+ All Categories
Home > Documents > LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

Date post: 02-Apr-2023
Category:
Upload: independent
View: 0 times
Download: 0 times
Share this document with a friend
27
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN PADA PT. MOPOLI RAYA MEDAN Disusun Sebagai Satu Syarat Menyelesaikan Pendidikan Program Diploma 3 Oleh MAYA LESTARI NIM 1205091067 PROGRAM STUDI ADMINISTRASI BISNIS
Transcript

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGANPADA PT. MOPOLI RAYA

MEDAN

Disusun Sebagai Satu Syarat MenyelesaikanPendidikan Program Diploma 3

OlehMAYA LESTARI

NIM 1205091067

PROGRAM STUDI ADMINISTRASI BISNIS

JURUSAN ADMINISTRASI NIAGAPOLITEKNIK NEGERI MEDAN

MEDAN 2015

LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGANPADA PT. MOPOLI RAYA

MEDAN

LAPORAN INI TELAH DISAHKAN/DISETUJUI OLEH:

Medan, Juni 2015

Pembimbing, PT. MOPOLI RAYA

Anggiat Parlindungan, S.E., M.Si Tetty Eva Melly, S.E19610228 198911 1001 Kabag. Kesekretariat

Ketua Jurusan Administrasi Niaga

Nursiah Fitri, S.E., M.Si.NIP 19640222 199003 2 00

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa

atas segala berkat dan rahmat yang telah diberikanNya

kepada penulis sehingga Laporan Praktik Lapangan ini dapat

diselesaikan tepat pada waktunya.

Laporan ini merupakan salah satu syarat untuk

menyelesaikan pendidikan Diploma 3 Program Studi

Administrasi Niaga Politeknik Negeri Medan, sekaligus

sebagai pertanggungjabawan penulis atas Praktik Kerja

Lapangan yang telah dilaksanakan pada tanggal 02 Maret 2015

sampai dengan 02 Juni 2015 di PT. Mopoli Raya Medan.

Dalam menyelesaikan dan menyusun laporan ini penulis

banyak memperoleh masukan dari berbagai pihak yang mana

masukan tersebut sangat membantu untuk membuat laporan ini

menjadi sempurna. Oleh Karena itu , dalam kesempatan ini

penulis ingin menyampaikan terimakasih kepada:

1. M. syahruddin, S.T., M.T., Direktur Politeknik Negeri

Medan

2. Nursiah Fitri, S.E., M.Si, Ketua Jurusan Administrasi

Niaga Politeknik Negeri Medan

3. Safrudin, S.E., M.Si, Sekretaris Jurusan Administrasi

Niaga Politeknik Negeri Medan

4. Vivi Novianti S.E., M.Si., Ketua Program Studi

Administrasi Bisnis Politeknik Negeri Medan

5. Anggiat Parlindungan. S.E., M.Si., dosen pembimbing yang

telah banyak memberikan pengarahan, saran, dan waktu

dalam penulisan laporan Praktik Kerja Lapangan ini.

6. Seluruh staf dan dosen Politeknik Negeri Medan khususnya

Jurusan Administrasi Niaga

7. Tetty Eva Mely, SE., selaku pembimbing di PT. Mopoli

Raya Medan.

8. Seluruh staf PT. Mopoli Raya jalan Sunggal No. 91

Medan

Teristimewa untuk kedua orang tua yang telah

memberikan dukungan dan bantuan baik moril dan materi

kepada Penulis dalam pembuatan laporan ini.

Penulis menyadari bahwa banyak dalam penulisan laporan

ini, masih terdapat banyak kekurangan baik dari segi isi,

bahasa dan penulisannya. Untuk itu penulis berharap serta

berterimakasih apabila pembaca berkenan memberikan kritik

dan saran yang berguna untuk penyempurnaan tulisan ini.

Demikian laporan ini disusun, kiranya dapat bermanfaat

bagi setiap orang yang membaca.

Medan, Juni 2015Penulis,

Maya LestariNIM. 1205091067

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR……………………………………………………………. i

DAFTAR ISI……………………………………………………………………....iii

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Praktik Kerja Lapangan………………………….

1

1.2 Tujuan Praktik Kerja Lapangan…………………………………… 2

BAB 2 PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

2.1 Tempat Pelaksanaan Prektek Kerja Lapangan ………………….

2.2 Waktu Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan……………………..

2.3 Tugas-tugas Selama Praktik Kerja Lapangan…………………….

2.3.1 Membuat Daftar Arsip Surat Masuk…………………………….

2.3.2 Mengarsip Dokumen ke dalam File

Kabinet………………..

2.3.3 Menulis Surat Masuk ke dalam buku Agenda

………….......

2.3.4 Menulis Surat Masuk ke dalam buku

Ekspedisi…………….

2.3.5 Menghandle telepon masuk dari Internal dan

Eksternal……

2.3.6 Mengisi Formulir Permohonan HGU………………………….

2.3.7 Membuat Daftar Arsip Surat Perjanjian

Kerja………………..

2.3.8 Membuat Prosedur CSR (Corporate Social

Responsibility…

2.3.9 Membuat Prosedur General…………………………………..

2.3.10 Membuat Pedoman Mutu dan Lingkungan………………….

BAB 3 PENUTUP

3.1 Simpulan……………………………………………………………...

3.2 Saran…………………………………………………………………..

LAMPIRAN

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar

Belakang Praktik Kerja Lapangan

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang

semakin pesat dewasa ini mengakibatkan sektor industry

dan bisnis membutuhkan tenaga kerja yang siap pakai.

Perusahaan-perusahaan saat ini dalam merekrut tenaga

kerja lebih memprioritaskan tenaga kerja yang benar-

benar mampu, berkualitas, dan siap kemajuan teknologi.

Untuk menghadapi hal tersebut maka lembaga pendidikan

berusaha mempersiapkan lulusannya dengan sebaik mungkin

sehingga menjadi tenaga kerja yang terampil yang

berkualitas sesuai dengan kebutuhan dunia industri dan

bisnis.

Politeknik Negeri Medan merupakan salah satu lembaga

pendidikan yang sesuai dengan perkembangan dunia usaha

dan industri. Metode belajar dan kurikulum pelajaran

disusun sedemikian rupa sehingga diharapkan dapat

membentuk calon-calon tenaga kerja yang siap pakai,

disiplin, bertanggung jawab serta memiliki keterampilan

khusus yang nantinya berguna dalam melaksanakan tugas-

tugas di perusahaan ketika memasuki dunia kerja yang

sesungguhnya.

Disamping itu, setiap tahunnya Politeknik Negeri

Medan mengadakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang

dilaksanakan oleh setiap mahasiswa khususnya Jurusan

Adminstrasi Niaga. PKL tersebut dilaksanakan di

Perusahaan-perusahaan baik swasta maupun milik

pemerintah untuk mengaplikasikan ilmu yang sudah

diperoleh selama mengikuti perkuliahan dan untuk

mengetahui kemampuan mahasiswa dalam lapangan kerja yang

sesungguhnya. PKL ini juga merupakan salah satu syarat

untuk menyelesaikan pendidikan Diploma 3 Jurusan

Administrasi Niaga Program Studi Administrasi Bisnis

yang telah dilaksanakan selama 3 (tiga) bulan yang

dimulai pada tanggal 2 Maret sampai dengan 2 Juni 2015.

1.2 Tujuan Praktik Kerja Lapangan

Pelaksanaan PKL ini bertujuan untuk memperoleh

pengalaman kerja disebuah perusahaan secara nyata serta

membandingkan apa yang telah diperoleh penulis di bangku

perkuliahan dengan dunia kerja yang ada di lapangan.

Selain tujuan untuk diri pribadi penulis, ada

beberapa tujuan PKL yang ditinjau dari sudut lembaga

pendidikan, yaitu:

1. Menigkatkan dan memperluas keterampilan yang akan

membetuk kemampuan mahasiswa sebagai bekal untuk

memasuki lapangan kerja yang sesuai dengan program

keahlian Diploma III Politeknik Negeri Medan.

2. Untuk menigkatkan kerja sama antara lembaga pendidikan

khususnya Politeknik Negeri Medan dengan perusahaan-

perusahaan baik swasta maupun pemerintah.

3. Untuk mengantisipasi kebutuhan dunia kerja sebagai

pengguna utama lulusan Politeknik Negeri Medan

4. Mengembangkan skill yang telah ada. Melaui PKL ini

diharapkan setiap mahasiswa dapat mengembangkan

keterampilan dan keahlian yang diperoleh mahasiswa di

bangku perkuliahan.

5. Untuk memperkenalkan mahasiswa dengan situasi dunia

kerja yang sebenarnya, sehingga mahasiswa dapat

menyesuaikan diri pada saat terjun ke dunia kerja yang

sesungguhnya.

6. Memotivasi mahasiswa agar menjadi sumber daya manusia

yang lebih berpotensial didalam bidang yang akan

ditekuninya.

7. Mengajarkan tanggung jawab dan disiplin yang tinggi

kepada mahasiswa.

8. Sebagai salah syarat bagi mahasiswa yang akan

menyelesaikan pendidikan Diploma III Politeknik Negeri

Medan.

BAB II

PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

Penulis telah melaksanakan PKL dari tanggal 2 Maret 2015

sampai dengan 2 Juni 2015 di PT Mopoli Raya Jalan Sunggal

No. 91 Medan. Dengan adanya kegiatan Praktik Kerja

Lapangan tersebut penulis banyak mendapatkan pengetahuan

dan pengalaman yang sebelumnya tidak pernah penulis

dapatkan. Selama 3 bulan saya Praktik Kerja Lapangan, saya

ditempatkan di bagian yang berbeda-beda, di bulan pertama

saya ditempatkan di bagian kesekretariatan dan bulan-bulan

selanjutnya saya di departemen yang berbeda.

PT Mopoli Raya Medan memiliki hari kerja mulai dari

hari senin hingga hari jum’at. Hari kerja dimulai pukul

08.00 s/d 17.00 WIB untuk semua pegawai dan staf yang ada

di perusahaan

.

2.1 Tempat Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan

Politeknik Negeri Medan memberikan kesempatan kepada

mahasiswa khusunya Jurusan Administrasi Niaga Program Studi

Administrasi Bisnis untuk melaksanakan kegiatan Praktik

Kerja Lapangan guna menciptakan sumber daya manusia yang

berpotensial dan terampil dibidangnya.

Penulis mendapat kesempatan untuk melakukan PKL di

PT Mopoli Raya Medan yang merupakan Kantor Pusat dan Kantor

Direksi. PT Mopoli Raya Medan merupakan perusahaan yang

bergerak di bidang perkebunan kelapa sawit, perkebunan

karet dan pengolahannya yang berdiri pada tahun 1980

berdasarkan akte No.292 tanggal 17 Desember 1980 untuk

jangka waktu 75 tahun atas usaha dari 3 pendiri utama

yaitu:

1. H. A. Basyah Ibrahim (Almarhum)

2. H. M. Sati (Almarhum)

3. Mustafa Sulaiman

Atas kepercayaan dan kerjasama dari Bank Ekspor Impor

Indonesia, maka pada tahun yang sama dimulailah penanaman

kebun sawit di kebun Upah. Hal ini terus berlanjut hingga

sampai dengan saat ini areal yang sudah tertanam ± 22.000

Ha, yang tersebar di dua propinsi yaitu Sumatera Utara dan

Nangroe Aceh Darussalam. Areal yang sudah tertanam

tersebut bernaung di bawah beberapa perusahaan perkebunan

yang

dikoordinir oleh PT. Mopoli Raya Medan.

Perusahaan tersebut adalah:

1. PT. Surya Mata IE

2. PT. Dharma Agung

3. PT. Sumber Asih

4. PT. Perapen

5. PT. Sulaiman Saleh

6. PT. Mazdah

7. PT. Teunggulon Raya

8. PT. Aloer Timur

9. PT. Puga Company

10. PT. Watu Gede Utama

Untuk lebih memudahkan urusan administrasi maka

kantor direksi ditempatkan di Jl. Sunggal No. 91 Medan.

Sedangkan lokasi pabrik ditempatkan di Kwala Simpang Aceh

Timur. Pabrik pengolahan kelapa sawit PT. Mopoli Raya Medan

terletak di Desa Gedong Biara, Kecamatan Seruway, Kabupaten

Aceh Timur, Propinsi Nangroe Aceh Darussalam. Areal yang

digunakan untuk pabrik seluas 6 Ha dan terletak di daerah

berbukit dengan ketinggian 20-55m di atas permukaan laut.

Karena pabrik kelapa sawit tersebut terletak di Desa Gedong

Biara, maka pabrik kelapa sawit PT. Mopoli Raya Medan ini

sering disebut pabrik kelapa sawit Gedong Biara. Pabrik

yang berlokasi di Blok 53 perkebunan Gedong Biara Kwala

Simpang ini berkapasitas awal 30 ton Tandan Buah Segar

(TBS) per jam. Pada tahun 1991 kapasitas pabrik tersebut

diperluas sehingga menjadi 60 ton TBS per jam, suatu

kapasitas yang cukup untuk

menampung hasil produksi sampai dengan 9.985 Ha areal

kelapa sawit.

2.2 Waktu Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan

Politeknik Negeri Medan memberikan waktu kepada

mahasiswa untuk mengadakan PKL di awal semester VI. PKL

tersebut diadakan selama tiga bulan yaitu tanggal 2 Maret

s/d 2 Juni 2015. Pelaksanaank PKL ini terhitung selama

tiga bulan kerja, hal ini memungkinkan penulis untuk dapat

mengamati dan mengetahui tugas dan tanggung jawab dari

setiap pegawai yang bekerja di kantor tersebut.

2.3 Tugas-tugas Selama Praktik Kerja Lapangan

Selama Praktik Kerja Lapangan di PT Mopoli Raya

Medan, penulis diberi tugas dan dibantu oleh pegawai.

Adapun tugas-tugas yang telah saya kerjakan selama

melaksanakan Praktik Kerja Lapangan adalah sebagai berikut:

2.3.1 Membuat Daftar Arsip Surat Masuk

Daftar arsip adalah daftar yang berfungsi untuk

mempermudah kegitatan pengarsipan dan mempermudah pencarian

surat ketika dibutuhkan kembali. Daftar dibuat untuk

mengetahui dimana letak-letak arsip surat yang masuk.

Daftar dibuat dengan membuat nama kemudian kode letak

posisi arsip yang mana arsip disusun beragam, ada yang

berdasarkan tanggal dan nomor urut. Penulis ditugaskan

membuat daftar arsip berdasarkan nomor surat kemudia

menempelkannya di lemari arsip yang telah ditentukan oleh

peusahaan.

2.3.2 Mengarsip Dokumen ke Dalam File Kabinet

Mengarsip Dokumen ke dalam File Kabinet adalah

mengurutkan surat-surat yang masuk baik dari internal

maupun eksternal berdasarkan nomor surat dan tanggal surat.

Setalah surat-surat tersebut diurutkan berdasarkan nomor

dan tanggalnya, kemudian surat dipisahkan antara dari

eksternal dan internal. Jika surat dari internal surat

tersebut dipisahkan kembali berdasarkan department masing-

masing. Dan begitu pula dengan surat eksternal. Setelah

surat-surat tersebut dipisahkan lalu disimpan ke dalam File

Kabinet. Mengarsip surat ke dalam file cabinet dilakukan

agar surat mudah ditemukan. Tugas penulis adalah memasukan

surat yang telah dipisahkan dan diurut berdasarkan nomor

kedalam file cabinet.

2.3.3 Menulis Surat Masuk ke Dalam Buku Agenda

Surat masuk adalah surat-surat yang diterima oleh

organisasi yang dikirim oleh seseorang atau instansi baik

dari internal maupun dari eksternal. Surat yang masuk

harus melalui beberapa prosedur yaitu:

Jika surat tersebut berasal dari eksternal maka

surat di agendakan terlebih dahulu ke bagian Umum dan

personalia, lalu di distribusikan ke tujuan masing-masing.

Jika surat tersebut ditujukan kepada Direktur maka surat

tersebut harus terlebih dahulu di agendakan di bagian

kesekretariat kemudian diserahkan kepada direktur.

Jika surat yang berasal dari internal maka surat

harus di agendakan terlebih dahulu ke bagian kesekretariat,

kemudian surat di disposisi, setelah di disposisi di

serahkan ke direktur, kemudian direktur menentukan ke

bagian mana ditujukan, lalu surat di distribusikan dengan

menggunakan buku agenda yang harus di tanda tangani oleh

penerima surat. Tugas penulis yaitu mencatat surat masuk

ke buku agenda.

2.3.4 Menulis Surat Masuk ke dalam buku Ekspedisi

Menulis surat masuk ke dalam buku Ekspedisi adalah

surat yang telah di tulis di buku agenda surat masuk dan

surat yang telah di di disposisi kemudian dicatat di buku

ekspedisi sebelum di distribusikan ke bagian yang dituju

guna meminta tanda tangan penerima surat tersebut setelah

di distribusikan. Menulis surat masuk ke dalam buku

ekspedisi sebagai bukti bahwa surat telah diterima.

2.3.5 Menghandle Telepon Masuk dari Internal dan Eksternal

Menghandle telepon masuk dari Internal dan Eksternal

adalah menerima setiap telepon yang berdering. Jika

telepon masuk dari internal memiliki Extention tersendiri

yang muncul di layar telepon sehingga penerima telepon tahu

siapa yang menelpon dan juga suara telepon berdering lebih

kecil. Jika telepon berasal dari eksternal maka nomor si

penelpon tidak muncul di layar telepon dan suara telepon

berdering lebih keras. Ketika menerima telepon harus

BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Praktik Kerja Lapangan merupakan kegiatan yang

penting untuk dilakukan oleh semua mahasiswa guna menunjang

pengetahuan yang telah diterimanya dari lembaga pendidikan

dan dapat menerapkan secara langsung ilmu yang dimilikinya

di dalam dunia kerja yang sesungguhnya.

Praktik Kerja Lapangan ini memberikan gambaran yang

sesungguhnya tentang dunia kerja dan bagaimana melakukan

suatu kewajiban dan mempertanggung jawabkan tugas yang

diberikan oleh pimpinan. Praktik Kerja Lapangan ini juga

mengajarkan kepada mahasiswa pentingnya memiliki disiplin

yang tinggi dan mental yang kuat dalam menghadapi dunia

kerja yang harus siap berada dibawah tekanan.

Setelah melaksanakan Praktik Kerja Lapangan di PT.

Mopoli Raya Medan, penulis banyak mendapatkan pelajaran

yang sangat berharga untuk

bekal penulis dimasa yang akan datang. Karena begitu

banyak ilmu yang diperoleh mulai dari ilmu pengetahuan,

kedisiplinan, bekerja dalam team dan mengemban tanggung

jawab atas pekerjaan yang diberikan kepada penulis.

Setelah melakukan program PKL tersebut, penarik

dapat menarik kesimpulan sebagai berikut:

1. PT. Mopoli Raya adalah sebuah perusahaan swasta yang

bergerak dibidang perkebunan kelapa sawit dan merupakan

kantor pusat dari keseluruhan anak cabang yang

dimilikinya.

2. Dengan adanya Praktik Kerja Lapangan yang diterapkan

Politeknik Negeri Medan, maka mahasiswa diberi

kesempatan untuk mengenal lebih jauh lingkungan kerja

dan sistem kerja yang ada di perusahaan sehingga

mahasiswa dapat memperoleh gambaran yang jelas mengenai

kondisi kerja yang sebenarnya.

3. Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang diadakan dapat

meningkatkan kreativitas dan aktivitas bagi mahasiswa di

dunia kerja sesuai dengan bidangnya masing-masing.

4. Selama melakukan Praktik Kerja Lapangan penulis

melakukan pekerjaan sebagai berikut:

a. Membuat Daftar Arsip Surat Masuk

b. Mengarsip Dokumen ke dalam File Kabinet

c. Menulis Surat Masuk ke dalam buku Agenda

d. Menulis Surat Masuk ke dalam buku Ekspedisi

e. Menghandle telepon masuk dari Internal dan Eksternal

f. Mengisi Formulir Permohonan HGU

g. Membuat Daftar Arsip Surat Perjanjian Kerja

h. Membuat Prosedur CSR (Corporate Social

Responsibility)

i. Membuat Prosedur General

3.2 Saran

Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan adalah kegiatan yang

memberikan dampak posiitif bagi semua pihak yang terlibat,

yaitu Politeknik Negeri Medan, pihak perusahaan dan

khususnya mahasiswa yang bersangkutan yang melaksanakan PKL

tersebut.

Setelah melakukan PKL, penulis ingin memberikan beberapa

saran yang diharapkan dapat menjadi masukan yang positif

yang nantinya dapat menjadi pertimbangan sehingga menjadi

yang lebih baik lagi di masa yang akan datang.


Recommended