya tumpukan drum oli bekas dan filter bekas yang diletakkan diluar bengkel 18. Adanya tumpukan besi bekas dilahan yang terbuka

15 PT. Sinar Siak Dian Permai

03/03/2020 1. Perusahaan tidak melakukan pemantauan tingkat kebisingan 2. Perusahaan tidak melakukan pemantauan perubahan tingkat erosi dan sedimentasi 3. Perusahaan sudah melaporkan timbulan Limbah B3. 4. Perusahaan tidak melakukan pemantauan penurunan kualitas air permukaan, air tanah dan kualitas tanah 5. Perusahaan sudah melakukan pemantauan titik api dan sudah memiliki jadwal piket regu pemadam kebakaran 6. Perusahaan tidak melakukan pemantauan evaluai kinerja regu pemadam kebakaran 7. Perusahaan tidak melakukan pemantauan potensi peningkatan populasi hama tikus dan ulat api 8. Perusahaan sudah melakukan pengelolaan limbah domestik padat namun belum sesuai dengan aturan pengelolaan dan tidak melakukan pemantauan timbulan limbah domestik (padat dan cair) 9. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terbukanya kesempatan

I-27-27

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

kerja dan berusaha 10. Perusahaan sudah memiliki pos jaga dan memasang rambu penunjuk jalan, peringatan kerusakan jalan dan rawan kecelakaan lalu lintas 11. Perusahaan sudah melakukan survey dan kegiatan CSR tetapi belum dilampirkan dalam laporan semester II Tahun 2019 12. Perusahaan belum melaporkan hasil pemantauan kualitas air limbah, air tanah dan tanah 13. Perusahaan tidak melakukan pemantauan analisa kesuburan tanah, pengukuran patok erosi, analisa kualitas air permukaan dan air tanah serta analisa udara ambien 14. Perusahaan memanfaatkan air limbahnya ke tanah perkebunan tidak memakai sistem rotasi dan kondisi flat bed kurang terawat 15. Flow meter di area land application berfungsi dengan baik 16. Sumur pantau untuk land application terdapat di 3 lokasii 17. TPS LB3 sudah memiliki papan nama, papan peringatan dan dilengkapi APAR 18. Wadah penampungan di TPS LB3 sudah diberi pallet dan dilengkapi dengan simbol serta label LB3 yang disimpan sesuai dengan jenisnya 19. TPS LB3 sudah dilengkapi dengan oil catcher 20. Perusahaan memiliki 2 buah genset 30 kVa dan memiliki gedung workshop untuk perbengkelan 21. Perusahaan memiliki sarana dan prasarana kebakaran namun belum sesuai dengan permentan No 5 Tahun 2018

I-28-28

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

16 PT. Cosmic Indonesia 20/02/2020 1. Perusahaan melakukan pemantauan kualitas air permukaan, air, kualitas udara dan diuji di Laboratorium Pusat Penelitian Lingkungan Hidup IPB dengan hasil parameter di bawah baku mutu 2. Perusahaan tidak melakukan pemantauan air di sumur pantau karena belum meiliki sumur pantau 3. Perusahaan tidak melakukan pemantauan kualitas udara di lokasi pemukiman terdekat sebelah timur pabrik 4. Perusahaan melakukan pemantauan kebisingan di 2 lokasi namun hasil laboratorium tidak dilampirkan 5. Perusahaan memiliki izin penyimpanan limbah B3 namun limbah B3 perusahaan belum diangkut pihak ke tiga 6. Perusahaan tidak melampirkan bahaya kebakaran dalam laporan semester UKL-UPL 7. Perusahaan sudah melakukan pemantauan kesempatan kerja 8. Perusahaan sudah melakukan pemantauan lalu lintas di pintu keluar masuk kendaraan bermotor dan dermaga 9. Perusahaan melakukan pemantauan kualitas air limbah pada 4 lokasi dan diuji di Laboratorium Pusat Penelitian Lingkungan Hidup IPB dengan hasil parameter di bawah baku mutu 10. Pemantauan kualitas air limbah tidak tertuang di dalam dokumen UKL-UPL 11. Perusahaan melakukan pemantauan kesehatan dan keselamatan kerja di 2 lokasi meskipun tidak tertuang di dalam dokumen UKL-UPL 12. Pada areal unloading FAME terdapat ceceran FAME

I-29-29

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

17 PT. Dian Anggara Persada

12/02/2020 1. Perusahaan tidak melakukan pemantauan penurunan kualitas udara (Ambien maupun Emisi) dan tidak dilampirkan dalam laporan semester I Tahun 2019 2. Perushaan tidak melakukan pemantauan terhadap kualitas kebisingan 3. Perusahaan telah melakukan pemantauan air limbah dan kualitas air permukaan yang telah diuji di laboratorium dengan hasil parameter masih dibwah baku mutu yang diharusakan 4. Perusahaan belum menyampaikan laporan semester II Tahun 2019 5. Perusahaan telah melakukan pemantauan dan pemeliharaan jalan 6. Perusahaan telah melakukan kegiatan CSR pada warga sekitar 7. Perusahaan telah merekrut masyarakat bekerja di pabrik 8. Perusahaan telah membuka kesempatan untuk berusaha 9. Perusahaan telah bekerja sama dengan kebun dalam penyediaan sarana dan prasarana kesehatanan untuk masyarakat 10. Lokasi kolam yang dialiri air limbah pabrik belum terlingkup ke dalam dokumen lingkungan 11. Kapasitas produksi yang tidak sesuai di dalam dokumen 12. Isi kolam IPAL yang hampir penuh 13. Temuan bahwa pihak perusahaan membuang limbah ke lahan kebun 14. Adanya air limbah dari kola yang merembes menuju lahan kebun akibat keretakan tanah di pinggir kolam 15. Adanya fiber dan tangkos yang belum dikelola dengan baik sehingga air lindi masuk ke saluran drainase

I-30-30

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

18 PT. Sukses Industri 20/02/2020 1. Perusahaan melakukan pemantauan kebisingan di 2 lokasi namun belum melampirkan hasil uji lab dalam laporan 2. Perusahaan tidak melakukan pemantauan air limbah dalam kolam IPAL dan outlet IPAL pabrik 3. Perusahaan melakukan pemantauan kualitas air permukaan di sungai siak yang diuji di laboratorium Penelitian Lingkungan Hidup IPB dan hasil parameter masih dibawah baku mutu yang diharuskan 4. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhdap biota air 5. Perusahaan tidak melampirkan data pemantauan kesempatan kerja dan peningkatan pendapatan 6. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap persepsi masyarakat 7. Perusahaan tidak melakukan pemantauan terhadap kesehatan masyarakat/karyawan 8. Perusahaan sudah melakukan pemantauan lalu lintas di pintu keluar masuk kendaraan dan dermaga namun belum melampirkan data dan dokumentasi 9. Perusahaan tidak melakukan pemantauan kualitas udara dan kualitas air tanah di 2 lokasi yang diuji di laboratorium Penelitian Lingkungan Hidup IPB dan hasil parameter masih dibawah baku mutu yang diharuskan 10. Perusahaan tidak melakukan pemantauan kualitas air limbah di outlet oil catcher yang diuji di laboratorium Penelitian Lingkungan Hidup IPB dan hasil parameter masih dibawah baku mutu yang diharuskan 11. Terdapat 1 buah boiler dengan kapasitas 1.000.000 K.cal/h yang area ini

I-31-31

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

telah dilengkapi dengan APAR

19 PT. Karunia Samudera Indonesia

27/06/2020 1. Terdapat perubahan penanggungjawab perusahaan dari Suhanda menjadi Anwar Sembiring berdasarkan akte perubahan Nomor 102 tanggal 10 Mei 2019 2. Perusahaan tidak memiliki TPS dan izin TPS Limbah B3 dan meletakkan limbah B3 di Ruang genset 3. Perusahaan tidak memilki izin pengendalian pembuangan air limbah 4. Perusahaan tidak melakukan pengelolaan dampak lingkungan sesuai matrik DPLH 5. Perusahaan telah melakukan koordinasi dengan DLH Kab Siak namun tidak dengan DLHK Provinsi Riau 6. Perusahaan telah menerapkan pronsip 3R terhadap limbah-limbah yang dihasilkan tetapi tidak sesuai dengan izin 7. Limbah B3 diserahkan ke pihak ketiga yang tidak memiliki izin 8. Perusahaan tidak memiliki SOP pengelolaan Limbah 9. Sudah melakukan sosialisasi kepada pemerintah daerah dan masyarakat 10. Perusahaan tidak menyampaikan laporan pelaksanaan persyaratan dan kewajiban sebagaimana pada diktum ketiga dan keempat kepada Menteri LHK, Kepala Ekoregion Sumatera, Gubernur Riau, Bupati Siak, Kepala DLH Kab Siak dan Kepala Dinas Penanaman Modal Kab Siak

I-32-32

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

11. Perusanaan tidak ditemukan dampak lingkungan hidup diluar dampak yang diwajibkan dikelola 12. Perusahaan tidak melakukan pengujian sampel udara ambien dan kebisingan 13. Tidak terdapat rambu jalan disepanjang jalan yang dilewati 14. Perusahaan tidak melakukan pengujian sampel air dan sedimen untuk benthos dan plankton 15. Tidak ada data wawancara dengan masyarakat 16. Perusahaan sudah melaksanakan ketentuan tenaga kerja dan pengupahan sesuai UMK Kabupaten 17. Perusahaan belum menyediakan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat dan belum melakukan penyuluhan kesehatan kepada masyarakat

I-33-33

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

20 PT. Kamparindo Agro Industri

09/07/2020 1. Perusahaan memiliki dokumen DPLH Pabrik pengolahan minyak kelapa sawit berkapasitas 45 ton TBS/Jam dan fasilitas pendukung lainnya 2. Perusahaan memiliki izin TPS Limbah B3 dan izin pengendalian pembuangan air limbah 3. Perusahaan sudah menyampaikan laporan pengelolaan lingkungan hidup semester I Tahun 2020 kepada DLH Kab Siak 4. Perusahaan sudah melakukan koordinasi dengan DLH Kab Siak dan tidak melakukan koordinasi kepada DLHK Provinsi Riau 5. Perusahaan sudah mengupayakan prinsip 3R terhadap limbah yang dihasilkan tetapi tidak sesuai izin 6.Limbah B3 Belum diserahkan kepada pihak ketiga dan sudah melebihi masa simpan 7. Perusahaan memiliki SOP pengelolaan limbah 8. Perusahaan sudah melakukan sosialisasi kegiatan kepada pemerintah daerah dan masyarakat 9. Terdapat penambahan kegiatan land aplikasi yang tidak memiliki izin 10. Kapasitas produksi tidak sesuai dengan izin 11. Tidak menyampaikan laporan pelaksanaan persyaratan dan kewajiban sesuai diktum ketiga dan keempat kepada Menteri LHK, Kepala pusat pengelolaan ekoregion, Gubernur Riau, Bupati Siak, Kepala DLH Kab Siak dan kepa dinas penanaman modal Kab Siak 12. Perusahaan melakukan kegiatan land aplikasi pemanfaatan air limbah ke kebun kelapa sawit milik masyarakat dengan luan 200 Ha yang tidak dilengkapi dengan surat perjanjian dan kesepakatan dengan

I-34-34

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

masyarakat serta tidak memiliki izin dan tidak melaporkan kepada DLH Siak 13. Perusahaan sudah mengumumkan penerimaan tenaga kerja dengan bekerjasama dengan aparat kecamatan 14. Tidak ada data koordinasi pengumuman penerimaan tenaga kerja dengan masyarakat 15. Perusahaan sudah melakukan pengambilan sampel udara ambien dan diuji di laboratorium pengendalian kualitas lingkungan PDAM Kota Bandung dengan hasil memenuhi baku mutu 16. Terdapat rambu lalu lintas keluar masuk kendaraan serta terdapat parkir kendaraan pengangkut bahan baku 17. Perusahaan sudah melakukan pengambilan sampel udara emisi genset, boiler dan tungku bakar yang diuji di laboratorium pengendalian kualitas lingkungan PDAM Kota Bandung dengan hasil memenuhi baku mutu 18. Perusahaan sudah melakukan pengukuran tingkat kebisingan dan kebauan yang diuji di laboratorium pengendalian kualitas lingkungan PDAM Kota Bandung dengan hasil memenuhi baku mutu 19. Tidak ada pemilahan sampah organik dan anorganik di TPA serta tidak memiliki izin 20. Pengelolaan limbah cair dilakukan di kolam IPAL nomor 12 dengan kondisi kritis dan sudah mencapai bibir tanggul serta dengan kondisi kurang terawat 21. Pengujian sampel limbah cair dilakukan di laboratorium Sucofindo dengan hasil memenuhi baku mutu 22. Perusahaan sudah melakukan pengambilan sampelair yang diuji di laboratorium pengendalian kualitas lingkungan PDAM Kota Bandung dengan

I-35-35

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama

Perusahaan/Pemrakarsa Waktu

(tgl/bln/thn) Hasil Pengawasan

(1) (2) (3) (4)

hasil memenuhi baku mutu 23. Limbah padat domestik dari kegiatan kantor dan perumahan dikumpulkan di TPS dan ditumpuk ketiga untuk dikelola di TPA 24. Perusahaan tidak mengambil sampel limbah domestik

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-12-12

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 44. Kebencanaan

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No Kecamatan Lokasi Jenis Bencana Jumlah Areal

Terdampak (Ha)

Jumlah Korban Perkiraan Kerugian (Rp) Mengungsi Meninggal

(1) (2) (4) (5) (6) (7) (8) (9)

1 Siak Kabupaten Siak

Kebakaran Hutan dan Lahan

237,5 0 0 -

2 Kandis Kabupaten Siak

Angin Puting Beliung - 0 0 -

3 Bunga Raya Kabupaten Siak Kekeringan

19.559 0 0 -

4 Dayun Kabupaten Siak Kekeringan

13.975 0 0 -

5 Kandis Kabupaten Siak Kekeringan

99.390 0 0 -

6 Kerinci Kanan

Kabupaten Siak Kekeringan

30.629 0 0 -

7 Koto Gasib Kabupaten Siak Kekeringan

69.540 0 0 -

8 Lubuk Dalam Kabupaten Siak Kekeringan

22.993 0 0 -

9 Mempura Kabupaten Siak Kekeringan

108.425 0 0 -

10 Minas Kabupaten Siak Kekeringan

77.000 0 0 -

11 Pusako Kabupaten Siak

Kekeringan 22.423,02 0 0

-

I-13-13

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No Kecamatan Lokasi Jenis Bencana Jumlah Areal

Terdampak (Ha)

Jumlah Korban Perkiraan Kerugian (Rp) Mengungsi Meninggal

12 Sabak Auh Kabupaten Siak Kekeringan

10.510 0 0 -

13 Siak Kabupaten Siak Kekeringan

39.838,16 0 0 -

14 Sungai Apit Kabupaten Siak Kekeringan

219.975 0 0 -

15 Sungai Mandau

Kabupaten Siak Kekeringan

170.492 0 0 -

16 Tualang Kabupaten Siak Kekeringan

37.299 0 0 -

Keterangan : - = Data tidak tersedia Sumber : Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Siak, 2020

I-12-12

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 45. Luas Wilayah, Jumlah Penduduk, Pertumbuhan Penduduk dan Kepadatan

Penduduk

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Kabupaten Luas (km²) Jumlah

Penduduk Pertumbuhan Penduduk (%)

Kepadatan Penduduk (%)

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

1 Siak 8556,09 447.563 4,06 52,31 Sumber: Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Siak 2020

I-13-13

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 46. Jenis Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Kabupaten Lokasi Nama TPA

Jenis TPA Luas TPA (Ha)

Kapasitas (m³)

Volume Eksisting

(m³)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8)

1 Siak Kecamatan Siak

Buantan Besar

Controlled Landfill

4 20.000 16.800

2 Siak Kecamatan Tualang

Tualang Controlled Landfill

10 100.000 50.000

3 Siak Kecamatan Lubuk Dalam

Lubuk Dalam

Open Dumping 8 20.000 12.000

4 Siak Kecamatan Kandis

Kandis Open Dumping

5 20.000 12.000

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-14-14

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 47. Perkiraan Jumlah Timbulan Sampah per Hari

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Kecamatan Lokasi Jumlah

Penduduk

Timbulan Sampah

(ton/hari)

Timbulan Sampah

(m3/hari)

(1) (2) (3) (4) (5)

1 Minas Minas 28.948 11,58 46,32

2 Sungai Mandau

Sungai Mandau

9.128 3,65 7,30

3 Kandis Kandis 74.727 29,89 119,56

4 Siak Siak 31.144 12,46 49,83

5 Kerinci Kanan

Kerinci Kanan

23.783 9,51 38,05

6 Tualang Tualang 120.655 48,26 193,05

7 Dayun Dayun 30.959 12,38 49,53

8 Lubuk Dalam

Lubuk Dalam

19.905

7,96

31,85

9 Koto Gasib Koto Gasib 23.469 9,39 37,55

10 Mempura Mempura 16.951 6,78 27,12

11 Sungai Apit Sungai Apit 30.997 12,40 49,60

12 Bunga Raya Bunga Raya 26.777 10,71 42,84

13 Sabak Auh Sabak Auh 12.911 5,16 20,66

14 Pusako Pusako 7.586 3,03 12,14 Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-12-12

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 48. Jumlah Bank Sampah Kabupaten Siak Tahun 2020

Kabupaten : Siak

Tahun Data: 2020

No. Lokasi Tahun Nama Bank

Sampah SK

Jumlah Sampah

(Kg/Bulan) Status

Wilayah Pelayanan

Jumlah Penabung

Jumlah Karyawan

Omset (Rp)

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11)

1 Kecamatan Dayun

2020 Bank Sampah Permata Kec. Dayun

Bank Sampah Induk

1.500 Bank Sampah Unit (Aktif)

Kecamatan Dayun

50 Orang 2 Orang 2.400.000

2 Kecamatan Tualang

2020 Bank Sampah Peduli Lingkungan

Bank Sampah Induk

6.800 Bank Sampah Unit (Aktif)

Kecamatan Tualang

47 Orang 5 Orang 6.950.000

3 Kampung Perawang Barat

2020 Bank Sampah Perawang Barat Mandiri

Bank Sampah Induk

6.300 Bank Sampah Unit (Aktif)

Kampung Perawang Barat

30 Orang 18 Orang 3.000.000

4 Kecamatan Siak

2020 Bank Sampah Pelangi Kec. Siak

Bupati Siak

10.555 Bank Sampah Unit (Aktif)

Kecamatan Siak

243 Orang

12 Orang 7.200.000

5 Kecamatan Mempura

2020 Bank Sampah Sejahtera Kec.

Bank Sampah Induk

1.200 Bank Sampah Unit (Aktif)

Kecamatan Mempura

30 Orang 9 Orang 1.000.000

I-13-13

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Lokasi Tahun Nama Bank

Sampah SK

Jumlah Sampah

(Kg/Bulan) Status

Wilayah Pelayanan

Jumlah Penabung

Jumlah Karyawan

Omset (Rp)

Mempura

6 Kecamatan Sungai Apit

2020 Bank Sampah Melayu Mandiri

Bank Sampah Induk

1.960 Bank Sampah Unit (Aktif)

Kecamatan Sungai Apit

30 Orang 5 Orang 1.200.000

7 Kecamatan Lubuk Dalam

2020 Bank Sampah Karya Bersama

Bank Sampah Induk

200 Bank Sampah Unit (Aktif)

Kecamatan Lubuk Dalam

30 Orang 12 Orang 1.000.000

8 Kecamatan Minas

2020 Bank Sampah Minas

Camat Minas

200 Bank Sampah Unit (Aktif)

Kecamatan Minas

28 Orang 4 Orang 1.000.000

9 Kecamatan Bungaraya

2020 Bank Sampah Bungaraya

Bank Sampah Induk

1.000 Bank Sampah Unit (Aktif)

Kecamatan Bungaraya

40 Orang 6 Orang 1.200.000

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-58-58

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 49. Kegiatan Fisik Lainnya Oleh Instansi

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

(1) (2) (3) (4)

1 Peningkatan Jalan Kecamatan Siak

Kecamatan Siak PU TARUKIM Kab. Siak

2 Peningkatan Jalan Kecamatan Kandis

Kecamatan Kandis PU TARUKIM Kab. Siak

3 Peningkatan Jalan Kecamatan Mempura

Kecamatan Mempura PU TARUKIM Kab. Siak

4 Peningkatan Jalan Kecamatan Sungai Apit

Kecamatan Sungai Apit PU TARUKIM Kab. Siak

5 Peningkatan Jalan Kecamatan Sabak Auh

Kecamatan Sabak Auh PU TARUKIM Kab. Siak

6 Peningkatan Jalan Kecamatan Kerinci Kanan

Kecamatan Kerinci Kanan

PU TARUKIM Kab. Siak

7 Peningkatan Jalan Kecamatan Tualang

Kecamatan Tualang PU TARUKIM Kab. Siak

8 Peningkatan Jalan Kecamatan Minas

Kecamatan Minas PU TARUKIM Kab. Siak

9 Peningkatan Jalan Kecamatan Sungai Mandau

Kecamatan Sungai Mandau

PU TARUKIM Kab. Siak

10 Peningkatan Jalan Kecamatan Dayun

Kecamatan Dayun PU TARUKIM Kab. Siak

11 Peningkatan Jalan Kecamatan Koto Gasib

Kecamatan Koto Gasib PU TARUKIM Kab. Siak

12 Peningkatan jalan Kecamatan Lubuk Dalam

Kecamatan Lubuk Dalam

PU TARUKIM Kab. Siak

13 Rehabilitasi/Pemeliharaan Turap/Talud/Bronjong

Kabupaten Siak PU TARUKIM Kab. Siak

14 Pemeliharaan Jalan Dan Jembatan Kab.Siak Wilayah I

Kec. Siak dan Kec. Mempura

PU TARUKIM Kab. Siak

15 Pemeliharaan Jalan Dan Jembatan Kab. Siak Wilayah II

Kec. Dayun, Kec. Koto Gasib, Kec. Lubuk Dalam dan Kec. Kerinci Kanan

PU TARUKIM Kab. Siak

16 Pemeliharaan Jalan Dan Jembatan Kab. Siak Wilayah III

Kec. Tualang dan Kec. Sungai Mandau

PU TARUKIM Kab. Siak

17 Pemeliharaan Jalan Dan Jembatan Kab. Siak Wilayah IV

Kec. Sabak Auh, Kec. Sungai Apit, Kec. Bungaraya dan Kec.

PU TARUKIM Kab. Siak

I-59-59

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

(1) (2) (3) (4) Pusako

18 Pemeliharaan Jalan Dan Jembatan Kab. Siak Wilayah V

Kec. Minas dan Kec. Kandis

PU TARUKIM Kab. Siak

19 Rehabilitasi/Pemeliharaan Berkala Jalan Kecamatan Siak

Kecamatan Siak PU TARUKIM Kab. Siak

20 Rehabilitasi/Pemeliharaan Berkala Jalan Kecamatan Sungai Mandau

Kecamatan Sungai Mandau

PU TARUKIM Kab. Siak

21 Penyediaan Sarana dan Prasarana Pertamanan dan Permakaman

Kecamatan Sungai Apit PU TARUKIM Kab. Siak

22 Peningkatan Jaringan Pengairan Daerah Irigasi Rawa Kecamatan Sungai Apit

Kecamatan Sungai Apit PU TARUKIM Kab. Siak

23 Peningkatan Jaringan Pengairan Daerah Irigasi Rawa Kecamatan Pusako

Kecamatan Pusako PU TARUKIM Kab. Siak

24 Pemeliharaan Fungsi Jaringan Irigasi Yang Telah Dibangun

Kabupaten Siak PU TARUKIM Kab. Siak

25 Normalisasi Saluran/ Sungai Kabupaten Siak

Kabupaten Siak PU TARUKIM Kab. Siak

26 Pemeliharaan Rutin Drainase/Saluran Kabupaten Siak

Kabupaten Siak PU TARUKIM Kab. Siak

27 Pembangunan Leoning Beton Wilayah I (Kec. Siak dan Mempura)

Kecamatan Siak PU TARUKIM Kab. Siak

28 Pembangunan Leoning Beton Wilayah IV (Kec. Pusako, Sungai Apit, Sabak Auh dan Bungaraya)

Kecamatan Sungai Apit PU TARUKIM Kab. Siak

29 Pembangunan gedung fasilitas umum

Kecamatan Tualang PU TARUKIM Kab. Siak

30 Penataan kawasan strategis kabupaten

Kecamatan Mempura PU TARUKIM Kab. Siak

31 Pembangunan Drainase Wilayah I (Kec. Sei Apit,

Kecamatan Sungai Apit PU TARUKIM Kab. Siak

I-60-60

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Nama Kegiatan Lokasi Kegiatan Pelaksana Kegiatan

(1) (2) (3) (4) Kec. Pusako, Kec. Sabak Auh, Kec. Bunga Raya)

32 Pembangunan Drainase Wilayah II (Kec. Siak, Kec. Mempura, Kec. Dayun, Kec. Koto Gasib)

Kecamatan Siak PU TARUKIM Kab. Siak

33 Pembangunan Drainase Wilayah III (Kec. Kerinci Kanan, Kec. Lubuk Dalam, Kec. Tualang)

Kecamatan Tualang PU TARUKIM Kab. Siak

34 Pembangunan/Peningkatan SPAM dan Jaringan Kab. Siak

Kec. Siak, Kec. Lubuk Dalam, Kec. Sabak Auh, Kec. Pusako

PU TARUKIM Kab. Siak

35 Pembangunan Prasarana Sanitasi

Kec. Dayun, Kec. Koto Gasib, Kec. Mempura, Kec. Bungaraya, Kec. Sabak Auh, Kec. Siak, Kec. Tualang,

PU TARUKIM Kab. Siak

36 Pembangunan/Peningkatan Jalan Lingkungan Wilayah I (Kec. Sei Apit, Kec. Pusako, Kec. Sabak Auh, Kec. Bunga Raya)

Kecamatan Sungai Apit PU TARUKIM Kab. Siak

37 Pembangunan/Peningkatan Jalan Lingkungan Wilayah II (Kec. Siak, Kec. Mempura, Kec. Dayun, Kec. Koto Gasib)

Kecamatan Siak PU TARUKIM Kab. Siak

38 Pembangunan/Peningkatan Jalan Lingkungan Wilayah III (Kec. Kerinci Kanan, Kec. Lubuk Dalam, Kec. Tualang)

Kecamatan Tualang PU TARUKIM Kab. Siak

39 Pembangunan/Peningkatan Jalan Lingkungan Wilayah IV (Kec. Kandis, Kec. Minas, Kec. Sei Mandau)

Kec. Kandis, Kec. Minas

PU TARUKIM Kab. Siak

Sumber : Dinas Pekerjaan Umum, Tata Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Kabupaten Siak, 2020

I-61-61

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 50. Status Pengaduan Masyarakat

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Pihak yang

Mengadukan Masalah Yang

Diadukan Tahun Progres Pengaduan

(1) (2) (3) (4) (5)

1 Masyarakat Dugaan kelalaian dalam pengelolaan dan pemantauan lingkungan oleh PT. Anugerah Tani Makmur di Desa Maredan Kecamatan Tualang

2020 Sudah dilakukan verifikasi pengaduan bersama tim KLHK dan DLH Kab. Siak ke PT. Anugerah Tani Makmur.

2 Masyarakat Dugaan kelalaian dalam pengelolaan dan pemantauan lingkungan, adanya pemanfaatan air limbah tanpa melakukan kajian, tidak memiliki izin pemanfaatan dan tidak taat terhadap pemenuhan baku mutu air limbah oleh PT. Libo Sawit Perkasa di Desa Libo Jaya kecamatan Kandis

2020 Sudah dilakukan verifikasi pengaduan bersama tim DLHK Provinsi Riau dan DLH Kab. Siak.

3 Media Dugaan 2020 Sudah dilakukan verifikasi pengaduan

I-62-62

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Pihak yang

Mengadukan Masalah Yang

Diadukan Tahun Progres Pengaduan

(1) (2) (3) (4) (5) Aktual Detik.com

pencemaran limbah PKS PT. Kamparindo Agro Industri di Kelurahan Simpang Belutu, Kecamatan Kandis

dan ditemukan adanya ceceran minyak di saluran drainase air hujan dan adanya limbah cair ditemukan di parit sekitar kolam limbah.

4 Masyarakat Adanya kerusakan dinding dan lantai tempat penumpukan garam milik PT. Karunia Samudera Indonesia di kampung rantau panjang kecamatan koto gasib

2020 Sudah dilakukan verifikasi kasus dan ditemukan adanya air lindi tangkos yang tergenang di sekitar kolam IPAL dan masuk ke badan air sehingga mengakibatkan pencemaran sungai.

5 Masyarakat Dugaan pencemaran limbah PKS PT. Sri Indrapura Sawit Lestari di Kecamatan Kerinci Kanan

2020 Sudah dilakukan verifikasi kasus dan ditemukan adanya air lindi tangkos yang tergenang di sekitar kolam IPAL dan masuk ke badan air sehingga mengakibatkan pencemaran sungai

6 Masyarakat Dugaan adanya pencemaran lingkungan PT. Ancilian Cipta Sejahtera di Kampung Pinang Sebatang Barat

2020 Sudah dilakukan verifikasi kasus dan ditemukan adanya aliran air hujan yang meluber keluar dari lokasi kegiatan dimana drainase air hujan belum dibuat dengan baik. Selain itu, pihak perusahaan tidak melakukan pemantauan lingkungan dan tidak membuat laporan UKL-UPL.

I-63-63

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No. Pihak yang

Mengadukan Masalah Yang

Diadukan Tahun Progres Pengaduan

(1) (2) (3) (4) (5) kecamatan Tualang.

7 Masyarakat Dugaan pelanggaran UU PPLH terhadap pencemaran tanah oleh PT. CPI di Desa Gondang kecamatan Kandis

2020 Sudah dilakukan verifikasi bersama tim GAKKUM wilayah Sumatera dan DLH Kab. Siak. Dari hasil kunjungan di dapatkan bahwa ada beberapa lokasi di lahan kebun kelapa sawit milik masyarakat a.n Japri Tarigan ada ceceran minyak bumi.

8 Masyarakat Dugaan pencemaran limbah pabrik ke perairan di kecamatan Tualang oleh PT. IKPP

2020 Sudah dilakukan verifikasi dan tidak ditemukan adanya pencemaran sesuai pengaduan.

9 Masyarakat Dugaan pencemaran limbah oleh PT. Swastisiddhi Amagra di kecamatan Kandis

2020 Sudah dilakukan verifikasi dan ditemukan beberapa pelanggaran UU PPLH diantaranya pihak perusahaan melakukan pengenceran terhadap air limbah, memlakukan pembuangan air limbah ke parit tanpa pengolahan (bypass), izin IPLC yang sudah habis masa berlakunya namun pembuangan limbahnya masih berjalan dan adanya kegiatan lain yang tidak ada di dalam dokumen Lingkungan yang dimiliki.

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-64-64

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 51. Jumlah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Lingkungan

Hidup

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Nama LSM Akta Pendirian Alamat

1

Lembaga Peduli Lingkungan (LPL)

Nomor : 11/SK/L-Peduli/IX/2006

Jl. Sultan Ismail Siak Sri Indrapura

Tanggal : 29 September 2008

2

Peduli Lingkungan dan Pembangunan Riau (PLPR)

Nomor : SK.No.C.382.HT.03.01.2013

Jl. Keluarga RT. 001 RW 001 Kampung Benteng Hilir Kec. Mempura Tanggal : 05 Desember

2013 Sumber : Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Siak, 2020

I-65-65

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 52. Jumlah Personil Lembaga Pengelolaan Lingkungan Hidup

Menurut Tingkat Pendidikan

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Tingkat Pendidikan Laki -laki Perempuan Jumlah

(1) (2) (3) (4) (5)

1 Doktor (S3) 0 0 0

2 Master (S2) 4 2 6

3 Sarjana (S1) 8 9 17

4 Diploma (D3/D4) 2 0 2

5 SLTA 5 1 6

Jumlah 19 12 31 Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-66-66

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 53. Jumlah Staf Fungsional Bidang Lingkungan dan Staf yang telah

Mengikuti Diklat

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Nama Instansi

Staf Fungsional Staf Yang Sudah Diklat

Jabatan Fungsional

Laki - Laki

Perempuan Laki - Laki

Perempuan

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

1

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

Pengendali Dampak Lingkungan

0 1 0 1

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-67-67

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 54. Penerima Penghargaan Lingkungan Hidup

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Nama

Orang/Kelompok/Organisasi Nama

Penghargaan Pemberi

Penghargaan Tahun

Penghargaan

(1) (2) (3) (4) (5)

1 Kampung Simpang Perak Jaya, Kec. Kerinci Kanan, Kab. Siak

Proklim Utama

Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Riau

2020

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-68-68

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 55. Kegiatan/Program Yang Diinisasi Masyarakat

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Nama

Kegiatan Instansi

Penyelenggara Kelompok Sasaran

Waktu Pelaksanaan

(bulan/tahun)

(1) (2) (3) (4) (5)

1 - - - -

2 - - - -

3 - - - -

4 - - - - Keterangan : - = Tidak ada dilakukan kegiatan/program yang diinisiasi masyarakat pada

Tahun 2020 Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak , 2020

I-69-69

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 56. Produk Domestik Bruto atas Dasar Harga Berlaku

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. URAIAN Dua Tahun Sebelumnya

(2018)

Satu Tahun Sebelumnya

(2019)

(1) (2) (3) (4)

1 Pertanian, Kehutanan dan Perikanan 15.978.493 16.626.191

2 Pertambangan dan Penggalian 30.855.954 26.329.307

3 Industri Pengolahan 29.265.060 30.422.901

4 Pengadaan Listrik dan Gas; Pengadaan Air, Pengelolaan Sampah, Limbah dan Daur Ulang

10.428,7

11.149,7

5 Bangunan 4.038.921,9 4.408.861,6

6 Perdagangan Besar dan Eceran; Reparasi Mobil dan Sepeda Motor; Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum

1.828.833,2

2.024.040,1

7 Transportasi dan Pergudangan; Informasi dan Komunikasi

279.192,4 306.191,8

8 Jasa Keuangan dan Asuransi; Jasa Perusahaan

319.427 326.623,8

9 Real Estate 357.617,3 378.135,4

10 Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib

652.172,1

680.254

11 Jasa-Jasa 1.082.092,6 1.194.441

PRODUK DOMESTIK BRUTO

84.668.191,5

82.708.096,8

PRODUK DOMESTIK BRUTO TANPA MIGAS

58.231.488,36

60.952.622,9

Sumber : Badan Pusat Statistik Kabupaten Siak, 2020

I-70-70

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 57. Produk Domestik Bruto atas Dasar Harga Konstan (dalam

Milyar)

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. URAIAN Dua Tahun Sebelumnya

(2018)

Satu Tahun Sebelumnya

(2019)

(1) (2) (3) (4)

1 Pertanian, Kehutanan dan Perikanan 12.234.823,5 12.644.451,2

2 Pertambangan dan Penggalian 12.564.365,6 11.470.048,8

3 Industri Pengolahan 22.487.632,8 23.679.488,2

4 Pengadaan Listrik dan Gas; Pengadaan Air; Pengelolaan Sampah; Limbah dan Daur Ulang

6.528,9 6.713,3

5 Bangunan 2.316.940,3 2.462.210,4

6 Perdagangan Besar dan Eceran; Reparasi Mobil dan Sepeda Motor; Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum

1.124.711,3 1.178.417,4

7 Transportasi dan Pergudangan; Informasi dan Komunikasi

213.943,7 227.277,3

8 Jasa Keuangan dan Asuransi; Jasa Perusahaan

209.548,6 210.072,8

9 Real Estate 238.520,6 246.778,4

10 Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib

524.126,6 537.870,3

11 Jasa-Jasa 689.660,6 746.712,9

PRODUK DOMESTIK BRUTO

52.610.802,5

53.410.041,1

PRODUK DOMESTIK BRUTO TANPA MIGAS 42.070.018,0

43.971.789,1

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-71-71

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 58. Produk Hukum Bidang Pengelolaan Lingkungan Hidup dan

Kehutanan

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No.

Jenis Produk Hukum Bidang

Lingkungan Hidup

Jenis Produk Hukum Bidang

Kehutanan

Nomor dan Tanggal Tentang Dokumen

(1) (2) (3) (4) (5) (6)

1 Peraturan Daerah

- No. 14 Tahun 2018, Tanggal 05 Desember 2018

Kawasan Tanpa Rokok

-

2 Peraturan Daerah

- No. 11 Tahun 2012, Tanggal 22 Oktober 2012

Pedoman Pengelolaan Sampah

-

3 Peraturan Bupati Siak

- No. 136 Tahun 2018, Tanggal 21 Agustus 2018

Kebijakan dan Strategi Daerah dalam Pengelolaan Sampah Rumah Tangga dan Sampah Sejenis Sampah Rumah Tangga

-

4 Peraturan Bupati Siak

- No. 103 Tahun 2019, Tanggal 10 September 2019

Pengurangan Penggunaan Kantong Plastik

-

5 Keputusan Bupati Siak

- No. 103/HK/KPTS/2019, Tanggal 03 Januari 2019

Pembentukan Tim Penilai Adiwiyata Kabupaten Siak Tahun 2019

-

6 Keputusan Bupati Siak

- No. 102/HK/KPTS/2019, Tanggal 03 Januari 2019

Pembentukan Tim Pembina Adiwiyata Kabupaten Siak Tahun 2019

-

7 Keputusan Bupati Siak

- No. 625/HK/KPTS/2019, Tanggal 05 Agustus 2019

Pembentukan Panitia Festival Kabupaten Lestari Tahun 2019 di Kabupaten Siak

-

8 Keputusan Bupati Siak

- No. 193/HK/KPTS/2019, Tanggal 10 Januari 2018

Penetapan Bank Sampah Pelangi sebagai Bank Sampah Induk

-

I-72-72

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No.

Jenis Produk Hukum Bidang

Lingkungan Hidup

Jenis Produk Hukum Bidang

Kehutanan

Nomor dan Tanggal Tentang Dokumen

Kabupaten Siak

9 Keputusan Bupati Siak

- No. 363/HK/KPTS/2019, Tanggal 02 April 2019

Pembentukan Tim Pengumpul/ Penyusun Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD) pada Kegiatan Penyusunan Status Lingkungan Hidup Daerah

-

10 Keputusan Bupati Siak

- No. 105/HK/KPTS/2019, Tanggal 03 Januari 2019

Pembentukan Komisi Penilai AMDAL, Tim Teknis AMDAL dan Sekretariat Komisi AMDAL

-

11 Keputusan Bupati Siak

- No. 132/HK/KPTS/2020, Tanggal 08 Januari 2020

Pembentukan Tim Pembina Adiwiyata Kabupaten Siak Tahun 2020

-

12 Keputusan Bupati Siak

- No. 133/HK/KPTS/2020, Tanggal 08 Januari 2020

Pembentukan Tim Penilai Adiwiyata Kabupaten Siak Tahun 2020

-

13 Keputusan Bupati Siak

- No. 233/HK/KPTS/2020, Tanggal 30 Januari 2020

Pembentukan Tim Pengumpul/ Penyusun Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD) pada Kegiatan Penyusunan Status Lingkungan Hidup Daerah Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

-

I-73-73

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

No.

Jenis Produk Hukum Bidang

Lingkungan Hidup

Jenis Produk Hukum Bidang

Kehutanan

Nomor dan Tanggal Tentang Dokumen

Tahun Anggaran 2020

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-74-74

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 59. Anggaran Pengelolaan Lingkungan Hidup

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Sumber

Anggaran Peruntukan Anggaran

Jumlah Anggaran Tahun

Sebelumnya (2019) (Rp)

Jumlah Anggaran

Tahun Berjalan (2020) (Rp)

(1) (2) (3) (4) (5)

1 APBD Peningkatan Operasi dan Pemeliharaan Prasarana dan Sarana Persampahan

11.982.896.440 11.352.832.314

2 APBD Peningkatan peran serta masyarakat dalam pengelolaan persampahan

276.570.684 266.488.660

3 APBD Peningkatan Operasi dan Pemeliharaan TPA Kabupaten Siak

2.874.109.256 2.272.571.668

4 APBD Koordinasi penilaian Kota Sehat/Adipura

135.122.500 129.850.000

5 APBD Pengelolaan B3 dan Limbah B3

128.005.000 63.290.000

6 APBD Pemantauan Kualitas Lingkungan

132.230.000 115.190.000

7 APBD Koordinasi pengelolaan Prokasih/Superkasih

166.150.000 84.650.000

8 APBD Peningkatan peran serta masyarakat dalam pengendalian lingkungan hidup

280.070.000 52.670.000

9 APBD Kegiatan Peringatan Hari-hari Lingkungan Hidup

764.364.500 -

10 APBD Kegiatan Penilaian AMDAL

254.305.000 62.500.000

11 APBD Kegiatan Pengawasan AMDAL

121.435.000 64.950.000

12 APBD Kegiatan Penanganan Kasus Lingkungan Hidup

108.710.000 50.100.000

13 APBD Koordinasi Pengendalian Kebakaran Hutan

145.000.000 -

14 APBD Penyusunan Status Lingkungan Hidup

130.030.000 68.210.000

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

I-75-75

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 60. Pendapatan Asli Daerah Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No. Sumber Jumlah (Rp)

(1) (2) (3)

1 Pajak 112.944.740.842,78

2 Retribusi 21.000.558.956,98

3 Laba BUMD 66.886.528.201,00

4 Pendapatan lainnya yang Sah 60.511.014.066,68

Total 261.342.842.067,44

Sumber : Badan Keuangan Daerah Kabupaten Siak, 2020

I-76-76

LAMPIRAN LAMPIRAN DIKPLHD KABUPATEN SIAK TAHUN 2021

Tabel 61. Inovasi Pengelolaan LH Daerah

Kabupaten : Siak

Tahun Data : 2020

No Kabupaten Nama Inovasi

Deskripsi Inovasi Dasar Hukum Inovasi

(1) (2) (3) (4) (5)

1 Siak Penggunaan Kantong Plastik Ramah Lingkungan

Dengan adanya Peraturan Bupati Siak No. 103 Tahun 2019, maka masyarakat diharapkan membawa keranjang yang terbuat dari anyaman untuk belanja ke pasar dan juga membawa kotak plastik Tupperware untuk menempatkan barang belanjaan seperti ikan, ayam dan lain - lain serta membawa tumblr sebagai tempat minum

Peraturan Bupati Siak No. 103 Tahun 2019 Tanggal 10 September 2019 tentang Pengurangan Penggunaan Kantong Plastik

Sumber : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak, 2020

BUPATI 81AK KEPUTUSAN BUPATI SIAK

~OMOR \q /HK/KPTS/2021

TENTANG

PEMBENTUKAN TIM PENGUMPUL/PENYUSUN OOKUMEN INFORMASI KINERJA PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP DAERAH (DIKPLHD)

PADA KEGIATAN PEMBERIAN INFORMASI PERINGATAN PENCEMARAN 1

DAN/ATAU KERUSAKAN LINGKUNGAN HIDUP PADA MASYARAKAT TAHUN ANGGARAN 2021

BUPATISI,AK,

Menimbang a. bahwa sesuai amanah Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup, Pemerintah dan Pemerintah Daerah mengembangkan dokumen informasi kinerja pengelolaan lingkungan hidup daerah untuk mendukung pelaksanaan dan pengemb?Jlgan kebijakan perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup;

b. bahwa untuk kelancaran pelaksanaan pengumpulan/penyusunan dokumen informasi kinerja pengelolaan lingkungan hidup daerah, .perlu dibentuk Tim pada kegiatan dimaksud;

c. bahwa untuk memenuhi maksud pada huruf a dan huruf b, perlu ditetapkan dalam suatu keputusan Bupati;

Mengingat · 1. Undang-Undang Nomor 53 Tahun 1999 tentang . Pembentukan Kabupaten Pelalawan, Kabupaten Rokan Hulu, Kabupaten Rokan Hilir, Kabupaten Siak, Kabupaten Karimun, Kabupaten Natuna, Kabupaten Kuantan Singingi dan Kota Batam (Lembaran Negara Tahun 1999 Nomor 181, Tambahan Lembaran Negara Nomor 3902) sebagaimana telah diubah beberapa kali dengan Undang-Undang Npmor 53 Tahun 1999 tentang

· Pembentukan Kabupaten Pelalawan, Kabupaten Rokan Hulu, Kabupaten Rokan Hilir, Kabupaten Siak, Kabupaten Karimun, Kabupaten Natuna, Kabupaten Kuantan Singingi dan Kota Batam (Lembaran Negara Tahun 2008 Nomor, 107, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4880);

'I

2 . Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Antara Pemerin tah Pusat dan Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Tahun 2004 Nomor 126, Tam bahan Lembaran Negara Nomor 4438);

3 . Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (Lembaran Negara Tahun 2008 Nomor 6 1, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4846) ;

4 . Undang-Un dang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindu ngan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup (Lembaran Negara Tahun 2009 Nomor 140, Tambaha n Lembaran Negara Nomor 5059);

5 . Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan (Lembaran Negara Tahun 20 11 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Nomor 5234) sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2019 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 ten tang Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan (Lembaran Negara Tahun 2019 Nomor 183, Tambahan Lembaran Negara Nomor 6398);

6. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan Lembaran Negara Nomor 5587) sebagaimana telah diubah beberapa kali dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran Negara Nomor 5679);

7 . Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah (Lembar Negara Tahun 2016 Nomor 114, Tambahan Lembaran Negara Nomor 5887) sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2019 ten tang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah (Lembaran Negara Tahun 2019 Nomor 187, Tambahan Lembaran Negara Nomor 6402);

8 . Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 201 7 tentang Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Tahun 2017Nomor 73, Tambahan Lembaran Negara Nomor 6041) ;

9 . Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Keua ngan Daerah (Lembaran Nega ra Tahun 201 9 Nomor 42 , Tamba ha n Lemba ra n Nega ra Nomor 6322) ;

10. Peratu ran Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 6 Tahun 2011 ten tang Pelayanan lnformasi Publik (Berita Negara Tahun 2011 Nomor 726) ;

11. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 80 Tahun 2015 tentang Pembentukan Produk Hu kum Daerah (Berita Negara Tahu n 20 15 Nomor 2036) sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 120 Tahun 2018 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 80 Tahun 2015 tentang Pembentukan Produk Hukum Daerah (Berita Negara Tahun 20 19 Nomor 157);

12. Peraturan Daerah Kabupaten Siak Nomor 8 Tahu n 20 16 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Da erah (Lembaran Daerah Kabupaten Siak Tahun 2016 Nomor 8) sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Daerah Kabupaten Siak Nomor 10 Tahun 2019 ten tang Perubahan Atas Peraturan Daerah Ka bupaten Siak Nomor 8 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah (Lembaran Daerah Kabupaten Siak Tahun 2019 Nomor 10);

13. Peraturan Daerah Kabupaten Siak Nomor 9 Tahu n 2020 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 202 1 (Lembaran Daerah Kabupa ten Siak Tahun 2020 Nomor 9 Seri A) ;

14. Peraturan Bupati Siak Nomor 130 Tahun 2020 tentang Penjabaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahu n Anggaran 202 1 (Berita Daerah kabu paten Siak Tahun 2020 Nomor 130);

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN BUPATI TENTANG PEMBENTUKAN TIM

KESATU

PENGUMPUL/PENYUSUN DOKUMEN INFORMASI KINERJA PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP DAERAH (DIKPLHD) PADA KEGIATAN PEMBERIAN INFORMASI PERINGATAN PENCEMARAN DAN/ATAU KERUSAKAN LINGKUNGAN HIDUP PADA MASYARAKAT TAHON ANGGARAN 2021.

: Tim Pengumpul/Penyusun Dokumen Informa si Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD) pada Kegiatan Pemberian lnformasi Peringatan Pencemaran dan/atau Kerusakan Lingkungan Hidup pada Masyarakat Tahun Anggaran 202 1 dengan susunan keanggotaan sebagaimana tercantum dalam Lampiran Keputusan ini .

KEDQA : Tim sebagaimana dimaksud pada Diktum KESATU mempunyai tugas sebagai berikut : a. mengumpulkan data lingkungan hidup; b. mengolah data lingkungan hidup; c. melakukan penyusunan dokumen IKPLHD; d. menyiapkan, menyediakan dan mempublika.sikan data

lingkungan hidup melalui dokumen IKPLHD; dan e. menjamin kualitas data dan memfasilitasi aliran data

melalui dokumen IKPLHD.

KETIGA : Dalam melaksanakan tugasnya Tim Pengumpul/Penyusun DIKPLHD Kabupaten Siak Tahun Anggaran 2021 bertanggungjawab kepada Bupati.

KEEMPAT : Segala biaya yang timbul akibat dikeluarkannya Keputusan ini dibebankan kepada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Siak Tahun Anggaran 2021 pada Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak melalui Kegiatan Pemberian lnformasi Peringatan dan/ atau Kerusakan Lingkungan Hidup pada Masyarakat dengan Kode Rekening 2.11.03.2.02.01.

KELIIIA : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan, dengan ketentuan apabila dikemudian hari temyata terdapat kekeliruan atau kesalahan dalam Keputusan 101,

maka akan diadakan perubahan dan perbaikan sebagaimana mestinya.

di Siak Sri lndrapura \.\ Januari 2021

Lampiran Keputusan Bupati Siak Nomor : I g /HK/KPTS/2021 Tanggal: y Januari 2021

SUSUNAN KEANGGOTAAN TIM PENGUMPUL/PENYUSUN DOKUMEN INFORMASI KINERJA PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP DAERAH (DIKPLHD) PADA KEGIATAN PEMBERIAN INFORMASI PERINGATAN DAN/ ATAU KERUSAKAN LINGKUNGAN HIDUP PADA MASYARAKAT

TAHUN ANGGARAN 2021

NO NAMA/JABATAN

1 2 1. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten

Siak 2. Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup

Kabupaten Siak 3. Kepala Bidang Penataan, Penaatan dan

Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Dinas Lingkungan Hid up Kabupaten Siak

4 . Kepala Bidang Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Hid up Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

5. Kepala Bidang Pengelolaan Sampah Dan Limbah B3 Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

6. Kepala Seksi Penataan dan Kajian Dampak Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

7. Kepala Seksi Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

8 . Kepala Seksi Pengawasan dan Pemantauan Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

9. Kepala Seksi Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

10. Kepala Seksi kebersihan, Pengurangan dan Penanganan Sampah Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

11. Kepala Seksi Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) dan Dampak Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

12. Kepala Subbagian Penyusu n Program Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

KEDUDUKAN DALAMTIM

3 Ketua

Sekretaris

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

KET

4

1 2 13. Kepala Subbidang PU, Penataan Ruang dan

Pemukiman Perumahan dan Lingkungan Hidup Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Siak

14. Kepala Seksi Kesehatan Lingkungan, Kesehatan Kerja dan Olahraga Dinas Kesehatan Kabupaten Siak

15. Kepala Subbagian Perencanaan Dinas Pekerjaan Umum, Tata Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Kabupaten Siak

16. Kepala Subbagian Penyusun Program Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Siak

17. Kepala Seksi Rekontruksi Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Siak

18. Tarsono

19. Ors. H. Hasri Sally

21. Riyadi Mustofa, M.Si

22. Taxyono, SE, M.Si

23. Dr. Suwondo, M.Si

24. Ors. Nurhamlin, MS

25. StafDLH

3 Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

Anggota

4

Perkumpulan Bina Cinta Alam Tokoh Masyarakat Ahli di Bidang Pertanian Ahli di Bidang Ekonomi Pembangunan Ahli di Bidang Pengelolaan Sumber Daya Alam dan Lingkungan Ahli di Bidang Sosial 2 orang

1

PENDIDIKAN

Tahun Jenjang

Pendidikan Lembaga Pendidikan

2011 Doktor (S3) Pengelolaan Sumberdaya Alam dan Lingkungan, Institut Pertanian Bogor

1995 Magister (S2) Biologi (Ekologi ), Universitas Gadjah Mada

1990 Sarjana (S1) Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Universitas Riau

KOMPETENSI PROFESIONAL

Tahun Jenis Pelatihan Penyelenggara

1997 Pelatihan Basic Science, Mikrobiologi Analitik

ITB

1999 TOT Integrated Coastal Zone Management

IPB

2004 Akriditas Perguruan Tinggi BAN PT Jakarta

2006 Penjaminan Mutu Perkuliahan bagi dosen di lingkungan FKIP UNRI

FKIP Univ.Riau

2006 Pelayanan Kegiatan Akademik Dan Administrasi

Universitas Riau

2006 Monitoring dan Evaluasi Proses Pebelajaran

Universitas Riau

2006 Pengembangan strategi pembelajaran FKIP Univ.Riau

2007 Penjaminan Mutu Perkuliahan Universitas Riau

2008 Penulisan Jurnal Ilmiah Universitas Negeri Malang

2008 Penyusunan KBK Berbasis Kompetensi

Universitas Riau

2015 Master TOT Strategic Environmental Assesment

KLHK

PROFIL

NARAHUBUNG

Tempat Lahir : Payakumbuh Tanggal Lahir : 13 Januari 1968 Agama : Islam Jenis Kelamin : Laki-laki Status Perkawinan: Sudah Menikah NIP : 196801131991031004 NIDN : 0013016801 Golongan/Pangkat: IVb/Pembina Tingkat I Jabatan Akademik : Lektor Kepala Perguruan Tinggi : Universitas Riau

+628127512108

http://suwondo.staff.unri.ac.id/ [email protected] [email protected]

PSLH LPPM UNRI, Kampus Binawidya Km. 12,5 Simpang Baru, Pekanbaru,

Riau 28293

https://www.researchgate.net/ profile/Suwondo_Suwondo2

Goocle scholarID : qzGrZpIAAAAJ&hl

ALAMAT RUMAH Perumahan Mutiara Permai,

Jl. Swakarya Gg.Berlian No. 6 Panam Pekanbaru

Dr. Suwondo, M.Si Koordinator Pusat Studi Lingkungan Hidup

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Riau

SINTA ID : 25298

https://bit.ly/2H9ikWa

2

JABATAN DALAM PENGELOLAAN INSTITUSI

PERAN/JABATAN INSTITUSI TAHUN

Sekretaris Program Studi 1997 s.d 2003

Ketua Program Studi 2003 s.d 2007

Ketua Program Studi 2007 s/d 2008

Asisten Bidang Publikasi dan Informasi

Pusat Penelitian Lingkungan Hidup 2002 s.d 2005

Anggota Badan Penjaminan Mutu FKIP Universitas Riau

2005 s.d 2008

Kepala Pusat Penelitian Bioteknologi Universitas Riau

2012 s.d 2014

Koordinator Pusat Studi Lingkungan Hidup Universitas Riau

2014 s.d sekarang

PERAN DALAM KEGIATAN KEMAHASISWAAN

Tahun Jenis /Nama Kegiatan Peran Tempat

2005 Diklat Dasar Mapala Suluh FKIP Universitas Riau

Pembina Pekanbaru

2005 Olimpiade Biologi SMP-SMA Se Riau Penanggung Jawab

Pekanbaru

2006 Semiloka Pembelajaran Sains Biologi Penanggung Jawab

Pekanbaru

2006 Olimpiade Biologi SMP-SMA Se Riau Juri Pekanbaru

2007 Pekan Penghijauan Himpunan Mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi

Penanggung Jawab

Pekanbaru

2008 Pelatihan Karya Tulis Ilmiah Himpunan Mahasiswa Pendidikan Biologi

Pemateri Pekanbaru

2011 Adaptasi Mahasiswa Pendidikan Biologi FKIP Universitas Riau

Pemateri Pekanbaru

2012 Olimpiade Sains Biologi Provinsi Riau Pengarah Pekanbaru

ORGANISASI PROFESI/ILMIAH

Tahun Jenis/ Nama Organisasi Jabatan/jenjang

keanggotaan

2003 - Sekarang Ikatan Sarjana Pendidikan Indonesia Anggota

2005 - Sekarang Persatuan Biologi Indonesia Anggota

2012 - Sekarang Ikatan Pengkaji Lingkungan Hidup Indonesia

Pengurus Daerah Provinsi Riau

2013 - Sekarang Dewan Daerah Perubahan Iklim Anggota

2014 - Sekarang Anggota Badan Kerjasama Pusat Studi Lingkungan Hidup Indonesia

Anggota

2014 - Sekarang Himpunan Peneliti dan Pendidik Biologi Indonesia

Anggota

3

PENGALAMAN MENGAJAR

Mata Kuliah Program

Pendidikan Institusi/Jurusan/

Program Studi

Ekologi Hewan S1 Prodi Pendidikan Biologi, Unri

Ekologi Perairan S1 Prodi Pendidikan Biologi, Unri

AMDAL S1 Prodi Pendidikan Biologi, Unri

Biostatistik S1 Prodi Pendidikan Biologi, Unri

Pengetahuan Lingkungan S1 Prodi Pendidikan Biologi, Unri

Bioetnomelayu S1 Prodi Pendidikan Biologi, Unri

Biomanajemen S1 Prodi Pendidikan Biologi, Unri

Pendidikan Lingkungan S1 Prodi Pendidikan Biologi, Unri

Problematika Lingkungan S2 Magister Pendikan Biologi Univ. Negeri Padang

Bioteknologi Lingkungan S2 Magister Teknik Kimia Unri

Analisis Dampak Kesehatan Lingkungan

S2 Ilmu Lingkungan Unri

Ekologi Lanjutan S2 Magister Pendikan Biologi Unri

Kapita Selekta Pendidikan Biologi S2 Magister Pendikan Biologi Unri

Biomanajemen S2 Magister Pendikan Biologi Unri

KARYA ILMIAH/PUBLIKASI Bahan Ajar

Mata Kuliah Program Pendidikan Jenis Bahan Ajar

Ekologi Hewan S1 Pendidikan Biologi Cetak

Penuntun Praktikum Ekologi Hewan S1 Pendidikan Biologi Noncetak

Penuntun Praktikum Bioperairan S1 Pendidikan Biologi Noncetak

Biostatistik S1 Pendidikan Biologi Noncetak

Jurnal/Buku/Bab Buku/Prosiding

Tahun Judul Penerbit/Jurnal

2001 Isolasi dan Identifikasi Bakteri Pengikat Merkuri (Hg) Di Perairan Sungai Siak Kota Pekanbaru

Proseding Seminar Penelitian UNRI, Tahun 2001, Hal 48-52; ISBN 979-868692-83-7

2002 Komposisi dan Keanekaragaman Mikroartropoda Tanah Sebagai Bioindikator Karakteristik Biologi Pada Tanah Gambut.

Jurnal Natur Indonesia, Vol. 4, No.2 April 2002, Hal 112 – 119, ISSN 1410-9379

2003 Program Pengalaman Lapangan (PPL) Pada LPTK – FKIP Universitas Riau

Proseding Seminar Internasional Pendidikan Serantau 15-16 Mei 2003 : Strategi Networking Pendidikan Menuju Visi Riau dan Malaysia 2020; Hal 187- 192, ISBN 979-97596-0-9

2004 Kualitas Perairan Sungai Siak Berdasarkan Bioindikator Plankton dan Bentos.

Jurnal Ecolink, Vol 1 No. 1 Maret 2004, Hal 9-15; ISBN 1412-7520

https://goo.gl/4GMYGC

4

Jurnal/Buku/Bab Buku/Prosiding

Tahun Judul Penerbit/Jurnal

2004 Kualitas Perairan Sungai Senapelan, Sago, dan Sail Di Kota Pekanbaru Berdasarkan Bioindikator Plankton dan Bentos.

Jurnal Biogenesis, Vol 1 No. 1 Juli 2004, Hal 9-15; ISBN 1412-7520

2004 Analisis Distribusi Sarang Penyu Hijau Chelonia mydas di Pulau Jemur Riau.

Jurnal Biogenesis, Vol 1 No. 1 Juli 2004, Hal 31-36; ISBN 1412-7520

2005 Buku Bacaan Lingkungan Hidup untuk SD, SMP dan SMA Provinsi Riau

Badan Lingkungan Hidup Provinsi Riau

2006 Kandungan Logam Berat (Pb dan Cu) pada Sitepang (Pharus sp) sebagai Biondikator Kualitas Perairan di Selat Bengkalis

Jurnal Biogenesis, Vol. 3, N0. 1 Juli 2006, ISSN 1829-5460 (hal 1-6).

2006 Struktur Komunitas Teripang (Holothuroidea) di Perairan Pantai Sungai Pisang Kecamatan Teluk Kabung Bungus Sumatera Barat

Jurnal Biogenesis, Vol. 3, N0. 1 Juli 2006, ISSN 1829-5460 (hal 34-40).

2007 Struktur Komunitas Arthropoda Dalam Tanah Pada Berbagai Usia Tanam Di HTI Acassia PT RAPP Sektor Pelalawan

Jurnal Biogenesis, Vol. 3, N0. 2 Februari 2007, ISSN 1829-5460 (hal 47-54).

2007 Struktur Komunitas Fitoplankton Di Sekitar Keramba Jaring Apung Waduk PLTA Koto Panjang Kabupaten Kampar

Jurnal Biogenesis, Vol. 3, N0. 2 Februari 2007, ISSN 1829-5460 (hal 60-66).

2007 Uji Toksisitas Ekstrak Daun Sirsak (Annona muricata) Terhadap Mortalitas Larva Nyamuk Aedes albopictus

Jurnal Biogenesis, Vol. 4, N0. 1 Juli 2007, ISSN 1829-5460 (hal 27-32).

2008 Dinamika Kepadatan Dan Distribusi Vertikal Arthropoda Tanah Pada Kawasan Hutan Tanaman Industri

Jurnal Pilar Sains, Vol. 7, No. 2, Juli 2008 ISSN 1412-5595(hal 44-55)

2010 Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Pada Konsep Rancangan Eksperimen Dalam Mata Kuliah Biometri

Jurnal Pendidikan, Vol 1 No. 1 April 2010, ISSN 2086-4779 (hal 25-30)

2010 Analisis Lingkungan Biofisik Lahan Gambut Pada Perkebunan Kelapa Sawit

Jurnal Hidrolitan Vol 1 No. 3 November 2010, ISSN 2086-4825 (hal 20-28)

2011 Penilaian Perubahan Kondisi Lingkungan Pasca Pembangunan Perkebunan Kelapa Sawit Pada Lahan Gambut Di Propinsi Riau

Jurnal Teroka Vol 11 No.23 Agustus 2011, ISSN 2087-4227 (hal 107-123)

2011 Analisis Keberlanjutan Pengelolaan Lahan Gambut Pada Agroekologi Perkebunan Kelapa Sawit

Jurnal Rekayasa Lingkungan BPPT Vol 2 No 1. Oktober 2011 (hal 161-170)

2012 Efek Pembukaan Lahan Terhadap Karakteristik Biofisik Gambut Pada

Jurnal Nature Indonesia, Vol 14 No.2 Februari 2012. (hal 143-149)

5

Jurnal/Buku/Bab Buku/Prosiding

Tahun Judul Penerbit/Jurnal

Perkebunan Kelapa Sawit Di Kabupaten Bengkalis

2012 Perkebunan Kelapa Sawit, Lingkungan dan Kesejahteraan Masyarakat

Buku Referensi : Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan untuk Kesejahteraan Masyarakat; ISBN 978-979-792-331-0

2015

Pengelolaan Lingkungan Berkelanjutan: Penguatan Program Pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Berbasis Masyarakat

UR Press

2017 Implementation of Environmental Education to Support Sustainability of Green Campus Program in Universitas Riau

Prosiding 1st UR International Conference on Educational Sciences

2017 Desain Pengembangan Modul Kebakaran Hutan dan Lahan pada Tingkat Pendidikan Menengah Di Provinsi Riau

Semirata 2017 Bidang MIPA BKS PTN Barat di Universitas Jambi

2017 Profil Kualitas Perairan Sungai Siak Berdasarkan Bioindikator Plankton Dan Bentos

Prosiding Seminar Nasional Pengelolaan Daerah Aliran Sungai Secara Terpadu 2017

2017 Kualitas Perairan Sungai Subayang ditinjau dari Bioindikator Makrozoobentos

Prosiding Seminar Nasional Pengelolaan Daerah Aliran Sungai Secara Terpadu 2017

2017 Pengembangan Modul Pembelajaran Karlahut Untuk Siswa Jenjang Pendidikan Menengah

Buku Karya Universitas Riau untuk Anak Negeri

2017 Karya Universitas Riau untuk Anak Negeri: Pemanfaatan Tanah Terkontaminasi Minyak Sebagai Bahan Campuran Aspal (AC-WC) dan Cemented Treated Base (CTB)

Buku Karya Universitas Riau untuk Anak Negeri

2017 Integrating between Malay culture andconservation in Green campus program: Bestpractices from Universitas Riau, Indonesia (Suwondo, Darmadi, Mohd. Yunus)

AIP Conference Proceedings 1908, 030014-1–030014-4; (https://doi.org/10.1063/ 1.5012714)

2018 Ecological, Social and Economic Communities Values In The Management of Lubuk Larangan in Subayang River

Prosiding Seminar Nasional Pelestarian Lingkungan UNRI 2018

2018 Analysis of Local Potentials on Riau Province in Supporting Strengthening Environmental Education in Higher Education

Prosiding Seminar Nasional Pelestarian Lingkungan UNRI 2018

6

Jurnal/Buku/Bab Buku/Prosiding

Tahun Judul Penerbit/Jurnal

2018 Identifikasi lahan kritis pada daerah tangkapan air waduk PLTA Koto Panjang

Prosiding Seminar Nasional Pelestarian Lingkungan UNRI 2018

2018 Local Wisdom of Lubuk Larangan in Subayang River as a Source of Learning Environmental Education

Prosiding 2st UR International Conference on Educational Sciences

2018 The communication model of forest management based on environmental awareness (Refniza Yanti, Almasdi Syahza, Achmad Hidir, Suwondo)

Emerald: Management of Environmental Quality, 29 (6): pp. 1093-1109 (https://doi.org/10.1108/MEQ-02-2018-0028)

2018 The Influence of Deforestation on Vector Borne Disease in Siak Regency (Suwondo, Riyadi Mustofa, Riati, Darmadi)

Journal of Biology, Agriculture and Healthcare, 8 (20): pp. 61-70

2018 The Study on Impact of Plantation Activities in Siak District (Riyadi Mustofa, Riati, Suwondo)

Journal of Economics and Sustainable Development, 9 (20), pp: 153-161

2018 The Availability of Forest Ecosystem Services in Siak Regency (Suwondo, Darmadi, Riyadi Mustofa)

Journal of Natural Sciences Research, 8 (20): pp. 67-78

2018 Perlindungan dan pengelolaan ekosistem: analisis politik ekologi pemanfaatan lahan gambut sebagai hutan tanaman industri (Suwondo, Darmadi, M. Yunus)

Journal of Environmental Sustainability Management, 2(2): pp. 140-154 (http://www.bkpsl.org/ojswp/ index.php/jplb)

2018 The dynamic of urban and protected areas at Balai Raja Wildlife Reserve, Riau, Indonesia: a social ecology approach (Suwondo, Darmadi, M. Yunus)

IOP Publishing: Earth and Environmental Science 106 (2018) (https://doi.org/10.1088/1755-1315/106/1/012028)

2019 Development Potential of Teaching Materials for Environmental Education Based on Local Potentials of Riau Province in Higher Education (Rudy Haryanto, Suwondo, Sri Wulandari)

Journal of Environment and Earth Science, 9 (6): 131-138 (https://doi.org/10.7176/JEES/9-6-12)

2019 Model of sustainable development of smallholders in Riau Province (Nurhamlin, Aslim Rasyad, Zulkarnain, Suwondo)

IOP Publishing: Earth and Environmental Science, 314 (2019) (https://doi.org/10.1088/1755-1315/314/1/012081)

7

Makalah/Poster

Tahun Judul Penyelenggara

2007 Peningkatan Peran Serta Stakeholders Dalam Rangka Perlindungan Kawasan Konservasi Pada Daerah Aliran Sungai

BP DAS Indragiri Rokan Provinsi Riau

2009 Agreement Model on Forestry Sector To Minimize of Green House Gas Emissin

The Second International Conference On Green Technology and Engineering (ICGTE) 2009 Faculty of Engineering Malahayati University Lampung, ISSN 1978-5923 (hal 291-295) 15-17 April 2009

2010 Keberlanjutan Ekosistem Lahan Gambut : Tantangan dan Pemanfaatan untuk Agroekologi Perkebunan Kelapa Sawit Di Provinsi

Prosiding Perspektif Sumberdaya Alam dan Lingkungan Hidup dalam Menghadapi perubahan Iklim, ISBN : 978-979-792-217-4 (hal 807-815) PPLH Universitas Riau dan BKPSL

2010 Model Pengelolaan Lahan Gambut Pada Perkebunan Kelapa Sawit Secara Berkelanjutan Di Provinsi Riau

Seminar dan Lokakarya “Pengelolaan Terpadu Lingkungan Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan di Provinsi Riau” Balitbang Provinsi Riau

2010 Pengelolaan Perkebunan Kelapa Sawit Pada Lahan Gambut Secara Berkelanjutan

Seminar dan Lokakarya Pemanfaatan Lahan Gambut Berkelanjutan Untuk Pengurangan Kemiskinan dan Percepatan Pembangunan Daerah, IPB Bogor, 28 Oktober 2010

2012 Strategi Pemanfaatan Lahan Gambut Untuk Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan Di Provinsi Riau

Seminar Nasional Peranan MIPA dalam Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Sumber Daya Alam, Unimed Medan, 11-12 Mei 2012

2013 Mineral nutrient distributions in tropical peat soil of Riau, Indonesia with special reference to peat thickness

Journal Pedologist Vol. 57 No. 2 pp. 64-71

2014 Bioetnomelayu Buku Referensi : Pendekatan Pengelolaan Sumberdaya Alam Berbasis Pengetahuan Lokal; ISBN 978-979-792-510-9

2014 Ekosistem Rawa Gambut : Pengembangan Perkebunan Kelapa Sawit dan Ancaman Kebakaran Lahan

Buku Jerebu di Negeri Kami : Kejahatan Luar Biasa dan Solusi Tuntasnya; ISBN 978-979-792-480-5

8

Penyunting/Editor/Reviewer/Resensi

Tahun Judul Penerbit/Jurnal

2005 Editor Jurnal Biogenesis Program Studi Pendidikan Biologi

2006 Editor Jurnal Biogenesis Program Studi Pendidikan Biologi

2007 Editor Jurnal Biogenesis Program Studi Pendidikan Biologi

2007 Editor Proseding Semiloka Membangun Keterpaduan Pada Pengelolaan Ekosistem DAS Di Propinsi Riau

BP DAS Rokan Indragiri Provinsi Riau

2010 Editor Prosiding Seminar Perspektif Sumberdaya Alam dan Lingkungan Hidup dalam Menghadapi perubahan Iklim

PPLH Universitas Riau dan BKPSL

2010 Editor Proseding Seminar “Pengelolaan Terpadu Lingkungan Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan di Provinsi Riau”

Balitbang Provinsi Riau

2012 Editor Buku Referensi : Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan untuk Kesejahteraan Masyarakat; ISBN 978-979-792-331-0

UR Press

2013 Editor Jurnal Kajian Lingkungan PPLH Universitas Riau

2014 Editor Jurnal Biogenesis Program Studi Pendidikan Biologi

2015 Editor Jurnal Biogenesis Program Studi Pendidikan Biologi

2016 Editor Jurnal Biogenesis Program Studi Pendidikan Biologi

2015 Pengelolaan Lingkungan Berkelanjutan: Penguatan Program Pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Berbasis Masyarakat

UR Press

2017 Prosiding Seminar Nasional Pengelolaan Daerah Aliran Sungai Secara Terpadu 2017, LPPM Universitas Riau

LPPM Universitas Riau

2018 Prosiding Seminar Nasional Pekan Raya Biologi 2018, FKIP Universitas Riau

Program Studi Pendidikan Biologi, Universitas Riau

KONFERENSI/SEMINAR/LOKAKARYA/SIMPOSIUM

Tahun Judul Kegiatan Penyelenggara Panitia/ peserta/

Pembicara

2005 Seminar Strategi Pembelajaran Sains Biologi

FKIP UR Panitia

2006 Seminar dan Lokakarya Pengembangan dan Pemantapan Kurikulum MPB PMIPA Universitas Riau

FKIP UR Peserta

9

KONFERENSI/SEMINAR/LOKAKARYA/SIMPOSIUM

Tahun Judul Kegiatan Penyelenggara Panitia/ peserta/

Pembicara

2006 Lokakarya Penjaminan Mutu Perkuliahan bagi dosen di lingkungan FKIP UR

FKIP UR Peserta

2006 Lokakarya Pelayanan Kegiatan Akademik Dan Administrasi

FKIP UR Peserta

2006 Pelatihan monitoring dan evaluasi (MONEV) Universitas Riau

UR Peserta

2006 Pelatihan pengembangan strategi pembelajaran

FKIP UR Peserta

2007 Lokakarya membangun keterpaduan pada pengelolaan ekosistem DAS

Pekanbaru Panitia

2008 Lokakarya Penelitian Tindakan Kelas bagi Dosen FKIP dan Guru IPA se Provinsi Riau

FKIP UR Panitia

2010 Konferensi dan Seminar Nasional Badan Koordinasi Pusat Studi Lingkungan Hidup Indonesia ke XX

Pekanbaru Panitia

2010 Konferensi dan Seminar Nasional Pusat Studi Lingkungan Hidup Indonesia XX

Pekanbaru Peserta

2010 Workshop/Semiloka Penguatan Jejaring Kerjasama PPLH-UR

Pekanbaru Panitia

2010 Semiloka Pengelolaan Terpadu Lingkungan Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan di Provinsi Riau

Pekanbaru Panitia, Pembicara

2010 International Symposium “Scientific Exploration and Sustainbale Management of Tropical Peatland Ecosystems

Pekanbaru Panitia

2010 Semiloka Nasional “Pemanfaatan Lahan Gambut Berkelanjutan untuk Pengurangan Kemiskinan dan Percepatan Pembangunan Daerah”.

Bogor Pembicara

2011 The 2nd International Workshop on South-South Cooperation “Biosphere Reserve Management for Welfare Society Conservation and Sustainable Development”

Pekanbaru Peserta

10

KONFERENSI/SEMINAR/LOKAKARYA/SIMPOSIUM

Tahun Judul Kegiatan Penyelenggara Panitia/ peserta/

Pembicara

2012 International Seminar “Sustainable Palm Oil for Community Welfare”.

Pekanbaru Ketua

2013 Semirata BKS PTN Indonesia Barat IPB, 9 - 11 Mei 2014

Bogor Peserta

2017 Seminar Nasional Pengelolaan Daerah Aliran Sungai Secara Terpadu 2017

Pekanbaru Pemakalah

2017 1st UR International Conference on Educational Sciences

Pekanbaru Pemakalah

2017 Semirata 2017 Bidang MIPA BKS PTN Barat di Universitas Jambi

Jambi Pemakalah

2016 Seminar Nasional Lingkungan Badan Pusat Studi Lingkungan (BKPSL) Ke-23

Bogor Pemakalah

2016 Konferensi Nasional Badan Pusat Studi Lingkungan (BKPSL) Ke-23

Bogor Peserta

2018 2st UR International Conference on Educational Sciences

Pekanbaru Pemakalah

2018 Seminar Nasional Pelestarian Lingkungan UNRI 2018

Pekanbaru Pemakalah

PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

KEGIATAN PROFESIONAL/PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

Tahun Jenis/Nama Kegiatan Tempat

2002 Menjadi instruktur dalam Pelatihan Sumberdaya Manusia (laboran) dalam pengelolaan SMU di Propinsi Riau, 6 – 10 Mei 2002

Pekanbaru

2002 Menjadi instruktur dalam Penataran Guru Bidang Studi Biologi Madrasah Aliyah se Propinsi Riau, 1–15 Oktober 2002

Pekanbaru

2003 Menjadi instruktur dalam Workshop Pengelolaan Lingkungan Terpadu, 24 – 25 Juni 2003

Pertamina UP II Dumai

2003 Menjadi instruktur dalam pada Diklat Pengelolaan Pencemaran dan Lingkungan Hidup., 18 Agust – 12 Sept 2003

Pekanbaru

2003 Menjadi instruktur dalam Diklat AMDAL A, 24 Mei –5 Juni 2003

Pekanbaru

2005 Menjadi Instruktur pada : Pendidikan dan Latihan Penilaian Analisis Mengenai Dampak Lingkungan PPLH Universitas Riau .

Pekanbaru

2006 Menjadi Instruktur Pelatihan Guru Biologi SMP Bulan Agustus 2006

Pekanbaru

2006 Menjadi Instruktur Pengelolaan Laboratorium Biologi Se Kabupaten Rokan Hulu

Pasirpangaraian

11

KEGIATAN PROFESIONAL/PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

Tahun Jenis/Nama Kegiatan Tempat

2006 Menjadi Instruktur Pelatihan Media Pembelajaran Tingkat SMA Se Kabupaten Rokan Hulu

Pasirpangaraian

2006 Menjadi Instruktur Pelatihan Guru Pembimbing Olympiade Biologi Tingkat SMP se Kabupaten Rokan Hulu

Pasirpangaraian

2006 Menjadi Instruktur Pendidikan Dan Latihan Dasar-Dasar Pengelolaan Lingkungan Hidup Secara Terpadu

Bengkalis

2006 Menjadi Instruktur Pendidikan Dan Latihan Dasar-Dasar Pengelolaan Lingkungan Hidup Secara Terpadu

Dumai

2007 Menjadi Instruktur Pendidikan dan Latihan Dasar-Dasar Pengelolaan Lingkungan Hidup

Pekanbaru

2007 Menjadi Instruktur Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG) Angkatan I Universitas Riau

Pekanbaru

2007 Menjadi Instruktur Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG) Angkatan II Universitas Riau

Pekanbaru

2007 Menjadi Instruktur Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG) Angkatan III Universitas Riau

Pekanbaru

2007 Asesor Penilaian portofolio Rayon V Provinsi Riau dan Kepri

Pekanbaru

2007 Menjadi Instruktur Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG) Angkatan IV Universitas Riau

Pekanbaru

2008 Pemandu pada workshop penelitian tindakan kelas bagi dosen FKIP dan guru se provinsi Riau

Pekanbaru

2011 Menjadi Instruktur Pendidikan dan Latihan Penyusunan Dokumen Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL)

Pekanbaru

2011 Menjadi Instruktur Pendidikan dan Latihan Penilaian Dokumen Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL)

Pekanbaru

2012 Menjadi Instruktur Pendidikan dan Latihan Penyusunan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL)

Pekanbaru

2013 Menjadi Instruktur Pendidikan dan Latihan Penyusunan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL)

Pekanbaru

2013 Menjadi Instruktur Pendidikan dan Latihan Penyusunan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL)

Pekanbaru

2014 Menjadi Instruktur Dasar – dasar Amdal angkatan III Pekanbaru

2014 Menjadi Instruktur Diklat Penyusunan Amdal angkatan I Pekanbaru

2014 Menjadi Instruktur Diklat GIS Pekanbaru

2015 Menjadi Instruktur Diklat Dasar – dasar Amdal angkatan IV

Pekanbaru

2016 Menjadi Instruktur Diklat Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS)

Pekanbaru

2017 Menjadi Instruktur Diklat Dasar – dasar Amdal angkatan V Pekanbaru

12

KEGIATAN PENELITIAN DAN KERJASAMA

PENGALAMAN PENELITIAN

Tahun Judul Posisi Kerjasama

1995 Studi Komposisi dan Keanekaragaman Mikroartropoda Tanah Sebagai Bioindikator Deposisi Asam Di Sekitar Kawah Sikidang Dataran Tinggi Dieng Jawa Tengah

Ketua Dikti

1996 Studi Populasi Acarina pada Biotop berbeda di Perkebunan Kelapa Sawit

Ketua Lemlit Unri

1996 Studi Struktur Komunitas Gastropoda Pada Hutan Mangrove Di Kawasan Pantai Pulau Rupat

Ketua Pusat Penelitan Kawasan Pantai Unri

1997 Studi Identifikasi Fungsi yang Berpotensi patogen di Laboratorium Biologi FKIP UNRI

Ketua Lemlit Unri

1998 Studi Pemantauan Lingkungan Kilang Pertamina UP II. Sei Pakning

Anggota Pertamina

1998 Studi Pemantauan Lingkungan Kilang Pertamina UP.II Dumai

Anggota Pertamina

1998 Studi Upaya Pengelolaan Lingkungan dan Upaya Pemantauan Lingkungan WPS Sei. Dayang Pertamina UP. II Sei. Pakning

Anggota Pertamina

1999 Studi Rencana Pengelolaan dan Pemantauan Pertambangan Bauksit Kijang

Anggota PT.Aneka Tambang

1999 Studi Rencana Pengelolaan dan Pemantauan Pertambangan Minyak PT.Caltex Pacific Indonesia

Anggota PT.Caltex Pacific Indonesia

1999 Studi Penurunan Toksisitas Logam Berat menggunakan Eceng Gondok (Echionia crassipes) dengan indikator Ikan Mas (Cyprinus carpio)

Ketua Lemlit Unri

1999 Studi Perairan Sungai Siak di Kotamadya Pekanbaru

Ketua Bapedalda Provinsi Riau

2000 Studi Profil Lingkungan Kabupaten Indragiri Hulu

Anggota Bapedalda Kabupaten Indragiri Hulu

2000 Studi Penyusunan Rencana pengelolaan Cagar Alam Bukit Bungkuk

Ketua BKSDA Riau

2000 Studi Penyusunan Rencana pengelolaan Tahura Sultan Syarif Hasyim

Anggota BKSDA Riau

2000 Penyusunan Rencana pengelolaan Hutan Wisata Sungai Dumai

Anggota BKSDA Riau

2000 Studi Eksploratif Daerah Aliran Sungai Siak Ketua Bapedalda Provinsi Riau

2000 Studi Ekologis Daerah Aliran Sungai Siak Kecil

Ketua Pertamina

13

PENGALAMAN PENELITIAN

Tahun Judul Posisi Kerjasama

2000 Studi Penyusunan Data Base Lingkungan Kabupaten Siak

Ketua Bapedalda Kabupaten Siak

2000 Studi Penyusunan Profil Lingkungan Hidup Kota Pekanbaru

Anggota Bapedalda Kota Pekanbaru

2000 Penyusunan NKLD dan Inventarisasi Kegiatan Wajib AMDAL di Kabupaten Rokan Hulu

Anggota Bapedalda Kabupaten Rokan Hulu

2001 Penyusunan Dokumen ANDAL, RKL, RPL Pencucian dan Penambangan Bauksit di Pulau Kelong

Anggota PT.Aneka Tambang

2001 Penyusunan Peta Profil Lingkungan Kabupaten Indragiri Hulu

Anggota Bapedalda Kabupaten Indragiri Hulu

2001 Studi Audit Lingkungan Penangkaran Burung Walet di Kabupaten Bengkalis

Anggota Bapedalda Kabupaten Bengkalis

2001 Studi UKL/UPL Catchment Area Rumbai Camp PT.CPI

Anggota PT.Caltex Pacific Indonesia

2001 Studi Monitoring RKL/RPL PLTA Koto Panjang

Anggota PT.PLN

2001 Isolasi dan Identifikasi Bakteri Pengikat Merkuri (Hg) di Perairan Sungai Siak Kota Pekanbaru

Ketua Lemlit Unri

2002 Studi Sensitifitas DAS Siak Ketua PT.Caltex Pacific Indonesia

2002 Studi Sensitifitas DAS Rokan Anggota PT.Caltex Pacific Indonesia

2002 Studi Sensitifitas Perairan Pesisir Dumai Anggota PT.Caltex Pacific Indonesia

2002 Studi UKL/UPL Kompressor Gas PT. PGN di Pangkalan Kasai

Anggota PT.PGN

2002 Studi Revisi RKL/RPL Pertamina UP II Dumai

Anggota PT.Pertamina

2002 Studi Daerah Aliran Sungai (DAS) Suir di Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Bengkalis

Ketua Bapedalda Kabupaten Bengkalis

2002 Studi Kualitas Perairan Daerah Aliran Sungai (DAS) Indragiri di Kabupaten Indragiri Hulu

Anggota Bapedalda Kabupaten Bengkalis

14

PENGALAMAN PENELITIAN

Tahun Judul Posisi Kerjasama

2002 Penyusunan Profil Lingkungan Kabupaten Kepulauan Riau

Anggota Bapedalda Kabupaten Kepri

2002 Studi UKL/UPL Landfill Rockwool PT. CPI Duri

Anggota PT. CPI

2003 Studi AMDAL Hutan Tanaman Industri PT. Seraya Sumber Lestari di Kabupaten Siak

Anggota PT. Seraya Sumber Lestari

2003 Studi AMDAL Pembangunan Rumah Sakit Awal Bross di Batam

Anggota PT.Awal Bross

2003 Studi Pemantaun Lingkungan Kilang Produksi BBM Sei. Pakning

Anggota PT.Pertamina

2003 Studi Pemantauan Lingkungan Pertamina UP II Dumai

Anggota PT.Pertamina

2003 Studi AMDAL Pembangunan Kanal HPHTI Sektor Mandau, PT. RAPP

Anggota PT. RAPP

2003 Studi AMDAL Pembangunan Dermaga Roro Buatan-Olak, PT. RAPP

Anggota PT. RAPP

2003 Studi Kualitas Perairan Selat Kijang Anggota Bapedalda Kabupaten Kepri

2003 Studi kelayakan Suaka Margasatwa Danau Pulau Besar sebagai Taman Nasional

Anggota PT.CPI dan APBD Kabupaten Siak

2003 Studi Profil Lingkungan Pesisir dan Laut Kabupaten Indragiri Hilir, Kabupaten Rokan Hilir, Kabupaten Pelalawan, Kabupaten Bengkalis dan Kota Dumai

Ketua Bapedalda Provinsi Riau

2004 Studi AMDAL Pembangunan Jaringan 150 KV Kulim Teluk Lembu Pekanbaru

Anggota PT.PLN

2004 Studi Monitoring RKl/RPL Pertamina UP II Dumai

Anggota PT.Pertamina

2004 Studi AMDAL Pembangunan Kawasan Industri Dumai, PT.KID

Ketua PT. Bukit Kapur Reksa

2005 Studi AMDAL Pembangunan Pabrik Kelapa Sawit PT.Bina Fitri Jaya

Anggota PT.Bina Fitri Jaya

2005 Studi AMDAL Pembangunan PLTGU 2 x 75 MW Teluk Lembu, PT.PLN

Anggota PT.PLN

2006 Studi Detail Engenering Design Taman Koleksi Satwa (Taman Safari) Pada Tahura Sultan Syarif Hasyim Pekanbaru

Anggota Dinas Kehutanan Provinsi Riau

2006 Studi Detail Engenering Design Taman Koleksi Tumbuhan Pada Tahura Sultan Syarif Hasyim Pekanbaru

Anggota Dinas Kehutanan Provinsi Riau

15

PENGALAMAN PENELITIAN

Tahun Judul Posisi Kerjasama

2006 Studi Detail Engenering Design Taman Burung Pada Tahura Sultan Syarif Hasyim Pekanbaru

Anggota Dinas Kehutanan Provinsi Riau

2007 Studi AMDAL Pembangunan Air Strip PT.RAPP

Anggota PT.RAPP

2007 Studi AMDAL Pembangunan Jalan Batu Panjang- Tanjung Medang Pulau Rupat

Anggota Bapeda Kab. Bengkalis

2007 Studi Dampak Penangkaran Walet di Kota Bagansiapiapi Rokan Hilir

Ketua APBD Kabupaten Rokan Hilir

2008 Efektivitas penerapan model problem based learning untuk meningkatkan penguasaan konsep rancangan percobaan pada mata kuliah Biometri di Program Studi Biologi FKIP UNRI

Ketua Lembaga Penelitian Universitas Riau

2008 Studi Inventarisasi Lahan Transmigrasi Siak Kecil di Kabupaten Bengkalis Riau

Ketua APBD Kabupaten Bengkalis

2008 Penyusunan Master Plan Kota Mandiri Terpadu Sepotong, Siak Kecil Kabupaten Bengkalis Riau

Ketua APBD Kabupaten Bengkalis

2009 Model Pendidikan Lingkungan Hidup di Provinsi Riau

Ketua APBD Provinsi Riau

2009 Studi AMDAL Terpadu Pembangunan Kawasan Industri PT.Meredan Sejati Surya Plantation

Ketua Surya Dumai Group

2010 Analisis Peningkatan Sulfida Pada Lahan Gambut Di Kawasan Operasional PT.RAPP

Anggota PT. Riau Andalan Pulp and Paper

2010 Penilaian Perubahan Kondisi Lingkungan Pasca Pembangunan Perkebunan Kelapa Sawit Pada Lahan Gambut Di Propinsi Riau

Anggota APBD Provinsi Riau

2011 Pemetaaan Kemampuan Wilayah dalam Memproduksi Bahan Pangan Berkelanjutan di Provinsi Riau

Ketua Balitbang Provinsi Riau

2012 Pengolahan Limbah Cair Kelapa Sawit Dengan Menggunakan Tehnik Bioremediasi

Anggota Lemlit Universitas Riau

2012 Pemberdayaan Ekonomi Daerah Melalui Penataan Kelembagaan Dan Pengembangan Industri Hilir Berbasis Kelapa Sawit

Anggota MP3EI

2012 Pembentukan Karakter Dan Peningkatan Hasil Belajar Mahasiswa Melalui Integrasi Model Pembelajaran Kooperatif Dengan Inquiry Pada Mata Kuliah Biostatistik Di

Anggota Pusbangdik Unri

16

PENGALAMAN PENELITIAN

Tahun Judul Posisi Kerjasama

Program Studi Pendidikan Biologi Tahun Akademik 2011/2012

2012 Team Ahli untuk pekerjaan Environmental Studi of Duri Canal and Rokan River

2013 Studi AMDAL Pembangunan Perkebunan dan PKS PT.Indrogen Jaya Indragiri Hilir

Anggota First Resources

2013 Studi AMDAL Pembangunan Perkebunan dan PKS PT. Setia Agrindo Lestari Indragiri Hilir

Anggota First Resources

2013 Studi AMDAL Pembangunan Perkebunan dan PKS PT. Setia Agrindo Mandiri Indragiri Hilir

Anggota First Resources

2013 Kajian Pengembangan Ternak Kambing Berbasis Perkebunan Di Kabupaten Indragiri Hilir Dan Indragiri Hulu Menggunakan Teknologi Flushing Dan Laser Punktur Terhadap Reproduksi Ternak Kambing Di Lahan Perkebunan

Anggota Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Riau

2013 Kajian Daya Dukung Tasik dan Danau Dalam Rangka Uji Coba Budidaya Terbuka (Culture Base Fisheries) di Kabupaten Kampar, Kuantan Singingi dan Pelalawan

Anggota Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Riau

2013 Team Ahli untuk Pekerjaan Pemetaan Buangan Air Terproduksi Areal Bekasap-Kabupaten Bengkalis PT.CPI

2014 Kajian Lingkungan Hidup Strategis RPJM 2014-2019 Provinsi Riau

Koordinator Tim

Bapeda Provinsi Riau

2014 Master Plan Pengelolaan Lingkungan Hidup Kabupaten Bengkalis

Ketua Tim Bapeda Kabupaten Bengkalis

2014 Laporan Inventarisasi Gas Rumah Kaca Provinsi Riau

Tim Ahli BLH Provinsi Riau

2014 "Studi Potensi Dampak Lingkungan Proyek UpGrading Kilang (RDMP Project) RU-II Dumai"

Tim Ahli PT. Pertamina (Persero) Refinery Unit II Dumai

2014 Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) RPJMD Provinsi Riau

Anggota BLH Kota Pekanbaru

2014 Detail Engineering Design (DED) Taman Keanekaragaman Hayati Kota Pekanbaru

Anggota BLH Provinsi Riau

2014 Inventarisasi GRK Kota Pekanbaru Anggota PT. Lafarge Cement Indonesia

2015 Pengurusan & Penyusunan Dokumen Izin Lingkungan Hidup (AMDAL) PT. Lafarge Cement Indonesia-Dumai Terminal

Anggota First Resources

17

PENGALAMAN PENELITIAN

Tahun Judul Posisi Kerjasama

2015 Penyusunan Dokumen AMDAL Arindo Trisejahtera

Anggota First Resources

2015 Penyusunan Dokumen UKL-UPL PT. Perdana Inti Sawit Perkasa

Anggota First Resources

2015 Penyusunan Dokumen AMDAL Terpadu PT. Meridan Sejatisurya Plantation

Ketua Tim BLH Kab. Pelalawan

2015 Inventarisasi Gas Rumah Kaca Kab. Pelalawan

Ketua Tim BLH Kab. Bengkalis

2015 Penyusunan Kajian Inventarisasi Gas Rumah Kaca Kab. Bengkalis

Anggota BLH Kab. Bengkalis

2015 Penyusunan Kajian Kerentanan Wilayah Di Kabupaten Bengkalis

Anggota Bappeda Propinsi Riau

2015 KLHS Evaluasi RPJPD Provinsi Riau 2005 - 2025

Anggota PT. Pertamina (Persero) Refinery Unit II Dumai

2015 Pemantauan Kualitas Udara Emisi, Ambient, Kebisingan, Dan Kebauan Di Area Dalam Dan Luar Kilang PT.Pertamina (Persero) RU II Dumai Tahun 2015

Ketua Tim PT. Pertamina (Persero) Refinery Unit II Dumai

2015 Pemantauan Lingkungan RU II Dumai Tahun 2015 Meliputi Sosekbud & Biologi, Fisika-Kimia (Air Limbah, Air Tanah, Air Sungai dan Air Laut)

Anggota Bappeda Kabupaten Bengkalis

2015 Masterplan Lingkungan Hidup Kabupaten Bengkalis

Anggota PT. Gandaerah Hendana

2015 Penyusunan Dokumen DPLH Perkebunan Sawit PT. Gandaerah Hendana

Ketua Tim PT. Ewan Superwood

2015 Monitoring dan Pelaporan UKL-UPL Pabrik Plywood PT. Ewan Superwood

Anggota PT. CPI

2015 "Studi Stabilisasi dan Solifikasi Tanah Terkontaminasi Minyak Mentah" CW1311807

Anggota PT. CPI

2016 Penyusunan KLHS RPJMD Kota Dumai Tahun 2016-2021

Ketua Tim Bappeda Kota Dumai

2016 Penyusunan KLHS RPJMD Kabupaten Indragiri Hulu Tahun 2016-2021

Ketua Tim Bappeda Kab. Indragiri Hulu

2016 Penyusunan KLHS Evaluasi RPJMD Provinsi Riau Tahun 2014-2019

Koordinator Tim

Bappeda Prop.Riau

2016 Penyusunan KLHS Kabupaten Bengkalis Tahun 2016-2021

Tenaga Ahli Bappeda Kab. Bengkalis

2016 Pengembangan Sub Das Rimbang Baling Ketua Tim Yayasan WWF Indonesia

2016 Jasa Konsulasi Studi Lingkungan Addendum Andal RKL RPL Reaktivasi Calciner RU II Dumai

Anggota PT. Pertamina (Persero) RU II Dumai

18

PENGALAMAN PENELITIAN

Tahun Judul Posisi Kerjasama

2016 Penyusunan Dokumen UKL-UPL Pembanunan Pipa Gas Duri-Dumai

Ketua Tim PT. Pertamina Gas

2016 Pemantauan Lingkungan RU II Dumai Tahun 2016 Meliputi Sosekbud & Biologi, Fisika-Kimia (Air Limbah, Air Tanah, Air Sungai dan Air Laut)

Anggota PT. Pertamina (Persero) RU II Dumai

2016 Pemantauan RKL dan RPL PLTG/PLTMG Balai Pungut Duri

Anggota PT. PLN (Persero)

2016 Pemantauan RKL dan RPL PLTA Kota Panjang

Anggota PT. PLN (Persero)

2016 Pemantauan RKL dan RPL PLTU Tenayan Raya

Anggota PT. PLN (Persero)

2016 Pemantauan UKL dan UPL PLTG/D Teluk Lembu

Anggota PT. PLN (Persero)

2016 Kajian Lingkungan untuk Landfil Abu Batu Bara PLTU Tenayan Raya

Anggota PT. PLN (Persero)

2016 Identifikasi Pemangku Kepentingan Kunci, Dan Peranannya Dalam Penanganan Dan Mitigasi Bencana, Dan Identifikasi Permasalahan Lingkungan Dan Kebencanaan Di Riau

Anggota WRI Indonesia

2016 Model Bentang Alam Berkelanjutan di Kawasan Operasi Chevron Pacific Indonesia (CPI), Provinsi Riau, Indonesia

Ketua Tim Ahli

Conservation International Indonesia

2017 Analisis Kerangka Peraturan dan Kelembagaan dalam Rangka Pembinaan Perkebunan Kelapa Sawit Swadaya Kabupaten Rokan Hulu dan Kabupaten Siak

Tenaga Ahli WRI Indonesia

2017 Penyusunan Dokumen izin Lingkungan Hidup Addendum ANDAL RKL-RPL IUPHHK-HT PT. RIAU ANDALAN PULP AND PAPER

Tenaga Ahli PT RAPP

2017 Pemantauan Lingkungan RU II Dumai Tahun 2017 Meliputi Sosekbud & Biologi, Fisika-Kimia (Air Limbah, Air Tanah, Air Sungai dan Air Laut)

Tenaga Ahli PT Pertamina RU II Dumai

2017 Kajian Dampak Pembuangan Air Limbah PLTMG Duri

Tenaga Ahli PT. PLN

2017 Pelaksanaan RKL dan RPL SUTT 150 kV Muara Bulian – Sarolangun dan Gardu Induk Terkait PT. PLN Tahun 2017

Tenaga Ahli PT. PLN

2017 Pemantauan RKL-RPL PT. PLN Unit Induk Pembangunan Bagian Sumbagteng, wilayah Riau Tahun 2017

Tenaga Ahli PT. PLN

2017 Rencana Aksi Daerah Penurunan Emisi Gas Rumah Kaca (RAD-GRK) Prov. Riau

Tenaga Ahli BAPPEDA Prov. Riau

19

PENGALAMAN PENELITIAN

Tahun Judul Posisi Kerjasama

2017 Penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis RTRW Prov. Riau 2018-2038

Tenaga Ahli BAPPEDA Prov. Riau

2017 Pemantauan RKL dan RPL Balai Pungut Duri Tahun 2017

Tenaga Ahli Kerjasama PT.PLN (PERSERO)

2017 Pemantauan RKL dan RPL PLTA Kota Panjang Tahun 2017

Tenaga Ahli Kerjasama PT.PLN (PERSERO)

2017 Pemantauan RKL dan RPL PLTU Riau Tahun 2017

Tenaga Ahli Kerjasama PT.PLN (PERSERO)

2017 Pematauan UKL-UPL Pembangkit Listrik Teluk Lembu Tahun 2017

Tenaga Ahli Kerjasama PT.PLN (PERSERO)

2018 Kajian Teknis, Kajian Ekonomi dan Kajian Sosial untuk Kegiatan Pembangunan Jembatan Jalan Tol Pekanbaru – Dumai Seksi 2 pada Sungai Tekuana

Tenaga Ahli PT. Hutama Karya

2018 Kajian Daerah Tangkapan Air Waduk PLTA Koto Panjang

Tenaga Ahli PT. PLN

2018 Baseline Data Bentang Alam Bukit Tiga Puluh

Tenaga Ahli Yayasan Belantara

2018 Baseline Data Bentang Alam Senepis Tenaga Ahli Yayasan Belantara

2018 Baseline Data Bentang Alam Semenanjung Kampar

Tenaga Ahli Yayasan Belantara

2018 Kajian Inventarisasi Tumbuhan Langka Wilayah Operasi PT. Pertamina EP Lirik

Tenaga Ahli PT. Pertamina EP Lirik

2018 Kajian Inventarisasi Madu Sialang Wilayah Operasi PT. Pertamina EP Lirik

Tenaga Ahli PT. Pertamina EP Lirik

2018 Kajian Inventarisasi Tanaman Obat-obatan Wilayah Operasi PT. Pertamina EP Lirik

Tenaga Ahli PT. Pertamina EP Lirik

2018 Pemantauan RKL-RPL PT. PLN Unit Induk Pembangunan Bagian Sumbagteng, wilayah Riau Tahun 2018

Tenaga Ahli PT. PLN

2018 Penyusunan Rencana Aksi Daerah (RAD) Sustainable Development Goals (SDGs) Kabupaten Karimun

Tenaga Ahli Baperlitbang Kab. Karimun

2018 Penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis RTRW Kab. Pelalawan 2018-2038

Tenaga Ahli BAPPEDA Kab. Pelalawan

2018 Penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis P-RPJMD Kab. Pelalawan 2016-2021

Tenaga Ahli BAPPEDA Kab. Pelalawan

2018 Penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis P-RPJMD Kab. Kep.Meranti 2016-2021

Tenaga Ahli BAPPEDA Kab. Kep. Meranti

20

PENGALAMAN PENELITIAN

Tahun Judul Posisi Kerjasama

2018 Penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis RTRW Kab. Kampar 2018-2038

Tenaga Ahli BAPPEDA Kab. Kampar

2018 Penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis RPJMD Prov. Riau 2019-2024

Tenaga Ahli BAPPEDA Prov. Riau

2018 Daya Dukung dan Daya Tampung Lingkungan Hidup Kab. Rokan Hulu

Tenaga Ahli BAPPEDA Kab. Rokan Hulu

2018 Penyusunan Dokumen Informasi Kinerja Lingkungan Hidup Kab. Rokan Hulu

Tenaga Ahli BAPPEDA Kab. Rokan Hulu

2018 Penyusunan Dokumen Informasi Kinerja Lingkungan Hidup Kab. Siak

Tenaga Ahli BAPPEDA Kab. Siak

2018 Penyusunan Addendum ANDAL, RKL dan RPL PT. Meridan Sejati Surya Plantation

Tenaga Ahli First Resources Group

2018 Penyusunan Addendum ANDAL, RKL dan RPL Kampus Bina Widya Universitas Riau

Tenaga Ahli UNRI

2018 Penyusunan Addendum ANDAL, RKL dan RPL PLTU Tenayan Raya

Tenaga Ahli PT. PLN

2018 Pemantauan Lingkungan PT. Pertamina EP Lirik

Tenaga Ahli PT Pertamina EP Lirik

2018 Pemantauan Lingkungan RU II Dumai Tahun 2018 Meliputi Sosekbud & Biologi, Fisika-Kimia (Air Limbah, Air Tanah, Air Sungai dan Air Laut)

Tenaga Ahli PT Pertamina RU II Dumai

2018 Pemantauan Kualitas Udara RU II Dumai Tahun 2018

Tenaga Ahli PT Pertamina RU II Dumai

2018 Daya Dukung dan Daya Tampung Lingkungan Hidup Kab. Kampar

Tenaga Ahli BAPPEDA Kab. Kampar

2019 Kajian Lingkungan Hidup Strategis Kawasan Peruntukan Industri Futong PT. RAPP

Asisten Ahli PT. RAPP

2019 Kajian Lingkungan Hidup Strategis RTRW Kota Dumai 2018-2038

Asisten Ahli BAPPEDA Kota Dumai

2019 Daya Dukung dan Daya Tampung Lingkungan Hidup Kota Dumai

Asisten Ahli BAPPEDA Kota Dumai

“Informasi pada Curriculum Vitae ini dibuat berdasaran data yang

sebenarnya. Apabila terdapat kesalahan, saya bersedia

mempertanggungjawabkannya”

Pekanbaru, 20 Agustus 2019

Yang membuat

Dr. Suwondo, M.Si

1 Biodata Nurhamlin 2021

CURRICULUM VITAE

Nurhamlin

Ahli Lingkungan Sosial

Dosen Jurusan Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial

dan Ilmu Politik, Universitas Riau

Lektor Kepala – IV B (Pembina)

NIP. 19610103198601-1001

Drs, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Universitas Riau Pekanbaru

MS, Fakultas Pasca Sarjana

Universitas Indonesia (UI) Jakarta

Tempat / Tgl Lahir

Alamat Rumah:

Jl. Handayani No. 06 RT 02 RW 07

Sidomulyo Timur Pekanbaru

Telp/Fax. 0761-65288

e-mail:

[email protected]

:Rumbio, 3 Januari 1961

Alamat Surat:

GAPKIND0 CABANG RIAU

Jl.JEND. SUDIRMAN NO. 275 Lantai II

KOTA PEKANBARU 28111

HP. 0811765434

e-mail : nur_hamlin@yahoo .com

PENDIDIKAN/LATIHAN/KURSUS 1967-1973 1973-1976 1976-1980 1980 – 1985 1987 - 1990 1990 1994 1998 1999 2003 2005 2006 2006 2007 2013- Sekarang 2016 2016 2016 2016-2019 2017-2020 2018-2021

- SD Negeri Rumbio - SMP Negeri Air Tiris Filial Rumbio - SMA Negeri Bangkinang - Sarjana (S1), Sosiologi Fisipol Universitas Riau

- Pasca Sarjana (S2), Bidang Ilmu Lingkungan-Ekologi Mnusia Universitas Indonesia

- Kursus AMDAL A di PPSML Universitas Indonesia - Pelatihan Applied Approach Universitas Riau - Kursus AMDAL B di PPLH UGM Yogyakarta - TOT Coastal Integrated Management, PKSPL IPB Bogor - Kursus Audit Lingkungan di PPSML UI Jakarta - Workshop Environmental Pollution Control Manager (EPCM)

di Pontianak, Kalbar - Workshop Environmental Pollution Control Manager (EPCM)

di Yokohama Jepang (Tahap I) - Workshop Environmental Pollution Control Manager (EPCM)

di Medan, Sumut - Workshop Environmental Pollution Control Manager (EPCM)

di Yokohama Jepang (Tahap II) - Pendidikan S3 Ilmu Lingkungan Universitas Riau - Diklat Auditor Lingkungan LKB3I Jakarta - Diklat Asesor Lingkungan BNSP -Inkalindo - Diklat Limbah B3 LKB3I Jakarta - Sertfikat ATPA Kompetensi anggota penyusun AMDAL BNSP - Sertifikat KTPA Kompetensi Ketua Penyusun AMDAL BNSP - Sertifikat Auditor Lingkungan BNSP 2018-2021

2 Biodata Nurhamlin 2021

PENGALAMAN MENGAJAR

Dosen Sosiologi Ekonomi FISIP UNRI

Dosen Sosiologi Lingkungan FISIP UNRI

Dosen Pengantar Sosiologi FISIP UNRI

Dosen Sistem Sosial Budaya Indonesia

Dosen Kependudukan dan Lingkungan Hidup STIKES Pekanbaru

Pengajar AMDAL PPLH UNRI

PENGALAMAN PEKERJAAN/JABATAN

1986 – sekarang

1990 - 1995

1995 –1996

1994-1997

1996 – 1998

1998 – 2002

2000 – 2003

2000 – 2003

2002 – 2003

2005 - sekarang

2005 - sekarang

2007 -sekarang

2009 -2010

2010-2011

2012-2013

2010-2012

2014 - 2017

2014 – sekarang

2016 - Sekarang

2018 – sekarang

2018 - sekarang

2018 - sekarang

2018 - sekarang

2018 - sekarang

Dosen Sosiologi FISIP Universitas Riau

Staf Penelitian pada Pusat Penelitian Universitas Riau

Tim Konsultan Rehabilitasi Hutan Sumatera, JOFCA Jepang

dan PT. Andal Agri Karya

Sekretaris Kaji Tindak IDT Daerah Riau

Tim Sosbud Daerah Riau, Kesatuan Pengusahaan Hutan

Produksi (KPHP), ODA Inggris dan Kanwil Dephut Riau

Koordinator Bidang Penelitian PPLH Universitas Riau.

Wakil Dekan Bidang Administrasi dan Keuangan FISIP

UNRI

Anggota Senat FISIP Universitas Riau

Anggota Komisi Penilai AMDAL Propinsi Riau

Anggota Penilai Angka Kredit Dosen Universitas Riau

Staf Peneliti PPLH UNRI

Sekretaris Eksekutif Gapkindo Riau

Anggota Tim Teknis AMDAL Propinsi Riau

Anggota Tim Komisi AMDAL Provinsi Riau

Anggota Tim Komisi AMDAL Provinsi Riau

Anggota Tim Terpadu Dalam rangka Pengkajian Perubahan

Kawasan Hutan Dalam Usulan Review RTRW Provinsi Riau

Anggota Tim Teknis Komisi Penilai Amdal Kota Pekanbaru

Anggota Tim Teknis Komisi Penilai Amdal Kab INHIL

Anggota Tim Teknis Komisi Penilai Amdal Kota Dumai

Anggota Tim Teknis Komisi Penilai Amdal Kab Kampar

Anggota Tim Teknis Komisi Penilai Amdal Kab Kuansing

KERJASAMA SAMA PENELITIAN

1987 Peranan Pemuka Agama Islam Dalam Pengelolaan Lingkungan

Hidup di Desa Terantang, Kec. Kampar, Riau

BKPSL

1990 Persepsi Petani terhadap Alokasi waktu (Kasus Dampak

Penyuluhan terhadap Petani Peserta lokal PIR-SUS Sungai

Tapung Kampar Riau

Thesis

1991 Koordinasi Sosekbud Studi Evaluasi Lingkungan (SEL) Kilang

Minyak Pertamina UP II Sei Pakning

PERTAMINA

1991 Penyajian Evaluasi Lingkungan (PEL) Pertamina Dok Dumai Puslit UNRI

3 Biodata Nurhamlin 2021

1992 Penyajian Informasi Lingkungan (PIL) Penambangan dan

Industri Batubata di Pulau Ladi

Puslit UNRI

1992 Penyajian Informasi Lingkungan (PIL) Penambangan Pasir Darat

di Pulau Kenon

Puslit UNRI

1992 Penyajian Evaluasi Lingkungan (PEL) PLTD Setiabudi Pekanbaru,

Riau

PT. PLN

1993 Penyajian Evaluasi Lingkungan (PEL) Pabrik Crumb Rubber di

Propinsi Riau

GAPKINDO

1994 Studi Lingkungan Sensitip di Perairan Rupat Kab Bengkalis , Riau PT. CPI

1995 Penyajian Informasi Lingkungan (PIL) Proyek Rehabilitasi Hutan

Sumatra di DAS Kampar Hulu, Sumbar

PT. ANDAL

AGRIKARYA

1995 Prastudi Kelayakan Kawasan Industri Terpadu Kotamadya

Pekanbaru Riau

Puslit UNRI

1996 Monitoring RKL & RPL Proyek PLTA Kotopanjang tahap dua dan

penanggulangan Penduduk Down Stream (1996)

PT. PLN

1997 Kaji Tindak Program IDT di dua Desa Tertinggal Parah, Riau Bapenas

1997 Kaji Tindak Program IDT di dua Desa Masyarakat Terasing, Riau BAPENAS

1997 Monitoring RKL & RPL kegiatan Exploitasi dan produksi migas PT.

Caltec Pacific Indonesia

PT. CPI

1997 Pemantauan Lingkungan Kilang Minyak Pertamina UP II Dumai,

Riau

Pertamina

1997 Pemantauan Lingkungan Kilang Minyak Pertamina UP II Sei

Pakning, Riau

Pertamina

1997 Studi UKL & UPKL Water Plant Supplay Sei Dayang Pertamia UP

II Sei Pakning Riau

Pertamina

1998 Pemantauan RKL & RPL Proyek PLTA Koto Panjang Tahap III PT. PLN

1998 Anggota Tim Sosekbud ANDAL, RKL dan RPL Pembangunan

Jaringan Transmisi Listrik 230 KV dari Duri Utara ke Simpang

Kota Batak

PT. CPI

1999 Revisi RKL & RPL Penambangan dan Pencucian Bauksit PT.

Aneka Tambang, Tbk, Unit Bisnis Pertambangan Bauksit Kijang,

1999

PT. ANTAM

2000 Pemantauan Lingkungan Kilang Minyak Pertamina UP II Dumai Pertamina

2000 Pemantauan Lingkungan Kilang Minyak Pertamina UP II Sei

Pakning, Riau

Pertamina

2000 Studi Ekologis DAS Siak Kecil di Kabupaten Bengkalis, Riau Pertamina

2000 Sosialisasi Budaya Bersih di Kota Pekanbaru Lemlit UNRI

2000 Hubungan Sosial Ekonomi Di Pasar Tradisional: Kasus Pasar Sail

Kotamadya Pekanbaru

Lemlit UNRI

2000 Adaptasi Masyarakat Di Permukaan Baru : Kasus Resetlement

Penduduk Proyek PLTA Kota Panjang

PT. PLN

2001 Pemantauan Lingkungan Kilang Minyak Pertamina UP II Dumai Pertamina

4 Biodata Nurhamlin 2021

2001 Pemantauan Lingkungan Kilang Minyak Pertamina UP II Sei

Pakning

Pertamina

2001 ANDAL, RKL dan RPL Kegiatan Penambangan dan Pencucian

bauksit PT. ANTAM Tbk di Pulau Kelong, Kecamatan Bintan

Timur, Kabupaten Kepulauan Riau

PT. ANTAM

2001 Profil Lingkungan Kabupaten Indragiri Hulu INHU

2001 Studi Sensitifitas Lingkungan Perairan Siak PT. CPI

2002 Revisi RKL dan RPL Pertamina UP II Dumai Pertamina

2002 Revisi RKL dan RPL Kilang Produksi BBM Pertamina UP II Sei

Pakning

Pertamina

2002 Penyusun UKL & UPL Pembangunan Kompresor PT. Gas Negara

Di Pangakalan Kasaim INHU

PT. PGN

2002 Status Lingkungan Hidup Daerah Kepulauan Riau Kepri

2002 Studi Ekologis Perairan Sei Suir, Bengkalis, Riau Bengkalis

2003 Ketua Tim AMDAL HTI PT. Seraya Sumber Lestari di Kabupaten

Siak

PT. SSL

2003 Ketua Tim AMDAL Pembangunan Rumah Sakit Awal Bros di

Batam

PT. Awal Bros

Citra Batam

2003 Ketua Tim Pemantauan Lingkungan Kilang Produksi BBM Sei

Pakning

Pertamina UP II

Sei Pakning

2003 Ketua Tim Pemantauan Lingkungan Pertamina UP II Dumai Pertamina UP II

Dumai

2003 Ketua Tim AMDAL Pembangunan Kanal HPHTI Sektor Mandau

PT. RAPP

PT. RAPP

2003 Ketua Tim AMDAL Pembangunan Dermaga Ro-Ro Buatan-Olak

PT. RAPP

PT. RAPP

2004 Ketua Tim Pemantauan Lingkungan Pertamina UP II Dumai Pertamina UP II

Dumai

2004 Ketua Tim Penyusun Ranperda Promosi dan Investasi Kabupaten

Kampar

BPI Kampar

2005 Ketua Tim Pemantauan Lingkungan Pertamina UP II Dumai Pertamina UP II

Dumai

2005 Ketua Tim Pemantauan Lingkungan Pertamina UP II Sei

Paknning

Pertamina UP II

Sei Pakning

2006 Ketua Tim Pemantauan Lingkungan Pertamina UP II Sei Pakning Pertamina UP II

Sei Pakning

2006 Ketua Tim AMDAL Kebun Sagu PT. Uniseraya di Sei Apit PT. Uniseraya

2006 Ketua Tim AMDAL Kebun Kelapa Sawit PT. Triomas FDI di Kec.

Sei Apit

PT. Triomas FDI

2006 Penyusun UKL dan UPL Rumah Sakit Kasih Bunda Perawang RS Kasih Bunda

Perawang

2006 Penyusun UKL dan UPL PABRIK KARET PT. HERVENIA KAMPA

LESTARI DI SEI PINANG KAMPAR

PT. HKL

PEKANBARU

2007 Penyusun UKL dan UPL PABRIK KARET PT. RICRY DI

SIMALINYANG KAMPAR

PT. RICRY

2007 Penyusun AMDAL JALAN SEI RAWA –TELUK LANUS, KABUPATEN

SIAK

PEMDA SIAK

5 Biodata Nurhamlin 2021

2007 Penyusun AMDAL DRAINASE KOTA DURI DI DURI, KAB.

BENGKALIS

PEMDA

BENGKALIS

2007 Penyusun AMDAL KEBUN KELAPA SAWIT PT. SURYA DUMAI

AGRINDO DI SIAK KECIL BENGKALIS

PT. SDA

2008 Penyusun UKL dan UPL KEBUN KELAPA SAWIT, TAMBANG HIJAU

DI KECAMATAN TAMBANG

PT. AIR JERNIH

2008 Penyusun DPPL KEBUN KELAPA SAWIT TANI SUBUR DI

KECAMATAN TANDUN

PT. AIR JERNIH

2008 Penyusun DPPL KEBUN KELAPA KARET CALIPTRA DI KECAMATAN

TANDUN

PT. AIR JERNIH

2008 Penyusun DPPL KEBUN KELAPA SAWIT AIR JERNIH DI

KECAMATAN TANDUN

PT. AIR JERNIH

2008 Penyusun UKL dan UPL KEBUN KELAPA SAWIT PT. GUNA

USAGRI PRATAMA DI KECAMATAN TAMBANG

PT. GUP

2008 Penyusun UKL dan UPL KEBUN KELAPA SAWIT PT. RIAU MITRA

SEJATI DI KECAMATAN TAMBANG

PT. RMS

2008 Penyusun UKL dan UPL PERTAMBANGAN GALIAN C (SIRTU) CV.

INSAN DI DESA KUALU NENAS, KECAMATAN TAMBANG

CV, INSAN

2009 KETUA TIM PENYUSUNAN AMDAL KAWASAN INDUSTRI BANGSAL

ACEH DI KOTA DUMAI

PT. MSP

2009 KETUA TIM PENYUSUN DOKUMEN UKL DAN UPL PERTAMBANGAN

BATUBARA PT. FINDA MAKMUR ABADI DI KAMPAR KIRI HULU

PT. FMA

2010 KETUA TIM PENYUSUN DOKUMEN PENGELOLAAN DAN

PEMANTAUAN LINGKUNGAN INDUSTRI DAUR ULANG KERTAS

KARTON PT. SINAR UNGGUL NUSANTARA

PT. SUN

2010 KETUA TIM PENYUSUN UKL DAN UPL PABRIK KELAPA SAWIT

MITRA BUMI DI DESA SUNGAI SEMBILAN KEC. BANGKINANG

SEBERANG

PT. MITRA BUMI

2011 ANGGOTA TIM PENYUSUN AMDAL PEMBANGUNAN MALL, HOTEL

DAN APARTEMEN I dan II GRAND TOWER BASKO DI KOTA

PEKANBARU

PT. GREEN

TOWER BASKO

2012 ANGOTA TIM PENYUSUN AMDAL RENCANA KEGIATAN

PERTAMBANGAN BATU BARA DI DESA PEMATANG BENTENG

KECAMATAN BATANG PERANAP KABUATEN INDRAGIRI HULU

PT. PIR

2012 KETUA TIM PENYUSUN UKL DAN UPL PABRIK KELAPA SAWIT PT,

GUNA SETIA PRATAMA DI DESA MUDA SETIA KEC. BANDAR

SEIKIJANG KABUPATEN PELALAWAN

PT. GSP

2013 ANGGOTA TIM AMDAL PEMBANGUNAN JEMBATAN SIAK V KOTA

PEKANBARU

DINAS PU KOTA

PEKANBARU

2014

2014

ANGGOTA TIM AMDAL PEMBANGUNAN KOMPLEKS WISATA

TERPADU KAMPAR RESOR INTERNASIONA DI DESA BINAMANG

KEC. XIII KOTO KAMPAR, KABUPATEN KAMPAR RIAU

KETUA TIM PENYUSUN DOKUMEN UKL UPL PABRIK ROTI PT.

UNITARUNA INCORPORA INTERNASIONAL DI DESA PANDAU

JAYA KEC. SIAK HULU KABUPATEN KAMPAR

PT. KAMPAR

RESOR

INTERNASIONAL

PT. UII

2014 ANGGOTA TIM SOCIAL MAPPING PERTAMINA LIRIK PERTAMINA

LIRIK

6 Biodata Nurhamlin 2021

2015

ANGGOTA TIM ADDENDUM AMDAL KEGIATAN PERKEBUNAN

KELAPA SAWIT DAN PABRIK KELAPA SAWIT 60 TON/JAM

SELUAS 11.134 HA

PT. ANEKA INTI PERSADA DI KABUPATEN SIAK

PT. AIP

2016

ANGGOTA TIM AMDAL PERKEBUNAN KARET, PABRIK

PENGOLAHAN DAN TERMINAL KHUSUS DI PULAU JEMAJA, KEP

ANAMBAS KEPRI

PT. KARTIKA JEMAJA JAYA

PT. KJJ

2016

ANGGOTA TIM AMDAL PEMBANGUNAN KOMPLEK WISATA

WATER PARK DAN WAHANANYA DI KELURAHAN AIR JAMBAN

KEC. MANDAU KABUPATEN BENGKALIS PROVINSI RIAU

PT. HARATIO NICA

PT. HARA TIO

NICA

2018

2018

2018

2018

2019

2019

2019

2019

KETUA TIM PENYUSUN DOKUMEN EVALUASI LINGKUNGAN

(DELH) EKSPLOITASI MINYAK BLOK LANGGAK PROVISNI RIAU

ADENDUM ANDAL, RKL DAN RPL KAMPUS BINA WIDYA

UNIVERSITAS RIAU

Ketua Tim Addendum ANDAL dan RKL-RPL Industri Terpadu

MSSP Dumai

Ketua Tim ddendum ANDAL dan RKL RPL PLTU Tenayan Raya

2x110 MW Kota Pekanbaru

Anggota Tim Adendum ANDAL, RKL, dan RPL IUPHHK-HT PT.

RAPP Blok Langgam

Anggota Tim Adendum ANDAL, RKL, dan RPL IUPHHK-HT PT.

RAPP Blok Mandau

Anggota Tim Adendum ANDAL, RKL, dan RPL IUPHHK-HT PT.

RAPP Blok Ukui

Anggota Tim Addendum ANDAL, RKL dan RPL IUPHHK-HT

PT>RAPP Blok Baserah

PT. SPR Langgak

UNIVERSITAS

RIAU

PT. MSSP

PT. PLN

(Persero)

PT. RAPP

PT. RAPP

PT. RAPP

PT. RAPP

2019

2019

2019

2019

2018

2019

2019

2019

2019

2020

Anggota Tim Adendum ANDAL, RKL, dan RPL IUPHHK-HT PT.

RAPP Blok Cerenti

Anggota Tim Adendum ANDAL, RKL, dan RPL IUPHHK-HT PT.

RAPP Blok Teso Timur

Anggota Tim Adendum ANDAL, RKL, dan RPL IUPHHK-HT PT.

RAPP Blok Logas

Anggota Tim Addendum ANDAL, RKL dan RPL IUPHHK-HT

PT.RAPP Blok Teso Barat

Anggota Tim Addendum ANDAL, RKL dan RPL IUPHHK-HT

PT.RAPP Blok Pelalawan

Anggota Tim Addendum ANDAL, RKL dan RPL IUPHHK-HT

PT.RAPP Blok Pulau Padang

Anggota Tim Addendum ANDAL, RKL dan RPL IUPHHK-HT

PT.RAPP Blok Sungai Kampar

Anggota Tim Addendum ANDAL, RKL dan RPL IUPHHK-HT

PT.RAPP Blok Tasik Belat

Anggota Tim Penyusun DELH IUUPHHTI PT. Balai Kayang

Mandiri di Kabupaten Siak

PT. RAPP

PT. RAPP

PT. RAPP

PT. RAPP

PT. RAPP

PT. RAPP

PT. RAPP

PT. RAPP

PT. BKM

KARYA ILMIAH DAN PUBLIKASI

1992 Nilai Waktu bagi Petani Karet (kasus Penyadap karet

di Desa Alampanjang, Kecamatan Kampar)

Jurnal Penelitian UNRI

7 Biodata Nurhamlin 2021

1996 Kualitas Hidup Nelayan di Kabupaten Bengkalis, Riau Junal Penelitian UNRI

1997 Jebakan Keterbelakangan: Kasus Suku Akit di Desa

Hutan Panjang dan Suku Talang Mamak di desa

Rantau Langsat

Jurnal Penelitian UNRI

1998 Program IDT dan Semangat Industrialisasi di

Perdesaan: Kasus Masyarakat Suku Akit, Kecamatan

Rupat, Riau

Jurnal Industri & Perkotaan

UNRI

1998 Evaluasi Pelaksanaan Program Penanggulangan

Kemiskinan di Propinsi Riau

Jurnal Penelitian UNRI

1999 Pemberdayaan dan Pengelolaan Waduk PLTA Koto

Panjang

Prosiding Seminar

2000 Adaptasi Masyarakat Sekitar Waduk PLTA Koto

Panjang Terhadap Lingkungan Sosial

Jurnal Perikanan dan

Kelautan, FAPERIKA UNRI

2002 Kondisi Sosial Budaya Masyarakat Perairan Siak Kecil

Kabupaten Bengkalis

Jurnal Perikanan dan

Kelautan, FAPERIKA UNRI

2003 Sosialisasi Budaya Bersih di Kota Pekanbaru Jurnal Kebudayaan dan

Kemasyarakatan, FISIPOL

UNRI

2003 Kondisi Sosial Budaya Masyarakat Perairan di Sungai

Suir Bengkalis

Jurnal ECOLINK, PPLH

Universitas Riau

2012

2016

2017

2020

Indeks Tata Kelola Pemerintahan Provinsi Riau Tahun

2008

Strategi Percepatan Pembangunan Ekonomi Melalui

Penataan KelembagaanDan Industri Karet Alam Di

Propinsi Riau (Tahun Ke II)

Strategi Percepatan Pembangunan Ekonomi Melalui

Penataan KelembagaanDan Industri Karet Alam Di

Propinsi Riau Tahun Ke-3 Dari Rencana 3 Tahun

Model of sustainable development of smallholders in

Riau Province

Jurnal Kebudayaan dan

Kemasyarakatan FISIP UNRI

LPPM UR

LPPM UR

Ecology, Environment and

Conservation Vol. 26 Issue

1, 2020

Pekanbaru, 27 April 2021

Drs. Nurhamlin, MS

1

Name : Riyadi Mustofa, SE, M.Si

M/F : Male

Date of Birth : Banjar Negara, 14 Desember 1975

Address : Jl. Purwodadi Ujung/Jl. Pendidikan Perum Karya

Yepupa Indah Blok I2

Nationality : Indonesian

EDUCATION

2008-2011 : S1 Ekonomi Managemen Persada Bunda Pekanbaru

2013-2016 : S2 Ekonomi Pertanian Universitas Riau

PROJECT EXPERIENCE

2017 Masterplan Perkebuan Provinsi Riau, Dinas Tanaman Pangan, Hortikutura dan Perkebunan Provinsi Riau

2017 Monitoring RPL/RKL PT. PLN (Persero) SUTET Wilayah Jambi

2017 Penyusunan Dokumen UKL/UPL Embung Desa Polak Pisang Kecamatang Kelayang dan Desa Katipo Pura Kecamatan Peranap Kabupaten Indragiri Hulu

2017 Penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Startegis (KLHS) terhadap Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi Riau

2017 Penyusunan Dokumen Daya Dukung Daya Tampung Lingkungan Hidup (DDDTLH) Kota Pekanbaru

2017 Penyusunan Dokumen Daya Dukung Daya Tampung Lingkungan Hidup (DDDTLH) Kabupaten Kepulauan Meranti

2017 Identifikasi dan Inventarisaisi Tegakan Keelapa Sawit berbasis Geographic Information System (GIS) dengan Unmanned Aircraft System (UAS) atau peasawat tanpa awak

2017 Kajian Studi DTA Koto Panjang PT PLN (Persero)

2017 Deliniasi Study (Hydrocarbon Impacted Soil) PT. CPI

2018 Dampak Aktivitas Perkebunan di Kabupaten Siak

CURRICULUM VITAE

2

2018 Pengaruh Deforestasi dan Vector Borne Disease di Kabupaten Siak

2018 Ketersediaan Ekosistem Servis Pada Lahan Hutan di Kabupaten Siak

2018 Kajian Teknis, Kajian Ekonomi dan Kajian Sosial untuk Kegiatan Pembangunan Jembatan Jalan Tol Pekanbaru – Dumai Seksi 2 pada Sungai Tekuana

2018 Land Application (LA) pemanfaatan air limbah dari hasil proses produksi minyak sawit pada lahan (tanah) di lokasi perkebunan sawit milik masyarakat yang ada di sekitar PKS

2018 Penyusunan Dokumen Pengelolaan Lingkungan Hidup Pembuatan Tangki Caustic Soda PT RAPP

2018 Penyusunan Daya Dukung Daya Tampung Lingkungan Hidup Berbasis Jasa Ekosistem Kab. Rokan Hulu

2018 Penyusunan UKL/UPL GI Garuda Sakti Dan SKTT 150 KV PT. PLN (Persero)

2018

Rencana Pengelolaan dan Rencana Pemantauan (RKL/RPL) Gardu Induk (GI) Bangkingang-Lipat Kain, GI Bangkingan-Pasir Pengaraian, GI Dumai- Bagansiapiapi, GI Dumai KID, GI Garuda Sakti-Duri Incomer, GI Garuda Sakti-Pasir Putih, GI Pasir Putih-Kerinci, dan GI Rengat-Tembilahan.

2018 Penyusunan Daya Dukung Daya Tampung Lingkungan Hidup (DDDTLH) berbasis Jasa Ekosistem Kabupaten Kampar

2018 Penyusunan Survey Investigasi Disain dan Detail Enginearing Disain Sekat Kanal KHG Sungai Gaung Sungai Batang Tuaka

2019 Penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis Pelabuhan Futong menjadi Kawasan Industri Futong PT. RAPP

2019 Kajian Izin Pinjam Pakai Kawasan Hutan (IPPKH) Rencana Kawasan Industri Futong PT. RAPP

2019 Penyusunan Addendum ANDAL, RKL/RPL PT RAPP

2019 Kajian Daerah Respan Air Perkebunan Inti PT. Peputra Supra Jaya Estate Langgam

2019 Penyusunan Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) Rencana Zonasi Wilayah Pesisir Pulau-Pulau Kecil (RZWP3K)

2019 Penyusunan Dokumen Evaluasi Lingkungan Hidup (DELH) PT. Indo Pacific Indopalma Industries

3

TRAINING

TAHUN Jenis Pelatihan

2017 Dasar-dasar Amdal (AMDAL A), Pusat Studi Lingkungan Hidup Universitas Riau selama 6 hari.

2017 Workshop R and Aconomic Modeling Application, Idohun Universitas Indonesia selama 3 hari

2017 Pelatihan Amdal Lanjutan (AMDAL B), Pusat Studi Lingkungan Hidup Universitas Riau bekerjasama dengan Pusat Diklat KLHK selama 18 hari.

2017 Bimbingan Teknis Penyusunan Daya Dukung Daya Tampung Lingkungan Hidup Berbasis Jasa Ekosistem.

2018 Uji Kompetensi Anggota Tim Penyusun Amdal (ATPA)

2018 Bimbingan Teknis Penyusunan Daya Dukung Daya Tampung Lingkungan Hidup Berbasis Jasa Ekosistem oleh Bappdeda Kabupaten Kampar, Word Resources International dan P3ES

Saya menyatakan bahwa semua keterangan dalam Curriculum Vitae ini adalah benar dan

apabila terdapat kesalahan, saya bersedia mempertanggungjawabkannya.

Pekanbaru, Desember 2020

2019 Daya Dukung Daya Tampung Lingkungan Hidup (DDDTLH) Berbasis Jasa Ekosistem Kabupaten Indragiri Hulu

2019 Daya Dukung Daya Tampung Lingkungan Hidup (DDDTLH) Berbasis Jasa Ekosistem Kota Dumai

2019 Kajian Efisiensi Kinerja Instalasi Pengelolaan Air Limbah (IPAL) PT. RAPP

2019 Upaya Pengelolaan Lingkungna Hidup dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup PT. Pertamina Gas (Pertagas)

1

Name : Taryono,SE, M.Si

M/F : Male

Date of Birth : Siak Sri Indrapura, 24 Maret 1982

Address : Jl. Melati No 54 Kel. Simp. Baru Kec.Tampan-

Kota Pekanbaru

Nationality : Indonesian

EDUCATION

2004 Sarjana Ekonomi Universitas Riau

2010 Magister Pembangunan Wilayah dan Pedesaan Universitas

Andalas Padang

PROJECT EXPERIENCE

2014 Review RPJMD Kabupaten bengkalis Tahun 2010-2015

Bappeda Kab. Bengkalis

2015 Penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kabupaten Kampar

Bappeda Kampar

2016 Penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kabupaten Kampar

Bappeda Kampar

2016 Analisis Kebutuhan Investasi di Wilayah Riau Pesisir

LPPM-Universitas Riau

2016 Analisis Ketimpangan Pembangunan Antar Wilayah Kecamatan di Kota Dumai

Fakultas Ekonomi- Universitas Riau

2017 Penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kabupaten Kampar

Bappeda Kampar

2017 Ketersediaan Pelayanan Dasar dan Infrastruktur Pedesaan di Kabupaten Kepulauan Meranti dalam Mendukung Pembangunan Desa.

LPPM-Universitas Riau

2018 Penyusunan KLHS RPJMD Provinsi Riau Tahun 2019-2024

Bappeda Provinsi Riau

CURRICULUM VITAE

2

Saya menyatakan bahwa semua keterangan dalam Curriculum Vitae ini adalah

benar dan apabila terdapat kesalahan, saya bersedia mempertanggungjawabkannya.

Pekanbaru, November 2020

Taryono, SE, M.Si

2018 Penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kabupaten Kampar

Bappeda Kab. Kampar

2018

Kajian Feasibility Study Mata Pencaharian Masyarakat di KHG Siak dan KHG Tebing Tinggi.

Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Riau

2019 Kajian Pengelolaan Lahan Ramah Gambut Pada Program Tanah Objek Reformasi Agraria (TORA) di Kabupaten Siak, Provinsi Riau.

Badan Restorasi Gambut (BRG)

2019 Evaluasi Pembangunan Daerah Provinsi Riau Bappenas

2019 Penyusunan Kajian Model-Model Teknologi Pedesaan Dalam Mendukung Ekonomi Pedesaan Kabupaten Bengkalis

Balitbang Kabupaten Bengkalis

2019

Revitalisasi Bantuan Ekonomi Produktif Tahun 2020

Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Riau

2019 Struktur Ekonomi dan Daya Saing Kabupaten Kampar

Bappeda Kabupaten Kampar

2019 Penyusunan KLHS RPJMD Kabupaten Siak Tahun 2016-2021

Bappeda Kab. Siak

2019 Penyusunan KLHS RTRW Kabupaten Kampar Bappeda Kab.

Kampar

PAKTA INTEGRITAS

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Setya Hendro Wardhana, SE, SH, MM

NIP : 19720606 199703 1 004

Jabatan : Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

Instansi : Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Siak

Alamat Instansi : Komplek Perkantoran Pemda Siak – Tanjung Agung

Dengan ini menyatakan :

1. Data yang tersedia didalam Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah

(DIKPLHD) Kabupaten Siak Tahun 2021 merupakan data aktual yang didapatkan dari instansi

terkait yang dapat dipertanggungjawabkan.

2. Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD) Kabupaten

Siak Tahun 2021 ini akan disampaikan kepada publik sesuai dengan amanat Undang – Undang

Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik.

Demikian Pakta Integritas ini dibuat, apabila terdapat ketidaksesuaian data pada Dokumen Informasi

Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD) Kabupaten Siak Tahun 2021 ini, maka

saya bersedia menerima konsekuensi sesuai peraturan yang berlaku.

Siak Sri Indrapura, Juli 2021

Pembuat Pernyataan,

SETYA HENDRO WARDHANA, SE, SH,MM

Mengetahui, BUPATI SIAK

Drs. H. ALFEDRI, M.Si


Recommended