+ All Categories
Home > Documents > BULETIN FORUM MGMP BERMUTU EDISI NO. 1 · Web viewTerkait dengan mutu pendidik dan tenaga...

BULETIN FORUM MGMP BERMUTU EDISI NO. 1 · Web viewTerkait dengan mutu pendidik dan tenaga...

Date post: 29-Jan-2018
Category:
Upload: tranhuong
View: 218 times
Download: 1 times
Share this document with a friend

Click here to load reader

Transcript

BULETIN FORUM MGMP BERMUTU EDISI NO. 1 TAHUN 2010/2011

(Buletin Forum MGMP SMP Program BERMUTU Kabupaten Pangkep) (PELANGI BERMUTUBetter Education through Reformed Management dan Universal Teacher Upgrading)TIM REDAKSI BULETIN

Pelindung/Pengarah:

Drs. H. A. Nadir Ratu, MM.

(Kadis Dikpora Kab. Pangkep)

Penanggung Jawab:

Drs. Trisdyanto, M.Pd.

(Ketua Forum MGMP)

Redaksi Pelaksana:

Baso Wahab, S.Pd., M.Pd.

Tim Editor:

Drs. Tisdyanto, M.Pd.

Baso Wahab, S.Pd., M.Pd.

Abd. Azis, S.Pd., M.Pd.

Hj. Masnasari, S.Pd.

Rahmawaty Yusuf, S.Pd.

Drs. Alimuddin, M.Pd.

Kamaruddin T., S.Pd., M.Pd.

Patong, S.Pd.

Hairuddin Ishak, S.Pd.

Muntasir Hak, S.Pd.

Fadal Anshary Syam, S.Pd.

Keuangan:

Hj. Masnasari, S.Pd.

Lay Out dan Desain Grafis:

Drs. Trisdyanto, M.Pd.

Muntasir Hak, S.Pd.

Kolektor/Distributor:

Sekretariat

(ISSN 2088-9410)

Pengantar Redaksi

Syukur Alhamdulillah, patut kita panjatkan ke hadirat Ilahi Rabbi, yang senantiasa mencurahkan Ilmu-Nya kepada kita sekalian, utamanya para penulis dan tim penyunting Buletin Forum MGMP SMP program BERMUTU Kabupaten Pangkep. Segala daya dan upaya dicurahkan untuk terbitnya Buletin Forum MGMP tahun pertama, yang merupakan salah satu Program Forum MGMP SMP program Bermutu sebagaimana dalam pedoman Pengelolaan DBL Program BERMUTU.

Buletin ini dikembangkan dengan harapan dapat menjadi wadah membangun komunikasi pendidikan bagi insan-insan pendidik yang tergabung dalam kegiatan MGMP SMP Model Bermutu atau yang belum mendapatkan replikasi program Bermutu. Melalui buletin ini kita dapatkan gambaran perkembangan kegiatan MGMP SMP program Bermutu Kabupaten Pangkep, yang pada tahun 2010/2011 telah mengembangkan kegiatan hingga tahun kedua. Berbagai proses dan produk kegiatan sebagai wujud hasil belajar peserta MGMP dalam menumbuhkan kesadaran dan mengembangkan kompetensi, serta kinerjanya, menjadi muatan dalam buletin ini. Untuk itu, merupakan wadah yang strategis bagi guru-guru dalam mengomunikasikan ide-ide, pemikiran-pemikiran, pandangan-pandangan, konsep-konsep, dan karya-karya profesional sehingga dapat menjadi inspirasi bagi teman-teman guru lainnya untuk melakukan hal yang lebih berarti dan terus berarti bagi pendidikan.

Ucapan terima kasih patut diucapkan kepada semua pihak yang mendukung terbitnya Buletin ini, utamanya para pengarah pendidikan pada jajaran Provinsi Selawesi Selatan melalui LPMP Sulawesi Selatan, jajaran Dinas Pendidikan, Olahraga dan Pemuda Kabupaten Pangkep, para tim penyunting dan pendukung tulisan dalam Buletin, dan semua pihak yang terlibat hingga berhasilnya produksi Buletin yang ada di tangan pembaca ini.

Akhirnya kami berharap, semoga ini dapat menjadi ajang belajar bersama mengembangkan segala potensi yang telah dikaruniakan kepada kita, untuk mengemban amanah mencerdaskan dan membentuk karakter bangsa yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.

Menyadari Buletin ini masih banyak kekurangan pada berbagai sisi, maka saran, masukan, kontribusi yang positif sangat diharapkan dari berbagai pihak, demi perbaikan pada terbitan-terbitan berikutnya.

Pangkep, Mei 2011

Wassalam,

Redaksi Buletin

BULETIN FORUM MGMP BERMUTU EDISI NO. 1 TAHUN 2010/2011

Forum MGMP Program BERMUTU Kabupaten PangkepHalaman : 2

( ALAMAT REDAKSIForum MGMP SMP Program Bermutu Kab. PangkepSekretariat: Jl. Pendidikan (SMP Negeri 1 Bungoro)Kec.Bungoro Kab. Pangkep 90651 0852 423 21385e-mail: forum. [email protected] menerima tulisan atau artikel dari pembaca. Artikel yang dimuat akan mendapatkan 2 exemplar cetakan buletin, sedangkan yang tidak dimuat akan dikembalikan. Redaksi berhak memperbaiki naskah yang akan dimuat tanpa mengubah makna/isinya. )

DAFTAR ISI BULETIN EDISI NO. 1 2010/2011

Sambutan Kepala Dinas Pendidikan, Olahraga dan Pemuda

2

KILAS BALIK

Perjalanan MGMP BERMUTU Kabupaten Pangkep 2009/2010

3

FORUM KITA

Selayang Pandang FMGMP SMP Kabupaten Pangkep

7

WAWASAN

Kajian Kritis dalam Mendukung Pengembangan Kompetensi Guru

9

OPINI

MGMP BERMUTU Memacu atau Menyiksa Guru?

12

MANAGEMEN

Pengelolaan BERMUTU dengan DBL

15

LIPUTAN

Kilas Ulasan MGMP Remote Kabupaten Pangkep Masa Lalu, Kini, dan Masa Mendatang

17

TINJAUAN

Peningkatan Profesionalisme Guru Melalui MGMP BERMUTU

22

ARTIKEL

Matematika Realistik (Artikel Non Penelitian)

25

(ISSN 2088-9410)Sambutan

Kepala Dinas Pendidikan, Olahraga

dan Pemuda Kabupaten Pangkep

(Drs. H. Andi Nadir Ratu, MM.)

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Hanya kepada Allah swt. Tuhan yang Maha Kuasa patut kita perhadapkan puji syukur dan terima kasih atas perkenannya, sehingga kita dapat berbuat sesuatu yang bermakna untuk membangun semangat prajurit-prajurit pendidikan, dalam merespon upaya pemerintah meraih kualitas pendidikan secara merata di tanah air, yang pernah dikhawatirkan oleh kalangan pemerhati pendidikan.

Saya sangat bergembira menyambut permintaan Forum MGMP SMP Program BERMUTU Kabupaten Pangkep untuk turut memberikan sambutan tertulis pada penerbitan Buletin BERMUTU ini. Saya menghargai langkah-langkah kreatif para pendukung Forum MGMP SMP Program BERMUTU Kabupaten Pangkep dalam penerbitan Buletin, dengan harapan mampu menggairahkan dan mendorong para insan-insan pendidikan secara terus menerus melakukan berbagai upaya pembangunan pendidikan yang lebih berkualitas.

Buletin ini akan memberikan peluang para pendidik utamanya yang tergabung dalam Forum MGMP, bebas menunjukkan kreasi dan aspirasinya dan tidak kalah pentingnya sebagai media untuk mengkomunikasikan kinerja dan hasil-hasil yang dicapai dari program BERMUTU sebagai pertanggungjawaban kepada publik maupun kepada pemangku kepentingan program.

Akhrnya semoga di edisi ini dan seterusnya, Buletin kebanggaan kita ini selalu menyajikan rubrik menarik, menginformasikan kegiatan aktual, pengembangan wawasan, dan dapat sebagai motivasi bagi para pembacanya.

Terima kasih,

Wassalam,

Ttd

Drs. H. A. Nadir Ratu, MM.

Oleh: Abdul Azis, S.Pd.,M.Pd; (MGMP Matematika Wilayah II Kab.Pangkep)

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Program Bermutu

Salah satu komponen penting dalam sistem pendidik an nasional adalah pendidik dan tenaga kependidikan. Kompo nen pendidik dan tenaga kependidikan merupakan salah satu dari masukan instrumental (intrumental input), di samping kurikulum dan fasilitas pendidik an. Tinggi rendahnya mutu pendidikan sangat ditentukan oleh mutu pendidik dan tenaga kependidikan. Terkait dengan mutu pendidik dan tenaga kependidikan inilah maka UU Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen mempersyarat kan bahwa guru wajib me miliki kualifikasi akademik, kompetensi, sertifikat pendidik, sehat jasmani dan rohani, serta memiliki kemampuan untuk mewujudkan tujuan pendidikan nasional. Guru harus senantiasa meningkatkan kom petensinya secara terus menerus sebagai agen pembelajaran sebagaimana yang diamanatkan oleh undang-undang tersebut. Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) adalah salah satu upaya peningkatan kom petensi dengan melakukan pertemuan secara berkesinambungan bersama guru-guru mata pelajaran yang sejenis. Kegiatan MGMP ini dilaksanakan atas dasar kebutuhan untuk peningkatan kompetensi guru.

Tingkat pendidikan, pres tasi dan sertifikat tidak dapat menjamin para guru mampu menyampaikan pengetahuan yang diperolehnya dalam bentuk materi pelajaran yang memadai selama proses belajar mengajar. Penguasaan materi dan keterampilan mengajarkan materi, akan menentukan keberhasilan peningkatan pem belajaran siswa.

Pemerintah berasumsi bahwa kegiatan di musyawarah kerja yang lebih terstruktur diyakini dapat dijadikan wadah bagi guru untuk melaksanakan kegiatan pengembangan profesi berkelanjutan. Kegiatan musya warah kerja diharapkan dapat memberikan kontribusi di dalam peningkatan kompetensi anggota untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di kelas. Peng alaman negara-negara lain mendukung kenyataan bahwa partisipasi dalam workshop, kursus dan pelatihan, mengarah pada peningkatan kualitas guru secara signifikan.

Guna kelancaran pe laksanaan kegiatan di MGMP perlu didukung dengan dana dalam bentuk Dana Bantuan Langsung (DBL) untuk mem biayai kegiatannya. Dana ini merupakan dana pemicu bagi keberlangsungan kegiatan MGMP yang sifatnya sementara. Pemerintah Indonesia beserta Pemerintah Belanda dan Bank Dunia menyepakati untuk bekerja sama dalam penyelenggaraan program BERMUTU (Better Education through Reformed Management and Universal Teacher Upgrading). Program ini difokuskan pada upaya peningkatan mutu pendidikan melalui upaya peningkatan kompetensi dan kinerja guru.

DBL MGMP adalah dana bantuan yang disediakan untuk pelaksanaan kegiatan musya warah guru mata pelajaran Bahasa Inggris, musyawarah guru mata pelajaran Bahasa Indonesia, musyawarah guru mata pelajaran Matematika, dan musyawarah guru mata pel ajaran IPA pada Sekolah Menengah Pertama/Madrasah Tsanawiyah (SMP/MTs) di tingkat kabupaten/kota.

Kabupaten/kota yang menerima dana DBL adalah daerah yang ikut menanda tangani kesepakan (MoU). Salah satu kesepakatan adalah bahwa pemeritah daerah ber sedia menyiapkan dana sharing sebesar 20% dari dana yang diterima untuk keperluan sarana dan prasarana kelompok kerja.

B. Tujuan

a. Tujuan Umum


Recommended