+ All Categories
Home > Documents > 3..HIDRO KARBON dan minyak bumi

3..HIDRO KARBON dan minyak bumi

Date post: 16-May-2023
Category:
Upload: independent
View: 0 times
Download: 0 times
Share this document with a friend
24
KEKHASAN ATOM KARBON DAN HIDROKARBON A. Pengertian Hidrokarbon Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 26 4. Memahami sifat-sifat senyawa organik atas dasar gugus fungsi dan senyawa makromolekul. Kompetensi Dasar : 4.1 Mendeskripsikan kekhasan atom karbon dalam membentuk senyawa hidrokarbon 4.2 Menggolongkan senyawa hidrokarbon berdasarkan strukturnya dan hubungannya dengan sifat senyawa. 4.3 Menjelaskan kegunaan dan komposisi senyawa hidrokarbon dalam kehidupan sehari-hari dalam bidang pangan, sandang, papan, perdagangan, seni, dan estetika Indikator : Mengidentifikasi unsur C, H, dan O dalam senyawa karbon melalui percobaan. Mendeskripsikan kekhasan atom karbon dalam senyawa karbon Membedakan atom C primer, sekunder, tertier dan kuarterner. Mengelompokkan senyawa hidrokarbon berdasarkan kejenuhan ikatan Memberi nama senyawa alkana, alkena dan alkuna. Menyimpulkan hubungan titik didih senyawa hidrokarbon dengan massa molekul relatifnya dan strukturnya. Menentukan isomer struktur (kerangka, posisi, fungsi) atau isomer geometri (cis, trans) Menuliskan reaksi sederhana pada senyawa alkana, alkena, dan alkuna (reaksi oksidasi, reaksi adisi, reaksi substitusi, dan reaksi eliminasi) Mendeskripsikan kegunaan dan komposisi senyawa hidrokarbon dalam bidang pangan Mendeskripsikan kegunaan dan komposisi senyawa hidrokarbon dalam bidang sandang dan papan. Mendeskripsikan kegunaan dan komposisi senyawa hidrokarbon dalam bidang seni dan estetika.
Transcript

KEKHASAN ATOM KARBON

DAN HIDROKARBON

A. Pengertian Hidrokarbon

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 26

4. Memahami sifat-sifat senyawa organik atas dasar gugus fungsi dan senyawa makromolekul.

Kompetensi Dasar :4.1 Mendeskripsikan kekhasan atom karbon dalam membentuk senyawa hidrokarbon

4.2 Menggolongkan senyawa hidrokarbon berdasarkan strukturnya dan hubungannya dengan sifat senyawa.

4.3 Menjelaskan kegunaan dan komposisi senyawa hidrokarbon dalam kehidupan sehari-hari dalam bidang pangan, sandang, papan, perdagangan, seni, dan estetika

Indikator :Mengidentifikasi unsur C, H, dan O dalam senyawa karbon melalui percobaan.Mendeskripsikan kekhasan atom karbon dalam senyawa karbonMembedakan atom C primer, sekunder, tertier dan kuarterner.Mengelompokkan senyawa hidrokarbon berdasarkan kejenuhan ikatan Memberi nama senyawa alkana, alkena dan alkuna.Menyimpulkan hubungan titik didih senyawa hidrokarbon dengan massa molekul relatifnya dan strukturnya.Menentukan isomer struktur (kerangka, posisi, fungsi) atau isomer geometri (cis, trans)Menuliskan reaksi sederhana pada senyawa alkana, alkena, dan alkuna (reaksi oksidasi, reaksi adisi, reaksi substitusi, dan reaksi eliminasi) Mendeskripsikan kegunaan dan komposisi senyawa hidrokarbon dalam bidang panganMendeskripsikan kegunaan dan komposisi senyawa hidrokarbon dalam bidang sandang dan papan.Mendeskripsikan kegunaan dan komposisi senyawa hidrokarbon dalam bidang seni dan estetika.

Hidrokarbon adalah golongan senyawa karbon atau senyawa organik yang paling sederhana, karena hanya tersusun oleh dua jenis aton yaitu C (karbon) dan H (hidrogen). Senyawa hidrokarbon banyak ditemukan pada makhluk hidup atau bahan-bahan yang berasal dari makhluk hidup, bahkan sumber utama hidrokarbon adalah minyak bumi dan batu bara.

Atom dasar penyusun hidrokarbon adalah atom karbon (C) yang mengikat atau hidrogen (H) dengan ikatan kovalen.

Ciri khas atom C dalam senyawa hidrokarbon (karbon) adalah atom C selalu membentuk empat buah ikatan kovalen yang kemudian digambarkan dengan empat buah tangan sebagai berikut :

Sedangkan atom H membentuk satu buah ikatan kovalen dan digambar dengan satu tangan.

B. Pembagian Hidrokarbon

Untuk membedakan atau mengelompokkan senyawa hidrokarbon biasanya didasarkan atas perbedaan jenis rantai C dan jenis ikatan antar atom C-nya.

1. Berdasarkan jenis rantai C nya hidrokarbon dibedakan atas :a. Hidrokarbon Alifatik

Adalah kelompok hidrokarbon rantai terbuka (atom C awal tidak berhubungan langsung dengan atom C akhir).

Hidrokarbon alifatik dibedakan menjadi dua yaitu :1) Terbuka lurus (rantai lurus)

Contoh

C ─ C ─ C ─ C ─ C ─ C

2) Terbuka bercabang (rantai bercabang)

Contoh

C ─ C ─ C ─ C ─ C | C

b. Hidrokarbon Siklik

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 27

Adalah kelompok hidrokarbon rantai tertutup (atom C awal berhubungan langsung dengan atom C akhir). Hidrokarbon siklik ini juga dibedakan menjadi dua yaitu :1) Tak bercabang

Contoh :

2) BercabangContoh :

c. Hidrokarbon AromatikAdalah kelompok hidrokarbon yaitu rantai lingkar enam C yang ikatan antar atom C nya berselang saling antara kovalen tunggal dengan kovalen rangkap dua.

2. Berdasar perbedaan jenis ikatan antar atom C nya hidrokarbon dibedakan atas :a. Hidrokarbon jenuh

Yaitu kelompok hidrokarbon yang ikatan antar atom C nya semua ikatan tunggal.

C ─ C ─ C ─ C ─ C ─ C

Kelompok senyawa hidrokarbon ini kemudian disebut senyawa golongan Alkana.

b. Hidrokarbon tak jenuh

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 28

Yaitu kelompok hidrokarbon yang ikatan antar atom C nya masih mengandung ikatan rangkap. Hidrokarbon tak jenuh dibedakan menjadi dua yaitu:1) Yang mengandung ikatan rangkap dua

Contoh :

C ═ C ─ C ─ C ─ C ─ C

Kelompok senyawa hidrokarbon ini kemudian disebut senyawa golongan Alkena.

2) Yang mengandung ikatan rangkap tiga.Contoh :

C ≡ C ─ C ─ C ─ C ─ C

Kelompok senyawa hidrokarbon ini kemudian disebut senyawa golongan Alkuna.

Dengan demikian berdasarkan perbedaan jenis ikatan antar atom C nya hidrokarbon dibedakan menjadi tiga kelompok yaitu Alkana, Alkena dan Alkuna. Untuk lebih jelasnya berikut akan dijelaskan perbedaan dari ketiga kelompok tersebut secara rinci.

3. Berdasar kedudukan suatu atom C terhadap atom C yang lain dalam senyawanya, atom C dibedakan menjadi empat jenis yaitu :a. Atom C primer

Kelompok atom C yang mengikat secara langsung satu atom C yang lain.b. Atom C sekunder

Kelompok atom C yang mengikat secara langsung dua atom C yang lain.c. Atom C tersier

Kelompok atom C yang mengikat secara langsung tiga atom C yang lain.d. Atom C kuarterner

Kelompok atom C yang mengikat secara langsung empat atom C yang lain.

Contoh :

Cp | s tC ─ C ─ C ─ C ─ C ─ C

p s | k | p Cs C p | Cp

C. Alkana

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 29

Keterangan: p = primer s = sekunder t = tersier k = kuarterner

Alkana yang merupakan kelompok hidrokarbon jenuh mempunyai rumus senyawa CnH2n + 2 artinya jika C nya sebanyak n, maka akan mengikat H sebanyak 2n + 2.Contoh. Perhatikan tabel berikut :

n Rincian Rumus molekul Rumus bangun Nama

1.

2.

3.

4.5.6.7.8.9.10.

C1H2.1 + 2

C2H2.2 + 2

C3H2.3 + 2

C4H2.4 + 2

CH4

C2H6

C3H8

C4H10

C5H12

C6H14

C7H16

C8H18

C9H20

C10H22

H|

H ─ C ─ H|H

H H| |

H ─ C ─ C ─ H| |

H H

H H H | | |

H ─ C ─ C ─ C ─ H | | | H H H

Metana

Etana

Propana

ButanaPentanaHeksanaHeptanaOktanaNonanaDekana

Nama-nama senyawa alkana di atas hanya akan berlaku jika digambarkan dengan rumus bangun (rumus struktur) tak bercabang, untuk penamaan alkana bercabang akan dijelaskan kemudian.

Apabila senyawa alkana melepaskan satu atom H, maka akan terbentuk senyawa baru yang dikenal dengan nama gugus Alkil (R), dengan demikian gugus alkil mempunyai rumus umum senyawa: CnH2n + 1

Penamaan gugus alkil mengikuti nama alkananya dengan mengganti akhiran

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 30

“ana” pada alkana menjadi “il” pada gugus alkil. Perhatikan tabel berikut :

n

Alkana ( CnH2n +2 ) Gugus Alkil ( CnH2n +1 )

Rumus molekul

Nama Rumus molekul Nama

1.2.3.4.5.6.7.8.9.10.

CH4

C2H6

C3H8

C4H10

C5H12

C6H14

C7H16

C8H18

C9H20

C10H22

MetanaEtanaPropanaButanaPentanaHeksanaHeptanaOktanaNonanaDekana

CH3

C2H5

C3H7

C4H9

C5H11

C6H13

C7H15

C8H17

C9H19

C10H21

MetilEtilPropilButilPentilHeksilHeptilOktilNonilDekil

Penamaan senyawa-senyawa alkana dengan rumus bangun bercabang.Untuk senyawa-senyawa alkana dengan rumus bangun bercabang

penamaannya ikuti aturan berikut :a. Nama disusun dari nama gugus alkil diikuti nama rantai pokok.

b. Rantai pokok (Rp)

Tentukan dengan cara pilih deretan yang paling panjang. Kemudian beri nama sesuai nama alkananya.Beri nomor atom C rantai pokok secara berurutan dari C ujung rantai pokok yang paling dekat dengan percabangan.

c. Gugus alkil

- Atom C yang tidak termasuk rantai pokok disebut rantai cabang beri nama sesuai nama gugus alkilnya.

- Jika cabang lebih dari satu dan sejenis beri awalan :di bila 2tri bila 3tetra bila 4 dan seterusnya.

- Jika cabang lebih dari satu dan berbeda jenis urutkan sesuai urutan abjad huruf paling depan nama gugus alkilnya.

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 31

Contoh 1

CH3 |

CH3 ─ CH2CH CH2 C ─ CH3

| | CH2 CH3

| | CH2 CH3

a. - Rantai pokoknya 7C berarti namanya Heptana.- Nomor atom C rantai pokok dimulai dari ujung kanan bawah.

b. Gugus alkil ada dua jenis :- Metil ada 2 di atom C nomor 3 dan 3 berarti namanya 3.3 dimetil- Etil ada 1 di atom C nomor 5 berarti namanya 5.etilantara etil dan metil urutan huruf paling depan lebih dulu etil,Jadi nama gugus Alkilnya menjadi 5.etil 3.3.dimetil.

c. Dengan demikian nama senyawa yang dimaksud adalah 5 etil 3.3. dimetil heptana.

Contoh 2

CH3 |

CH3 - C ─ CH2 ─ CH ─ CH3

| | CH2 CH2

| | CH3 CH3

a. - Rantai pokok 7C →Heptana.- Nomor atom C rantai pokok dimulai dari ujung kiri bawah.

b. Gugus alkil ada satu jenis yaitu :Metil ada 3 di atom C nomor 3,3 dan 5 →3.3.5 trimetil.

c. Jadi nama senyawanya 3.3.5 trimetil heptana.D. Alkena dan Alkuna

Alkena yang merupakan golongan hidrokarbon tak jenuh yang masih mengandung satu ikatan rangkap dua mempunyai rumus CnH2n.

Sedangkan alkuna yang merupakan golongan hidrokarbon tak jenuh yang masih mengandung satu ikatan rangkap tiga mempunyai rumus CnH2n -2.

Untuk penamaan Alkena dan Alkuna ini mengikuti nama Alkananya dengan

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 32

mengganti akhiran “ana” dengan “ena” pada Alkena dan “una” pada Alkuna, lebih jelas perhatikan contoh pada tabel berikut.

n

Akkana ( CnH2n + 2 ) Alkena ( CnH2n ) Alkuna ( CnH2n – 2 )

Rumus molekul

NamaRumusmolekul

NamaRumusmolekul

Nama

1.2.3.4.5.6.7.8.9.10.

CH4

C2H5

C3H8

C4H10

C5H12

C6H14

C7H16

C8H18

C9H20

C10H22

MetanaEtanaPropanaButanaPentanaHeksanaHeptanaOktanaNonanaDekana

-C2H4

C3H6

C4H8

C5H10

C6H12

C7H14

C8H16

C9H18

C10H20

-EtenaPropenaButenaPentenaHeksenaHeptenaOktenaNonenaDekena

-C2H2

C3H4

C4H6

C5H8

C6H10

C7H12

C8H14

C9H16

C10H18

-EtunaPropunaButunaPentunaHeksunaHeptunaOktunaNonunaDekuna

Penamaan Alkena dan Alkuna di atas berlaku jika digambarkan dengan rumus bangun/rumus struktur :- Tak bercabang- Ikatan rangkap di C ujung

Contoh1. C4H8 namanya Butena jika digambar

H2C = CH CH2CH3 atau CH3CH2CH= CH2

2. C4H6 senyawanya Butuna jika digambar

HC ≡ C ─ CH2CH3 atau CH3CH2C≡ CH

Untuk senyawa-senyawa Alkena dan Alkuna yang tidak memenuhi kedua syarat di atas, penamaannya mengikuti aturan berikut :a. Nama senyawa disusun nama gugus alkil diikuti nama rantai pokok.b. Rantai pokok (rantai utama)

- Tentukan rantai pokok dengan cara pilih deretan C paling panjang dan mengandung ikatan rangkap, kemudian beri nama sesuai nama Alkena atau Alkunanya.

- Nomor rantai pokok dimulai dari ujung yang paling dekat dengan ikatan rangkap.

c. Gugus Alkil (rantai cabang)

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 33

- Jika lebih dari satu dan sejenis diberi awalan :di bila 2tri bila 3tetra bila 4 dan seterusnya

- Jika lebih dari satu dan berbeda jenis maka penulisannya diurutkan sesuai urutan abjad huruf paling depan nama gugus alkilnya.

Contoh 1 CH3 |

CH3 ─ CH2 ─ C ─ CH ─ CH2 ─ CH3

|| CH2

- Rantai pokok 5C dengan ikatan rangkap dua, namanya Pentena (bukan 6C, ingat aturan)

- Penomoran rantai dari ujung bawah ke kanan sehingga nama lengkap rantai pokok menjadi 1.Pentena.

- Terdapat dua jenis rantai cabang yaitu :- Etil (1) pada C nomor 2 → 2.etil- Metil (1) pada C nomor 3 → 3.metil

sehingga nama gugus alkilnya 2.etil 3.metil Jadi nama senyawa yang dimaksud 2.etil 3.metil 1.pentena.

Contoh 2 CH

||| C

| CH3 ─ CH ─ CH2 ─ CH2 ─ CH ─ CH2 ─ CH2 ─ CH3

| CH2

| CH3

a. - Rantai pokok 8C (bukan 9C) dan mengandung ikatan rangkap tiga → namanya Nonuna.

- Penomoran rantai pokok dimulai dari C ujung atas ke kiri lalu ke bawah sehingga nama lengkapnya 1.Nonuna.

b. Gugus Alkil ada 2 jenis yaitu- Propil ada 1 di C nomor 3 → 3 Propil- Metil ada 1 di C nomor 6 → 6.Metil

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 34

Dengan demikian nama gugus alkilnya 6 metil 3 propilc. Jadi nama senyawa yang dimaksud 6.metil 3.propil 1. nonuna.

E. IsomeriIsomeri adalah peristiwa adanya 2 senyawa atau lebih yang mempunyai

rumus molekul sama tetapi rumus bangun atau rumus strukturalnya berbeda. Sedangkan masing-masing senyawa yang dimaksud disebut isomer. Jenis isomeri pada golongan Alkana, Alkena maupun Alkuna juga berbeda-beda, perhatikan penjelasan berikut :

1. AlkanaGolongan senyawa, Alkana hanya memiliki satu jenis isomeri yaitu isomeri rangka C. Isomeri rangka C terjadi karena perbedaan susunan atau atom C nya.

Contoh :C5H12 (Pentana) dapat digambarkan :1. CH3CH2CH2 CH2CH3 : n Pentana2. CH3CH2CHCH3 : 2.metil butana | CH3

CH3

|3. CH3 ─ C ─ CH3 ; 2.2 dimetil propana

| CH3

2. AlkenaGolongan senyawa alkena memiliki tiga jenis isomeri yaitu :a. Isomeri rangka C

Yaitu isomeri karena perbedaan susunan atom C.b. Isomeri posisi

Yaitu isomeri karena perbedaan letak ikatan rangkap

Contoh :C5H10 (Pentena) dapat digambarkan1) H2C ═ CHCH2CH2CH3 atau CH3CH2CH2 CH2 ═ CH2 : 1. Pentena2) H3CCH ═ CHCH2CH3 : 2.Pentena3) CH2 ═ CH CH CH3 : 3. metil 1 butena | CH3

Dari contoh di atas, maka :

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 35

- Pasangan senyawa 1 dengan 2 adalah pasangan isomeri posisi- Pasangan senyawa 1 dengan 3 adalah pasangan isomeri rangka C.

c. Isomeri geometris (Cis trans)Yaitu jenis isomeri karena perbedaan letak bidang gugus yang diikat atom C yang berikatan rangkap.- Cis jika sebidang- Trans jika berlainan bidang

Contoh :

C4H8 Jika digambarkan :

3. AlkunaSenyawa alkuna memiliki tiga jenis isomeri yaitu :a. isomeri rangka C yaitu perbedaan susunan C.b. Isomeri posisi yaitu perbedaan letak ikatan rangkap.c. Isomeri gugus fungsional yaitu perbedaan jenis ikatan rangkap.

Contoh :C5H8 (Pentuna dapat digambarkan) :1. HC ≡ C ─ CH2CH2CH3 1.Pentuna2. CH3C ≡ C ─ CH2CH3 2.Pentuna3. H2C ═ C ═ CHCH2CH3 1.2 Pentadiena

4. HC ≡ C ─ CH CH3 3.Metil 1.Butuna |CH3

Dari contoh, maka :- Senyawa 1 dengan 4 merupakan contoh pasangan isomeri rangka.- Senyawa 1 dengan 2 merupakan contoh pasangan isomeri posisi.

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 36

- Senyawa 1 dengan 3 merupakan contoh pasangan isomeri gugus fungsional.

F. Reaksi reaksi Pada Senyawa Hidrokarbon

Masing-masing golongan senyawa hidrokarbon mempunyai jenis reaksi yang spesifik. Reaksi itu adalah :1. Reaksi pada senyawa Alkana

a. ReaksiPembakaranSecara kimia reaksi pembakaran adalah reaksi suatu zat dengan gas oksigen. Reaksi pembakaran berdasarkan perbedaan ketersediaan gas oksigen dan hasil reaksinya dibedakan menjadi dua kelompok, yaitu:1). Pembakaran sempurna Pembakaran sempurna terjadi jika ketersediaan oksigen berlebihan, dalam proses pembakaran sempurna akan dihasilkan gas karbondioksida (CO2 ) dan uap air.ContohC3H8 + 5 O2 → 3 CO2 + 4 H2O2). Pembakaran tak sempurna Pembakaran tak sempurna terjadi jika ketersediaan gas oksigen terbatas, dalam proses pembakaran tak sempurna akan dihasilkan gas karbon monoksida dan uap air serta jelaga ( C )Contoh C3H8 + 3,5 O2 → 3 CO + 4 H2O

b. Reaksi substitusi. Reaksi substitusi disebut juga reaksi penggantian. Yaitu penggantian sebagian atau seluruh atom H dalam alkana dengan atom/molekul lain.

Contoh :

CH4 + Cl2 → CH3Cl + HCl (mono substitusi)CH3Cl + Cl2 → CH2Cl2 + HCl (disubstitusi)CH2Cl2 +Cl2 → CHCl3 + HCl (tri substitusi)CHCl3 +Cl2 → CCl4 + HCl (tetra substitusi)

Reaksi substitusi pada alkana ini digunakan untuk mendapatkan manfaat yang lebih besar dari suatu senyawa. Pada contoh di atas dapat dijelaskan manfaat masing-masing :a. CH4 digunakan sebagai bahan bakar.b. CH3Cl dan CH2Cl2 digunakan sebagai zat anestetik lokal (pembius lokal)

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 37

c. CHCl3 digunakan sebagai zat anastetik total (pembius total)d. CCl4 digunakan sebagai pelarut zat-zat organik terutama di laboratorium.

2. Reaksi pada senyawa Alkena dan AlkunaReaksi yang biasa pada senyawa Alkena dan Alkuna adalah Reaksi Adisi. Reaksi adisi disebut juga reaksi pengurangan ikatan rangkap atau reaksi pemecahan ikatan rangkap menjadi tunggal. Berikut ini akan dibahas dua jenis reaksi adisi pada alkena dan alkuna yaitu :a. Adisi dengan gas H2

1) Jika senyawa alkena diadisi dengan gas H2 maka akan dihasilkan alkananya.Contoh :

H2C ═ CH2 + H2 → CH3 ─ CH3

etena etana

Pada contoh ini reaksi adisi diartikan reaksi pemecahan ikatan rangkap menjadi tunggal.

2) Jika senyawa alkuna diadisi dengan gas H2 maka akan dihasilkan alkenanya.Contoh :

HC ≡ CH + H2 → H2C ═ CH2

etuna etena

b. Adisi dengan asam HalidaAsam halida adalah senyawa-senyawa asam dari golongan halogen yaitu HF, HCl, HBr, dan Hl. Pada reaksi adisi dengan asam halida maka harus diperhatikan aturan Markovnikov.“Atom H dari asam halida akan masuk pada atom C yang berikatan rangkap dan mengikat atom H lebih banyak”

Contoh :CH3 ─ CH ═ CH2 + HBr → …? (1) (2) (3)

Dari aturan Markovnikov di atas, maka atom H dari asam halida akan masuk pada atom C nomor 3 karena atom C yang berikatan rangkap nomor 2 dan 3 dan yang lebih banyak mengikat H adalah C nomor 3. Dengan demikian reaksinya menjadi :

CH3 ─ CH ═ CH2 + HBr → CH3 ─ CH ─ CH2 atau (CH3CHBrCH3) | |

Br H

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 38

G. Beberapa Contoh Senyawa Hidrokarbon dalam KehidupanSenyawa-senyawa hidrokarbon sangat luas digunakan dalam

kehidupan sehari-hari.Contoh :1. Alkana

a. CH4 sebagai bahan bakarb. C7H16 dan C8H18 bahan kendaraan (bensin)c. Petrolium eter sebagai pembersih kering.

2. Alkenaa. C2H4 (etena) sebagai bahan dasar polietena (sejenis plastik)b. C3H6 (propena) sebagai bahan dasar polipropena plastik alat-alat rumah

tangga.3. Alkuna

C2H2 (etuna) dikenal dengan nama gas asetilena yang digunakan sebagai bahan bakar las karbit bersama-sama O2.

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 39

A. Pilihlah salah satu jawaban yang benar dengan cara memberi tanda silang (x) pada huruf a, b, c, d, atau e!

1. Senyawa karbon yang hanya tersusun dari atom C dan H disebut ….a. Akanab. Akoholc. Hidrokarbon d. Akenae. Akuna

2. Golongan senyawa hidrokarbon jenuh disebut ….a. Alkenab. Alkoholc. Alkunad. Alkanae. Hidrokarbon

3. Berikut adalah golongan senyawa hidrokarbon tak jenuh yaitu ….a. Alkenab. Alkoholc. Alkunad. Alkanae. Hidrokarbon

4. Alkuna merupakan golongan senyawa karbon yang masih mengandung ikatan rangkap ….a. 2

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 40

b. 3c. 2 atau 3d. 2 dan 3e. 4

5. Alkena merupakan golongan senyawa karbon yang masih mengandung ikatan rangkap ….a. 2b. 3c. 2 atau 3d. 2 dan 3e. 4

6. Kelompok hidrokarbon yang atom C awal dengan atom C akhir berhubungan secara langsung disebut kelompok ….a. Hidrokarbon jenuhb. Hidrokarbon tak jenuhc. Hidrokarbon Alisiklikd Hidrokarbon Alifatike. Hidrokarbon jenuh

7. Senyawa-senyawa berikut yang tidak termasuk hidrokarbon, adalah….a. Alkoholb. Alkanac. Alkenad. Alkunae. Benzena

8. Senyawa dalam satu deret homolog memiliki sifat berikut, kecuali ….a. Memiliki rumus empiris samab. Memiliki rumus umum samac. Sifat kimia serupad. Suku yang berurutan Mr-nya berselisih 14e. Titik didih meningkat

9. Di antara hidrokarbon : 1. C2H6 2. C3H8 3. C3H4 4. C3H6, yang termasuk dalam satu deret homolog adalah ….a. 1 dan 4b. 2 dan 3c. 3 dan 4d. 1 dan 2e. 2 dan 4

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 41

10. Di ketahui hidrokarbon : 1. C3H6 2. C3H8 3. C5H10 4. C2H6, yang termasuk dalam satu deret homolog alkena adalah ….a. 1 dan 4b. 2 dan 3c. 3 dan 4d. 1 dan 3e. 2 dan 4

11. Senyawa karbon berikut yang bukan alkana adalah ….a. C2H6

b. C3H6

c. C4H10

d. (CH3)3CHe. C11H24

12. Jumlah isomer heksana sebanyak ….a. 1 d. 4b. 2 e. 5c. 3

13. Alkana berikut yang tidak mengandung 7 atom karbon adalah ….a. 2,3-dimetil pentenab. Iso Heptanac. 2-metil heksanad. Neoheptanae. N-heksna

14. Senyawa berikut yang termasuk hidrokarbon jenuh adalah ….a. C3H6

b. C4H6

c. C7H16

d. C6H6

e. C4H8

15. Beberapa suku deret homolog : C4H4; C5H6; C6H8; C7H10 memiliki rumus umum, berikut kecuali….a. CnHn

b. CnHn + 1

c. CnH2n – 4

d. CnH2n + 2

e. CnHn + 3

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 42

16. Senyawa berikut merupakan isomer n-heksana kecuali ….a. 3-metil pentanab. isoheksanac. 2,2-dimetil butanad. 2,3-dimetil heksanae. 3,3-dimetil butana

17. Senyawa berikut yang bukan isomer C6H14 adalah ….a. 2.2-dimetil butanab. n-heksanac. 2-metil pentanad. 3-dimetil pentanae. 3-etil pentana

18. Jumlah isomer alkana dengan rumus C4H10 adalah ….a. 2 d. 5b. 3 e. 6c. 4

19. Dari senyawa berikut yang menunjukkan isomeri geometri adalah ….a. etenab. 2-butenac. butanad. 1-butenae. propuna

20. Isomeri rangka dan posisi yang terjadi pada butena berturut-turut adalah ….a. 1 dan 2b. 2 dan 2c. 2 dan 1d. 3 dan 4e. 4 dan 3

21. Nama yang tepat bagi senyawa CH3 ─ CH2 ─ CH ─ CH2 ─ CH ─ CH3 adalah | |

CH3 ─ CH2 ─ CH2 CH ─ CH3

| CH2 ─ CH3

a. 3,4-dimetil-6-etil nonanab. 3,4-dimetil-6-propil oktana

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 43

c. 6-etil-3,4-dimetil nonanad. 3-propil-5,6-dimetil oktanae. 2-isobutil-4-propil heksana

22. Nama-nama senyawa yang memiliki rumus struktur

CH2 ─ CH3 | CH3 ─ CH ─ C ═ C ─ CH3

| | CH3 CH2 ─ CH3

a. 2,4-dietil-3metil-2-pentenab. 2 etil 3,4 dimetil 3 heksenac. 3,4,5 trimetil 3-heptenad. 3,4,5 trimetil 3-heptenae. 3 etil 2,4 dimetil-3-heksena

23. Nama senyawa CH2 ═ CH ─ CH ─ CH2 ─ CH ─ CH3 adalah …. | | CH3 ─ CH2 ─ CH2 CH2 ─ CH3

a. 3-propil-5 metil-1-heptenab. 2-etil-4-propil-1-heksenac. 5-etil-3-propil-1-heksenad. 5-metil-3-propil-1-heptenae. 3-metil-5propil-1-heksena

24. Nama yang sesuai dengan tatanama alkana adalah ….a. 1,4-dimentil pentanab. 5-metil-4-etil heptanac. 3,4-dimetil heksanad. 2,3,5-trimetil heptanae. 1,3-dimetil heksana

25. Nama yang tidak sesuai dengan tatanama alkana adalah ….a. 2-metil pentanab. 2-metil-3-etil heksanac. 3,4-dimetil heptana

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 44

d. 3,3,6-trimetil heptanae. 2 metil oktana

26. Pada senyawa 3-etil-2,3-dimetil pentana terdapat atom C skunder sebanyak .a. 1b. 2c. 3d. 4e. 5 CH3

| 27. Senyawa CH3 ─ CH ─ CH2 ─ CH ─ CH2 ─ C(CH3)3

| C2H5

Mengandung atom karbon primer, sekunder dan tersier berturut-turut ….a. 4, 5, 2b. 6, 3, 2c. 5, 4, 1d. 5, 4 2e. 5, 3, 1

28. Senyawa di bawah ini yang bukan anggota deret homolog alkuna adalah ….a. Asetilenab. Etunac. Benzenad. Pentunae. Heksuna

29. Pada senyawa 2,2-dimetil propana terdapat ikatan C ─ H sebanyak ….a. 28b. 19c. 16d. 14e. 12

30. Reaksi: CH3 ─ CH ═ CH2 + H2 → CH3 ─ CH2 ─ CH3 disebut reaksi ….

a. Substitusib. dehidrogenasic. adisid. hidrasie. oksidasi

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 45

31. Senyawa di bawah ini yang dapat mengalami reaksi adisi adalah ….a. CH3CH CH2 CH2

b. CH3CH (CH3)2

c. CH3CH CH CH3

d. CH3C(CH3)3

e. CH3CH CH3 CH2 CH3

32. Alkana yang tidak dihasilkan dari adisi alkena adalah ….a. Metanab. Etanac. Propanad. Butanae. Pentana

33. Berikut ini adalah hasil pembakaran tak sempurna hidrokarbon adalah ….a. CO2 d. CH4

b. CO e. NO

c. H2O

34. Berikut ini adalah hasil yang tidak mungkin didapatkan pada pembakaran hidrokarbon adalah ….a. CO2 d. Cb. CO e. NOc. H2O

35. Jelaga yang berwarna hitam pada pembakaran hidrokarbon adalah ….a. CO2 d. Cb. CO e. NO

c. H2O

36. Gas asetilena termasuk deret ….a. Alkenab. Alkunac. Alkanad. Hidrokarbon jenuhe. Sikloalkana

37. Pada P dan T yang sama pembakaran sempurna 5 liter gas etena dihasilkan gas CO2 sebanyak ….a. 10 d. 40b. 20 e. 50c. 30

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 46

38. Pembakaran sempurna alkuna pada P dan T tententu dibutuhkan 128 gram gas oksigen dan dihasilkan 36 gram air. Senyawa tersebut adalah ….a. Etunab. Propunac. Butunad. Pentunae. Heksuna

39. Gas alkena sebanyak 4,48 liter pada keadaan standart massanya 5,6 gram. Gas tersebut adalah ….a. Etena d. Pentenab. Propena e. Heksana

c. butena

40. Senyawa yang jika direaksikan dengan kalsium karbida menghasilkan gas asetilena adalah ….a. Amoniakb. Airc. Metil kloridad. Asam kloridae. Etana

II. Jawablah pertanyaan berikut dengan singkat dan tepat!1. Apa yang anda ketahui tentang Hidrokarbon ?

Jawab : ………………………………………………………………………………...…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………….

2. Jelaskan istilah-istilah berikut!

a.Isomer

Jawab:……………………………………………………………………………….

………………………………………………………………………………………… b. Hidrokarbon AlifatisJawab: ………………………………………………………………………………..…………………………………………………………………………………………c. Hidrokarbon tak jenuh Jawab : ……………………………………………………………………………….…………………………………………………………………………………………

3. Berdasarkan kedudukan atom C terhadap atom C yang lain dalam senyawa karbon atom C dibedakan menjadi 4. Sebut dan jelaskan!

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 47

Jawab : ……………………………………………………………………………….…………………………………………………………………………………………

4. Apakah yang dimaksud isomeri?Jawab : ……………………………………………………………………………….…………………………………………………………………………………………

5. Tuliskan semua isomer dari senyawa berikut. Lengkapi dengan nama masing-masing!

a. C5H10

b. C4H10

Jawab : ……………………………………………………………………………….…………………………………………………………………………………………

6. Diketahui senyawa sebagai berikut.i) CH3 CH2 ─ CH3

| | CH3 ─ C ─ CH ─ C ═ CH2

| | CH3 ─ CH2 CH2 ─ CH3

ii) CH3 CH3

| | CH2 CH2

| | CH3 ─ CH ─ CH2 ─ CH ─ CH3

| CH2 CH2 ─ CH3

a. Tuliskan nama senyawa tersebut!Jawab : ……………………………………………………………………………….…………………………………………………………………………………………

b. Jumlah atom C primer, sekunder, tersier masing-masing adalah?Jawab : ……………………………………………………………………………….…………………………………………………………………………………………

7. Buatlah rumus struktur dan rumus molekul dari senyawa berikut!a. 4,5 dietil 2.4.8 trimetil 1 Nonena.Jawab : ……………………………………… ……………………………………….…………………………………………………………………………………………

b. 3 etil 4.5 dimetil heptuna.

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 48

Jawab : ……………………………………………………………………………….…………………………………………………………………………………………

8. Tuliskan persamaan reaksi adisi 2 butena dengan asam klorida!Jawab : ……………………………………………………………………………….…………………………………………………………………………………………

9. Tuliskan persamaan reaksi pembuatan gas asetilena dari kalsium karbida dengan air!Jawab : ……………………………………………………………………………….…………………………………………………………………………………………

10. Sebutkan masing-masing 1 contoh dari alkana, alkena dan alkuna yang digunakan sehari-hari!Jawab : ……………………………………………………………………………….…………………………………………………………………………………………

Bahan Ajar Kimia Kelas X semester 2 49


Recommended